Anda di halaman 1dari 11

RUN DOWN ACARA AKAD NIKAH DAN RESEPSI

PROSESI AKAD/RESEPSI Dipisah / Disanding

NAMA PENGANTIN WANITA: NAMA PENGANTIN PRIA :


......................................... .....................................

Putri ke – .. dari .. Putra ke – .. dari ..


Bpk. ............................ Bpk ............................
Asal ………………… Asal…………………
Ibu . ............................ Ibu ............................
Asal…………………. Asal…………………
Sabtu /Minggu tgl ……….. Bulan ......... 2021
Akad Nikah Pkl. 15.30 - 16.30 / 07.30 – 09.00 WIB
Resepsi Pkl. 19.00 - 21.00 / 11.00 – 13.00 WIB
Lokasi Acara .....................

JURU BICARA CPP : Bpk. .........................


JURU BICARA CPW : Bpk. .........................
Wali Nikah : Bpk. .........................

SAKSI DARI CPW : Bpk. .........................


SAKSI DARI CPP : Bpk. .........................
Qori’ : Ustz. .........................
Saritilawah : Ustz. .........................

Petugas KUA Kec............... : Bpk. .........................


Khutbah Nikah. : Petugas KUA / Bp……

PROSESI RESEPSI Tari Persembahan /Lengser / C.Lampah /lainnya

SAMBUTAN TUNGGAL DI RESEPSI : Bpk. .........................


DOA DI RESEPSI : Bpk. .........................

MC Akad /Reepsi : ............................


PERIAS : ............................
PHOTO & VIDEO : ............................
HIBURAN : ............................
CATERING /EO /WO :.............................
Note:jam /waku menyesuaikan
RUN DOWN ACARA AKAD NIKAH

Pkl. 15.00 / 07.00 WIB


- Cek Kesiapan Area Akad Nikah : Meja Akad & Sound System
- Cek Kesiapan Tata Dekorasi dan Ruangan
- Cek Kesiapan Para Petugas Terkait Acara
- Cek Kelengkapan Data dari Panitia / Keluarga untuk MC

Pkl. 15..30 / 07.30 WIB


- Cek Pekerjaan Tim Cathering dalam Menyiapkan Menu Sarapan,
- Cek Kesiapan Tim Juru Rias
- Cek Posisi Petugas KUA
- Pastikan Kalung Bunga Melati sudah Disiapkan
- Mulai Pengumuman untuk Kesiapan Para Petugas
- Pengaturan Susunan Barisan Keluarga CPW di sisi Dalam

BARISAN PENYAMBUTAN DI PIHAK CPW


* Menghadang di sisi dalam Pintu Masuk (Dari kanan ke kiri) :
- Petugas yang Menerima operan Hantaran /bunga melati
- Ibu .........................
- Bpk. .........................
- Bpk. ......................... (Juru Bicara CPW)
* Di belakang Petugas yang Menerima operan Hantaran,
Barisan Kaum Wanita berjajar di kiri kebelakang
* Di belakang Juru Bicara atau Wakil Keluarga CPW,
Barisan Kaum Pria berjajar di kanan ke belakang

Pkl. 15.30 / 07.30 WIB


- CPW disiapkan di Bilik Penantian (jika dipisah)
- Pengaturan Susunan Barisan Keluarga CPP dari arah Luar
BARISAN ROMBONGAN CPP :
* Barisan Terdepan (Dari kanan ke kiri)
- Bpk. ......................... (Juru Bicara CPP)
- Bpk. ......................... (BAPAK CPP)
- Mas ............................ (CPP)
- Ibu ......................... (IBU CPP)
- Pembawa Oleh-oleh Tanda Kasih /symbolis
* Barisan Kedua Pembawa Mas Kawin dan Pembawa Hantaran
* Barisan Ketiga Seluruh Rombongan ke belakang pria di kanan
Wanita dikiri
Pkl. 15.30 / 07.30 WIB

- Pengantar MC
- Sambutan Penyerahan CPP (3-5 menit)
- Sambutan Penerimaan CPP (3-5 menit)
- Kedua Juru Bicara Bersalaman
- Penyerahan Oleh-oleh Tanda Kasih dari Ibu CPP ke Ibu CPW
- Pengalungan Bunga Melati ke CPP oleh Ibu CPW didampingi bp CPW
- CPP Digandeng Masuk oleh Bpk CPW .dan Ibu CPW ke meja akad
Rombongan keluarga dipersilakan duduk Pemanggilan Saksi, Petugas KUA, Qori, dll.

