Anda di halaman 1dari 58

LAPORAN AKTUALISASI

NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS

OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN


MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN VIP
RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI

DISUSUN OLEH :

NAMA : LENI KURNIATI, Am.Kep


NIP 198711302020122004
NDH 07
LATSAR : LATIHAN DASAR CALON PEGAWAI
NEGERI SIPIL GOLONGAN II ANGKATAN4
KOTA JAMBI
TAHUN 2021

PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL


GOLONGAN II ANGKATAN IV

PEMERINTAH KOTA JAMBI


BEKERJASAMA DENGAN
BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA (BPSDM)
KOTA JAMBI
TAHUN 2021
LEMBAR PERSETUJUAN

LAPORAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS


PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
GOLONGAN II ANGKATAN IV KOTA JAMBI TAHUN 2021

NAMA : LENI KURNIATI,Am,Kep


NIP 198711302020122004
NDH 07
INSTANSI : RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI
JABATAN : PERAWAT PELAKSANA TERAMPIL

JUDUL AKTUALISASI
“OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN
MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN VIP
RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI”

Disetujui untuk disampaikan pada Laporan Evaluasi Aktualisasi


Pelatihan Dasar Golongan II Angkatan I Pemerintah Kota Jambi kerja Sama
Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia
Kota Jambi Tahun 2021

ii
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR PROFESI PNS


PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
GOLONGAN II ANGKATAN IV KOTA JAMBI
TAHUN 2021

NAMA : LENI KURNIATI Am.Kep


NIP 198711302020122001
INSTANSI : RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI
JABATAN : PERAWAT PELAKSANA TERAMPIL
NDH 07

JUDUL AKTUALISASI
“OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN
MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN
VIP RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI”

Telah diseminarkan dan disempurnakan berdasarkan masukan dari


Penguji, Coach dan Mentor pada tanggal 0 Juni 2021

iii
KATA PENGANTAR

Alhamdulillahi robbil`alamin Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah


SWT karena atas izin dan karunia-Nya, Laporan Aktualisasi Nilai Dasar Profesi
Aparatur Sipil Negara (ASN) ini dapat diselesaikan dengan baik. Shalawat serta
salam juga selalu tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW, keluarga, sahabat,
dan umatnya hingga akhir zaman. Laporan aktualisasi ini berjudul
“OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN
MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN VIP
RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI”
Disusun guna memenuhi persyaratan penyelesaian Pelatihan Dasar Calon
Pegawai Negeri Sipil Kota Jambi.
Dalam Penyusunan Laporan Aktualisasi ini tidak terlepas dari bantuan,
bimbingan, serta dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis ingin
menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:
1. Bapak Dr.H.Syarif Fasha,M.E selaku Walikota Jambi
2. Ibu Liana Andriani S.T.P,M.E selaku Kepala BPKSDMD Kota Jambi
sekaligus penguji Seminar Evaluasi Rancangan Aktualisasi pada Kegiatan
pelatihan Dasar CPNS Kota Jambi golongan II angkatan IV tahun 2021
3. Bapak Robby Iskandar Putra,selaku Kabid Pengembangan Kompetensi
Aparatur Kota Jambi
4. Bapak dr.Rudi Maruli H.Pardede selaku Direktur Rumah Sakit Umum Daerah
H.Abdul Manap Kota Jambi
5. Bapak Bailah, S.Si,Apt, M.Si Selaku narasumber/ penguji yang telah bersedia
menguji.
6. Bapak Abdi Sukmana, SE, MM selaku Coach yang telah memberikan
bimbingan, arahan, masukan dan motivasi.
7. Ibu Yulhelmi,S.KEP selaku Mentor yang telah memberikan bimbingan, arahan,
masukan dan motivasi
8. Bapak/Ibu Widyaiswara selaku Tenaga Pengajar yang telah memberikan
pengetahuan selama Pelatihan Dasar CPNS Kota Jambi Golongan II Angkatan
IV Tahun 2021.

