Anda di halaman 1dari 6

Soal 2

1. Seorang perawat melakukan pengkajian kepada suatu keluarga, dari hasil anamnesis yang
dilakukan ditemukan seorang anak usia 4 tahun selalu menangis jika menginginkan
sesuatu. Hal ini membuat keluarga menyerah dikarenakan tidak mau mendengar anak
menangis dan selalu memenuhi keinginan dari anaknya. Apakah tipe landasan kekuasaan
yang diterapkan pada keluarga tersebut?
a. Kekuasaan Afektif
b. Kekuasaan takberdaya
c. Kekuasaan referen
d. Kekuasaan memaksa
e. Kekuasaan manajemen ketenangan

2. Seorang perawat melakukan kunjungan rumah ketempat klien yang berusia 50 tahun, dari
hasil anamnesis yang dilakukan perawat mendapati salah seorang anak klien mengalami
batuk berdahak sudah lebih dari 3 minggu dan juga disertai dengan penurunan nafsu
makan. Klien mengatakan bahwa dirinya merupakan perokok aktif dan belum pernah
membawa anaknya untuk berobat ke layanan kesehatan . Apakah intervensi keperawatan
yang tepat pada klien?
a. Mengajarkan anak teknik batuk efektif
b. Memberikan pendidikan kesehatan kepada klien terkait penyakit TBC dan
pengobatannya
c. Menganjurkan klien untuk menjaga kebersihan lingkungan rumah
d. Menganjurkan klien untuk membawa anaknya pergi berobat dan cek laboratorium
untuk pemeriksaan sputum
e. Memberikan klien obat untuk penyakit TB Paru

3. Seorang perawat sedang bertugas di Posyandu di salah satu desa. Sesuai dengan jadwal
yang telah ditentukan perawat menjalankan posyandu dengan sistem pelayanan 5 meja.
Pada saat ini Perawat akan memberikan imunisasi polio pada seorang bayi usia 4 bulan.
Dimeja berapakah tempat pelaksanaan tindakan dilakukan pada kasus diatas?
a. Meja I
b. Meja II
c. Meja III
d. Meja IV
e. Meja V

4. Seorang perawat berkunjung ke rumah keluarga disalah satu desa, di dapat anak berusia
6 tahun sedang bermain tanah dengan teman-temannya, tangan terlihat kotor, kuku
panjang, dan tidak memakai alas kaki , sehingga anak menderita penyakit diare. Apakah
tindakan keperawatan utama yang sebaiknya dilakukan pada kasus diatas?
a. Mengajarkan tentang cara pencegahan diare
b. B. Menganjurkan menggunting kuku seminggu sekali
c. C. Menganjurkan kepada orang tua menyiapkan wadah cuci tangan
d. D. Menjelaskan kepada orangtua agar melarang anak bermain di tanah
e. Mengajarkan pada anak dan orangtua tentang PHBS.

5. Seorang perawat melakukan kunjungan kerumah warga, berdasarkan anamnesis, salah


satu anggota keluarga ada yang mengalami masalah ulkus diabetikum. Klien mengatakan
bahwa ibunya baru pulang dari rumah sakit. Anggota keluarga mengatakan tidak tahu
cara merawat luka ibunya karena tidak mendapatkan informasi tentang perawatan luka.
Apakah tindakan keperawatan yang tepat dari kasus diatas?
a. Memberikan penkes klien sekitar penyakit DM
b. Memberikan penkes sekaligus mendemonstrasikan cara perawatan ulkus
diabetikum
c. Memberikan penkes kepada klien seputar cara perawatan anggota keluarga dengan DM
d. Melakukan tindakan perawatan luka
e. Memberikan informasi kepada klien terkait cara perawatan luka

6. Seorang bayi perempuan berumur 2 bulan dibawah ibunya ke puskesmas untuk


diimunisasi pertama kali. Ibu merasa khawatir akan pemberian imunisasi karena takut
anaknya demam. Apakah tindakan keperawatan yang utama?
a. Memberikan penyuluhan tentang manfaat imunisasi
b. Memberikan penyuluhan tentang jenis-jenis imunisasi
c. Memberikan penyuluhan tentang jadwal imunisasi
d. Memberikan penyuluhan tentang efek imunisasi
e. Memberikan penyuluhan tentang kontraindikasi dan indikasi imunisasi

7. Perawat puskesmas melakukan kunjungan rumah dan ditemukan seorang laki-laki berusia
45 tahun penderita DM dengan ulkus diabetik di kaki kananya. Keluarga tidak pernah
membawa klien ke pusat pelayanan kesehatan karena malu dengan kondisinya. Saat ini
klien hanya tinggal berdua dengan istrinya yang berusia 40 tahun . klien sesekali
mengalami nyeri pada ulkusnya dengan skala nyeri 3. Apakah tindakan keperawatan
yang tepat pada kasus di atas?
a. mengajarkan istri klien untuk mengganti balutan
b. memberikan pendidikan kesehatan mengenai luka diabetik
c. menganjurkan istri klien untuk menjaga balutan agar tetap kering
d. mnganjurkan klien untuk memeriksakan kesehatan di puskesmas
e. mengajarkan teknik relaksasi untuk mengatasi nyeri

