Anda di halaman 1dari 7

TUGAS PEMASARAN JASA

Analisis Positioning Services Hotel Santika Padang

Disusun Oleh Kelompok 1 :

1. M. Dafa Ramadhanu S (2010526060)

2. Fauzi Rusdiyanto (2010526059)

3. Intan Martha Dimas (2010526040)

4. Rizka Mawaddah Lubis (2010526058)

5. Yulianita Atma (2010526006)

PROGRAM STUDI S1 JURUSAN MANAJEMEN INTAKE D3

FAKULTAS EKONOMI

UNIVERSITAS ANDALAS

PADANG

2022
1. Positioning Mapping Hotel Santika Premier
Peta pemosisian adalah alat yang hebat untuk memvisualisasikan pemosisian
kompetitif, untuk memetakan perkembangan dari waktu ke waktu, dan untuk
mengembangkan skenario tanggapan pesaing potensial. Mengembangkan peta
pemosisian tugas yang kadang-kadang disebut sebagai pemetaan persepsi adalah cara
yang berguna untuk mewakili persepsi konsumen tentang produk alternatif secara
grafis. Sebuah peta biasanya terbatas pada dua atribut untuk kemudahan pemahaman,
meskipun tiga dimensi model dapat digunakan untuk menggambarkan tiga atribut ini.
Ketika lebih dari tiga dimensi diperlukan untuk menggambarkan kinerja produk di
pasar tertentu, kemudian serangkaian grafik terpisah perlu digambar untuk tujuan
presentasi visual.
 Penerapan Peta Pemosisian ke Industri Hotel
Bisnis hotel sangat kompetitif, terutama selama musim ketika pasokan kamar
melebihi permintaan. Dalam setiap kelas hotel, pelanggan yang mengunjungi kota
besar mungkin menemukan beberapa alternatif untuk dipilih. Tingkat kemewahan dan
kenyamanan fasilitas fisik akan menjadi salah satu kriteria pilihan; penelitian
menunjukkan bahwa pelancong bisnis tidak hanya khawatir dengan kenyamanan dan
fasilitas yang ditawarkan di kamar mereka (di mana mereka mungkin ingin bekerja
juga seperti tidur), tetapi juga dengan ruang fisik lainnya, mulai dari area resepsionis
hingga pertemuan kamar, pusat bisnis, restoran, kolam renang, dan fasilitas olahraga.
Kualitas dan jangkauan layanan yang ditawarkan oleh staf hotel adalah kriteria utama
lainnya: bisakah tamu mendapatkan layanan kamar 24 jam. Atribut tambahan
termasuk faktor seperti ketenangan, keamanan, kebersihan, dan program hadiah
khusus untuk tamu yang sering berkunjung.

Santika Premier Expansive


Pangeran
Rocky

Mercure
High Moderate
Service Amaris Service
Fave Hotel

Deivan Hotel

Less
Expansive
Santika Premier Hotel terletak di pusat perkantoran, Hotel mewah ini termasuk ke
dalam hotel bitang 4 dengan interior modern. Sesuai dengan brand value-nya, yaitu
“Indonesian Home” dan motto pelayanannya, yaitu “Hospitality from the Heart”,
Santika Indonesia Hotels & Resorts selalu menonjolkan nilai kebudayaan Indonesia,
termasuk sisi keramah-tamahannya kepada seluruh tamunya.
Dari grafik di atas terdapat Pangeran Hotel, Rocky Hotel, dan Mercure Hotel yang
memiliki kelas hotel bintang 4 yang sama, namun Santika Premier Hotel telah
memiliki brand image yang baik dimata wisatawan maupun dikalangan pembisnis.
Yang menjadikan market leader untuk saat ini yang berada di kota Padang.

