Anda di halaman 1dari 3

ENGLISH LANGUAGE LEARNINGMATERIALS DEVELOPMENT

“TUGAS GOOGLE CLASSROOM”

BY

TRIANA FAJARANI RUSYANTI


196310812

5B

ENGLISH LANGUAGE EDUCATION

TEACHER’S TRAINING AND EDUCATIONFACULTY

UNIVERSITAS ISLAM RIAU

2021
Pengertian Bahan Ajar :

Bahan ajar adalah bahan atau materi pelajaran yang disusun secara sistematis, yang digunakan guru dan
siswa dalam proses pembelajaran (Pannen, 1995). Bahan ajar adalah seperangkat sarana atau alat pembelajaran
yang berisikan materi pembelajaran, metode, batasan-batasan, dan cara mengevaluasi yang didesain secara
sistematis dan menarik dalam rangka mencapai tujuan yang diharapkan, yaitu mencapai kompetensi atau
subkompetensi dengan segala kompleksitasnya (Widodo dan Jasmadi dalam Lestari, 2013:1). Pengertian ini
menjelaskan bahwa suatu bahan ajar haruslah dirancang dan ditulis dengan kaidah intruksional karena akan
digunakan oleh guru untuk membantu dan menunjang proses pembelajaran. Bahan atau materi pembelajaran pada
dasarnya adalah “isi” dari kurikulum, yakni berupa mata pelajaran atau bidang studi dengan topik/subtopik dan
rinciannya (Ruhimat, 2011:152).

Jenis-Jenis Bahan Ajar :

Dalam pengelompokannya bahan ajar dibagi menjadi 5 jenis kelompok besar:

Bahan ajar yang tidak diproyeksikan seperti foto, diagram, display, model;

Bahan ajar yang diproyeksikan, seperti slide, filmstrips, overhead transparencies, proyeksi komputer;

Bahan ajar audio, seperti kaset dan compact disc;

Bahan ajar video, seperti video dan film;

Bahan ajar (media) komputer, misalnya Computer Mediated Instruction (CMI), Computer based Multimedia atau
Hypermedia.

Faktor-faktor yang Mempengaruhi :

Kecermatan Isi

Kecermatan isi adalah validitas/kesahihan isi atau kebenaran ini secara keilmuan, dan keselarasan isi. Atau
kebenaran isi berdasrkan sistem nilai yang dianut oleh suatu masyarakat atau bangsa.

Ketepatan Cakupan

Kecermatan isi berfokus pada kebenaran isi secara keilmuan dan sistem nilai yang berlaku di masyarakat. Maka
ketepatan cakupan berhubungan dengan isi bahan ajar dari sisi keluasan dan kedalaman isi atau materi serta
keutuhan konsep berdasarkan bidang ilmu.
Secara garis besar langkah-langkah pemilihan bahan ajar meliputi:

1. Mengidentifikasi aspek-aspek yang terdapat dalam standar kompetensi dan kompetensi dasar.

2. Identifikasi jenis-jenis materi pembelajaran

3. Memilih jenis materi yang sesuai dengan standart kompetensi dan kompetensi dasar.

4. Memilih sumber bahan ajar. Bahan ajar yang baik dan menarik mempersyaratkan penulisan yang menggunakan
ekspresi tulis yang efektif.

Anda mungkin juga menyukai