Anda di halaman 1dari 3

Imagery

Imagery yang terdapat dalam puisi Love and Question karya Robert Frost diantaranya:

1. Visual Imagery
Bait ke 1
Visual imagery pada bait pertama terdapat pada larik ke 3,4, 5,7 dan 8
 He bore a green-white stick in his hand,
 And, for all burden, care.
 He asked with the eyes more than the lips

Pada larik 3,4 dan 5 menunjukkan bahwa orang asing tersebut membawa tongkat
dengan beban di pundaknya dan meminta sesuatu yang sangat butuhkan hanya
dengan menggunakan matanya untuk menggambarkan permintaan tersebut
kepada pemilik rumah.

 And he turned and looked at the road afar


 Without a window light.
Pada larik ke 7 dan 8 puisi ini menggunakan imagery visual. Larik tersebut
memperlihatkan bahwa pengantin pria mengamati jalan dengan memperhatikan
jalanan dan rumah yang dikelilingi tanpa cahaya dari jendela rumah-rumah yang
diperlihatkan oleh imagey visual a window light.
Bait ke 2
Pada bait ke dua terdapat visual imagery di larik ke 5 dan 6.
 The woodbine leaves littered the yard
 The woodbine berries were blue  
Larik tersebut memperlihatkan bahwa jenis tanaman woodbine berry berwarna
biru telah membuat halaman menjadi kotor.
Bait ke 3
Pada bait ke 3 terdapat imagey visual di larik ke 1,2,3 dan 5
 Within, the bride in the dusk alone
 Bent over the open fire,
 Her face  rose-red with the glowing coal
 The bridegroom looked at the weary road
Pada larik tersebut memperlihatkan bahwa pengantin wanita sendirian sedang
menunggu suaminya untuk mendekatinya. Ketika dirinya berada dalam hasrat
sensual yang diperlihatkan oleh wajahnya yang seakan merona diumpamakan
sebagai rose-red. Sementara itu, pengantin pria yang terlihat masih mengamati
jalan dan memastikan jalannya tidak terlalu buruk untuk dilalui oleh tunawisma
asing.
Bait Ke 4
Pada bait ke 4 puisi ini juga terdiri dari visual imagery yang ada di larik pertama.
 The bridegroom looked at the weary road
Di larik pertama bait ke 4 ini menggunakan visual imagery yang memperlihatkan
kepada pembaca bahwa mempelai laki-laki kembali mengamati jalan dan
memastikan bahwa jalan tersebut tidak terlalu buru.k bagi orang asing untuk
berada di luar.
2. Auditory imagery
Imagery ini terdapat pada bait ke 1larik ke 2 dan bait ke 2 larik ke 3 pada puisi ini
yakni:
Bait ke 1 larik ke 2
 And he spoke  the bridegroom fair.

Pada larik ini menggunakan auditory imagery yang menunjukan sejak orang asing
berbicara kepada mempelai laki-laki. Larik ini memperlihatkan kepada pembaca
bahwa orang asing tersebut sudah mendekati rumah pengantin baru dan langsung
berbicara dengannya.

Bait ke 2 larik ke 3
 And question what of the night to be.

Pada larik di bait ini menggunakan auditory imagery. Kata-kata dalam kalimat
tersebut menunjukkan bahwa pembicara bertanya pada dirinya sendiri tentang
situasi di malam itu.

3. Kinesthetic imagery
Imagery ini terdapat pada bait ke 1 larik 1,3 dan 7 serta bait ke 2 larik 1 dan 2.
Bait ke 1 larik ke 1,3 dan 7
 A Stranger came to the door at eve 
 He bore a green-white stick in his hand 
 And he turned and looked at the road afar 

Larik-larik tersebut menunjukkan kepada pembaca bahwa orang asing itu datang
ke rumah pengantin baru pada malam hari dan membawa tongkat di tangannya
yang dapat membimbingnya di sepanjang jalan yang dia lewati. Sementara
mempelai laki-laki, kembali membalikan badan untuk mengamati keadaan jalan.

Bait ke 2 larik ke 1 dan 2


 The bridegroom  came forth into the porch 
 With, Let us look at the sky

Pada larik tersebut menggunakan citraan kinestetik. Dimana mempelai laki-laki


menunjukan tindakan keluar menuju teras rumah dan mengajak orang asing untuk
mempertimbangkan cuaca melalui penampakan langit.

4. Tactile imagery
Imagery ini terdapat pada bait ke 1 larik ke 7.
 Autumn, yes, winter was in the wind

Pada larik dibait ini tertulis bahwa musim dingin akan datang saat pembicara
merasakannya melalui angin.

Theme

Puisi ini memiliki tema mengenai cinta dan kasih sayang yang mana perasaan tersebut
terkadang menimbulkan kegundahan dalam hati. Karena itulah sebagai manusia,
memang sepantasnya untuk mempertimbangkan kemungkinan yang akan
ditimbulkannya.

Anda mungkin juga menyukai