8. Seorang perempuan berusia 45 tahun mengeluh batuk sejak 2 minggu, tidak selera
makan, keringat pada malam hari, keluarga mengatakan 3 bulan yang lalu mengkonsumsi
obat OAT.Seminggu ini klien tidak minum obat karena merasa diri sudah sembuh.
Keluarga tidak mendamping minum obat. Apakah tugas keluarga yang tidak terpenuhi
pada kasus di atas?
a. Ketidakmampuan keluarga mengambil keputusan
b. Ketidakmampuan keluarga memodifikasi lingkungan
c. Ketidakmampuan keluarga merawat anggota keluarga
d. Ketidakmampuan keluarga mengenal masalah kesehatan
e. Ketidakmampuan keluarga memanfaatkan fasilitas kesehatan yang ada

9. Keluarga klien merupakan keluarga dengan tahap perkembangan keluarga pemula,


keluarga berlatar pendidikan tamat SMP. Dari hasil anamnesis, suami mengeluh pusing
dan TD 150/100 mmhg, frekuensi nafas 28 x/menit, Suhu 36,7 C dan frekuensi nadi
130 x/menit. Diketahui suami memiliki riwayat merokok dan mengkonsumsi minuman
beralkohol. Orang tua suami meninggal karena penyakit jantung dan hipertensi. Apakah
intervensi keperawatan yang tepat?
a. memberikan pendidikan kesehatan tentang hipertensi
b. mengajarkan teknik relaksasi untuk mengatasi nyeri
c. membawa klien ke puskemas setempat
d. menjelaskan bahaya penyakit jantung
e. mengukur tanda-tanda vital

10. Keluarga membawa bayi perempuan yang berusia 9 bulan ke posyandu. Selanjutnya bayi
ditimbang dan diberi imunisasi oleh petugas kesehatan yang ada di posyandu. Apakah
imunisasi yang tepat diberikan pada kasus di atas?
a. Hepatitis B
b. Campak
c. Polio
d. BCG
e. DPT

11. Perawat keluarga melakukan kunjungan rumah pada keluarga dengan anak usia sekolah.
Hasil kunjungan didapatkan data bahwa anak mengeluh batuk berlendir yang dialami
sejak seminggu yang lalu, riwayat alergi debu, frekuensi nafas 26x/menit, ventilasi dan
pencahayaan kamar tidur kurang keluarga hanya mampu menyebutkan ISPA secara
umum. Apakah Intervensi Pertama kali diberikan pada keluarga ?
a. Anjurkan untuk memriksakan diri ke pusat pelayanan kesehatan
b. Ajarkan teknik relaksasi nafas dalam dan batuk efektif
c. Beri pendidikan kesehatan tentang ISPA
d. Anjurkan anak untuk istirahat
e. Anjurkan untuk tes alergi

12. Perawat melakukan anamnesis keluarga di dapat data seorang perempuan baru
melahirkan anak pertamanya bayi permpuan berusia 7 hari, perempuan tersebut telah
mempersiapkan dirinya untuk menjadi orang tua dari anaknya, dan menceritakan kepada
saudara-saudaranya dia sudah menjadi seorang ibu. Apakah tahap perkembangan
keluarga pada kasus diatas?
a. Keluarga baru menikah
b. Keluarga dengan anak baru lahir
c. Keluarga dengan anak pra sekolah
d. Keluarga dengan anak usia sekolah
e. Keluarga dengan anak usia remaja

13. Perawat melakukan anamnesis pada keluarga di dapat data sebagai berikut pandangan
mata klien kabur, bibir mencong ke kiri, TD 150/100 mmHg , klien sudah lama
menderita stroke. Klien mengatakan selama masih kuat dan tidak lumpuh tidak perlu
periksa atau control ke dokter. Apakah diagnosis keperawatan keluarga yang tepat pada
kasus di atas?
a. Ketidakmampuan keluaraga mengenal masalah kesehatan (penyakit stroke)
b. Ketidakmampuan keluaraga pemanfaatan fasilitas kesehatan dengan baik
c. Ketidakmampuan keluaraga merawat anggota keluarga yang sakit (penyakit stroke)
d. Ketidakmampuan keluaraga mengambil keputusan yang tepat untuk melakukan tindakan
pada penyakit stroke
e. Ketidakmampuan keluaraga mempertahankannsuasan dirumah yang menguntungkan
kesehatan (penyakit stroke)

