Anda di halaman 1dari 3

Tugas Metode Penelitian Bisnis

Liliek Harmianto P
NIM : 042024353043

“Analisis Pengaruh Green Human Resource Management terhadap sustainability

Perusahaan”

1.1. Latar Belakang Penelitian

Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan oleh perusahaan agar tetap sustain. Beberapa

perusahaan memilih untuk menjaga serta mengurangi dampak lingkungan dan sosial yang

ditimbulkan perusahaan (Menezes, et al, 2017) karena praktik ini sejalan dengan banyak

peraturan perundangan di berbagai negara (Kanstrup et al, 2018; Klenke et al, 2018). Dewasa ini

praktik Green Human Resource Management (GHRM) semakin populer, karena hasil penelitian

menyebutkan bahwa pelaksanaan “greening” pada perusahaan tidak akan bisa sepenuhnya

berhasil apabila tidak ada integrasi dengan praktik manajemen Sumber Daya Manusia (SDM)

dalam perusahaan yang memang ditujukan untuk mengurangi berbagai permasalahan lingkungan

(Jabbour dan Jabbour, 2016).

Green Human Resource Management (GHRM) merupakan suatu kebijakan perusahaan

dalam pengelolaan sumber daya manusia secara berkelanjutan dengan melibatkan aspek

lingkungan untuk menjaga kelestarian alam dalam pengelolaan perusahaan. Di tengah isu

meningkatnya kerusakan lingkungan hidup karena proses produksi, maka GHRM diperlukan

untuk meminimalisir kondisi tersebut. Manajemen sumber daya manusia bertujuan untuk

pendayagunaan, pengembangan, penelitian sumber daya manusia serta sumber daya alam yang

ada agar dapat dikelola secara efektif dan efisien (Purnama dan Nawangsari, 2019). Penelitian
sebelumnya berpendapat bahwa GHRM sering diperlajari melalui semua praktik manajemen

sumber daya manusia yang terdiri dari seleksi dan rekrutmen, pelatihan dan pengembangan,

penilaian dan kinerja serta penghargaan (Renwick et al, 2013).

1.2. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian tersebut maka rumusan masalah dalam penelitian ini

adalah:

1. Apakah green recruitment berpengaruh terhadap sustainability perusahaan manufaktur di

Indonesia?

2. Apakah green training berpengaruh terhadap sustainability perusahaan manufaktur di

Indonesia?

3. Apakah green performance and appraisal berpengaruh terhadap sustainability

perusahaan manufaktur di Indonesia?

4. Apakah green compensation and reward berpengaruh terhadap sustainability perusahaan

manufaktur di Indonesia?

1.3. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah tersebut di atas, maka tujuan dari penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Untuk menguji pengaruh green recruitment terhadap sustainability perusahaan manufaktur di

Indonesia?

2. Untuk menguji green training terhadap sustainability perusahaan manufaktur di Indonesia?


3. Untuk menguji green performance and appraisal terhadap sustainability perusahaan

manufaktur di Indonesia?

4. Untuk menguji green compensation and reward terhadap sustainability perusahaan

manufaktur di Indonesia?

1.4. Rerangka Penelitian

Variabel bebas yang digunakan dalam penelitian ini adalah elemen-elemen GHRM yaitu

green recruitment, green training, green performance and appraisal dan green compensation

and reward. Sementara variable terikat adalah sustainability perusahaan.

green recruitment (X1)

H1
green training (X2)
H2
sustainability (Y)
green performance and appraisal
(X3) H3
H4
green compensation and reward
(X4)

Gambar 1.1. Rerangka Penelitian

Anda mungkin juga menyukai