Anda di halaman 1dari 35

Soal SKD Paket 12

TES WAWASAN KEBANGSAAN (TWK)

1. Peranan pemuda pada masa pembangunan perlu diwujudkan dalam kegiatan-


kegiatan….
A. Mengumpulkan modal untuk masa depan
B. Mencari pengalaman dengan cara magang di perusahaan
C. Pencinta alam untuk melestarikan lingkungan hidup
D. Membantu orang lain dalam segala usaha dan upaya
E. Mengembangkan bakat dan menuntut ilmu pengetahuan

2. Sumber hukum dari keputusan hakim terdahulu yang dijadikan dasar keputusan oleh
hakim-hakim lain dalam memutuskan perkara yang sama disebut…
A. Statue
B. Custom
C. Jurisprudensi
D. Treaty
E. Doktrin

3. Alasan kenapa terjadi Agresi Militer I oleh Belanda adalah…


A. Belanda ingin berinvestasi di Indonesia Kembali
B. Belanda mengingkari perjanjian kalijati
C. Belanda ingin melakukan kerjsama dengan Indonesia
D. Belanda tidak ingin Indonesia merdeka
E. Belanda mengingkari perjanjian Linggarjati

4. Keanekaragaman suku bangsa dalam Negara hendaknya diarahkan untuk….


A. Menciptakan persamaan bahasa dan adat istiadat daerah
B. Menjaga kelestariannya bila diberi dana dan bantuan pemerintah pusat
C. Menciptakan kestabilan dalam memperkuat kepentingan individu
D. Menciptakan suatu kestabilan dalam mempertahankan keamanan bangsa dan
Negara
E. Menciptakan kerukunan hidup menuju masyarakat yang bersukuan

5. Pancasila adalah sumber dari segala sumber hukum, sementara UUD NRI 1945
adalah hukum tertinggi yang memiliki kedudukan yaitu..
A. mengikat lembaga-lembaga negara dan setiap warga negara Indonesia
B. mengikat sebagian lembaga negara di Indonesia
C. merinci tugas-tugas lembaga negara
D. menjabarkan sikap-sikap yang harus dimiliki warga negara
E. mengontrol sikap dan tingkah laku pemimpin negara

6. Pemilu pertama di Indonesia terjadi pada tahun 1955. Pada masa pemilu system
kepartaian di Indonesia adalah
A. Tunggal
Soal SKD Paket 12

B. Dwi partai
C. Tiga partai
D. Lima partai
E. Multipartai

7. Presiden melakukan perjanjian dan perdamian damai, dalam hal ini harus mendapat
pertimbangan dari..
A. Dewan Perwakilan Rakyat
B. Mahkamah Agung
C. Mahkamah Konstitusi
D. Komisi Yudisial
E. Majelis Permusyawaratan Rakyat

8. Penyebaran berita hoax yang sering tersebar di media sosial merupakan bentuk
penyimpangan dari sila Pancasila terutama sila..
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat dan permusyawaratan dan perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia

9. Presiden memberi amnesti dan abolisi atas pertimbangan DPR. Amnesti memiliki
pengertian..
A. Penghapusan hukuman sebelum dilaksanakan proses hukum
B. Pengurangan hukuman saat sudah dijatuhi hukuman
C. Penghapusan hukuman sesudah dilaksanakan proses hukum
D. Pemulihan nama baik
E. Pencemaran nama baik

10. Hukum terdiri atas hukum berbentuk UUD dan Konvensi. Arti dari istilah konvensi
adalah….
a. Hukum dasar tertulis
b. Hukum dasar tidak tertulis
c. Hukum dasar tercatat
d. Hukum dasar tidak tercatat
e. Hukum dasar tidak termuat

11. Setiap negara berkembang beberapa ideologi, ideologi tersebut sering disebut
sebagai ajaran atau paham. Kesamaan ajaran Pancasila dengan liberalisme tampak
dari pandangan bahwa….
A. Hak milik setiap orang harus diakui dan dijamin oleh Negara
B. Individulitas manusia lebih penting ketimbang aspek social manusia
C. Kebebasan adalah hal yang paling utama dalam kehidupan manusia
D. Semua alat produksi yang ada dalam suatu Negara harus dikuasai oleh Negara
E. Keanekaragaman dalam masyarakat harus ditekan seminimal mungkin
Soal SKD Paket 12

12. 60 persen penduduk yang merupakan rakyat Indonesia berada dalam kemiskinan,
kebodohan, dan terbelakangan. Hal ini tidak sesuai dengan penggambaran Pancasila
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan/permusyawaratan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
.
13. Perbedaan mendasar antara DPR dan MPR salah satunya terletak pada
A. Perwakilan rakyat
B. Pembuat peraturan
C. Jumlah sidang
D. Tidak punya hak angket
E. Tidak punya hak budget

14. Pada saat Jepang kalah dalam perang dunia II, Golongan Muda mendesak Golongan
Tua untuk segera merumuskan kemerdekaan Indonesia. Yang termasuk golongan
muda di bawah ini adalah..
A. Chairul Saleh, Adam Malik
B. Moh. Hatta, Ali sastoamidjoyo,
C. Soepomo, moh. Yamin
D. Ki hajar dewantara, kartosuwiryo
E. Safrudiin prawiranegara, sukana

15. Diantara kelebihan dari pemerintahan system cabinet presidensial jika dibandingkan
dengan system cabinet parlementer, pada system presidensial….
A. Pemerintahannya lebih sesuai dengan aspirasi rakyat
B. Jalannya pemerintahan dan pembangunan relative stabil
C. Kebijakan pemerintah dan pembangunan sangat tergantung pada presiden
D. Presiden dan menteri dapat bekerja sama dengan baik
E. Presiden hanya sebagai kepala Negara

16. Keputusan untuk menghentikan pengusutan dan pemeriksaan suatu perkara, dimana
pengadilan belum menjatuhkan keputusan terhadap perkara tersebut adalah
kewenangan presiden yaitu…
A. Grasi
B. Rehabilitasi
C. Amnesti
D. Abolisi
E. Kasasi
Soal SKD Paket 12

17. Penugasan dari pemerintah kepada daerah dan/atau desa dari pemerintah provinsi
kepada kabupaten/kota dan/atau desa serta dari pemerintah kabupaten/kota
kepada desa untuk melaksanakan tugas tertentu disebut….
A. Desentralisasi
B. Dekonsentrasi
C. Tugas Pembantuan
D. Sentralisasi
E. Otonomi

18. Sesuai UU Nomor 32 tahun 2004, pemerintah daerah menyelenggarakan urusan


pemerintahan yang menjadi kewenangannya, kecuali urusan pemerintah yang oleh
undang-undang ini ditentukan menjadi urusan pemerintah, kecuali….
A. Politik luar negeri
B. Pertahanan
C. Sumber daya alam
D. Yustisi
E. Fiscal

19. Latar belakang terbentuknya pemerintah darurat Republik Indonesia di Bukit Tinggi
adalah….
A. Perjanjian Renvile
B. Agresi Militer Belanda I
C. Konferensi Malino
D. Agresi Militer Belanda II
E. Perundingan Roem Royem

20. Pemerintah melakukan debirokratisasi di bidang industri.


Makna kata “debirokratisasi” pada kalimat tersebut adalah…
A. Kemunduran mekanisme kepengurusan
B. Kemacetan mekanisme kepengurusan
C. Kemajuan mekanisme kepengurusan
D. Persamaan mekanisme kepengurusan
E. Penyederhanaan mekanisme kepengurusan

21. Negara menetapkan tujuan bersama dalam masyarakat. Negara dapat menguasai
hal-hal seperti sumberdaya penting untuk kepentingan orang banyak. Negara
mengatasi paham individu dan kelompok. Hal ini berarti negara mempunyai sifat..
A. Mencakup semua
B. Monopoli
C. Memaksa
D. Mengayomi
E. Mengikat
Soal SKD Paket 12

22. Manakah di bawah ini yang tergolong pelanggaran HAM Berat..


A. Mengganggu teman yang sedang belajar
B. Mengejek fisik seseorang
C. Menfitnah seseorang
D. Mencemarkan nama baik orang lain
E. Menyiksa satu kelompok agama

23. Menjunjung tinggi harkat dan martabat manusia atau nilai kemanusiaan yang luhur
merupakan salah satu dasar nilai Moral yang terdapat pada..
A. Pembukaan UUD 1945 alinea 1
B. Pembukaan UUD 1945 alinea ke 3
C. Pembukaan Alinea ke 4
D. Pancasila sila ketiga
E. Pembukaan Alinea kedua

24. Contoh lembaga pemerintah non kementrian adalah….


A. Arsip Nasional Republik Indonesia
B. Kementerian Sosial
C. Kementerian Keuangan
D. Kementerian Kesehatan
E. Kementerian Agama

25. Agenda pokok sidang BPUPKI yang berlangsung dari tanggal 10-17 Juli 1945
membahas tentang
A. Pendirian PPKI
B. Dasar Negara Indonesia Merdeka
C. Waktu dan tempat Proklamasi
D. Pembaca teks Proklamasi
E. Rancangan UUD 1945

26. Salah satu Dampak pendudukan Jepang atas Indonesia, terutama bagi organisasi
pergerakan nasional Indonsia, yaitu….
A. Semakin longgarnya aktivitas organisasi pergerakan
B. Menambah tebalnya semangat anti Belanda
C. Pembubaran semua organisasi pergerakan nasional
D. Menghapus organisasi pergerakan islam
E. Membubarkan organisasi yang bercorak komunis

27. Secara berurutan konstitusi yang pernah berlaku di Indonesia sejak proklamasi 17
Agustus 1945 sampai 5 Juli 1959 adalah…
A. Konstitusi RIS, UUDS, UUD 1945
B. UUD 1945, UUDS, UUD 1945
C. UUD 1945, UUDS, Konstitusi RIS
Soal SKD Paket 12