iv
9. Bapak/Ibu Panitia Penyelenggara Pelatihan Dasar CPNS Golongan II
Angkatan I KabupatenTanjung Jabung Barat
10. Seluruh rekan-rekan peserta Pelatihan Dasar CPNS Kota Jambi Golongan II
Angkatan IV Tahun 2021

11. Keluarga tercinta,suami,anak q kaindra dan seluruh keluarga saya. Terima


kasih atas cinta, kasih sayang, do’a, dukungan serta motivasi yang selalu
diberikan dan tidak pernah menyerah dalam memberikan semangat dalam suka
maupun duka.

Penulis sadar Laporan Aktualisasi ini tidak dapat terselesaikan tanpa


bantuan dari berbagai pihak. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang
membangun untuk kesempurnaan Laporan Aktualisasi ini.
Wassalamu ‘Alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Penulis,

LENI KURNIATI, Am. Kep


NIP. 198711302020122004

v
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.............................................................................................................. i
LEMBAR PERSETUJUAN LAPORAN PELAKSANAAN AKTUALISASI............... ii
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN PELAKSANAAN AKTUALISASI................iii
KATA PENGANTAR......................................................................................................... iv
DAFTAR ISI........................................................................................................................ vi
DAFTAR GAMBAR......................................................................................................... viii
DAFTAR TABEL................................................................................................................ix
DAFTAR LAMPIRAN......................................................................................................... x
BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang................................................................................................1
1.2 Tujuan.............................................................................................................. 3
1.3 Manfaat............................................................................................................ 3
1.4 Ruang Lingkup Kegiatan Aktualisasi...........................................................4
BAB II DESKRIPSI LOKUS
2.1 Deskripsi Umum............................................................................................. 5
2.1.1. Deskripsi Organisasi...........................................................................6
2.1.1.1 Identitas Instansi...................................................................6
2.1.1.2 Visi Organisasi......................................................................6
2.1.1.3 Misi Organisasi..................................................................... 7
2.1.1.4 Motto Organisasi.................................................................. 7
2.1.2 Tata Nilai Organisasi..........................................................................7
2.1.3 Tugas Pokok dam fungsi Organisasi...............................................8
2.1.4 Tugas Atasan Langsung................................................................... 9
2.1.5 Struktur Organisasi.......................................................................... 11
2.1.6 Sumber Daya Puskesmas.............................................................. 12
2.2 Deskripsi Khusus......................................................................................... 15
2.2.1 Role Model..........................................................................................15
2.3 Landasan Teori Agenda..............................................................................15
2.3.1 Wawasan Kebangsaan dan Nilai-nilai Dasar Bela Negara........ 15
2.3.2 Nilai-nilai Dasar ANEKA.................................................................. 16

vi
2.3.3 Peran dan Kedudukan ASN dalam NKRI..................................... 17
BAB III RANCANGAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR
3.1 Identifikasi Isu/Masalah...............................................................................20
3.2 Penetapan Isu/Masalah Utama................................................................. 21
3.3 Gagasan Kreatif Pemecahan Masalah.....................................................23
3.4 Tahapan Kegiatan........................................................................................24
3.5 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi............................................................... 30
BAB IV PELAKSANAAN AKTUALISASI NILAI-NILAI DASAR
4.1 Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS..................... 31
4.1.1 Kegiatan I........................................................................................... 31
4.1.2 Kegiatan II.......................................................................................... 35
4.1.3 Kegiatan III.........................................................................................39
4.1.4 Kegiatan IV.........................................................................................44
4.2 Strategi Pembimbingan...............................................................................50
4.2.1 Pembimbingan dengan Mentor...................................................... 50
4.2.2 Pembimbingan dengan Coach....................................................... 51
4.3 Komitmen...................................................................................................... 52
BAB V PENUTUP

5.1 Kesimpulan................................................................................................... 53
5.2 Saran..............................................................................................................53
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Peta Wilayah Kota Jambi...........................................................................5