- Bpk CPW (Wali) duduk di Tempat Duduk Wali Nikah


Pkl. 16.00 / 08.00 WIB

- Pembukaan MC
- Pembacaan Ayat Al Qur’an: QS. An Nissa 1 dan Ar Ruum 21 (3-5 menit)
- Izin Nikah / Istiza Jika ada (dimeja akad/bilik persembunyian

- Prosesi Aqdun Nikah oleh Petugas KUA

* Pendataan oleh Petugas KUA


* Khutbah Nikah KUA
* Ijab Qabul dan Doa KUA
* PW hadir jika dipisah
* Pembacaan Sighat Taklik
* Penyerahan Mas Kawin
* Penyerahan Buku Nikah
* Nasihat Perkawinan KUA
* Petugas KUA Berpamitan, Saksi kembali ke Tempat

Pkl. 16.30 – 17.00 / 08.30 – 09.00

- Sungkeman ke Orang tua /pemberian Gelar jika ada


- Foto Inti dan Keluarga Inti ber 6, 4, 2/Keluarga jika wakru cukup
- Pengantin Berkeliling Menyalami Para Sepuh dan Keluarga
Jika waktunya memungkinkan
- Pengantin kembali ke Ruang Rias untuk Berganti Busana
- Tamu dipersilakan menikmati Hidangan Sarapan
- Penutup
KONSEP ACARA RESEPSI
.
Pkl. 18.35 / 10.35 WIB
MINI STUDIO (15 menit)

Pkl. 18.50 / 10.50 WIB Musik/ Penari /……. SIAP

SUSUNAN BARISAN :
- Kedua Mempelai (Pria di Kanan)
- Kedua Ibu Pengantin (di belakang anak)
- Kedua Bapak Pengantin (di belakang istri)
- Saudara Kandung dan Pengiring

Pkl. 19.00 /11.00 WIB


* Prolog MC
- Music CD Pengiring Kirab On
- Penari Tari Persembahan /Lengser / C.Lampah /lainnya
Menjemput dan Mengantar
- Berjalan KIRAB ke Pelaminan
- Orang tua dan Pengiring ikut
* Foto Pose 6, 4 Saudara Kandung di Pelaminan lalu Duduk
* Persembahan Tari / lainya (jika ada sesuai requestt)

Pkl. 19.15 / 11.15 WIB


* Pembukaan Ceremonial MC
* Sambutan Tunggal (3-5 menit)
* Doa Resepsi (3-5 menit)

Pkl. 19.25 /11.25 WIB


* Ramah Tamah
- Ucapan Selamat, Pemberian Restu dan Makan /VIP jika ada
- Hiburan Musik

Pkl. 20.00 WIB / 12.00 WIB


* Foto Bersama di Pelaminan (Daftar Foto)
* Bouquet Toast /Pelemparan Bunga/lainya jika ada sesuai request

Pkl. 21.00 /13.00 WIB


* Penutup MC
PERMOHONAN IZIN CPW....... KEPADA ORANG TUA

Assalaamu alaikum Wr Wb.


Bismillaahirrahmaanirrahiim.........
Astaghfirullaahal Adziim 3x
As hadu an laa ilaaha ilallaah
Wa as hadu annaa Muhammadar Rasuulullaah
Allaahumma Sholli ‘Alaa Sayyidina Muhammad
Wa ‘Alaa Aalii Sayyidina Muhammad
Papa dan Mama yang saya sayangi…..
Sengaja saya menghadap Papa dan Mama...
Untuk menghaturkan salam, hormat serta bakti

Papa dan Mama yang merawat dan membimbing ANANDA


Sampai hari ini, pasti banyak kesalahan yang ANANDA lakukan
Dan ANANDA tau…. Papa dan Mama tetap bersabar ....
Dengan penuh curahan kasih dan sayang yang tulus

Papa dan Mama yang ANANDA cintai…..