D. UUDS, Konstitusi RIS, UUD 1945


E. UUD 1945, Konstitusi RIS, UUDS

28. Menurut Pasal 1 UUD 1945 yang telah diamandemen, MPR tidak lagi memegang
kedaulatan rakyat karena….
A. Kedaulatan berada di tangan legislative
B. Kedaulatan berada di tangan MK
C. Kedaulatan berada di tangan rakyat
D. Kedaulatan sepenuhnya dilakukan melalui pilpres langsung
E. Kedaulatan berada di tangan pemerintah daerah

29. Secara sosiologis keberhasilan pemerintah menangani berbagai pergelokan di daerah


yang akan memisahkan diri dari NKRI berdampak positif untuk memperkuat…
A. Anggaran nasional
B. Kepemimpinan nasional
C. Integrasi nasional
D. Budaya nasional
E. Ekonomi nasional

30. Pak Boni berasal dari Suku Minangkabau, lulusan perguruan tinggi tertentu,
beragama islam, seorang pengusaha rawit. Pak Bejo dari suku Jawa, Sarjana,
beragama kristen, seorang pengusaha rumah makan, kedua individu tersebut
bersahabat karena terbentuk interaksi dengan adanya kesamaan….
A. Suku dan Agama
B. Suku dan pekerjaan
C. Agama dan pendidikan
D. Pendidikan dan pekerjaan
E. Suku dan pendidikan
Soal SKD Paket 12

TES INTELEGENSIA UMUM (TIU)

31. Sinonim dari kata restriksi adalah …


A. Perluasan
B. Pembatasan
C. Penyempitan
D. Penyaluran
E. Pembaharuan

32. Sinonim dari kata risi adalah …


A. Khawatir
B. Risiko
C. Tidak nyaman
D. Tenang
E. Isi

33. Sinonim dari kata partikelir adalah …


A. Orang baik
B. Partikel
C. Preman
D. Terpelincir
E. Orang bijak

34. Lawan kata dari prefiks adalah …


A. Awalan
B. Akhiran
C. Tidak sempurna
D. Sempurna
E. Tengah

35. Lawan kata waruga adalah …


A. Tubuh
B. Jiwa
C. Raga
D. Tulang
E. Orang

36. Bangsa : Etnologi = … : …


A. Demonstrasi : demografi
B. Bumi : geografi
C. Planet : Astronomi
D. Penyakit : patologi
E. Alam : biologi

37. Perangkat alat music : piano = perangkat gamelan : …


A. Kendang
B. Gender
C. Sharon
D. Gong
E. Kempul
Soal SKD Paket 12

38. Tanjung Perak : Surabaya = … : …


A. O’hara : Los Angeles
B. Boombaru : Palembang
C. Sunda Kelapa : Bandung
D. Arun : Aceh
E. Papua : Tembagapura

Betakaroten atau vitamin A merupakan zat gizi penting yang diperlukan mata. Zat ini
memang tidak dapat menyembuhkan kebutaan, tetapi dapat memperbaiki kondisi
mata akibat kekuragan vitamin A. Sifatnya yang antioksidan dapat mencegah
penyakit katarak yang kerap menimpa para lansia. Untuk itu, anak – anak perlu
mengonsumsi betakaroten sejak dini.
Sumber : www.dapurimajinasi.blogspot.co.id

39. Simpulan paragraph tersebut adalah …


A. Betakaroten sangat penting untuk mata sehingga anak – anak perlu
mengonsumsinya sejak dini.
B. Betakaroten disebut juga vitamin A
C. Betakaroten tidak dapat menyembuhkan kebutaan
D. Betakaroten tidak dapat mencegah penyakit katarak karena bersifat antioksidan
E. Betakaroten tidak dapat menyembuhkan kebutaan tetapi dapat memperbaiki
kondisi mata

40. Kata – kata di bawah ini yang sesuai dengan Ejaan Bahasa Indonesia adalah …
A. Cengkeh, Diferensial, Dasbor
B. Dasbord, Eksplisit, Cengkih
C. Explisit, Differensial, Dasbord
D. Cengkih, Dasbor, Eksplisit
E. Diferensial, Explisit, Dasbor

41. Penggunaan kalimat langsung yang tepat terdapat pada kalimat …


A. Tiba – tiba orang tersebut menghampiriku dan bertanya “Siapa namamu”?.
B. Dia memarahiku sambil berkata, “kenapa kau tega mengkhianati kepercayaan
yang sudah kami berikan padamu?”.
C. “Coba saja minta sama ayah!” kata Ibu, “Dia pasti akan memberrikannya.”
D. “Berkumpul semua!” ucap Juned, “Mari kita gotong royong sekarang.”
E. “Jangan bergerak!” gertak polisi kepada pencuri.

42. Penulisan huruf kapital yang benar di bawah ini adalah …


A. Wali kelas kami bernama Siti Fatimah
B. A.H. Nasution adalah salah satu Pahlawan Nasional Indonesia
C. Pak Camat sedang mendorong motornya yang mogok
D. Kegiatan itu sudah direncanakan oleh departemen Pendidikan Nasional
E. Soekarno dan Hatta memproklamasikan kemerdekaan bangsa Indonesia

43. Untuk Menyusun jadwal mengajar guru dalam satu hari, diberlakukan ketentuan
berikut:
 Jika guru mengajar pelajaran Agama, ia juga harus mengajar pelajaran Biologi
dan Kimia.
Soal SKD Paket 12

 Jadwal pelajaran Matematika dan Bahasa Inggris harus dilakukan berurutan


dalam satu hari.
 Pelajaran Geografi dan Kesenian hanya ad ajika didahului dengan Fisika.
 Jika pelajaran Geografi tidak ada, maka pelajaran Sejarah juga tidak boleh ada.
Apabila dalam suatu hari tidak terdapat pelajaran Geografi dan Bahasa Inggris, maka
kombinasi pelajaran yang dapat dijadwalkan pada hari tersebut antara lain …
A. Fisika, Kesenian, Biologi, Kimia, Matematika
B. Fisika, Agama, Biologi, Kimika, Sejarah
C. Fisika, Kesenian, Biologi, Kimia, Sejarah
D. Fisika, Kesenian, Agama, Biologi, Kimia
E. Fisika, Agama, Kimia, Matematika, Kesenian

44. Semua pohon bercabang dan berakar. Tanaman A berakar tetapi tidak bercabang.
Kesimpulan yang tepat adalah …
A. Tanaman A adalah pohon berakar
B. Tanaman A adalah pohon yang tidak bercabang
C. Tanaman A adalah pohon yang berakar dan tidak bercabang
D. Tanaman A adalah bukan pohon
E. Tanaman A adalah bukan pohon berakar walaupun bercabang

45. 30,31, …, ..., 40, 45


A. 33 ,37
B. 32,34
C. 31,34
D. 33,36
E. 31,33

46. 6, …., 29, 174, …., 1.002, 995


A. 34,51
B. 35,51
C. 35,162
D. 36, 167
E. 36, 154

47. 29, 66, 127, 218, ….


A. 343
B. 244
C. 246
D. 341
E. 345

48. (1,69 : 13) x 1,3 = ....


A. 1,69
B. 0,169
C. 16,9
D. 169
Soal SKD Paket 12

E. 1.690

49. -34 x (-22) - (-2.020) = ....


A. 2.768
B. 2.668
C. 2.568
D. 2.478
E. 2.786

50. Jika rata-rata dari 2, 3, x, dan y adalah 5 maka rata-rata dari 4,5,6, x, dan y adalah....
A. 4,6
B. 5,0
C. 5,6
D. 6,0
E. 6,4

51. Suatu persegi panjang mempunyai luas 120 cm2. Jika panjangnya bertambah 25% dan
lebarnya berkurang 20% maka luasnya menjadi....
A. 100 cm2
B. 110 cm2
C. 120 cm2
D. 130 cm2
E. 140 cm2

52. Sebuah kantor memiliki 8 bagian. Masing-masing dengan 10—16 seksi. Setiap seksi
sedikitnya ada 40 pegawai tetapi tidak lebih dari 60 pegawai. Jika 10% pegawai pada
setiap seksi adalah juru tulis maka berapakah miminum jumlah juru tulis di suatu
bagian?
A. 40
B. 60
C. 65
D. 96
E. 100
53. Sepuluh tahun yang lalu, Rudi adalah sepertiga dari usianya sekarang. Lima belas
tahun yang akan datang, perbandingan antara usia Marlena dan usia Rudi adalah 3 :
5. Berapa tahun usia Marlena 5 tahun yang akan datang?
A. 30
B. 20
C. 15
D. 12
E. 8
Soal SKD Paket 12

54. Luas daerah yang berwarna gelap pada gambar di bawah ini adalah....

A. 66 cm2
B. 64 cm2
C. 62 cm2
D. 60 cm2
E. 58 cm2

55. Semua pegawai mendapat gaji pokok.


Sebagian pegawai mendapat bonus penghasilan. Kesimpulannya....
A. Semua pegawai tidak mendapat gaji pokok dan bonus penghasilan
B. Semua pegawai mendapat gaji pokok dan bonus penghasilan
C. Sebagian pegawai mendapat gaji pokok dan bonus penghasilan
D. Pegawai yang diberi gaji pokok pasti mendapat bonus penghasilan
E. Sebagian pegawai mendapat bonus penghasilan saja

56. Semua pasangan yang menikah di KUA adalah pasangan sah.


Pasangan yang sah, pasti memiliki buku nikah.
Rina dan Budi mempunyai buku nikah. Kesimpulannya....
A. Rina dan Budi tidak menikah
B. Buku nikah Rina dan Budi palsu
C. Rina dan Budi mungkin menikah di KUA
D. Rina dan Budi pasangan yang tidak sah
E. Budi dan Rina belum tentu sah

57. Semua pemilik mobil di Yogyakarta harus mempunyai surat izin mengemudi. Santi
memiliki 2 mobil mewah. Kesimpulannya….
A. Santi tidak membutuhkan surat izin mengemudi
B. Santi wajib memiliki surat izin mengemudi
C. Santi boleh memiliki surat mengemudi
D. Tidak dapat ditarik kesimpulan
E. Semua salah

58. Kendaraan roda dua dan bermesin boleh memasuki tol. Sementara kereta kuda beroda
dua. Kesimpulannya....
A. Tidak ada kesimpulan
B. Kereta kuda harus masuk jalan tol
C. Kereta kuda boleh masuk jalan tol
D. Kereta kuda dilarang masuk jalan tol
E. Semua salah
Soal SKD Paket 12

59. Semua balita mendapat imunisasi. Beberapa balita mendapat vitamin.


Kesimpulannya....
A. Semua balita mendapat imunisasi dan vitamin
B. Balita yang telah imunisasi biasanya mendapat vitamin
C. Sebagian balita mendapat vitamin saja
D. Sebagian balita mendapat vitamin dan imunisasi
E. Semua salah

Pamanku memiliki beberapa anak, di antaranya adalah Anton, Bowo, Cika, dan Desti.
Anton lebih tua daripada Cika dan Bowo lebih muda daripada Desti.
60. Jika Endang lebih tua dari Desti, manakah pernyataan berikut yang benar?
A. Cika lebih tua dari Endang
B. Anton lebih tua dari Endang
C. Endang lebih tua dari Anton
D. Endang lebih tua dari Bowo
E. Cika sama dengan Endang

61. Pamanku memiliki beberapa anak, di antaranya adalah Anton, Bowo, Cika, dan Desti.
Anton lebih tua daripada Cika dan Bowo lebih muda daripada Desti. Jika Bowo lebih
muda daripada Cika, manakah pernyataan yang benar?
A. Cika lebih muda daripada Desti
B. Desti lebih muda daripada Cika
C. Anton usianya sama dengan Desti
D. Desti lebih tua daripada Anton
E. Anton lebih tua daripada Bowo

62. Nur mempunyai 3 buah mobil. Harga mobil 1 lebih mahal dibandingkan harga mobil
2. Harga mobil 3 lebih mahal dari harga 1 mobil 2. Manakah pernyataan berikut yang
benar?
A. Harga mobil 2 lebih kecil dari rata-rata 1 harga mobil 1 dan 3
B. Harga mobil 3 lebih mahal daripada harga mobil 1
C. Harga mobil 1 lebih mahal daripada harga mobil 3
D. Harga mobil 1 ditambah harga mobil 2 lebih besar dari pada harga mobil 1
ditambah harga mobil 3
E. Tidak ada jawaban yang benar

63. Gaji Pak Maryadi adalah Rp300.000,00 lebih banyak daripada gaji Pak Gito,
sedangkan gaji Pak Agus adalah sepertiga gaji dari Pak Gito. Jadi....
A. Tidak diketahui apakah gaji Pak Maryadi lebih banyak atau lebih sedikit dari gaji
Pak Agus
B. Gaji Pak Maryadi lebih sedikit dari gaji Pak Agus
C. Gaji Pak Maryadi sama banyaknya dengan gaji Pak Agus
D. Gaji Pak Maryadi sama banyaknya dengan gaji Pak Gito
E. Gaji Pak Maryadi lebih banyak dari gaji Pak Agus
Soal SKD Paket 12

64. Carilah gambar selanjutnya dari deret gambar berikut ini.

65. Carilah gambar yang tepat untuk mengisi tanda tanya (?).
Soal SKD Paket 12

TES KARAKTERISTIK PRIBADI (TKP)

66. Sebagai seorang calon CPNS kita dituntut untuk cermat dalam bermedia sosial. Di era
milinial sekarang ini marak berita dan informasi hoax di media sosial yang disebarkan oleh
orang-orang yang tidak bertanggungjawab membuat banyak orang mudah terprovokasi,
berdebat kusir, sikap Anda mengatasi hal ini..

A. Membacanya saja kemudian tidak mengambil pusing informasi tersebut


B. Mengenali dari judul berita terkadang terkesan provokatif
C. Membatasi penggunaan media sosial yang penting penting saja
D. Membaca keseluruhan informasi secara lengkap
E. Mengenali sumber berita akurat atau tidaknya

67. Anda ditunjuk menjadi seorang pemimpin pada sebuah tim dari berbagai lulusan
universitas terkemuka. Akhir-akhir ini tim Anda mendapatkan banyak tugas dengan
deadline yang lumayan singkat, akan tetapi tim Anda selalu berhasil menyelesaikan tugas-
tugas tersebut dengan hasil yang memuaskan. Banyak yang menilai jika kinerja tim Anda
sangat bagus, menurut Anda apakah penyebabnya?

A. Semua anggota tim menjiwai tujuan tim


B. Anggota tim masing-masing mempunyai potensi yang bagus di setiap bidangnya
C. Seluruh anggota tim bekerja dengan disiplin dan profesional dalam menyelesaikan
tugas
D. Motivasi yang bagus kepada seluruh anggota tim
E. Kekompakan, bermusyawarah mufakat dalam bekerja

68. Anda adalah seorang ketua dari sebuah perkumpulan seni graffiti di kota Anda yang
memiliki aturan bahwa setiap anggota perkumpulan tersebut dilarang mencoret-coret
fasilitas umum di kota. Suatu ketika Anda mendapati salah satu anggota perkumpulan Anda
melanggar peraturan tersebut. Sikap Anda menghadapi anggota yang melanggar peraturan
tersebut adalah..

A. Menegur dan mengingatkan kembali akan pernyataan yang sudah dibuat bersama serta
meminta yang bersangkutan konsisten dengan apa yang sudah dinyatakan dalam
kesepakatan bersama
B. Menegur dan menunjukkan pelanggaran yang sudah dilakukan
C. Sekedar mengingatkan saja mengingat anggota kelompok adalah orang dewasa yang
semestinya sudah tahu apa yang harus dilakukan
D. Mengingatkan dan meminta masing-masing anggota untuk membaca kembali
kesepakatan yang sudah dibuat
E. Mengingatkan bahwa setiap pelanggaran ada konsekuensinya

69. Hari ini di kantor Anda akan di adakan rapat besar terkait dengan kebajikan yang
ditempuh oleh perusahaan dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan terhadap
masyarakat. Semua karyawan yang mewakili divisi masing-masing diminta untuk
Soal SKD Paket 12

menyampaikan ide dan gagasan mereka pada saat rapat berlangsung, Anda pun telah
menyampaikan ide Anda sebagai perwakilan dari divisi Anda, namun rekan yang lain
kurang mendukung ide dan gagasan yang Anda ajukan karena dinilai tidak memiliki
perubahan signifikan terhadap perusahaan kedepannya, sikap Anda..

A. Mencoba membicarakan lebih jauh dengan rekan perwakilan divisi yang lain maksud
dari gagasan yang Anda ajukan dan dampaknya terhadap perusahaan
B. Mencari dukungan dari ketua rapat, dengan memberikan data-data yang mendukung
gagasan Anda agar diterima
C. Membicarakan dengan rekan divisi lain untuk memadukan gagasan Anda punya
D. Menggantinya dengan ide lain yang lebih baik dan dapat diterima oleh semua
perwakilan divisi
E. Merumuskan ide tersebut secara detail agar rekan-rekan yang lain mengerti bahwa
gagasan yang Anda sampaikan akan berdampak baik bagi kemajuan perusahaan

70. Anda merupakan seorang karyawan pada sebuah perusahaan jasa yang bergerak dalam
bidang transportasi. Siang ini akan diadakan sebuah diskusi singkat dengan pimpinan
perusahaan. Semua karyawan diminta untuk memberikan usulan terkait peningkatan
kualitas pelayanan terhadap pelanggan kedepannnya agr banyak dari customer yang
memakai jasa perusahaan Anda, sikap Anda?

A. Memberikan usulan jika ingin meningkatkan pelayanan, perusahaan harus memenuhi


semua hal yang diinginkan oleh pelanggan tanpa terkecuali
B. Menyusulkan agar alat transportasi yang digunakan selalu bersih dengan cara merekrut
karyawan baru dengan gaji tertinggi
C. Memberikan usulan agar perusahaan menyediakan fasilitas khusus bagi ubu hamil,
menyusui dan lansia
D. Mengusulkan adanya jalur khusus untuk ibu hamil dan menyusui dan para lansia
E. Mengusulkan agar pada hari libur masal biaya tiket didiskon hingga 50% sehingga
banyak dari pelanggan yang akan menggunakan jasa perusahaan Anda

71. Wahyu bekerja pada Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara sebagai front office
yang bertugas memberikan pelayanan administrasi. Kantor Wahyu menerapkan sistem
bahwa pengambilan nomor antrian hanya dibatasi sampai pukul 12.00. Semua yang
mengambil nomor antrian sebelum pukul 12.00 akan mendapat pelayanan sampai selesai,
meskipun pelayanan yang diberikan harus melewati jam pulang kantor yaitu pukul 17.00.
Sekitar pukul 16.50, Wahyu mendapat kabar dari istri bahwa anak Anda sakit cukup parah
dan harus segera dibawa ke rumah sakit. Namun, disaat yang bersamaan, orang yang datang
ke KPPN dan mengambil nomor antrian sebelum pukul 12.00 sedang ramai-ramainya,
sehingga dipastikan Wahyu akan pulang lebih dari pukul 17.00 untuk memberikan
pelayanan administrasi. Jika anda menjadi Wahyu maka sikap anda adalah.....