Gambar 2.2 Struktur Organisasi................................................................................... 11
Gambar 2.3 Role Model.................................................................................................12
Gambar 4.1 Konsultasi dengan mentor untuk Pembuatan Leaflet......................... 34
Gambar 4.2 Membuat materi leaflet............................................................................ 33
Gambar 4.3 Mendesign leaflet......................................................................................34
Gambar 4.4 Mencetak Leaflet.......................................................................................35
Gambar 4.5 Konsultasi dengan mentor untuk pembuatan poster dan lembar
konsul.......................................................................................................... 37
Gambar 4.6 Mendesign poster..................................................................................... 38
Gambar 4.7 Poster yang dicetak.................................................................................. 38
Gambar 4.8 Meletakkan Poster.................................................................................... 39
Gambar 4.9 Konsultasi dengan mentor untuk kegiatan sosialisasi........................ 42
Gambar 4.10 Tempat pelaksanaan sosialisasi.............................................................42
Gambar 4.11 Membuat daftar hadir.............................................................................. 43
Gambar 4.12 Screenshot undangan via wa.................................................................43
Gambar 4.13 Melakukan kegiatan sosialisasi............................................................. 44
Gambar 4.14 Konsultasi dengan mentor tentang pembuatan lembar ceklis
monitoring.................................................................................................47
Gambar 4.15 Membuat ceklis monitoring.....................................................................47
Gambar 4.16 Mencetak ceklis monitoring.................................................................... 44
Gambar 4.17 Meletakkan ceklis monitoring.................................................................48
Gambar 4.18 Mengisi ceklis monitoring....................................................................... 48

ix
DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Ketersediaan Sumber Daya Manusia di RSUD H. Abdul Manap


Kota Jambi Tahun 2021 ............................................................. 12
Tabel 2.2 Ketersediaan Sumber Daya Manusia di Pustu RSUD H. Abdul
Manap Kota JambiTahun 2021 .................................................. 14
Tabel 3.1 Tabel USG ................................................................................. 22
Tabel 3.2 Keterkaitan Nilai Dasar Dengan Kegiatan .................................. 25
Tabel 3.4 Jadwal Pelaksanaan Aktualisasi................................................. 30
Tabel 4.1 Lembar Bimbimbingan dengan Mentor....................................... 50
Tabel 4.2 Lembar Bimbimbingan dengan Coach........................................ 51

x
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Aparatur sipil Negara (ASN) adalah profesi bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS)
dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang bekerja pada
instansi pemerintah. Peraturan baru tentang ASN tertuang dalam UU No. 5 Tahun
2014 sudah secara implicit menghendaki bahwa ASN yang umum disebut
sebagai birokrat bukan sekedar merujuk kepada jenis pekerjaan tetapi merujuk
kepada sebuah profesi pelayanan publik. Salah satu profesi pelayan publik adalah
sebagai tenaga kesehatan.
Dari undang-undang tersebut dapat dijelaskan fungsi dan peran pegawai
ASN yakni melaksanakan kebijakan publik yang dibuat oleh pejabat Pembina
kepegawaian sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,
memberikan pelayanan public yang professional dan berkualitas, serta
mempererat persatuan dan kesatuan NKRI. Maka dari itu, sebagai ASN perlu
membuat Laporan aktualisasi, khususnya pelayanan bidang kesehatan.
Kesehatan mempunyai peran yang sangat penting dalam perkembangan
dan kelangsungan hidup bangsa. Personil yang berhubungan langsung dengan
tugas penyelenggaraan kesehatan adalah tenaga medis dan dinas kesehatan.
Tenaga medis mempunyai peranan yang sangat penting dalam keberlangsungan
sebuah bangsa. Karena dengan adanya sehat, terutama peran seorang tenaga
medis dalam membentuk karakter bangsa, sebuah bangsa tetap dapat menjadi
sebuah bangsa yang sehat
Peraturan Lembaga Administrasi Negara (LAN) RI nomor 01 tahun 2021
tentang Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil dan surat Edaran Kepala
Lembaga Administrasi Negara Nomor: 10/k.1/hkm.02.3/2020 maka dilakukan
penyelenggaraan pendidikan dan pelatihan ( DIKLAT )prajabatan secara Daring
dengan Pola Pembelajaran Jarak jauh (Distance Learning) sebagai upaya
kewaspadaan dan pencegahan penularan Infeksi Virus Corona (Infeksi Covid-19)
dan di harapkan melalui pola ini nantinya tetap akan menghasilkan ASN yang
berkualitas berlandaskan pada nilai-nilai dasar yang meliputi Akuntabilitas,