14. Seorang perawat sedang melakukan kunjungan kepada suatu keluarga di desa, setelah
dilakukan anamnesis kepada keluarga terebut ditemukan salah satu anggota keluarga
yaitu anak berusia dua tahun terlihat bermain pasir dihalaman rumah, anak tersebut
terlihat kotor dan banyak pasir/tanah di tubuh. Orang tua berkata anaknya suka bermain
di depan rumah dan keluarga membiarkan. Apakah diagnosis keperawatan keluarga yang
tepat pada kasus di atas?
a. Ketidakmampuan keluaraga merawat anggota keluarga yang sakit
b. Ketidakmampuan keluaraga mengambil keputusan yang tepat
c. Ketidakmampuan keluaraga mempertahankan suasana yang sehat
d. Ketidakmampuan keluaraga mengenal masalah kesehatan
e. Ketidakmampuan keluaraga pemanfaatan fasilitas kesehatan dengan baik

15. Seorang perawat sedang melakukan kunjungan kepada suatu keluarga, perawat
menemukan seorang anak yang merupakan anggota keluarga yang sedang terbaring
diatas tempat tidur. Berdasarkan hasil anamnesis orang tua berkata bahwa anaknya sudah
4 hari sakit, keluarga sudah memberi obat yang dibeli dari warung. Apakah diagnosis
keperawatan keluarga yang tepat pada kasus di atas?
a. Ketidakmampuan keluaraga merawat anggota keluarga yang sakit
b. Ketidakmampuan keluaraga mengambil keputusan yang tepat
c. Ketidakmampuan keluaraga mempertahankan suasana yang sehat
d. Ketidakmampuan keluaraga mengenal masalah kesehatan
e. Ketidakmampuan keluaraga pemanfaatan fasilitas kesehatan dengan baik
16. Perawat mempersiapkan perawatan klien yang sedang sekarat dan beberapa anggota
keluarga berada di samping klien. Yang manakah teknik teraupetik yang seharusnya
digunakan saat berkomunikasi dengan keluarga?
a. Menghalangi keluarga untuk mengenang
b. Mengambil keputusan keluarga
c. Mendorong keluarga untuk mengungkapkan perasaan, keingintahuan dan
ketakutannya
d. Menjelaskan semua yang terjadi kepada semua anggota keluarga
e. Tidak menyentuh dan memeluk klien juga anggota keluarga

17. Hasil pengkajian pada suatu keluarga didapatkan bahwa keluarga terdiri dari suami dan
istri dengann 1 anak. Suai dan istri sama-sama bekerja disuatu perusahaan dengan
penghasilan tetap. Istri dapat mengurus rumah tangga dengan baik sambil bekerja.
Apakah tipe keluarga pada pengkajian tersebut?
a. Ekstendet family
b. Communefamily
c. Dualstrik earner family
d. Chohibiing couple
e. Dyadic family

18. Perawat Home Care melakukan kunjungan ke rumah dan menemukan anak prempuan
berusia 3 tahun dengan BB 12 Kg. Ibu mengatakan anaknya sering sakit terutama
mencret, catatan terakhir pada KMS menunjukkan penimbangan Berat badan berada pada
garis kuning. Ibu mengatakan tidak mengetahui makanan yang seharusnya diberikan pada
anak. Apakah prioritas tindakan yang harus dilakukan ?
a. Melakukan rujukan ke RS
b. Mengajarkan keluarga tentang menu seimbang
c. Menganjurkan keluarga untuk berkunjung ke posyandu
d. Menganjurkan keluarga untuk memeriksakan anak ke puskesmas
e. Memotivasi keluarga untuk memeriksakan anak ke Puskesmas

19. Seorang perawat saat ini sedang melakukan homevisit pada suatu keluarga. Hasil
anamnesis terdapat seorang remaja yang mengeluh nyeri haid dan ini merupakan haid
pertama bagi klien. Perawat memberikan pendidikan kesehatan tentang penanganan
disminorea. Apakah evaluasi hasil keperawatan yang tepat diharapkan?
a. Klien mengetahui tentang menstrurasi
b. Klien mengetahui tentang cara mengatasi disminorea
c. Nyeri haid pada klien berkurang
d. Klien mempraktekkan cara mengatasi nyeri haid
e. Klien mengetahui tentang menstrurasi dan cara mengatasi disminore
20. Seorang perawat melakukan suau pengkajian pada sebuah keluarga. Hasil anamnesis ibu
baru melahirkan anak kedua 1 bulan yang lalu. Anak pertama berusia 4 tahun. Ibu dan
ayah lebih memperhatikan anak keduanya karena masih bayi sehungga anak pertama
sering marah-marah pada orang tuanya dan juga berbuat nakal pada adiknya. Apakah
tindakan utama yang tepat dilakukan oleh perawat?
a. Menganjurkan orang tua untuk mencari pengasuh anak
b. Menjelaskan kepada orang tua tentang cara merawat bayi dan balita
c. Menghakimi orang tua untuk adil dalam meberikan kasih saying
d. Memberikan motivasi pada anak pertama untuk ikut membantu maerawat adiknya
e. Menganjurkan orang tua untuk mluangkan waku tersendiri pada anak pertama

Anda mungkin juga menyukai