A. Tetap memberikan pelayanan sampai selesai dan meminta istri untuk bersabar menunggu
Anda pulang
Soal SKD Paket 12

B. Meminta bantuan teman Anda untuk menggantikan posisi Anda sebagai front office
dengan alasan ingin mengantar anak ke rumah sakit
C. Meminta ijin kepada pimpinan agar posisi Anda saat itu digantikan oleh teman Anda
D. Memberikan pelayanan dengan secepat mungkin agar Anda bisa segera pulang dan
mengantar anak ke rumah sakit.
E. Menyarankan kepada istri untuk meminta bantuan anggota keluarga lain dalam
mengantar anak ke rumah sakit, sedangkan Anda tetap memberi pelayanan administrasi
sampai selesai

72. Di era revolusi industri 4.0 saat ini, generasi baby boomers dan gen X di instansi Anda
mulai dikalahkan komposisinya oleh gen Y dan gen Z, yang artinya lebih banyak komposisi
pegawai yang muda (milenial) daripada yang tua. Sebagai generasi milenial yang baru
beberapa bulan masuk sebagai anggota baru di instansi tersebut, Anda mengusulkan inovasi-
inovasi penggunaan Aplikasi berbasis IT untuk pekerjaan-pekerjaan di kantor. Namun,
usulan tersebut selalu dipandang negatif oleh pimpinan Anda karena dianggap akan
membuat generasi baby boomers dan gen X kesulitan. Apa yang selanjutnya Anda lakukan?

A. Terus mendorong pimpinan agar dapat menerima usulan inovasi tersebut


B. Meyakinkan pimpinan tentang pentingnya penggunaan Aplikasi berbasis IT
C. Meminta dukungan dari teman-teman milenial yang lain
D. Menyampaikan inovasi langsung kepada pimpinan pada level top management
E. Memberikan pengertian kepada generasi baby boomers dan gen X bahwa penggunaan
IT tidak sulit

73. Pagi ini anda meminta bawahan anda untuk melakukan tinjauan ke lokasi proyek yang
kebetulan dibawah tanggung jawab anda. Namun lagi-lagi bawahan anda tersebut
mengingkari janjinya untuk melakukan tinjauan ke lokasi dengan berbagai alasan yang anda
rasa kurang masuk akal. Sedangkan ini merupakan pekerjaan yang sangat penting demi
menjaga nama baik perusahaan dan kepercayaan pemakai jasa perusahaan anda. Maka sikap
anda ..

A. Tidak lagi memberinya maaf karena ini sudah keterlaluan tidak mengindahkan perintah
anda padahal itu adalah pekerjaan yang sangat penting
B. Berhenti mempercayainya sejak kejadian pertama hingga selanjutnya.
C. Melaporkan hal ini kepada pemilik perusahaan agar mendapatkan hukuman agar dia
memahami tugasnya untuk masa yang akan datang.
D. Berani berkata tegas dengan menegurnya agar bertanggung jawab
E. Tidak cepat percaya dengannya jika diserahkan tugas lagi untuk kedepannya.

74. Dengan naiknya biaya hidup dan harga barang yang serba mahal dan sulitnya lapangan
pekerjaan membuat masyarakat merasa terjepit masalah perekonomian untuk memenuhi
kebutuhan sehari
hari. Begitupun dengan anda sendiri yang hanya merupakan seorang karyawan perusahaan
swasta dengan gaji yang sangat pas pasan setiap bulannya. Teman teman anda yang lain
juga sering merasa kesulitan untuk memenuhi kebutuhan hidup. Banyak dari teman teman
Soal SKD Paket 12

anda yang meminjam uang di aplikasi online dengan bunga yang tidak sedikit ditambah lagi
jika melakukan pembayaran melebih tempo yang sudah ditentukan, mengakibatkan besar
bunga bisa melebihi pinjaman, sikap anda jika dihadapkan pada permasalahan diatas ...

A. Menasehati teman-teman saya agar berhati hati untuk melakukan pinjaman online
meskipun dengan prosedur yang lebih gampang.
B. Tidak ingin melakukan hal yang sama bahkan dalam kondisi terdesak sekalipun.
C. Berusaha agar tidak melakukan peminjaman agar tidak merasa kesulitan pada saat
melakukan pembayaran nanti.
D. Mencari tahu detail tentang perusahaan yang memberikan pinjaman jika suatu saat
terpaksa harus melakukan peminjaman.
E. Mencari tahu sejarah perusahaan dan menaseti teman teman yang lain agar berhati-hati.

75. Pengaduan masyarakat merupakan suatu sumber informasi bagi upaya pihak
penyelenggara pelayanan untuk secara konsisten menjaga pelayanan yang dihasilkan sesuai
dengan standar yang telah ditetapkan. Oleh karena itu perlu diterapkan suatu desain sistem
pengelolaan pengaduan secara efektif dan efisien dalam mengolah berbagai pengaduan
masyarakat untuk meningkatkan kualitas pelayanan. Pada posisi sekarang, anda bekerja
sebagai pimpinan pengaduan pada pelayanan BPJS yang mayoritas pemakai pelayanan anda
adalah usia lanjut, dengan demikian anda mempunyai kewenangan dalam mewujudkan pada
perusahaan tersebut, maka untuk menunjang sistem pelayanan tersebut maka yang anda
lakukan....

A. Mengadakan kotak surat di area depan kantor untuk menampung semua pengaduan
masyarakat.
B. Mengadakan pelayanan di area pelayanan informasi yang optimal untuk menampung
pengaduan masyarakat sehingga dapat langsung dijawab oleh petugas atas pengaduan
masyarakat tersebut.
C. Mengadakan sistem surat elektronik yang tersinkronisasi pada sistem web sehingga
pengaduan masyarakat berbasis online
D. Mengadakan nomor khusus untuk pelayanan dan pengaduan berbasis telepon agar
masyarakat tidak perlu repot datang ke kantor serta pengaduan masyarakat tersebut dapat
terjawab dengan baik.
E. Melakukan kegiatan survei kepada masyarakat agar dapat mengetahui secara langsung
mengenai keluhan masyarakat terhadap perusahaan.

76. Anda diminta oleh atasan anda untuk menyiapkan sebuat presentasi untuk bertemu
dengan client besok pagi. Presentasi anda besok pagi akan menjadi penentu bagi kelanjutan
kerjasama perusahaan dengan si client, atasan anda meminta anda untuk membuat presentasi
yang bagus dan membuat client antusias untuk tahu lebih jauh, sikap anda...

A. Membuat presentasi yang memuat inti dari setiap point yang saya sampaikan
B. Membuat presentasi dengan sedikit tulisan dan beberapa gambar
C. Saya akan menggunakan bahasa santai dan sedikit candaan ketika presentasi
berlangsung
Soal SKD Paket 12

D. Membuat presentasi yang memuat penjelasan secara terperinci


E. Saya akan membuat presentasi yang sangat detail agar bisa tersampaikan pada intinya

77. Pada saat memasuki tahun politik 2019, banyak sekali isu politik yang beredar. Arus
informasi dan isu politik terus muncul dengan tidak terbendung.. informasi tersebut
beragam, ada yang positif dan negative. Selain itu tidak jarang beredar kabar yang senagaj
dibuat untuk kepentingan polotik golongan tertentu (hoaks). Tentu saja hal tersebut bisa
membahyakan persatuan bangsa yang telah lama dibangun. Sikap anda dalam menghadapi
arus ini adalah...

A. Memahami hal tersebut sebagai propaganda strategi politik sehingga saya tidak ingin
terlalu jauh memikirkan onformasi yang berkaitan dengan politik dan saya hanya fokus
pada bidang lain yang sedang saya tekuni.
B. Ikut berpartisipasi aktif dalam kegiatan sosialisasi akan pentingnya sikap dan
kebijaksanaan dalam menerima informasi yang beredar terutama menjelang tahun
politik karena momen ttersebut sering dimanfaatkan untuk menyebarkan isu poliitik
untuk kepentingan golongan tertentu.
C. Memilah-milah dan selektif dalam menerima informasi karena dengan perkembangan
era digital dan sosial media sekarang, setiap orang sangat mudah menyebarkan
informasi secara bebas sehingga memungkinkan beredar informasi yang menyesatkan
serta merugikan bagi orang lain
D. Berhati-hati dalam menyebarkan informasi yang belum jelas kebenarannya yang dapat
memicu terjadinya perpecahan di tengah masyarakat selain itu penyebar informasi
palsu (hoaks) dapat ditindak secara hokum
E. Segera melaporkan keoada pihak yang berwajib bila mendpaatkan informasi yang
diniliai dapat mengganggu stabilitas politik serta mengancam persatuan bangsa. Hal
ttersebut dilakukan untuk memberi pelajaran bagi penyebar informasi palsu sehingga
dapat mengurangi beredarnya informasi palsu (hoaks).

78. Anda adalah mahasiswa semester 2 jurusan Antropologi di sebuah universitas


terkemuka di kota Surabaya. Meskipun masih terbilang semester awal, anda beserta teman-
teman sudah melakukan penelitian lapangan perdana di desa letaknya di pedalaman yang
jaraknya kira 1 jam dari kota Pengalaman tinggal di daerah yang belum dikenal sebelumnya,
dan berinteraksi dengan masyarakatnya yang berbeda budaya pula, adalah suatu hal yang
tak terlupakan, semua itu bertumbuh karena Antropologi dan penelitian lapangan adalah
suatu hal yang tak terpisahkan. Pada suatu ketika di desa tersebut terdapat adanya wabah
penyakit yang mana penyakit tersebut menular setiap jamnya lebih dari 2 orang terkena
wabah penyakit tersebut. Jika anda mengalami pada situasi tersebut apa yang harus
dilakukan...

