Anda di halaman 1dari 2

Nama : Putri Aulia Rahman

NIM : 1900869

Kelas : SaIG 4B

RESUME WEBINAR

“SKKNI Bidang Survei Pemetaan dan Penginderaan Jauh”

Pada Sabtu, 8 Mei 2021 telah dilaksanakan Webinar SKKNI Bidang Survei Pemetaan dan
Penginderaan Jauh yang diselenggarakan oleh Komunitas WGS 48 dan Raster Program Studi
SaIG UPI. Acara ini diisi oleh tiga narasumber yaitu Dr. Agustan, S.T., M.Sc yang merupakan
Ketua Masyarakat Penginderaan Jauh Indonesia (MAPIN), Hartanto Sanjaya yang merupakan
anggota Masyarakat Penginderaan Jauh Indonesia (MAPIN), serta Dwi Agustin Sukmaningrum,
S.T., M.T yang merupakan Wakil Direktur Teknik dan Operasional PT Narcon.

Pemaparan pertama dibawakan oleh Dr. Agustan, S.T., M.Sc, beliau menyampaikan mengenai
SKKNI Penginderaan Jauh : Tinjauan Umum. Dalam pemaparannya beliau menjelaskan
mengenai Standar Kompetensi Kerja Nasional yang merupakan rumusan kemampuan kerja yang
mencakup pengetahuan, keterampilan, serta sikap kerja. SKKNI ini diterbitkan oleh Kementrian
Ketenagakerjaan dan beberapakali sempat mengalami perubahan isi, karena bentuk SKKNI ini
dinamis mengikuti kebutuhan dunia industri. Bentuk jaminan dari SKKNI diantaranya terdapat
Ijazah atau sertifikat pelatihan serta sertifikat kompetensi.

Pemaparan kedua disampaikan oleh Hartanto Sanjaya, beliau menyampaikan mengenai Standar
Kompetensi Kerja Nasional Bidan Informasi Geospasial (172/2020) Penginderaan Jauh dan
Survei Pemetaan Nasional. Dalam pemaparannya beliau menjelaskan mengenai Standar
Kompetensi Kerja Nasional yang merupakan acuan mengenai siap atau tidaknya seseorang
dalam memulai pekerjaan di dunia industri, beliau juga memaparkan bahwa SKKNI di bidang
informasi geospasial juga dapat digunakan sebagai dasar dan acuan dalam mengembangkan
sumber daya manusia yang bergelut di bidang informasi geospasial berbasis kompetensi.

Pemaparan ketiga disampaikan oleh Dwi Agustin Sukmaningrum, S.T., M.T, beliau
membawakan materi SKKNI Bidang Survey dan Pemetaan. Beliau memaparkan mengenai
SKKNI dalam pengertian umum, kemudian beliau juga memaparkan sub bidang SKKNI-IG
diantaranya ada hidrografi, survei terestris, SIG, Kartografi, Survei Kewilayahan, Fotogrametri,
dan Penginderaan Jauh, kemudan terdapat pula level dari SKKNI-IG yaitu operator,
teknisi/analis, dan ahli. Prodi SaIG yang merupakan program studi S1 memiliki output analis dan
dapat disetarakan pada jenjang 6 atau 5.

Anda mungkin juga menyukai