Anda di halaman 1dari 1

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN CILACAP


MADRASAH IBTIDAIYAH NEGERI 2 CILACAP
KECAMATAN JERUKLEGI, KABUPATEN CILACAP
Jl. Raya Jambusari No.86 Telephon 02825565969 Kp. 53252

Nomor : 245/Mi.11.01.02/PP.00.01.2/12/2021
Lampiran :-
Perihal : Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19
Siswa MIN Usia 6-11 Tahun

Kepada :
Yth. Bapak/Ibu/Wali Murid Kelas I – VI
Di tempat
Assalamu`alaikum Wr.Wb.
Menindaklanjuti surat Kepala UPTD Puskesmas Jeruklegi II Nomor : 443.1/1543/16.29
Tanggal 18 Desember 2021 tentang Jadwal Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 Anak Usia 6-11
Tahun Dalam Rangka Percepatan Pencegahan dan Penanggulangan Corona Virus Desease
(COVID-19).
Sehubungan dengan hal tesebut di atas, mohon berkenan semua Bapak/Ibu/Wali Murid
MIN 2 Cilacap untuk dapat mendampingi putra putrinya pada :
Hari / Tanggal : Rabu, 22 Desember 2021
Waktu : Pukul 07:00 - 10:00 WIB.
Tempat : Ruang kelas masing-masing siswa MIN 2 Cilacap
Untuk kelancaran pelaksanaan vaksinasi tersebut dimohon memperhatikan hal berikut:
1. Pastikan semua siswa sudah sarapan terlebih dahulu sebelum berangkat ke madrasah
2. Pelaksanaan Vaksinasi siswa akan di kordinir dan difasilitasi oleh wali kelas dan petugas
kesehatan dari Puskesmas.
3. Untuk siswa kelas 1, 2, dan 3 mohon selalu didampingi oleh orang tua/wali pada saat skrining
sebelum vaksin dan saat vaksinasi Covid-19.
4. Usai vaksinasi, dimohon memperhatikan penjelasan petugas kesehatan dan langsung pulang
dan istirahat serta diberi asupan makanan yang cukup dan bergizi.
5. Surat ini tidak berlaku Bagi siswa yang sudah di vaksinasi di Balai Desa Jambusari kemarin.
Demikian surat pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya
kami menghaturkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Jambusari, 20 Desember 2021
Kepala Madrasah,

AGUS GUNAWAN, S.Pd.I, M.Pd


NIP. 198308052005011001

Anda mungkin juga menyukai