1
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi yang dapat
diakronimkan menjadi ANEKA.
Peserta diklat dituntut untuk memiliki nilai-nilai dasar tersebut sebagai
prinsip yang menjadi landasan dalam menjalankan profesi sebagai ASN.
Aktualisasi dapat dilaksanakan dengan baik maka peserta diklat perlu membuat
rancangan aktualisasi dan kemudian dituangkan dalam suatu dokumen rancangan
aktualisasi yang akan dilaksanakan di tempat habituasi. Pelaksanaan habituasi
(off-class) merupakan implementasi dari teori-teori selama proses pembelajaran
(on-class) yang saling terkait. Proses pelaksanaan habituasi dilaksanakan di
RSUD.H.Abdul manap Kota Jambi.
Dalam rangka meningkatkan derajat kesehatan masyarakat, upaya
kesehatan dilaksanakan secara merata, bermutu, dan terjangkau oleh seluruh
lapisan masyarakat. Sarana pelayanan kesehatan yang paling banyak dikunjungi
masyarakat adalah rumah sakit dan puskesmas.

1.2 Maksud dan Tujuan


Laporan aktualisasi ini dibuat sebagai pedoman dalam mengatualisasikan
nilai-nilai dasar profesi PNS sehingga mampu melaksanakan tugas dan perannya
secara profesional sebagai pelayan masyarakat,yang diindikasikan dengan
kemampuan mengaktualisasikan lima nilai dasar yaitu:
1. Kemampuan mewujudkan akuntabilitas dalam melaksanakan tugas
jabatannya.
2. Kemampuan mengedepankan kepentingan nasional dalam melaksanakan
tugas jabatannya.
3. Kemampuan menjunjung tinggi standar etika publik dalam pelaksanaan tugas
jabatannya.
4. Kemampuan berinovasi untuk peningkatan mutu pelaksanaan tugas
jabatannya.
5. Dapat mengusulkan gagasan kreatif sebagai solusi untuk menangani isu –isu
yang berkembang melalui kegiatan-kegiatan yang memberikan kontribusi
kepada RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi.
Sehingga nantinya tewujudkan pelayanan yang prima terhadap masyarakat.

2
1.3 Manfaat
1. Bagi peserta
a. Peserta dapat mengembangkan dan menunjukkan sikap yang sesuai
dengan nilai dasar ANEKA dilingkungan kerja Ruang Perawatan VIP
RSUD.H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI
b. Peserta dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan tugas pokok dan
fungsi jabatanya dilingkungan Ruang Perawatan VIP RSUD.H.ABDUL
MANAP KOTA JAMBI
2. Bagi instansi
RSUD H. ABDUL MANAP KOTA JAMBI dapat menjadi pelayanan
kesehatan yang unggul dan menjadi harapan masyarakat Kota Jambi.
3. Bagi Masyarakat
Masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal di
RSUD.H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI sehingga dapat meningkatkan
derajat kesehatan masyarakat