2. Analisi Pasar, Internal Perusahaan dan Pesaing

A. Analisis Pasar
 Hotel Santika Premier menargetkan tamu dari kalangan pebisnis dan wisatawan. Dari
segi bisnis banyak sekali potensinya, sekitar 40 hingga 50 perusahaan besar yang
selalu in dan out dari padang sumatera barat. Potensi wisatawan juga luar biasa.
 Info Umum dan Lokasi
Hotel mewah ini termasuk ke dalam hotel bitang 4 dengan interior modern.
Memiliki 250 kamar yang dibangun dengan bangunan 10 lantai, dilengkapi dengan
ballroom dan 6 ruang pertemuan dengan kapasitas hingga 1000 orang. Hotel Santika
Premiere Padang menawarkan akomodasi dengan restoran, parkir pribadi gratis, pusat
kebugaran, dan teras. Akomodasi ini menyediakan resepsionis 24 jam dan layanan
kamar. Sarapan prasmanan tersedia setiap pagi di hotel ini untuk tamu yang
menginap.
Hotel Santika Premiere Padang berlokasi di Jalan Ahmad Yani No. 20. Olo, Kec.
Padang Bar., Kota Padang, Sumatera Barat 25117. Waktu tempuh dari Bandara
Internasional Minangkabau adalah sekitar 45 menit, sementara waktu tempuh dari
Pelabuhan Teluk Bayur adalah sekitar 30 menit. Lokasinya juga dinilai tidak jauh dari
kantor-kantor pusat pemerintahan, rumah sakit, dan universitas dengan lama
perjalanan sekitar 10 menit. 
 Jenis Kamar
a. Kamar Deluks Twin
Tempat Tidur : 2 Twin
Ukuran Kamar : 26m²
Jumlah Tamu : 2 tamu
b. Kamar Deluks Single
Tempat Tidur : 2 single beds
Ukuran Kamar : 26m²
Jumlah Tamu : 1 tamu
c. Kamar Deluks Double dengan Pemandangan Laut
Tempat Tidur : 1 Double
Ukuran Kamar : 26m²
Jumlah Tamu : 2 tamu
d. Kamar Deluks Queen dengan Pemandangan Samudera
Tempat Tidur : 1 queen bed
Ukuran Kamar : 26m²
Jumlah Tamu : 1 tamu
e. Kamar Queen
Tempat Tidur : 1 queen bed
Ukuran Kamar : 32m²
Jumlah Tamu : 1 tamu
f. Kamar Premier Double
Tempat Tidur : 1 Double
Ukuran Kamar : 32m²
Jumlah Tamu : 2 tamu
g. Suite Double dengan Pemandangan Samudera
Tempat Tidur : 1 Double
Ukuran Kamar : 53m²
Jumlah Tamu : 2 tamu
h. Suite King
Tempat Tidur : 1 king bed
Ukuran Kamar : 53m²
Jumlah Tamu : 1 tamu
 Trend di Hotel Santika
Dengan fasilitas yang disediakan seperti ballroom dan 6 ruang pertemuan dengan
kapasitas hingga 1000 orang, fasilitas ini sering digunakan untuk kebutuhan seminar
dari berbagai lembaga atau perusahaan. Selain itu terdapat fasilitas seperti restoran
yang sering dikunjungi tamu tanpa harus menginap.
B. Internal Perusahaan
 Sumber Daya
Terdapat karyawan yang memadai dalam melayani pengunjung seperti resepsionis 24
jam yang akan selalu membantu anda, restoran buka 24 jam untuk melayani para tamu
(berdasarkan permintaan). Memiliki 250 kamar yang dibangun dengan bangunan 10
lantai, dilengkapi dengan ballroom dan 6 ruang pertemuan dengan kapasitas hingga
1000 orang. Santika Indonesia Hotel & Resort adalah salah satu group hotel di
Indonesia dan dikelola oleh PT. Grahawita Santika, unit bisnis kelompok kompas
gramedia lebih dari 40 hotel tersebar di seluruh Indonesia.