A. Menolongnya segera kemudian membawanya ke rumah sakit


B. Mengkoordinir masyarakat untuk segera menolong dan membawanya ke rumah sakit
C. Berdiskusi dengan masyarakat setempat untuk mencari sumber informasi dan
menangani wabah penyakit tersebut
D. Pergi kerumah sakit kemudian menemui dokter untuk segera meminta bantuan
Soal SKD Paket 12

E. Mencari jalan keluar dan sumber informasi bagaimana cara menangani wabah penyakit
tersebut

79. Pada saat ada musyawarah mengenai pertunjukan kelas, saya datang terlambat ketika
pembicaraan sedang berlangsung. Jika saya ingin menyumbangkan pikiran, hal yang saya
lakukan adalah ....

A. Meminta waktu untuk berbicara


B. Menunggu kesempatan untuk bicara
C. Mengangkat tangan dan meminta izin agar saya boleh segera bicara
D. Duduk mendengarkan pembicaraan yang sedang berlangsung hangat, baru kemudian
ikut bicara
E. menyela pembicaraan dan mengemukakan pendapat saya

80. Siang hari Anda ke ATM, saat mengambil uang anda sadar ada Handphone tertinggal
di atas mesin. Apa respon anda..

A. Membiarkannya saja
B. Mengambilnya dan melaporkan ke pihak berwajib
C. Mengambil dan membawa pulang sambil menunggu dihubungi pemilik
D. Menyimpan nya agar tidak hilang
E. Menaruh di tempat yang aman di sekitar ATM

81. Seminggu yang lalu diperusahaan tempat anda bekerja sedang melakukan perekrutan
karyawan baru. Hari ini semua dari calon pelamar yang memenuhi sarat administrasi
diminta datang oleh atasan anda untuk seleksi. Namun karena suatu hal atasan anda
berhalangan untuk datang ke kantor. Atasan meminta anda untuk memutuskan diterima atau
tidaknya pelamar tersebut di perusahaan. Hal apa yang akan anda lakukan ...

A. Meminta teman anda untuk membantu menyeleksi calon pelamar yang memenuhi
kriteria yang diinginkan perusahaan.
B. Melakukan seleksi berupa tes tertulis dan wawancara singkat dengan para pelamar.
C. Memberikan tes seleksi calon karyawan seperti biasa yang dilakukan perusahaan ketika
mencari karyawan baru.
D. Berikan tes tertulis, wawancara dan memutuskan untuk menerima atau menolak
berdasarkan klasifikasi yang diingin perusahaan.
E. Melakukan seleksi tertulis dan wawancara kemudian melaporkan kepada atasan hasil
seleksi tersebut dan meminta keputusannya.

82. Banyak perusahaan yang berlomba-lomba untuk mengikuti perubahan dengan


penggunaan teknologi informasi dalam aktivitas pekerjaan sehari-hari. Namun penggunaan
teknologi informasi di perusahaan anda tidak signifikan, serta kurang bisa memajukan
kinerja karyawan dan perusahaan yang anda pimpin. Sikap anda sebagai pemimpin pada
perusahaan tersebut adalah ...

A. Memberi memotivasi dan diklat seluruh anggota/karyawan untuk terus meningkatkan


ilmu tentang teknologi informasi.
Soal SKD Paket 12

B. Berusaha memberi pengetahuan bahwa teknologi informasi itu penting dalam bekerja.
C. Menggunakan teknologi informasi yang lain yang sekiranya dapat membuat perubahan
bagi perusahaan.
D. Tidak menggunakan teknologi lagi dan beralih pada proses manual seperti sebelumnya,
namun mencari solusi lainnya.
E. Tidak menggunakan teknologi informasi karena sudah jelas tidak membantu
perusahaan ke arah yang lebih baik.

83. Anda bekerja sebagai seorang karyawan di instansi pemerintahan, hari ini adalah hari
terakhir anda bekerja, karena anda sudah mengambil cuti selama seminggu kedepan untuk
menjenguk orang tua suami/istri anda yang lagi dilanda musibah. Sebelum cuti anda harus
menyelesaikan tugas-tugas penting terlebih dahulu. Namun tiba-tiba anda diajak atasan anda
untuk menemaninya ke kantin untuk mengobrol mengenai pekerjaan dan makan di waktu
jam kerja. Hal apa yang akan anda lakukan ...

A. Menetujuinya dan segera langsung ke kantin.


B. Menyelesaikan tugas-tugas penting terlebih dahulu, baru kemudian bergegas menuju
ke kantin memenuhi panggilan atasan.
C. Menolaknya ke kantin dan mengingatkannya degan sopan agar menjaga
profesionalisme kerja.
D. Melaporkannya atasan anda kepada Badan Kepegawaian agar mendapat teguran.
E. Meminta tolong rekan kerja lain untuk menggantikan anda menemani atasan di kantin.

84. Teknologi informasi saat ini sangat berkembang pesat dan sangat bermanfaat untuk
mempermudah penyampaian informasi di perusahaan anda. Tetapi disamping manfaat
ternyata juga banyak hal negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan teknologi informasi
tersebut. Salah satunya adalah dapat disalahgunakan oleh karyawan anda untuk hal hal yang
bertentangan dengan tujuan perusahaan. Hal ini tentu akan memberikan dampak yang buruk
pada perusahaan anda jika dibiarkan begitu saja. Bagaimana sikap anda sebagain seorang
pimpinan diperusahaan tersebut ...

A. Mempelajari teknologi informasi tersebut kemudian menerapkan pada perusahaan.


B. Menerapkan pada perusahaan untuk memudahkan komunikasi dan informasi antara
departemen
C. Membuat batasan-batasan pada teknologi informasi tersebut agar tidak disalah
gunakan, kemudian menerapkannya pada perusahaan.
D. Akan mempelajari, membuat batasan-batasan, kemudian menerapkan pada perusahaan.
E. Mencari informasi tentang cara penggunaan teknologi informasi tersebut dan
bagaimana membuat batasan serta menerapkannya pada perusahaan.

85. Beberapa hari terakhir ini di kantor anda sedang disibukkan dengan banyaknya deadline
pekerjaan yang harus diselesaikan secepatnya, sehingga setiap komponen perusahaan
diminta untuk memberikan kemampuan terbaiknya bagi perusahaan, karena jika ada
pekerjaan yang tertunda akan berpengaruh terhadap produktivitas kerja. Namun ada
beberapa karyawan yang datang kepada anda bercerita dan mengeluhkan beberapa hal
yang tidak berkaitan dengan pekerjaan, sikap anda
Soal SKD Paket 12

A. Saya selalu terbuka terhadap setiap karyawan untuk berkeluh kesah kapanpun mereka
membutuhkannya
B. Hal tersebut harus di batasi karena dapat mengganggu kinerja perusahaan
C. Selalu bersimpati dan memberikan nasehat dan solusi yang paling baik terhadap setiap
masalah mereka
D. Bersimpati dan memberikan solusi dan nasehat dengan tetap memprioritaskan
kepentingan perusahaan
E. Saya akan selalu baik kepada setiap karyawan di perusahaan dan dapat menjadi teman
curhat mereka setiap waktu

86. Anda telah bekerja sesuai dengan SOP yang perusahaan berikan kepada setiap karyawan
dengan jelas, sudah terdokumentasi sebagai panduan bagi setiap karyawan dalam bekerja
dan telah menerapkannya setiap hari dengan baik, namun terkadang ada kondisi dimana
sebuah masalah yang timbul tidak dijelaskan bahkan tidak ada di dalam SOP yang
perusahaan berikan, yang akan anda lakukan

A. Tetap mengikuti sop yang ada meskipun pekerjaan selesai jadi sangat lama dan
mengganggu kinerja
B. Meminta bantuan kepada rekan karyawan yang lain untuk dicarikan solusi terbaik
C. Melihat dari kondisi yang ada dan saya sesuaikan dengan misi perusahaan agar
pekerjaan cepat terselesaikan
D. Menyuruh atasan untuk meriview kembali sop yang ada agar karyawan dapat bekerja
dengan baik
E. Memikirkan penyelesaian yang sekira cocok dan bisa saya kerjakan sesuai kemampuan
saya dan misi perusahaan

87. Karena kekurangan sumber daya manusia di sebuah kantor cabang perusahaan tempat anda
bekerja, Atasan anda memutuskan hendak memindahkan anda ke cabang yang sama sekali
tidak pernah anda kunjungi disebuah pulau terpencil, padahal anda adalah karyawan yang
sudah lama mengabdi dan berprestasi dan anda cukup dekat dengan atasan, sikap anda

A. Menolak dengan halus dan mengusulkan yang lain saja, Karena anda merupakan
karyawan lama yang seharusnya tetap bekerja di kantor pusat
B. Berdiskusi dengan atasan anda terkait proses pemindahan anda ke kantor cabang yang
baru tersebut
C. Bersedia di pindah tanpa membantah sedikit pun perintah dari atasan dan kebijakan
perusahaan
D. Menerima tapi berusaha mengusulkan karyawan yang lain saja karna anda merasa
senior dan disegani di kantor
E. Berangkat mengikuti keputusan perusahaan tentang pemindahan anda ke kantor cabang
baru tersebut

88. Semenjak musim kemarau melanda negeri ini terutama didaerah tempat tinggal anda.
Membuat masyarakat disekitar harus berhemat dalam penggunaan air untuk kebutuhan
rumah tangga dan keperluan sehari-hari lainnya. Satu satunya sumber air yaitu berasal
dari air PDAM yang mengalir disetiap rumah warga. Namun akhir-akhir ini aliran air
tersebut sering mati, terutama pada saat pagi hari dimana semua orang membutuhkannya
untuk berbagai aktivitas mulai dari memasak sampai dengan untuk kebutuhan mandi
sebelum menjalankan aktivitas. Hal apa yang akan anda lakukan
Soal SKD Paket 12

A. Mengajukan protes kepada pihak penyedia jasa air yaitu PDAM agar pada saat pagi
hari aliran air tidak mati karena ini merupakan hak warga
B. Santai saja, saya bisa meminta air untuk kebutuhan memasak dan mandi kepada
tetangga
C. Menggunakan air seadanya untuk memasak dan kebutuhan mandi sebelum berangkat
ke kantor agar tidak terlambat
D. Meminta suami/istri untuk membeli air gallon setiap harinya untuk kebutuhan memasak
dan mandi anggota kelurga
E. Menampung air dimalam hari sebagai cadangan untuk kebutuhan dipagi hari

89. Haris adalah seorang penyuluh pertanian dan peternakan yg ditugaskan oleh pemerintah
kabupaten di suatu desa yang sebagian besar sawahnya mengalami gagal panen karena
musim hujan yang terus menerus. para penduduk berpendapat bahwa musibah itu adalah
takdir Tuhan yang tidak bisa ditolak dan tak bisa diubah. tak hanya itu, para petani tersebut
juga menolak penyuluhan dan pelatihan yg diadakan di balai desa. mereka berpegang teguh
bahwa gagal panen adalah hal yang lumrah jika belum memberikan sesajen yg mahal pada
para danyang. padahal Haris tahu, hal yg terjadi di desa tersebut akibat pola tanam,
pembibitan dan pemeliharaan sawah yg salah. dalam kasus ini sikap Haris seharusnya...

