Anda di halaman 1dari 3

Tugas Kliping

BAHASA INDONESIA

DISUSUN OLEH:
Nama:Rohman
Kelas:XII MIPA 4
SELAMA PANDEMI
Pada awal adanya covid-19 saya merasakan perubahan yang
cukup signifikan,yang dulunya keluar rumah tidak memakai
masker,bisa berdekatan dengan siapa aja tanpa ke
khawatiran,sekarang malah kebalikannya, semenjak
penyebaran virus corona ini, cukup membuat saya
kebingungan dan merasa takut akan terpapar virus
tersebut,Namun sesuai yang diperintahkan oleh pemerintah
saya selalu waspada ketika saya berada diluar rumah dan
pulang secepatnya untuk mengurangi penyebaran covid
19.Pada waktu itu saya masih bersekolah seperti biasa,jalan
pagi pulang sore dan itupun waktu itu ditengah wabah covid
19 yang masih belum terlalu banyak orang tau dan sebagian
orang tidak percaya dengan adanya virus covid 19.Saya
pribadi waktu itu juga belum yakin dengan penyebaran virus
tersebut yang konon katanya dari negeri china tepatnya
disebuah pasar yang bernama wuhan.Namun beberapa
minggu setelah itu saya mendengar bahwa ada warga yang
terpapar dan menyebabkan kehilangan nyawa dan dari situ
saya percaya penuh dengan adanya covid 19.Kemudian
beberapa hari setelah itu diterapkannya sebuah sistem
lockdown dimana tempat ramai yang dikunjungi orang
ditutup,bukan hanya itu saja sekolah yang saya tempati juga
tutup, dan sayapun harus belajar dirumah dengan sistem
daring kurang lebih 1 tahun.selama diberlakukannya sistem
daring semua tugas yang diberikan oleh guru dikirim melalui
aplikasi classroom dan sebagian menggunakan aplikasi
Whatsaap,kadang saya merasa dipusingkan oleh tugas yang
kurang saya mengerti seperti,matematika,kimia,fisika,biologi
Bahasa inggris.
Dampak negative/duka dari proses dari daring ini yang
saya rasakan sering kehabisan kuota selain itu juga keadaan
jaringaan yang kurang stabil, proses penyampaian materi
oleh guru kadang sulit dipahami,dibandingkan secara
langsung jauh lebih mudah karena guru menjelaskan secara
detail.Apalagi saya sekarang berada dikelas XII membutuhkan
banyak persiapan yang matang untuk menghadapi ujian akhir
nanti,selama lockdown saya juga mengurangi aktivitas diluar
rumah,yang tadinya saya sering keluyuran sekarang saya
lebih banyak menghabiskan waktu dirumah dan setika saya
merasa bosan saya tidur,selain itu saya suka olahraga Ketika
mendapati waktu senggang seperti,push up,pull up,lari lari
kecil dan olahraga lainnya.Dari yang saya amati duka bagi
seorang pedagang ialah krisis ekonomi dimana
diberlakukannya sistem lockdown membuat mereka tidak
bisa menjual dagangannya dan sebagian masih ada yang
ngeyel sehingga,penyebaran virus covid 19 menyebar karena
ketidakpatuhan masyarakat.Tidak lama setelah itu
diberlakukan sistem masuk tatap muka secara
bergantian,dimana pembagian siswa dihitung dari absen,dari
absen 1-15 masuk satu minggu full dan minggu depannya
absen 16-30,begitu seterusnya.Akan tetapi saya sebagai
siswa kelas 12 masuk tanpa pembagian mungkin karna saya
dan teman teman seangkatan saya butuh persiapan yang
matang dalam menghadapi ujian yang tinggal menghitung
hari.

Anda mungkin juga menyukai