Anda di halaman 1dari 2

Tangerang Selatan, 26 Juli 2021

Kepada:
Kantor Pelayanan Pajak Pratama Serpong
Jl. Raya Serpong sektor VII blok 405 BSD
Tangerang 15310

Perihal : Permintaan Penjelasan atas data dan/atau Keterangan

Pertama-tama Terima kasih atas perhatian dan kerjasama pihak KPP Pratama Serpong, menanggapi surat
Nomor: SP2DK.1823/WPJ.08/KP.03/2021, berikut penjelasan dari kami :

1. Faktur 02/03 Tanpa Pembayaran PPN


Perlu kami jelaskan bahwa lawan transaksi adalah perusahaan pemerintah dalam hal ini
BENDAHARA PENGELUARAN PUSAT PENDIDIKAN DAN PELATIHAN dengan No
NPWP 809763103072000
Adalah merupakan tagihan rutin setiap bulan dan merupakan kewajiban lawan transaksi harus
stor dan lapor, hanya harapan kami pihak lawan transaksi mengirimkan ke kami bukti setor dan
lapor, tapi kenyataan banyak yang tidak mengirimkan bukti setor ke kami, bahkan ada yang tidak
bayar ke kami sama sekali sedangkan kami sudah melakukan kewajiban ke pihak lawan transaksi.
(Terlampir Faktur Pajak dan kwitansi)

2. Pembeliaan WP Badan vs PPN


Tahun Pajak 2017 ada perbedaan HPP sebesar 975.350 dengan DPP B2 sebesar 641.225.93
selesih 334.124.06.
Perlu kami jelaskan bahwa banyak bahan penunjang yang mempengaruhi HPP yang kami beli
Non PPN dari toko atau suplier, sebagai contoh :
1. Sabun material pendukung Deosoap
2. Chemical isi dari sanitizer merupakan pendukung Deosanitizer
3. Frangrance cairan pengharum merupakan pendukung Deosprayer
4. Dan masih banyak lagi yag kecil kecil merupakan komponen HPP

Beberapa nota kami bisa lampirkan dan mohon maaf kami perusahaan kecil terbatas serta di
tahun awal tahun 2020, kantor kami mengalami musibah ambruknya plafon krn hujan lebat dan
membasahi seluruh file yang ada, karena semua lemari file kami terbuka dan lemari lama.
Mohon pengertian dan maklum akan hal ini, kami perusahaan kecil berusaha patuh dan mematuhi
peraturan pemerintah, kedepan akan kami berusaha merapikan semua kembali.

Terima kasih
Salam,

Toni Tanuredja
Direktur

Anda mungkin juga menyukai