Anda di halaman 1dari 1

KEMENTRIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

PEMERINTAH KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH

SURAT EDARAN BERSAMA


KEPALA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN HULU SUNGAI TENGAH
KEPALA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KAB. HULU SUNGAI TENGAH
NOMOR : 800/107.B.GTKBUD/DIK/2022
NOMOR : 291/KK.17.06-2/PP.00/03/2022
TANGGAL : 07 MARET 2022
TENTANG
PERCEPATAN CAPAIAN VAKSINASI COVID-19 DOSIS 3 (BOOSTER) BAGI
PENDIDIK DAN TENAGA KEPENDIDIKAN
Dalam rangka membantu peningkatan capaian vaksinasi dosis ke 3 (booster) dalam upaya
menurunkan status level PPKM Kabupaten Hulu Sungai Tengah dalam mendukung proses
Pembelajaran Tatap Muka pada seluruh Satuan Pendidikan lingkup Dinas Pendidikan dan Kantor
Kementrian Agama Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Serta memperhatikan hasil rapat Koordinasi
Satuan Tugas penanganan Covid-19 Tk. Kabupaten Hulu Sungai Tengah tanggal 07 Maret 2022
bertempat di Polres Hulu Sungai Tengah, maka dalam rangka evaluasi pelaksanaan PTM pada
seluruh satuan pendidikan, dengan ini disampaikan hal sebagai berikut :
1. Sebagai aparatur sipil negara dan pelayan publik bidang pendidikan, maka bagi seluruh
Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) yang telah memenuhi syarat teknis kesehatan, agar
segera melaksanakan Vaksinasi Dosis 3 (Booster), terutama pada kegiatan Gebyar
Vaksinasi tanggal 08 Maret 2022 bertempat di seluruh fasilitas kesehatan terdekat.
2. Kepala Satuan Pendidikan agar melaporkan capaian vaksinasi booster Pendidik dan Tenaga
Kependidikan (PTK) pada Satuan Pendidikan masing-masing paling lambat hari Rabu, 09
Maret 2022 Pkl.10.00 sesuai dengan jenjang pelaporannya (Sekolah Negeri dan Swasta ke
Dinas Pendidikan melalui pengawas pembina, Madrasah ke Kantor kementrian Agama).
3. Percepatan capaian vaksinasi Dosis 3 (booster) ini, akan sangat membantu dalam evaluasi
penetapan/penurunan status PPKM Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang saat ini berada pada
level 3 (Inmendagri nomor 13 Tahun 2022), agar tidak terus meningkat menjadi level 4 yang
akan berdampak langsung pada model pembelajaran tatap muka atau pembelajaran jarak jauh
secara penuh.

Demikian Surat Edaran Bersama ini dibuat untuk dilaksanakan sebagaimana mestinya.

Kepala Kantor Kementerian Agama Plt. Kepala Dinas Pendidikan


Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Tengah,

H. SAIPUDIN, S.Ag, M.Pd.I H. MUHAMMAD ANHAR, S.STP,ME


Pembina Pembina
NIP 19760615 199303 1 004 NIP 19820916 200012 1 002

Tembusan : Kepada Yth.


1. Bupati Hulu Sungai Tengah
2. Kepala Kantor Wilayah Kementrian Agama Prov. Kalsel
3. Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kab. Hulu Sungai Tengah

Anda mungkin juga menyukai