A. Tetap memberikan pengarahan pada petani tetapi dengan cara lebih menekankan
melalui dinas pertanian
B. Tetap memberikan pengarahan tanpa memaksa petani karena petani selalu konservatif
C. Tetap memberikan pengarahan pada petani agar bersedia mengubah kebiasaan lama
dengan proyek percontohannya
D. Tidak ambil pusing dengan pandangan para petani dan tetap memberikan pengarahan
sekadarnya saja
E. Tidak jadi memberikan pengarahan dan melaporkan kepada atasan tentang hal yg
terjadi

90. Seringkali Anda mendapat klien yg meminta bonus berlebihan. Disatu sisi Anda ingin
memberikan pelayanan terbaik. Akan tetapi disisi lain Anda akan rugi. Maka penyelesaian
yg akan Anda ambil yaitu dengan cara...

A. Bimbang memberikan bonus karena dapat mengancam keberlangsungan usaha


B. Tidak terlalu mengindahkan keinginan keinginan pelanggan tersebut
C. Membuat rencana pemberian bonus dengan pembelian tertentu atau bulan tertentu
D. Memberikan bonus kepada pelanggan yg telah lama berlangganan di toko
E. Memberikan bonus sesuai dengan barang yg dibeli

91. Ketika saya mengalami kegagalan dalam meminta maaf atas kesalahan yang saya lakukan
pada kepala kantor saya akan..

A. Berusaha meminta maaf lagi, sampai dimaafkan


B. Bimbang apakah meminta maaf lagi itu perlu
C. Tidak berani meminta maaf lagi
D. Berusaha meminta maaf lagi berharap dimaafkan
E. Meminta bantuan orang lain menjadi penengah
Soal SKD Paket 12

92. Saat saya sedang tidak sibuk dan secara mendadak diminta menggantikan teman yang
sedang dirawat di rumah sakit maka saya..

A. Mempelajari tugas tersebut sebelum menerima


B. Dengan segera menyanggupi untuk menggantikannya
C. Meminta dia untuk mencari teman lain yang dapat mengganti
D. Mempertimbangkan untuk menerima tugas tersebut
E. Mencarikan teman lain untuk mengganti.

93. Bagi saya untuk menjadi PNS yang sukses, saya harus melakukan..

A. Mengikuti perintah dan arahan pimpinan secara loyal dan penuh kepatuhan
B. Melakukan pekerjaan yang terbaik dengan standar kinerja yang tinggi
C. Mengembangkan hal-hal baru yang belum pernah diciptakan sebelumnya
D. Menciptakan hubungan baik dengan setiap orang, rekan kerja dan pimpinan
E. Bekerja sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pimpinan

94. Teman kantor saya adalah orang tua salah seorang siswa SMA yang lulus ujian nasional
tidak dapat menghadiri penerimaan ijazah di sekolah karena mereka harus kelaur kota,
saya akan..

A. Berpendapat teman saya mempunyai hak untuk mengatur acaranya


B. Meminta teman saya untuk mempertimbanglan keberangkatannya ke luar kota
C. Meminta teman saya untuk membatalkan rencananya ke luar kota
D. Anaknya disuruh mengambil ijazah itu secara langsung
E. Memahami bahwa seringkali terjadi acara yang bersamaan waktu

95. Teman saya meminjam sepeda motor kepada saya untuk pergi ke tempat kerja, padahal
sepeda motor tersebut hasil pinjaman dari sepupu saya, maka saya..

A. Mengatakan bahwa sepeda motor tersebut adalah pinjaman


B. Meminjami sepeda motor dengan mengutip bayaran
C. Mengatakan bahwa saya tidak berani meminjamkan karena bukan milik saya
D. Mengantarkan teman ke tempat kerja tanpa pemilik motor
E. Menolak untuk meminjami sepeda motor tersebut.

96. Kantor tempat saya bekerja diberikan peringatan oleh bagian keuangan dan akuntansi
bahwa akan terjadi defisit anggaran sementara pihak pengelola keuangan pusat sama sekali
tidak memperbolehkan adanya penambahan anggaran di waktu berjalan. Sebagai pegawai
yang bekerja di bagian bukan keuangan, maka yang saya lakukan adalah ...

A. Diam saja karena itu bukan urusan saya, itu hanyalah urusan bagian akuntansi dan
keuangan sedangkan saya punya urusan sendiri walaupun saya menggunakan fasilitas
kantor yang berasal dari penganggaran
Soal SKD Paket 12

B.Menyarankan supaya bagian akuntansi dan keuangan mampu memangkas anggaran


kantor yang tidak perlu dan tergolong berlebihan sehingga anggaran tersebut cukup
karena pada dasarnya anggaran yang diajukan di awal ke pusat adalah memang anggaran
dengan alokasi yang pas sehingga jika ada kekurangan anggaran, itu tidak mungkin
terjadi
C. Mencoba untuk berdiskusi kepada teman-teman yang lain untuk membantu teman-teman
di bagian akuntansi dan keuangan bersama-sama memecahkan masalah ini karena
bagaimanapun juga, meski hal ini bukan wewenang saya, tapi saya dan teman-teman satu
kantor ikut terlibat dalam menggunakan fasilitas kantor yang berasal dari anggaran
D. Menjaga kerahasiaan yang ada tanpa memberikan solusi apapun karena mencari solusi
keuangan adalah wewenang bagian keuangan dan akuntansi sehingga saya tidak boleh
mencampuri urusan yang bukan wewenang saya
E. Mencoba melakukan perembukan terkait hal ini bersama dengan kepala kantor untuk
menyelesaikan masalah ini bersama-sama dengan seluruh pegawai kantor karena
semakin banyak orang yang ikut dalam penyelesaian masalah maka semakin banyak pula
pertimbangan untuk menyelesaikan kasus defisit anggaran tersebut

97. Dalam suatu perlombaan adu cerdas cermat antarinstansi untuk memperebutkan piala
presiden, tim saya yang tadinya personilnya berjumlah sepuluh ternyata hanya hadir
delapan karena sesuatu hal sementara penilaian dilakukan dengan memperhitungkan nilai
rata-rata. Kepala kantor memberikan tekanan kepada kami bahwa jika kami mendapatkan
rata-rata nilai terendah, maka golongan kami akan diturunkan sebagai sanksi
mempermalukan kantor. Hal yang saya lakukan sebagai peserta lomba yang tim nya tidak
lengkap adalah ...

A. Memberitahukan kepada kepala kantor bahwa teman saya dalam satu tim berjumlah dua
orang tidak hadir sehingga jika pada akhirnya kami mendapatkan rata-rata terendah,
maka yang mendapatkan sanksi adalah dua teman saya yang tidak hadir
B. Tidak perduli karena sesungguhnya mempertanggungjawabkan amanah adalah
kewajiban setiap pegawai sehingga saya yakin bahwa atasan akan ketika tim kami kalah
disebabkan oleh hal apa
C. Saya mencoba izin ke panitia lomba dengan memberikan alasan yang logis terkait
keadaan tim kami karena itu diluar tanggung jawab tim kami dengan berusaha melakukan
komunikasi kepada teman-teman saya yang tidak hadir tersebut
D. Menghubungi kedua teman saya tersebut dengan mengingatkan tekanan dari kepala
kantor
E. Kompetisi tetap berjalan karena memang itu adalah konsekuensi dari kami sendiri
sehingga hal tersebut sudah menjadi tanggungan tim kami sendiri

98. Liburan akhir tahun ini, anak saya mengajak berlibur sementara semua mobil yang saya
punya saya sewakan. Di rumah, kebetulan ada mobil dinas yang kemaren saya pakai untuk
melakukan tugas sedang tidak dipakai. Karena liburan di awal saya juga berniat untuk
refreshing maka saya menggunakan mobil tersebut untuk keperluan keluarga. Naasnya,
mobil tersebut menabrak tiang sehingga rusak. Menanggapi hal ini, maka saya ...

A. Mengonfirmasi kepada atasan bahwa saya telah melakukan hal itu dan saya siap dengan
segala konsekuensi yang ada
B Diam saja tanpa memberitahukan atasan karena saya masih berharap mobil tersebut
sudah siap diperbaiki ketika saya masuk kerja nanti
Soal SKD Paket 12

C. Memperbaiki kendaraan tersebut dan meminta maaf kepada atasan karena saya
melakukan kesalahan dan apapun konsekuensi nya saya akan menerimanya dengan
lapang dada karena itu adalah tanggung jawab saya
D. Segera memperbaiki mobil dinas tersebut karena bagaimanapun itu adalah tanggung
jawab saya
E. Mengakui kesalahan saya kepada atasan, memperbaiki mobil tersebut, dan siap akan
konsekuensi yang akan saya dapatkan karena kelalaian saya

99. Kepala seksi saya memberikan tugas untuk melakukan validasi data untuk ribuan wajib
pajak, sementara waktu yang diberikan kepada saya hanyalah satu minggu, maka respon
saya menanggapi hal tersebut adalah ...