1.4 Ruang Lingkup Kegiatan Aktualisasi


Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai dasar dilaksanakan mulai pada tanggal 14
Juli 2021 sampai dengan 21 Agustus 2021 bertempat di Ruang Perawatan VIP
RSUD.H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI . Adapun kegiatan yang dilakukan adalah
sebagai berikut :
1 Membuat leaflet tentang lima momen cuci tangan
2 Membuat poster tentang lima momen cuci tangan
3 Melakukan sosiliasasi tentang penerapan lima momen cuci tangan
4 Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
5 Evauasi

3
BAB II
DESKRIPSI LOKUS

2.1 Deskripsi Umum


2.1.1 Deskripsi Wilayah/Gambaran Umum Instansi
Rumah Sakit Umum Daerah H.Abdul Manap Kota Jambi adalah
Rumah Sakit milik Pemerintah Daerah Kota Jambi. Rumah Sakit ini beralamat
di JI. Sk. Rd. Syahbuddin Kelurahan Mayang Mangurai Kecamatan Alam
Barajo Kota Jambi. Berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 5 Tahun 2008
RSUD Kota Jambi resmi menggunakan nama RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi.
Peletakan batu pertama pembangunan rumah sakit ini dilaksanakan pada tahun
2006 dan pada tanggal 31 Oktober 2008 RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi
diresmikan oleh Walikota Jambi Drs.Arifien Manap.
RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi mulai beroperasi memberikan
pelayanan kepada rnasyarakat pada tanggal 25 Maret 2009 melalui izin
operasional sementara yang diberikan oleh Walikota Jambi. Sedangkan izin
operasional tetap diberikan pada tanggal 27 Desember 2010. Berdasarkan
Keputusan Walikota Jambi nomor 666 Tahun 2010 dan telah di perpanjang
berdasarkan Keputusan Wali kota Jambi nomor 223 Tahun 2016 tanggal 7
April 2016 yang berlaku hingga lima tahun kedepan.
RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi dengan kualifikasi Rumah Sakit tipe C
berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor
1705/MENKES/SK/Xl/2010 tentang Penetapan Kelas Rumah Sakit Umum Daerah
H.Abdul Manap Kota Jambi Milik Pemerintah Kota Jambi Provinsi Jambi tanggal
25 November 2010, terletak diatas tanah seluas ± 5 H dengan bangunan
yang didirikan dan digunakan untuk operasional pelayanan. Hingga saat ini
diantaranya gedung utarna seperti pelayanan rawat jalan, rawat inap. IGD
dan kantor, di tambah penunjang palayanan seperti dapur, laundry, CSSD, IPAL.
juga tersedia asrama perawat, perumahan dinas perawat dan dokter, musholla,
rumah duka dan lain-lain.
RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi sebagai Lembaga Teknis Daerah
Kota Jambi di bidang pelayanan kesehatan perorangan dan satu-satunya Rumah

4
Sakit Umum Tipe C milik Pemerintah Kota Jambi memiliki peran strategis
dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat melalui upaya pelayanan
kesehatan perorangan yang diberikan kepada masyarakat khususnya di
wilayah Kota Jambi sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya.
Dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dan
perlindungan terhadap pasien, RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi telah
mendapatkan sertifikat Lulus Penilaian Akreditasi Rumah Sakit Tingkat Dasar
untuk 5 (Lima) Pelayanan Dasar oleh Tim Akreditasi Rumah Sakit dengan
ketetapan KARS-SERT Nomor 325/ I /2012 pada bulan Januari 2012.
Pada bulan Desember tahun 2015 RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi
mendapatkan predikat "Madya" dari Tim Penilaian Akreditasi berdasarkan
Penilaian Akreditasi Versi 2012 dengan ketetapan nomor KARS-
SERT/217/11/2016 tanggal 1 Februari 2016. RSUD H.Abdul Manap Kota
Jambi merupakan satu-satunya rumah sakit pemerintah yang ada di provinsi
Jambi yang mendapatkan Sertifikasi ISO 900 I ;2008 untuk Hospital Services
For Medical Record, Laboratory, Nutrition, Emergency Unit and Sanitation pada
tanggal 15 Desember2015. Dan pada bulan Desember tahun 2018
RSUD H. Abdul Manap Kota Jam bi mendapatkan predikat "UTAMA" dari
Tim Penilaian re-Akreditasi SNARS edisi I dengan ketetapan nomor KARS-
SERT/ 149/Xll/2018 tertanggal 31 Desember 2018.

Gambar 2.1 RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi

5
2.1.2 Sumber Daya Manusia RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi
Sumber daya manusia ( SDM ) RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi
sampai tahun 2020. Secara keseluruhan berjumlah 555 orang dengan komposisi
sebagai berikut :
Tabel 2.1 Jenis Ketenagaan Pada RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi
NO Jenis Tenaga Jumlah
1 PNS ( manajemen, dokter spesialis,dokter 230
umum,perawat,bidan dan tenaga
kesehatan lainnya)
2 Tenaga kontrak & tamu :
Dokter spesialis tamu 7
3 Dokter umum kontrak 10
4 Tenaga kontrak lainnya 308
Jumlah 555

Tabel 2.2 Jenis Ketenagaan Berdasarkan kepangkatan


No Golongan Jumlah
1 Golongan II 29
2 Golongan III 168
3 Golongan IV 33
JUMLAH 230

2.1.3 Jenis Pelayanan RSUD H Abdul Manap Kota Jambi


Tabel 2.2 Pelayanan RSUD H Abdul Manap Kota Jambi
NO JENIS PELAYANAN
1 Pelayanan Rawat Jalan
- Pelayanan Spesialis Penyakit Dalam
- Pelayanan Spesialis Bedah Umum
- Pelayanan Spesialis Kebidanan dan Penyakit Kandungan
- Pelayanan Spesialis Penyakit Anak
- Pelayanan Spesialis Urologi
- Pelayanan Spesialis Bedah Orthopedi
- Pelayanan Spesialis Penyakit Mata
- Pelayanan Spesialis Jantung dan pembuluh darah
- Pelayanan Spesialis Penyakit saraf
- Pelayanan Spesialis Penyakit THT
- Pelayanan Spesialis Gigi (konservasi gigi,Orthodonti,Periodonsia)
- Pelayanan Spesialis Penyakit Kulit dan Kelamin
- Pelayanan Spesialis Rehabilitasi Medis
- Pelayanan Poli Umum

6
- Pelayanan Spesialis Radiologi
2 Pelayanan Gawat Darurat (IGD)
3 Instalasi Rawat Inap:
4 Ruang Bersalin
5 Ruang rawat gabung
6 Pelayanan Hemofilia
7 Pelayanan PONEK
8 Instalasi kamar Operasi
9 Ruang Perinatologi
10 Ruang ICU (Intensive Care Unit )
11 Ruang HCU ( High Care Unit )
12 Laboratorium
- Pelayanan Spesialis Patologi Klinik
- Pelayanan Spesialis Patologi Anatomi
- Pelayanan Bank Darah
13 Instalasi Radiologi
14 Fisioterapi
15 Pelayanan Spesialis Forensik
16 Pelayanan Konsultasi Gizi

2.1.4 Visi, Misi, dan Motto


2.1.4.1 Visi
Menjadi Rumah Sakit Pilihan yang berkualitas,murah,mudah,manusiawi
(BM3) dengan pelayanan yang prima.
2.14.2 Misi
1. Menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan dan rujukan yang
berrnutu, terpadu, paripurna, terjangkau, dengan mengutamakan
keselamatan pasien dan kepuasan pelanggan.
2. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia Rumah Sakit yang profesional,
beretika, berakhlak dan berbudaya kerja yang baik, serta mampu
bekerjasama dalam tim dengan mengedepankan pelayanan prima.
3. Menyelenggarakan pendidikan, pelatihan, penelitian dan pengembangan
dalam bidangilmu kesehatan dan kedokteran, serta meningkatkan upaya
promotif dan preventif diRumahSakit.
4. Meningkatkan kerjasama dengan Lembaga Pemerintah, Dinas, lnstitusi
terkait, pihak swasta, dan jejaring Ru mah Sa kit lainnya.

