Anda di halaman 1dari 1

Hasil presentasi makalah kelompok 6

Anisa Yani (02020621442)

Pertanyaan yara

Mengapa al ghazali mendasari pendekatan ekonominya pada pendekatan tasawuf?

Jawab : karena, pada masa hidupnya orang-orang sulit menerima pendekatan fiqih dan filosofis
dalam mempercayai Yaum al-Hisab. Berkaitan dengan hal ini, Al-Ghazali memfokuskan perhatiannya
pada perilaku individu yang dibahasnya menurut perspektif Al-Qur’an, sunnah, fatwa-fatwa sahabat
dan tabi’in, serta petuah-petuah para sufi terkemuka pada masa sebelumnya.

Pertanyaan winda

Apa saja pemikiran Al-Ghazali dalam bidang ekonomi?

Jawab : Al-Ghazali memandang bahwa perkembangan ekonomi sebagai bagian dari tugas-tugas
kewajiban sosial yang sudah ditetapkan Allah. Jika tidak dipenuhi kehidupan dunia akan runtuh dan
kemanusiaan akan binasa, aktivitas ekonomi harus dilakukan secara efisien karena merupakan
bagian dari pemenuhan tugas keagamaan seseorang

Pertanyaan devi

Apa saja pembahasan yg mencakup tentang pemikiran ekonomi pada masa al-ghazali?

Jawab : Pembahasan Al-Ghazali mengenai berbagai permasalahan ekonomi yang dapat diangkat dari
pemikiran Al-Ghazali ini anatar lain mencakup pertukaran sukarela dan evolusi pasar, aktivitas
produksi, barter dan evolusi uang, serta peran negara dan keuangan publik.

Anda mungkin juga menyukai