A. Saya akan menegosiasikan deadline yang sudah ditetapkan atasan saya dengan baik-baik
agar tidak memberatkan dengan mengemukakan hal yang logis, jelas, dan rasional
B. Saya akan mencoba untuk mengerjakannya dan mengusahakan semaksimal mungkin
untuk melakukan yang terbaik
C. Saya akan menyelesaikannya tepat pada waktunya
D. Saya mencoba untuk menyelesaikannya sebelum deadline yang diberikan
E. Saya akan meminta ijin untuk menyelesaikannya sehari atau dua hari setelah deadline
untuk membagi waktu terhadap pengecekan hasil pekerjaan saya manakala timbul
kekeliruan

100.Dalam melakukan keseluruhan pekerjaan yang berhubungan dengan kantor, saya termasuk
pribadi yang …

A. Kadang kerja kadang tidak


B. Berintegritas
C. Pantang menyerah
D. Gigih dan tangguh
E. Berprinsip

101.Mencegah radikalisme dapat dimulai dari tempat paling dekat dengan kita yaitu keluarga.
Pencegahan ini dapat dilakukan dengan berbagai cara sehingga membuat setiap anggota
keluarga tetap terjaga dari paham berbahaya tersebut. Jika Anda adalah seorang kepala
keluarga, maka cara yang akan Anda gunakan adalah...

A. Memberikan edukasi bahwa radikalisme merupakan tindakan melawan hukum


B. Mengajak anggota keluarga untuk selalu berhati-hati dalam menerima informasi
C. Mengingatkan mereka untuk selalu berhati-hati setiap orang yang mencurigakan
D. Rutin memastikan setiap anggota bebas dari pengaruh radikalisme
E. Menghimbau setiap anggota keluarga untuk melaporkan tindakan radikalisme

102.Saat sedang membersihkan halaman rumah, tiba-tiba Saya mendengar ada suara berisik
tepat di rumah tetangga. Ternyata tetangga Saya sedang bertengkar dengan istrinya di
halaman rumah mereka. Bukan hanya Saya saja yang mendengar tetapi juga tetangga lain
bisa mendengarnya juga. Maka dari itu Saya...
A. Sebaiknya tidak ikut campur urusan rumah tangga orang lain
B. Mengingatkan keduanya bahwa mereka berkelahi di luar ruangan
Soal SKD Paket 12

C. Tetap membersihkan halaman rumah karena Saya yakin mereka akan berdamai
D. Mencoba melerai keduanya agar bisa dibicarakan baik-baik
E. Akan turun tangan jika keadaan menjadi semakin berbahaya

103. Saat ini media sosial semakin luas digunakan dan dengan berbagai tujuan. Tentunya sosial
media juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana untuk melakukan kampanye anti
radikalisme. Jika Anda ingin mengampanyekan anti radikalisme, bagaimana hal apa yang
akan Anda bagikan?

A. Mengingatkan bahwasanya sangat penting untuk memahami radikalisme


B. Mengajak semua orang untuk meningkatkan kewaspadaan di lingkungan
C. Menyampaikan apa saja jenis-jenis tindakan yang termasuk radikal
D. Mengingatkan betapa besar dampak radikalisme kepada kita semua
E. Mengajak masyarakat untuk berperan aktif mencegah radikalisme

104.Suatu ketika Anda mendapatkan pesan dari nomor asing yang mengatakan bahwa telah
terjadi gempa bumi di bagian barat pulau Jawa. Padahal Saya tidak merasakan apa pun.
Dengan dasar itu Saya...

A. Menuruti pesan tersebut dan disebar agar bisa siap menghadapi gempa susulan yang
mungkin terjadi
B. Segera menyalakan televisi dan mencari berita mengenai gempa yang disampaikan
pesan tersebut
C. Memberitahu anggota keluarga lain agar waspada karena akan ada gempa susulan
D. Tetap akan melanjutkan kegiatan Saya yang tertunda karena membaca pesan tersebut
E. Biasa saja karena gempa merupakan keadaan yang biasa di negara ini sehingga tidak
perlu panik

105.Terjadi sebuah kecelakaan antara sebuah mobil dengan sepeda. Pengguna sepeda tersebut
terluka cucup parah sedangkan pengendara mobil tersebut baik-baik saja. Ketika keluar
rumah Saya melihat bahwa pengemudi tersebut sedang dikerumuni oleh warga. Pada
situasi ini tindakan Saya adalah...

A. Segera menghampiri kerumunan tersebut dan meminta mereka membawanya ke kantor


polisi
B. Membawanya ke tempat yang dianggap lebih aman agar terhindar dari amukan warga
setelah itu melaporkan orang tersebut
C. Segera bergabung dengan kerumunan tersebut untuk melihat keadaan pengemudi
tersebut
D. Menenangkan kerumunan tersebut untuk kemudian diajak berbicara mengenai
kronologis kejadiannya
E. Membubarkan kerumunan tersebut baru setelah itu membawa pelaku ke kantor polisi
Soal SKD Paket 12

106.Penyebaran radikalisme tidak dapat dipungkiri sangat modern dan menyusuri berbagai
lapisan masyarakat. Agar kita bisa terhindar dari paham ini, maka sangat diperlukan
kewaspadaan atas informasi yang datang dari...
A. Berbagai sumber terutama media sosial yang bisa diakses semua orang
B. Berbagai sumber terutama berbagai forum kajian agama dengan target spesifik
C. Berbagai sumber terutama tenaga pendidik yang ada di lembaga pendidikan
D. Berbagai sumber terutama organisai-organisasi yang tidak jelas asalnya
E. Berbagai sumber terutama dari buku-buku yang dipertanyakan referensinya

107.Saya merupakan panitia di bagian keamanan sebuah seminar. Pada saat sedang berjaga.
Saya mendapati seorang peserta membawa senjata tajam berupa pisau. Maka pada hal ini,
tindakan yang akan Saya lakukan adalah...
A. Segera meminta orang tersebut untuk meninggalkan barang tersebut
B. Menyita barang tersebut kemudian membawanya untuk diperiksa
C. Meminta setiap anggota untuk mengawasinya selama berada di dalam acara
D. Segera menelepon pihak berwajib setelah mengamankan orang tersebut
E. Mencegah orang tersebut untuk memasuki area seminar demi keselamatan

108.Saat sedang berdebat dengan teman, tiba-tiba dia tidak terima dengan jawaban yang saya
berikan sehingga dia ingin memukul Saya. Beruntungnya Saya dapat menghindari pukulan
dia. Menanggapi hali ini, maka Saya...
A. Akan memumukul dia balik meski juga tidak kena
B. Menasihatinya jika memang tidak terima sampaikan alasannya
C. Merasa kesal karena ini hanya sebuah perdebatan biasa
D. Membawa hal ini ke jalur hukum karena membahayak jiwa
E. Meminta pertanggung jawaban atas tindakannya dan meminta ganti rugi

109.Sudah hal biasa jika saat bersosialisasi kita bisa terbawa emosi dan bahkan marah terhadap
lawan bicara kita. Jika mulai merasa kesal dan marah terhadap lawan bicara, hal apa yang
biasa Anda lakukan?
A. Berdiam diri di dalam kamar sambil menenangkan diri
B. Berolahraga sebagai bentuk pelampiasan rasa kesal
C. Memukul tembok atau bantal hingga merasa lega
D. Langsung memarahi orang tersebut secara spontan
E. Diam dan menahan rasa kesal yang Saya terima

110.Salah satu tindakan pencegahan terhadap informasi yang mengandung ajakan untuk
melakukan kegiatan yang bisa dibilang berbahaya karena mengandung unsur perusakan.
Selain itu, banyak juga berita yang tidak jelas sumbernya berkaitan kejadian yang ada di
lingkungan sekitar. Hanya saja, kesadaran akan menyaring informasi ini masih rendah di
masyarakat, maka dari itu Saya...
A. Akan rutin mengingatkan agar kita dapat lebih bijaksana dalam memproses informasi
B. Melaporkan segala bentuk berita yang tidak jelas kebenarannya termasuk ajakan untuk
melakukan hal-hal berbahaya
Soal SKD Paket 12

C. Mengurangi penggunaan sosial media jika memang tidak memiliki keperluan yang
sangat penting atau mendesak
D. Membagikan beberapa situs yang dapat dijadikan acuan dalam memeriksa berita yang
tidak jelas asalnya
E. Aktif dalam menyebarkan bagaimana cara memeriksa menyaring informasi yang
tersebar
Soal SKD Paket 12

Pembahasan
Tes Wawasan Kebangsaan (TWK)
1. E. Mengembangkan bakat dan menuntut ilmu pengetahuan
2. B. Jurisprudensi
3. E. Belanda mengingkari perjanjian Linggarjati
4. D. Menciptakan suatu kestabilan dalam mempertahankan keamanan bangsa dan
Negara
5. A. mengikat lembaga-lembaga negara dan setiap warga negara Indonesia
6. E. Multipartai (Banyak Partai)
7. A. Dewan Perwakilan Rakyat (Pasal 11 Ayat 2)
8. C. Persatuan Indonesia (Melanggar Sila Ketiga)
9. A. Penghapusan hukuman sebelum dilaksanakan proses hukum
10. B Hukum dasar tidak tertulis
11. A. Hak milik setiap orang harus diakui dan dijamin oleh Negara
12. E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
13. B. Pembuat peraturan
14. A. Chairul Saleh, Adam Malik
15. B. Jalannya pemerintahan dan pembangunan relative stabil
16. D. Abolisi
17. C. Tugas Pembantuan
18. C. Sumber daya alam
19. D. Agresi Militer Belanda II
20. A. Kemunduran mekanisme kepengurusan
21. B. Monopoli
22. E. Menyiksa satu kelompok agama
23. E. Pembukaan Alinea ke 4
24. A. Arsip Nasional Republik Indonesia
25. E. Rancangan UUD 1945
26. C. Pembubaran semua organisasi pergerakan nasional
27. E. UUD 1945, Konstitusi RIS, UUDS
28. C. Kedaulatan berada di tangan rakyat
29. C. Integrasi nasional
30. D. Pendidikan dan pekerjaan
Soal SKD Paket 12

