Anda di halaman 1dari 2

NAMA : ADNAN IBNU FARUKI

NIM : 2009280

KELAS : AP 2020 B

RANGKUMAN BAB 1 PENGANTAR PENDIDIKAN PANCASILA

A. Menelusuri Konsep dan Ugensi Pendidikan Pancasila


Terjadinya sebuah permasalahan yang ada di Indonesia, menjadikan
tergerusnya nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan. Permasalahan tersebut
diantarnya seperti; Masalah Kesadaran Perpajakan, Masalah Korupsi,
Masalah Lingkungan, Masalah Disintegrasi Bangsa, Masalah Dekadensi
Moral, Masalah Narkoba, Masalah Penegakan Hukum yang Berkeadilan,
dan Masalah Teorisme.
Dengan melihat masalah-masalah yang terjadi di Indonesia, maka
pendidikan Pancasila menjadi hal yang penting untuk diajarkan terhadap
berbagai jenjang pendidikan. Terutama diperguruan tinggi, supaya
mahasiswa tidak lupa dengan budayanya serta bertindak di dalam
kehidupan dengan berlandaskan nilai-nilai Pancasila(Tinggi, 2016).
B. Menanya Alasan Diperlukannya Pendidikan Pancasila
Pendidikan Pancasila sangat diperlukan di perguruan tinggi. Sesuai
dengan SK Dirjen Dikti No 38/DIKTI/Kep/2002, Pasal 3, Ayat (2) bahwa
kompetensi yang harus dicapai mata kuliah pendidikan Pancasila yang
merupakan bagian dari mata kuliah pengembangan kepribadian adalah
menguasai kemampuan berpikir, bersikap rasional, dan dinamis, serta
berpandangan luas sebagai manusia intelektual(Tinggi, 2016).
C. Menggali Sumber Historis, Sosiologis, Politik Pendidikan Pancasila
Dimana nilai-nilai Pancasila telah ada didalam adat istiadat,
kebudayaan, serta agama yang sudah berkembang dalam kehidupan
bangsa kita sejak kerajaan zaman dahulu. Seperti, sila Ketuhanan yang
sudah ada sejak zaman dahulu, walapun dalam praktik pemujaan yang
berbeda-beda, tetapi pengakuan tentang adanya Tuhan sudah diakui.
D. Membangun Argumen tentang Dinamika dan Tantangan pendidikan
Pancasila
Pancasila, merupakan hakikat indonesia dan lahir dalam keperbedaan,
seharusnya menjadi sebuah niali penting yang bisa dijungjung oleh semua
masyarakat indonesia. Dalam tantangan ini Pancasila yang dapat menjadi
jawaban mengenai ciri khasan sumber daya manusia Indonesia. Pancasila
merupakan ideologi negara Indonesia adalah hasil pemikiran yang dari
suatu rumusan yang mengandung satu pemikiran bermakna agar dijadikan
dasar, azas, pedoman hidup dan kehidupan bersama didalam suatu negara
yang merdeka(Fadilah, 2019).
E. Mendeskripsikan Esensi dan Urgensi Pendidikan Pancasila untuk Masa
Depan
Setiap warga negara Indonesia dengan kemampuan dan tingkat
pendidikanya diwajibkan mempunyai pengetahuan, pemahaman,
penghayatan, penghargaan, komitmen, dan pola pengalaman Pancasila.
Pemahaman terhadap nilai-nilai Pancasila bagi para mahasisa sangatlah
penting, dengan tidak membedakan pilihan profesinya di masa depan,
semua kalangan masyarakat mempunyai peran amat mentnukan bagi
eksitensi serta kjeayaan bangsa di masa yang akan datang.(Tinggi, 2016).

Fadilah, N. (2019). Tantangan Dan Penguatan Ideologi Pancasila Dalam


Menghadapi Era Revolusi Industri 4.0. Journal of Digital Education,
Communication, and Arts (Deca), 2(02), 66–78.
https://doi.org/10.30871/deca.v2i02.1546

Tinggi, P. (2016). Pendidikan pendidikan pancasila pancasila.

Anda mungkin juga menyukai