ANANDA merasa belum pernah berbuat budi terbaik...
Untuk memenuhi harapan Papa dan Mama...
Maka ANANDA memohon…. Maafkan ANANDA ...
Sekaligus terimalah ungkapan rasa terima kasih ini...
Mengiringi rasa syukur atas karunia Allah

Papa dan Mama yang Ananda hormati….


Kini Ananda telah dewasa dan Allah sudah mendatangkan jodoh Ananda
Ananda mohon kiranya Papa dan Mama berkenan memberikan restu
Dan Papa bersedia menikahkan Ananda
dan Mas ............................. (CPP)
Dengan Mas Kawin yang akan disebutkan nanti
Ananda ikhlas dan ridlo atas keputusan ini
Agar terwujud rumah tangga yang Sakinah, Mawaddah Warahmah
dalam keberkahan dan keridloan Allah SWT
Amin…… Terima kasih…….
Wassalaamu alaikum Wr. Wb.
Jawaban ORANG TUA

Bismillaahirrahmaanirrahiim..
Astaghfirullaahal Adziim 3x
As hadu an laa ilaaha ilallaah
Wa as hadu annaa Muhammadar Rasuulullaah
Allaahumma Sholli ‘Alaa Sayyidina Muhammad
Wa ‘Alaa Aalii Sayyidina Muhammad
Anakku ....... yang kami sayangi juga…..
Dengan lapang hati kami
menerima salam dan baktimu
Kami ikhlas karena Allah semata
atas kewajiban merawat dan membimbingmu….
Maka andaikan banyak kesalahan yang kau lakukan
Kami selalu memaafkanmu....
Dengan penuh curahan kasih sayang dan kesabaran yang tulus
Anakku ........ yang kami cintai…..
Kau telah berbuat banyak hal yang membuat kami bangga
Sungguh kami bersyukur atas karunia Allah
Justru maafkanlah kami orang tuamu yang tidak mampu
memberi kebaikan yang lebih kepadamu
Kami selalu mendoakanmu
Merestui atas apapun yang baik, juga hal perjodohanmu ini
Maka Insya Allah nanti Papa akan segera menikahkanmu
dengan pria pilihan hatimu, yang semoga juga pilihan Allah
yaitu ............................ CPP)
Semoga keikhlasanmu mampu mengantarkanmu
untuk mewujudkan tatanan rumah tangga
yang Sakinah, Mawaddah dan Rahmah
dalam keberkahan dan keridlaan Allah SWT. Amin……
Wassalaamu alaikum Wr. Wb.
SAMBUTAN PENYERAHAN CPP

Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barokaatuh

Bapak Ibu yang kami hormati,


khususnya Keluarga Besar Bapak dan Ibu …….. (Cpw)
Saya selaku Wakil Keluarga dari Bpk dan Ibu ......... (Cpp)

Kami beserta Keluarga besar calon mempelai Pria menyampaikan


Salam Hormat kepada Bpk-Ibu ….. Cpw an Keluarga Besar dengan iringan doa
Semoga selalu dalam Rahmat, Berkah dan Ridlo Allah SWT.

Saya selaku Wakil dari Keluarga bermaksud mengantarkan


untuk menyerahkan Ananda ................(Cpp) Menurut rencana yang telah disepakati bersama,
akan dinikahkan
dengan Ananda ................. (Cpw)
Menyertai keperluan proses ini kami juga telah menyiapkan Mas Kawin
sesuai permintaan, sebagai salah satu syarat utama sebuah pernikahan.
Dan jika berkenan menerima, kami juga membawa sedikit oleh-oleh
Tanda kasih, sebagai tanda cinta dan sarana pengikat tali kekeluargaan.
Namun yang utama dari barang bawaan ini adalah niat ikhlas dan ketulusan kami.

Selanjutnya, apabila memang sudah dekat waktu yang dijadwalkan,


kami memohon kiranya Bpk …… Cpw /wali nikah
berkenan untuk segera menikahkan mereka.

