Anda di halaman 1dari 1

Sifat suatu larutan dapat ditunjukkan dengan menggunakan indikator asam-basa, yaitu zat-zat

warna yang warnanya berbeda dalam larutan asam dan basa. Dimana di dalam percobaan ini kami
menggunakan bahan alami sebagai indicatornya. Pada dasarnya, penggunaan indicator ini hanya bekerja
pada ekstrak bahan alami tertentu, khususnya yang berwarna mencolok, karena perubahan warnanya
mudah untuk dianalisa. Adapun dari 6 bahan alam yang kami manfaatkan, semuanya dapat digunakan
sebagai indicator alami. Ekstrak bahan-bahan tersebut dapat memberikan warna yang berbeda
dalam larutan asam dan basa. Sehingga kami dapat membantu kami dalam menentukan sifat suatu
larutan, meskipun tidak dapat digunakan dalam menentukan jumlah pH suatu larutan. Tetapi, terlepas
dari itu indicator alami tetaplah dapat digunakan sebagai alternative untuk menguji sifat suatu larutan
denganmenggunakan bahan yang mudah ditemukan dan ramah terhadap lingkungan.

Sifat suatu larutan dapat dideteksi dengan menggunakan indicator yang berasal dari bahan alami.
Warna yang mencolok dari sebuah indicator alami turut berperan dalam mempermudah analisa sifat
suatu larutan apakah suatu larutan bersifat asam atau basa, sementara penentuan jumlah pH suatu
larutan tidak dapat terdeteksi secara akurat dengan indicator ini. Adapun enam bahan alami yang kami
gunakan sebagai indicator alami di dalam percobaan ini merupakan jenis bahan alami yang dapat
bekerja dengan baik dalam membantu mendeteksi sifat suatu larutan sehingga dapat menjadi alternatif
indicator asam basa yang mudah ditemukan dan ramah terhadap lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai