Anda di halaman 1dari 2

PEMBAHASAN

Pada praktikum ini mempelajari tentang memperlaukan hewan uji coba yakni mencit dengan
benar selama masa adaptasi selama 5 hari. Bobot mencit sebelum diperlakukan ditimbang dahulu
untuk dibandingkan setelah diberi perlakuan. Lalu kemudian perubahan bobot badan mencit
ditentukan dengan persen selisih berat badan sebelum adaptasi dan sesudah adaptasi.
Berdasarkan literatur bobot mencit yang sesuai kriteria sebagai hewan uji adalah 17-25 gram.
Pada hasil persentase percobaan pererubahan bobot mencit selama lima hari diaklimatisasi
dengan pemberian pakan reguler dan air minum, mencit tidak mengalami perubahan bobot badan
yang ekstrim. Jadi rentang bobot mencit yang telah diaklimatisasi berada pada rentang normal
yaitu 22-24 gram. Dengan rentang bobot tersebut, hewan uji mencit yang telah diaklimatisasi
sesuai kriteria untuk dijadikan sebagai hewan uji.

Karakteristik hewan percobaan:


Kingdom : Animalia
Fillium : Chordata
Kelas : Mamalia
Ordo : Rodentia
Famili : Muridae
Upafamili : Murinae
Genus : Mus
Spesies : Mus musculus
Masa pubertas : 4 – 5 hari (poliestrus)
Masa beranak : 7 – 18 bulan
Masa hamil : 19 – 21 hari
Jumlah sekali lahir : 10 – 12 ekor
Masa hidup : 1,5 – 3,0 tahun
Masa tumbuh : 50 hari
Masa menyusui : 21 hari
Frekuensi kelahiran : 6-10 kali kelahiran
Suhu tubuh : 36,5-38,00 C
Laju respirasi : 163×/mm
Tekanan darah : 113-147/81-106mm Hg
Volume darah : 76-80 mg/kg
Luas permukaan tubuh : 20cm-36cm

KESIMPULAN

hewan model adalah objek hewan yang sebagai imitasi (peniruan) manusia atau spesies lain,
yang digunakan untuk menyelidiki fenomena biologis atau patobiologis. Hewan yang sering
digunakan yaitu tikus, kelinci, marmut dan yang paling sering digunakan adalah mencit. Ini
dikarenakakan mencit sendiri dapat berkembang biak sangat cepat dan memiliki persentase
kemiripan gen yang besar terhadap manusia yaitu 99%. Pemiliharaan hewan uji harus
memperhatikan lima kebebasan yang disebut sebagai five of freedom, yaitu bebas dari rasa lapar
dan haus yakni tersedianya makanan dan minuman, bebas dari kepanasan dan ketidaknyamanan
fisik, bebas dari luka, penyakit dan rasa sakit, bebas mengekspresikan perilaku normal, bebas
dari rasa takut dan penderitaan. Dalam kegiatan praktikum ini dilakukan pengamatan persentase
perubahan bobot mencit yang telah diaklimatisasi selama 5 hari dan diberikan pakan regular
beserta air minum. Hasil dari pengamatan ini memperlihatkan data persentase bobot mencit tidak
mengalami perubahan yang ekstrim. Rentang bobot badan mencit berada pada rentang bobot
normal yaitu 22-24 gram.

Anda mungkin juga menyukai