7
5. Meningkatkan dan mengembangkan sarana, prasarana, peralatan dan
perlengkapan Rumah Sakit secara bertahap, berbasis teknologi,
informasi dan komunikasi serta ramah lingkungan.
6. Meningkatkan sistem administrasi dan pelaporan akuntabilitas kinerja
sesuai denganprinsip tatakelola Rumah Sakit yang baik.

2.1.4.3 Motto
“Melayani Dengan Setulus Hati”

2.1.5 Tujuan
Adapun tujuan RSUD H Abdul Manap Kota Jambi adalah sebagai berikut :
a. Tersedianya sarana, prasarana dan alat kesehatan yang siap pakai untuk
menunjang pelayanan.
b. Terbentuknya sistem pengelolaan keuangan yang akuntabel transparan
dan akuntabel.
c. Terbentuknya sistem akuntansi dan pencatatan yang mendukung
akuntabilitas.
d. Terselenggaranya pelayanan prima disetiap unit pelayanan.
e. Terselenggaranya kegiatan penunjang pelayanan yang optimal
f. Tersedianya barang di masing-masing unit pelayanan.
g. Mempersiapkan SOM yang berdaya saing tinggi dan mampu memberikan
pelayanan sesuai dengan kompetensi.
h. Tersedianya biaya pemeliharaan sarana, prasarana dan alat kesehatan.

2.1.6 Struktur Organisasi


Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsi tersebut, dijabarkan dalam
bentuk susunan organisasi RSUD H Abdul Manap Kota Jambi terdiri dari :
a. Direktur Utama
b. Bagian Tata Usaha terdiri dari :
a) Sub Bagian Umum humas dan rekam medik
b) Sub Bagian Kepegawaian dan diklat
c) Sub Bagian perencanaan
c. Bidang penunjang pelayanaan, terdiri dari :

8
a) Seksi penunjang medis
b) Seksi penunjang non medis
d. Bidang pelayanan, terdiri dari :
a) Seksi pelayanan medis
b) Seksi keperawatan
e. Bidang keuangan dan akuntansi,terdiri dari :
a) Seksi keuangan
b) Seksi akuntansi

Gambar 2.2. Struktur Organisasi RSUD H Abdul Manap Kota Jambi

2.2 Deskripsi Khusus


2.2.1 Tugas dan Fungsi
2.2.1.1 Tugas
RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi mempunyai tugas melaksanakan
penyusunan dan pelaksanaan kebijakan daerah dibidang pelayanan kesehatan,
khususnya pelayanan Rumah Sakit.
2.2.1.2 Fungsi
Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Peraturan
Walikota Nomor 41 tahun 2009 tentang Fungsi Rumah Sakit, Tata Usaha,
Bidang dan Rincian Tugas Sub Bagian, dan Seksi Serta Tata Kerja pada

9
Rumah Sakit Umum Daerah H.Abdul Manap Kota Jambi mempunyai fungsi
sebagai berikut:
1) Perumusan kebijakan teknis di bidang perumah sakitan
2) Pemberian dukungan atas penyelenggaraan pemerintahan daerah di
bidang perumahsakitan
3) Pemeliharaan dan peningkatan kesehatan perorangan melalui pelayanan
kesehatan paripurna tingkat sekunder dan tersier
4) Pelaksanaan pendidikan dan pelatihan bagi tenaga kesehatan dalam
rangka meningkatkan kemampuan sumber daya manusia Rumah Sakit dalam
pemberian pelayanan kesehatan
5) Pelaksanaan penelitian dan pengembangan serta penapisan teknologi
bidang kesehatan dalam rangka peningkatan pelayanan kesehatan
6) Pengkoordinasian hubungan kerjasama dengan instansi pemerintah
maupun swasta untuk kepentingan pelaksanaan tugas
7) Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Walikota sesuai dengan bidang
tugas dan fungsi Rumah Sakit.