Bpk-Ibu ……. (Cpp) dan Keluarga Besar senantiasa mengiringkan


dengan doa dan restu semoga proses ini dapat berjalan lancar tanpa halangan suatu apapun
serta dalam Berkah dan Ridlo Allah SWT. Amin !

Saya selaku Wakil Keluarga yang bertindak dalam menyerahkan


Calon Putra Pengantin,
apabila ada tutur kata ataupun tingkah laku saya juga segenap rombongan yang tidak
berkenan,
saya memohon maaf yang sebesar-besarnya dengan pengharapan semoga penyerahan ini,
kiranya dapat diterima dengan penuh keikhlasan…
Terima kasih.

Wassalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barokaatuh


SAMBUTAN PENERIMAAN CPP

Assalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barokaatuh

Para Sesepuh dan Bapak Ibu serta Rombongan Calon Besan


yaitu Keluarga Besar Bpk-Ibu (Cpp)
yang kami hormati.

Perkenankanlah saya berdiri di sini, sebagai Wakil dari Keluarga Besar


Bpk-Ibu … (Cpw) yang merasakan kebahagiaan
dengan hadirnya tamu kehormatan, disertai ungkapan tali cinta yang tiada terkira,
sehingga tidak mampu menjawab sendiri atas penyampaian tadi.

Bpk-Ibu (Cpw) beserta Keluarga Besar menyampaikan rasa syukur ke hadirat Allah SWT yang
telah menurunkan anugerah dengan menghadirkan Bpk-Ibu Cpp) dan Keluarga Besar.

Saya pribadi dan Bpk-Ibu …. (Cpw) mengucapkan


Selamat Datang kepada Keluarga Besar Bpk-Ibu …. (Cpp)
Kembali kami sampaikan Salam Hormat kami se-Keluarga Besar.
Semoga Bpk-Ibu …(Cpp) dan Keluarga Besar
selalu dalam Rahmat, Berkah dan Ridlo Allah SWT. Amin !

Bpk-Ibu...... Cpw dan Keluarga Besar menerima


dan menyambut kedatangan Ananda ............... CPP) dengan suka cita hati yang tulus dan
ikhlas dan secepatnya akan segera dinikahkan
dengan Ananda ................... (CPW)

Adapun mengenai pemberian Tanda kadih


kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya.

Selanjutnya, kami mempersilakan Ananda ........ (Cpp) dan Bpk-Ibu …. (Cpp) serta Keluarga
Besar untuk berkenan
masuk dan menempati tempat duduk yang telah disediakan.

Akhirnya, apabila ada tutur kata dan tingkah laku saya


serta Keluarga Besar Bpk-Ibu …. (Cpw) yang tidak berkenan
dalam penyambutan ini, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya……….
Terima kasih.

Wassalaamu alaikum wa rahmatullaahi wa barokaatuh


TEKNIS KERJA PETUGAS PEMANTAU TAMU VVIP

TITIK 1 Di Luar (tempat Tamu turun dari Mobil)


Memantau kehadiran Tamu VVIP
Menginformasikan Nomor Urut, Busana dan Posisi Tamu VVIP
Menginformasikan hadir Sendiri, dengan Pasangan atau Keluarga
Mengantarkan kepada Petugas Pemantau di TITIK 2

TITIK 2 Di Area Meja Penerimaan Tamu


Mendampingi Tamu VVIP saat mengisi Buku Tamu
Mengantarkan Tamu VVIP untuk menaiki Tangga
Menyerahkan kepada Usher di Balkon Transit

TITIK 3 USHER Di Area Transit


Mendampingi Tamu VVIP untuk menuju ke Pelaminan
Menginformasikan kepada Petugas Pendamping MC
Menyerahkan kepada Stopper Pendamping Atas

TITIK 4 Di Dekat Posisi MC


Membisikkan setiap informasi Posisi Tamu VVIP
Menandai Nomor pada Copy Daftar VVIP yang dipegang MC
Menginformasikan jika ada Tamu VVIP yang lolos pemantauan

