Anda di halaman 1dari 1

MOTIVATION LATTER

Yth. Panitia penyelenggara seleksi penerimaan Beasiswa Bank Indonesia (BI)


Bismillahirrahmanirrahim
Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Saya Mulyadi, di sini saya lahir pada tanggal 11 Januari 2000 yang terlahir di sebuah Pelosok
Desa dan dikota terpencil yaitu Desa badung kecamatan proppo kabupaten Pamekasan.
Surat motivasi ini saya tulis untuk menunjukkan antusias dan minat besar saya mendaftar
Beasiswa BI semenjak saya mengetahui komunitas GenBI yang juga ada di IAIN Madura. Dan
setelah melihat kriteria umum penerima Beasiswa BI untuk Jurusan Ilmu Ekonomi & Bisnis
Islam IAIN Madura, saya yakin bahwa saya adalah orang yang pantas untuk mencoba
mendaftar.
Dasar utama ketertarikan saya untuk mendaftar karena latar belakang pendidikan yang saya
tempuh yakni Ilmu Ekonomi & Bisnis Islam ( Akuntansi Syariah ) yang sangat dibutuhkan di
dunia kerja dan dibutuhkan juga oleh masyarakat kedepannya. Namun untuk menyelesaikan
studi, saya memerlukan bantuan beasiswa BI ini sebagai penunjang agar dapat menyelesaikan
kuliah. Selain itu saya juga tidak ingin merepotkan kedua orang tua, saya ingin hidup
mandiri. Dengan beasiswa BI, saya percaya mampu mengurangi beban orang tua dalam
menyelesaikan studi, dan mungkin bisa sedikit membantu perekonomian keluarga.
Disini saya sebagai mahasiswa yang juga bergelut di dunia pers kampus, saya percaya bahwa
saya adalah orang yang bekerja keras dan mampu bekerja secara tim untuk mengembangkan
dan menjalankan komunitas Generasi BI (GenBI)Kedepannya setiap kegiatan GenBI akan saya
dokumentasikan dan publiskasikan ke media kampus IAIN Madura dan media luar
lainnya. Pengalaman organisasi sejak saya masih duduk dibangku sekolah dasar hingga kuliah,
menjadi suatu hal yang patut dipertimbangkan bahwa saya akan berperan sangat aktif dalam
komunitas GenBI.
Karena salah satu tujuan Negara Indonesia adalah menciptakan kesejahteraan sosial, maka saya
sebagai mahasiswa yang aktif di dalam perkuliahan akademik maupun organisasi disini, maka
besar pula harapan saya untuk bisa lolos seleksi dan mendapat bantuan beasiswa oleh Bank
Indonesia karena tekad saya sesuai dengan tujuan Negara.
Demikian surat motivasi ini saya buat, kurang lebih saya mohon maaf
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Hormat Saya

Mulyadi

Anda mungkin juga menyukai