Anda di halaman 1dari 2

NAMA : PUTU ANDIKA PRAYUDA ARYA WIRADINATHA

NIM : 52111784
ABSEN : 13
CRITICAL REVIEW JURNAL

Sisi Lain Praktek Transportasi Online Sebagai Transformasi Ekonomi Politik Di Era
Revolusi Industri 4.0

Penulisan ini bertujuan untuk memberikan critical review terhadap artikel penelitian yang
berjudul: “Sisi Lain Praktek Transportasi Online Sebagai Transformasi Ekonomi Politik Di Era
Revolusi Industri 4.0. Penelitian yang dilakukan oleh Ni Wayan Widhiasthini dan Nyoman Sri
Subawa ini adalah untuk melihat sisi lain praktek transpotasi online secara kritis. Masalah penelitian ini
meliputi: bagaimanakah transformasi ekonomi politik pada praktek transportasi online di era revolusi
industri 4.0?. Dan apa dampak yang terjadi dari praktek transportasi online sebagai tranformasi ekonomi
politik di era revolusi industri 4.0?.

Masalah-masalah yang akan direview dari artikel ini adalah sebagai berikut: (1) Metode
penelitian dari artikel. Bagian metode penelitian yang direview meliputi teknik pengumpulan
data, metode pemilihan sampel dan teknik analisis data. (2) Hasil penelitian dari artikel. Bagian
ini yang direview meliputi hasil penelitian informan sebagai pengemudi ojek online.

Hasil review terhadap artikel ini adalah:

1. Review metode penelitian pada jurnal berikut menggunakan metode kualitatif dan
penentuan informan dilakukan secara purposive khususnya judgment dan convenience,
yaitu peneliti sendirilah yang menentukan seseorang untuk menjadi informan berdasarkan
pengamatan terhadap keaktifannya menggunakan jasa ojek online. Informan penelitian
meliputi driver ojek online, pengguna aktif jasa ojek online seperti mahasiswa, anak kost,
siswa sekolah. Diperlukannya teknik analisis snowball karena informan atau sampel yang
ditunjuk secara snowball sampling dimana informan yang dipilih dianggap dapat
membantu sehingga data yang diberikan oleh informan merupakan data yang tepat,
akurat, mencukupi dan sesuai dengan tujuan penelitian yang akan diwawancarai karena
dianggap mengetahui, terlibat dalam proses operasional. Tidak hanya berpatokan seperti
mahasiswa, anak kost atau siswa sekolah, peneliti dapat menambahkan informan seperti
wisatawan lokal yang berkunjung ke Bali khusunya kota Denpasar, pegawai kantoran.
2. Review hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil penelitian yang diperoleh kurang
mampu memenuhi tujuan penelitian, karena hasil yang diperoleh hanya meliputi
NAMA : PUTU ANDIKA PRAYUDA ARYA WIRADINATHA
NIM : 52111784
ABSEN : 13
informasi yang dibutuhkan pengemudi seputar aktivitas yang dialami oleh informan lain
yang juga sebagai pengemudi ojek online perlu memperhatikan memperhatikan faktor-
faktor seperti timbulnya suatu kapitalisme di dalam bidang perekonomian. Biaya
kebutuhan hidup semakin besar karena masyarakat semakin konsumtif. Meskipun
demikian, penelitian ini telah dapat mendeskripsikan terkait disruption melalui internet of
things, big data, cloud computing, dan artificial intelligence telah memunculkan
kehadiran startup yang beranjak dari solusi untuk dirinya sendiri dan juga melihat dari
kesulitan yang dihadapi orang-orang dilingkungannya.

LINK YOUTUBE :

https://youtu.be/fCxQF7czKjo

Anda mungkin juga menyukai