Proposal Sambidatu-Dikonversi

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL

KELOMPOK TANI TEMBAKAU

“ SAMBI DATU”

DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR

KECAMATAN SAKRA TIMUR

KABUPATEN LOMBOK TIMUR

2021
KELOMPOK TANI TEMBAKAU
“SAMBI DATU”
DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR KECAMATAN SAKRA TIMUR
KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Kepada
Yth. Kepala Dinas Perindustrian
Provinsi NTB
di-
MATARAM

Surat Pengantar

No: 01/SD/VII/2021

No Jenis Surat Yang di Kirim Banyaknya Keterangan


1 Proposal permohonan bantuan tungku 1 (Satu) Dikirim dengan
tembakau,kelompok tani “Sambi Datu” Rangkap hormat untuk dapat
dusun bowoh,Desa Lepak diperhatikan,kiranya
Timur,Kecamatan Sakra dapat dikabulkan.
Timur,Kabupaten Lombok Timur.

Lombok Timur,28 Juli 2021


Mengetahui
Pengurus Kelompok Tani Tembakau “Sambi Datu”
KETUA SEKERTARIS

M.TURMUZI RAMDHANI M.RAMA QORI IL QUR’ANI

Mengetahui Kepala Desa Lepak Timur

H.SUBHAN AMIN
KELOMPOK TANI TEMBAKAU
“SAMBI DATU”
DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR KECAMATAN SAKRA TIMUR
KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Nomor : 01/GM/XII/ 2020


Lampiran : Satu Buah Proposal
Prihal : Mohon Bantuan Alat Perbengkelan

Kepada
Yth. Kepala Dinas Perindustrian
Provinsi NTB
di-
MATARAM
Dengan hormat,

Bersama ini kami sampaikan kepada Bapak/Ibu bahwa Kami anggota Kelompok tani
Sambi Datu,Dusun Bowoh Desa Lepak Timur Kecamatan Sakra Timur Kabupaten Lombok
Timur selama ini merasa kesulitan dalam memaksimalkan dan mengoptimalkan pengelolaan
usaha pertanian tembakau terutama dalam pelaksanaan pengopenan tembakau,hal ini
disebabkan karena :

1. Kelompok kami belum merehab secara keseluruhan open tembakau..

2. Kelompok kami belum memiliki tungku open yang memadai dan bagus.

Mengingat kendala tersebut di atas maka kami dari kelompok tani Sambi Datu,
Dusun Bowoh,Desa Lepak Timur Kecamatan Sakra Timur Kabupaten Lombok Timur
memohon berkenan Bapak/Ibu untuk membantu Kelompok tani kami dalam pengadaan satu
unit alat Tungku Tembakau yang lengkap.

Demikian permohonan kami untuk dapat kiranya dikabulkan, atas bantuan serta
kebijaksanaan Bapak/Ibu kami haturkan terima kasih.

Ketua Sekertaris

M.TURMUZI RAMDHANI M.RAMA QORI IL QUR’ANI


KELOMPOK TANI TEMBAKAU
“SAMBI DATU”
DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR KECAMATAN SAKRA TIMUR
KABUPATEN LOMBOK TIMUR

PROPOSAL

A. Latar Belakang

Desa Lepak Timur adalah salah satu desa di Kecamatan Sakra Timur dengan luas
wilayah 4.536 Ha dan jumlah penduduk 10.237 jiwa. Dari total luas wilayah tersebut
sebagian besar masih berupa lahan pertanian. sedangkan dari jumlah penduduk tersebut 70%
KK adalah bermata pencaharian di sektor pertanian baik tanaman pangan maupun
perkebunan.

Lahan pertanian di Desa Sekotong Tengah memakai system irigasi tekhnis dan tadah
hujan dengan produktivitas yaitu rata-rata Padi 5,3 ton/ha, Jagung 7,3 ton/ha dan kacang
tanah 1,0 ton/hektar.Pola tanam yang umum dipakai sebagian besar petani adalah padi dan
Palawija sepanjang tahun.

Pesatnya pembangunan terutama di bidang pertanian di wilayah Lombok Timur


khususnya di Desa Lepak Timur telah membawa para petani mulai kenal kepada alat-alat
pertanian. Pemakaian traktor untuk mengolah tanah, hand sprayer untuk pengendalian hama
dan penyakit tanaman dan pompa air untuk membantu irigasi serta alat tungku tembakau
untuk pengopenan tembakau merupakan pilihan yang lebih produktif dan ekonomis jika
dibandingkan dengan pemakaian alat-alat tradisional baik dari segi waktu,biaya dan tenaga
kerja yang diperlukan.

Sementara itu di sisi lain kepesatan pembangunan juga membawa pengaruh yang
tidak menggembirakan di bidang pertanian.. Para pelaku pertanian terutama dibidang
tanaman pangan (padi dan palawija) sebagian besar masih digeluti oleh petani-petani senior
(sudah berumur) sementara para generasi muda cenderung untuk bekerja atau mencari
pekerjaan dibidang-bidang non pertanian.

Perpindahan bidang pekerjaan tersebut mengakibatkan berkurangnya jumlah tenaga


kerja dibidang pertanian, yang paling dirasakan adalah pada saat pengolahan lahan dalam
mengejar waktu tanam yang serempak dalam satu hamparan.
KELOMPOK TANI TEMBAKAU
“SAMBI DATU”
DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR KECAMATAN SAKRA TIMUR
KABUPATEN LOMBOK TIMUR

B. Maksud dan Tujuan

Adapun maksud serta tujuan kami mengajukan proposal ini adalah :

1. Mempercepat pengolahan dengan waktu dengan lebih efisien.

2. Meningkatkan pendapatan petani setiap musim tanam.

3. Meningkatkan pemerataan pembangunan secara Nasional.

4. Memotivasi para petani tentang pengelolahan hasil tanam dengan tekhnologi.

C. Sasaran

Sasaran pengadaan Alat Tungku open adalah anggota kelompok tani Sambi Datu,
Dusun bowoh,Desa Lepak Timur, kec. Sakra Timur,Kab.Lombok Timur.
KELOMPOK TANI TEMBAKAU
“SAMBI DATU”
DUSUN BOWOH DESA LEPAK TIMUR KECAMATAN SAKRA TIMUR
KABUPATEN LOMBOK TIMUR

D. Penutup

Salah satu dari kelemahan petani di daerah Kecamatan Sakra Timur umumnya dan
kelompok tani Sambi Datu hususnya adalah kurang memadainya sarana untuk pengolahan
tembakau.Dengan demikian selain hasil yang di peroleh kurang maksimal bahkan tidak
jarang jauh dari harapan para petani, juga masa tanam atau waktu pengolahan lahan tanam
pada musim kemarau saja atau satu kali setahun. Hal ini tentu saja cukup berpengaruh
terhadap pendapatan para petani.

Untuk itu kelompok tani Sambi Datu menaruh harapan bersar kepada pihak terkait untuk
diberikan bantuan Alat Tungku Pengopenan Tembakau sebagaimana disampaikan dalam
surat pengantar di atas itu untuk memberikan kemudahan dalam proses pengolahan pertanian
tembakau kepada para petani khususnya untuk kelompok tani kami di Dusun Bowoh,Desa
Lepak Timur,Kecamatan Sakra Timur,Kabupaten Lombok Timur.

Pengurus
Kelompok Tani “SAMBI DATU”

Ketua Sekertaris

M.TURMUZI RAMDHANI M.RAMA QORI IL QUR’ANI

Mengetahui
Kepala Desa Lepak Timur

H.SUBHSAN AMIN

Anda mungkin juga menyukai