 Reputasi
Hotel Santika Premiere Padang merupakan bagian dari Santika Indonesia Hotels &
Resorts sebagai grup hotel yang memiliki lebih dari 40 jaringan hotel pada setiap
klasifikasi bintang yang tersebar di seluruh Indonesia. Hal ini memberikan
keunggulan kompetitif kepada Hotel Santika Premiere Padang sebagai hotel yang
sudah dikenal baik dan berkualitas di mata masyarakat, yang sekaligus memberikan
keuntungan untuk dapat meminimalisir biaya promosi. Ditambah dengan citra dari
Hotel Santika Premiere Padang yang dikategorikan sebagai hotel “bersih” atau hotel
keluarga, dimana tidak terdapat bar dan minuman beralkohol sebagai fasilitas yang
disediakan Hotel Santika Premiere Padang.
 Kendala
SDM kurangnya pengetahuan, wawasan, keahlian, dan keterampilan dikarenakan
karyawan sebagian baru, sehingga kurang maksimalnya dalam memberikan pelayanan
kepada para konsumen. Promosi, periklanan, dan humas untuk menjaga brand image
(citra hotel) yang kurang memadai. Tidak memiliki website sendiri sehingga
informasi yang diberikan kurang akurat dan jelas
 Nilai
Dilihat dari beberapa ulasan wisatawan di berbagai aplikasi, Hotel Santika Premiere
Padang tergolong hotel yang memiliki nilai rating yang baik. Contohnya pada
tripadvisor.co.id memiliki nilai 5,0 dari 239 ulasan pengunjung dan menjadi hotel No.
1 dari 109 hotel di Padang.
C. Analisis Pesaing
 Kekuatan
a. Brand dan citra yang sudah terkenal dan melekat di masyarakat
b. Memiliki manajemen yang berkualitas dan pelayanan yang professional
c. Lokasi yang strategis
d. Income perusahaan yang cenderung meningkat
e. Pemanfaatan teknologi informasi dalam aktivitas perusahaan
f. Adanya hubungan kerjasama yang erat baik dengan perusahaan pemerintah
maupun perusahaan swasta
g. Produktivitas dalam hal tingkat hunian yang tinggi

 Kelemahan
a. Area parkir yang terbatas
b. Kapasitas lift yang terlalu kecil
c. Tingkat turnover karyawan yang cukup tinggi terutama pada level manajerial
d. Kurang adanya fasilitas hiburan seperti ruang karaoke dan sarana outbound
e. Kegiatan pemasaran yang kurang variatif terutama pada media website

 Potitioning Saat Ini


Santika Premier Hotel telah memiliki brand image yang baik dimata wisatawan
maupun dikalangan pembisnis. Yang menjadikan market leader untuk saat ini yang
berada di kota Padang.

3. Positioning Service in Competitive Market


 Service focused
Hotel Santika Premiere Padang termasuk ke dalam service focused. Hal ini
dikarenakan layanan jasa yang ditawarkan oleh Hotel Santika Premiere Padang
terbilang cukup sempit (tidak banyak) tetapi memiliki segmentasi pasar yang cukup
banyak. Contohnya Hotel Santika Premiere Padang memilik fasilitas kamar yang
dengan tujuh tipe, restoran, kolam renang, pusat olahraga, ballroom, restaurant, dan
meeting room tetapi memiliki segmentasi pasar yang cukup luas mulai dari kalangan
menengah hingga menengah ke atas.
DAFTAR PUSTAKA

https://id.wikipedia.org/wiki/Santika_Indonesia_Hotels

Adrianto. R, THE ANALYSIS OF COMPETING STRATEGY AT HOTEL SANTIKA


SEMARANG BY SWOT ANALYSIS APPROACH, 2006

https://travel.kompas.com/read/2021/11/12/081000827/hotel-santika-premiere-hadir-di-
padang-harga-mulai-dari-rp-750000

Anda mungkin juga menyukai