Tes Intelegensia Umum (TIU)

31. Sinonim dari kata restriksi menurut KBBI adalah pembatasan.


Jawaban B

32. Sinonim dari kata risi menurut KBBI adalah khawatir


Jawaban A

33. Sinonim dari kata partikelir adalah preman.


Jawaban C

34. Arti kata prefiks adalah awalan, maka lawan kata dari prefiks adalah sufiks atau
akhiran.
Jawaban B

35. Arti kata waruga adalah tubuh, maka lawan kata waruga adalah jiwa.
Jawaban B

36. Bangsa : Etnologi = … : …


Hubungannya adalah hal yang dipelajari dan ilmu yang mempelajarinya. Maka
jawaban yang tepat adalah penyakit : patologi
Jawaban D

37. Perangkat alat music : piano = perangkat gamelan : sharon


Jawaban C

38. Tanjung Perak : Surabaya = Boombaru : Palembang


Hubungan yang tepat dalah nama Pelabuhan dan lokasinya.
Jawaban B

39. Simpulan paragraph tersebut adalah Betakaroten sangat penting untuk mata sehingga
anak – anak perlu mengonsumsinya sejak dini.
Jawaban A

40. Kata – kata di bawah ini yang sesuai dengan Ejaan Bahasa Indonesia adalah Cengkih,
Dasbor, Eksplisit
Jawaban D

41. Penggunaan kalimat langsung yang tepat terdapat pada kalimat “Jangan bergerak!”
gertak polisi kepada pencuri.
Jawaban E

42. Penulisan huruf kapital yang benar di bawah ini adalah Soekarno dan Hatta
memproklamasikan kemerdekaan bangsa Indonesia
Jawaban E

43. Perhatikan bahwa:


Apabila dalam suatu hari tidak ada pelajaran Geografi dan Bahasa Inggris, maka:
Soal SKD Paket 12

Tidak ada pelajaran Sejarah (dari ketentuan 4) sehingga opsi B dan C salah, dan tidak
ada pelajaran Matematika dari ketentuan 2 sehingga opsi A dan E salah
Maka pelajaran yang mungkin dijadwalkan pada hari tersebut adalah Fisika,
Kesenian, Agama, Biologi, dan Kimia
Jawaban D

44. Semua pohon bercabang dan berakar. Tanaman A berakar tetapi tidak bercabang.
Kesimpulan yang tepat adalah Tanaman A adalah bukan pohon
Jawaban D

45. 30,31, 33, 36, 40, 45


Pola +1, +2, +3, dst
Jawaban D

46. 6, …., 29, 174, …., 1.002, 995


Barisan yang didapat yaitu 6, 36, 29, 174, 167, 1.002, 995
Pola yang digunakan adalah 6x29 = 174 , sedangkan 1.002 =6 x 167
Jawaban D

47. 29, 66, 127, 218, ….


Pola yang digunakan adalah suku ke – n = suku ke n-1 + suku ke n-2
Jawaban E

48. (1,69 : 13) x 1,3 = ....


Perhatikan bahwa (169:13:100 x 13 : 10) = 169 :1000 = 0,169
Jawaban B

49. -34 x (-22) - (-2.020) = 2.768


Jawaban A

50. Perhatikan bahwa:


2 + 3 + x + y = 20  x + y = 15 … (1)
Maka:
(4 + 5 + 6 + x + y) / 5 = rata – rata
 rata – rata = 1/5 (15 + x + y)
 rata – rata = 1/5 (30) =6
Jawaban D

51. Diketahui : Luas awal = L = 120 , panjang = x dan lebar = y , maka


x1 = 5/4 x dan y1 = 4/5 y
Ditanya : Luas sekarang = L1 = …?
Perhatikan bahwa:
L1 = x1.y1
= 5/4 x . 4/5 y
= xy = 120
Jawaban C
Soal SKD Paket 12

52. Minimum juru tulis adalah dianggap 10% dari 40 pegawai tiap seksi yaitu terdapat 4x
10 seksi = 40 orang
Jawaban A

53. Perhatikan bahwa model matematika yang terbentuk yaitu:


(R-10) = 1/3 R  3R – 30 = R atau 2R = 30 maka R saat ini adalah 15 tahun
Selanjutnya untuk 15 tahun yang akan datang, didapatkan model:
(M+15) : (R+15) = 3 : 5
 (M+15) : 30 = 3 : 5
 Maka M + 15 = 3 x (30:5)
M + 15 = 3 x 6
M + 15 = 18
M=3
Maka M + 5 Tahun lagi = 8 tahun
Jawaban E

54. Perhatikan bahwa daerah berwarna gelap kita bagi menjadi 3 yaitu segitiga atas,
persegi panjang bawah dan segitiga atas sisanya.
Untuk segitiga atas dengan alas 4 cm dan tinggi 12 cm kita dapatkan luas yaitu ½
.4.12 = 24 cm2
Untuk persegi panjang bawah dengan panjang 8 cm dan lebar 4 cm, diperoleh luas
yaitu 32 cm2
Untuk segitiga atas sisanya dengan ukuran alas 4 cm dan tinggi 4 cm diperoleh luas 8
cm2
Maka luas total yaitu = 24 + 32 + 8 = 64 cm2
Jawaban B

55. Semua pegawai mendapat gaji pokok. Sebagian pegawai mendapat bonus penghasilan.
Kesimpulannya adalah Sebagian pegawai mendapat gaji pokok dan bonus penghasilan
Jawaban C

56. Semua pasangan yang menikah di KUA adalah pasangan sah. Pasangan yang sah, pasti
memiliki buku nikah. Rina dan Budi mempunyai buku nikah. Kesimpulannya Rina dan
Budi mungkin menikah di KUA
Jawaban C
Misalkan: p = pasangan yang menikah di KUA
q = pasangan sah
r = buku nikah
bentuk premis:
premis 1 : p  q
premis 2 : q  r
---------------------
pr
premis 3 : r
---------------------
Soal SKD Paket 12

Rina dan Budi mungkin menikah di KUA

57. Semua pemilik mobil di Yogyakarta harus mempunyai surat izin mengemudi. Santi
memiliki 2 mobil mewah. Kesimpulannya Santi wajib memiliki surat izin mengemudi
Jawaban B

58. Kendaraan roda dua dan bermesin boleh memasuki tol. Sementara kereta kuda beroda
dua. Kesimpulannya Kereta kuda dilarang masuk jalan tol
Jawaban D

59. Semua balita mendapat imunisasi. Beberapa balita mendapat vitamin. Kesimpulannya
Sebagian balita mendapat vitamin dan imunisasi
Jawaban D
60. Jika Endang lebih tua dari Desti, maka pernyataan yang benar adalah bahwa Endang
lebih tua dari Bowo
Jawaban D

61. Pamanku memiliki beberapa anak, di antaranya adalah Anton, Bowo, Cika, dan Desti.
Anton lebih tua daripada Cika dan Bowo lebih muda daripada Desti. Jika Bowo lebih
muda daripada Cika, maka pernyataan yang benar adalah Anton lebih tua daripada
Bowo Jawaban E

62. Nur mempunyai 3 buah mobil. Harga mobil 1 lebih mahal dibandingkan harga mobil
2. Harga mobil 3 lebih mahal dari harga 1 mobil 2. Maka pernyataan yang benar
adalah Harga mobil 2 lebih kecil dari rata-rata 1 harga mobil 1 dan 3
Jawaban A

63. Gaji Pak Maryadi adalah Rp300.000,00 lebih banyak daripada gaji Pak Gito,
sedangkan gaji Pak Agus adalah sepertiga gaji dari Pak Gito. Jadi Gaji Pak
Maryadi lebih banyak dari gaji Pak Agus
Jawaban E

64. Carilah gambar selanjutnya dari deret gambar berikut ini.

Jawaban D
Soal SKD Paket 12

65. Carilah gambar yang tepat untuk mengisi tanda tanya (?).

Jawaban B
Soal SKD Paket 12

Tes Karakteristik Pribadi (TKP)


No A B C D E
66 2 1 4 3 5
67 3 2 5 1 4
68 5 4 1 3 2
69 2 1 5 4 3
70 4 1 5 3 2
71 1 3 4 2 5
72 3 5 1 2 4
73 3 2 4 5 1
74 1 3 4 5 2
75 2 3 4 5 1
76 4 5 1 2 3
77 1 5 4 3 2
78 2 1 4 5 3
79 2 5 3 4 1
80 5 4 3 1 2
81 2 4 3 5 1
82 5 3 4 2 1
83 3 4 5 1 2
84 2 1 5 3 4
85 2 3 4 5 1
86 1 3 5 2 4
87 1 5 4 2 3
88 3 1 2 4 5
89 4 3 5 2 1
90 2 1 5 3 4
91 3 2 1 4 5
92 4 5 1 3 2
93 2 5 1 4 3
94 4 5 3 1 2
95 3 1 5 2 4
96 5 2 3 4 1
97 1 2 3 4 5
98 1 2 3 5 4
99 1 2 3 4 5
100 1 5 2 3 4
101 5 4 2 1 3
102 1 4 2 5 3
103 3 4 2 1 5
104 1 5 2 4 3
105 5 3 1 4 2
106 5 4 2 1 3
107 2 4 1 5 3
108 1 5 4 2 3
109 4 5 1 2 3
110 4 2 1 3 5

Anda mungkin juga menyukai