TITIK 5 STOPPER Di Bawah Tangga Naik ke Pelaminan


Menghentikan Arus Tamu Reguler, Bersikap Tegas, Sopan Santun
Mempersilakan Arus Tamu Reguler jika VVIP sudah turun

TITIK 6 Di Atas Tangga Naik ke Pelaminan


Menerima Tamu VVIP dari Usher
Mendampingi saat Bersalaman dan Menata Formasi Pose Foto
Menyerahkan kepada Among Tamu VVIP

TITIK 7 AMONG TAMU VVIP Di Bawah Tangga Turun dari Pelaminan


Menerima Tamu VVIP yang turun
Mengarahkan menuju ke Ruang Saji Hidangan
Untuk Tamu VVIP Pertama, Among Tamu boleh menemani Duduk
Melepaskan ketika Tamu VVIP Berpamitan Pulang

NOTE :
- Daftar Tamu VVIP dibuat dalam copy banyak
- Jangan menyebutkan Nama, tapi Nomor
LAY OUT AKAD NIKAH

PENYAMBUTAN AKAD NIKAH

CPW
Bpk – Ibu CPP Ibu – Bpk CPW

MC

CPP CPW
Qori’

Saksi CPP Saksi CPW

Simbolis Jubir CPW Sari


Wali KUA
Tilawah
Melati Ibu Bapak MC

Keluarga CPP Keluarga CPW


Ibu CPP Bapak

Simbolis Jubir CPP

Jika di Ruang Utama Masjid


Jamaah Wanita Jamaah Pria

SUNGKEMAN Jawa SUNGKEMAN Sunda

Adegan 1 Adegan 2

PW ke Bapak PW PW ke Ibu PW
PP Menunggu PP ke Bapak PW Adegan 1 Adegan 2
Ke Ibu Masing-masing Ke Bapak Masing-
masing

Adegan 3 Adegan 4

PP ke Ibu PW PP ke Bapak
PP Tukar Posisi
PW Menunggu PW Adegan 3 Adegan 4
Menunggu Ke Ibu Mertua Ke Bapak Mertua

Adegan 5 Adegan 6
Foto Pose 6 Turun Menyalami
PP ke Ibu PP PW ke Ibu PP Foto Pose 4 dan 4 Para Sepuh
PW ke Bapak PP PP Menunggu
PESAN :
* Jangan Meminjamkan HP atau Barang Berharga lainnya
Kepada Orang yang Tidak Dikenal
* Apabila ada Tamu yang Mengaku Hadir Salah Waktu atau
Salah Tempat, segera Hubungi Panita Petugas Keamanan
* Keluarga dan Panitia sebaiknya Tidak Berebut Makanan
Bersama Para Tamu Undangan
* Setelah Acara Selesai, sebelum Meninggalkan Gedung,
periksa kembali semua Barang jangan sampai
ada yang Tertinggal, terutama Barang-barang yang Berharga
* Sesampainya di Rumah masing-masing, Selamat mengambil
Waktu Istirahat dengan Nyenyak. Semoga esuk hari dapat
Bangun Tidur dalam keadaan Sehat dan Segar Bugar kembali
* Semoga pada Lain Waktu dan Kesempatan nanti ada Izin Allah
untuk dapat Mempertemukan kita kembali. Aamiiiiiin...

SELAMAT MENEMPUH HIDUP BARU


Untuk .................... ......dan .................................................. Oleh Allah :
Dipanjangkan Umur dan Jodoh
Dimudahkan dalam Segala Urusan, Dunia dan Akhirat
Dilimpahkan Rizki yang Banyak, Halal dan Barokah
Dikaruniai Keturunan yang Shalih dan Shalihah,
Insan yang taat dalam Ibadah dan manfaat dalam Muammalah
Ditempatkan dalam Kehidupan Rumah Tangga
yang Sakinah, Mawaddah dan Rahmah

TERIMA KASIH ATAS KERJA SAMANYA


SEMOGA SUKSES SELALU DALAM KEBAIKAN ALLAH

Run Down disusun oleh :


Ago ahmad mc

0813-1843_0602
ig: ahmad.ago_mc
email: agoahmadmc@gmail.com
Youtube : Emma ilma

Anda mungkin juga menyukai