2.2.2 Role Model


Role model adalah sosok yang dapat kita jadikan panutan, teladan dan
sosok role model berdasarkan perilaku, sifat dan perbuatan yang biasa diikuti oleh
orang lain. Keberadaan role model sangatlah penting sekali, sebagai acuan,
motivator, dan contoh bagi penuh.
1) Role model berdasarkan pengamatan dan pengalaman penulis menetapkan
ibu Yuhelmi,S.KEP sebagai role model. Beliau sudah menekuni profesi
sebagai Koordinator ruang perawatan sejak tahun 2008. Beliau lahir tanggal
12 Desember 1968.
2) Dalam melakukan pekerjaannya sebagai Koordinator, beliau mengutamakan
keikhlasan, dengan tujuan agar semua yang beliau lakukan memang
bermanfaat. Pribadinya santun, mengayomi, serta memiliki pemikiran yang
kreatif dan inovatif. Beliau tampak begitu inspiratif dan cerdas di bidangnya.
3) Sebagai Koordinator keperawatan di RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi,
Beliau mampu mengaplikasikan hampir semua nilai-nilai dasar PNS dalam

10
menjalankan tugas dan fungsi Beliau, seperti akuntabilitas, nasionalisme,
etika publik, komitmen mutu, anti korupsi. Penulis memilih ibu
YULHELMI,S.KEP sebagai role model dalam pelaksanaan aktualisasi nilai-
nilai dasar PNS ini.

11
BAB III
RANCANGAN AKTUALISASI

3.1 Identifikasi Isu/Masalah


Laporan Aktualisasi ini disusun berdasarkan identifikasi beberapa Isu atau
atau problematika yang ditemukan dalam melaksanakan tugas sebagai perawat
pelaksana di Ruang Perawatan Vip RSUD.H.Abdul manap Kota Jambi ,Sumber
Isu yang diangkat dapat berasal dari individu,unit kerja maupun organisasi.Telah
dipetakan beberapa isu atau permasalahan yaitu:
1. Belum optimalnya penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya
pencegahan covid19 di ruang perawatan Vip RSUD H.Abdul manap Kota
Jambi.
2. Belum optimalnya pembatasan pengunjung pasien di ruang perawatan VIP
RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi
3. Belum optimalnya Protokol Kesehatan Pada pengunjung diruang perawatan
VIP RSUD.H.Abdul Manap
Saat ini kita dihadapkan pada pandemi covid19. Petugas medis merupakan
garda terdepan dalam menghadapi pandemi ini.berbagai upaya telah dilakukan
guna mencegah penularan covid 19 salah satunya adalah cuci tangan.cuci tangan
merupakan salah satu tindakan sanitasi dengan membersihkan tangan dan jari
jemari menggunakan air mengalir dalam waktu 40-60detik ataupun cara lainya
(hand rub) dalam waktu 20-30 detik yang bertujuan untuk membersihkan
kuman.pada lima momen penting yaitu sebelum kontak dengan pasien, sebelum
melakukan tindakan , setelah kontak dengan pasien,setelah terkena cairan tubuh
pasien, dan setelah kontak dengan lingkungan sekitar pasien. Belum optimalnya
penerapan lima momen cuci tangan diruang perawatan perawatan VIP RSUD
H.Abdul Manap Kota Jambi dalam upaya pencegahan covid19 terlihat masih
adanya petugas medis yang tidak cuci tangan pada saat sebelum kontak dengan
pasien dan sebelum melakukan tindakan.Momen cuci tangan yang sudah
dilakukan adalah setelah kontak dengan pasien, setelah kontak dengan
lingkungan sekitar pasien, dan setelah terkena cairan tubuh pasien.
Pada prinsipnya bahwa dalam rangka meningkatkan kualitas pemberian
pelayanan kesehatan pada pasien diperlukan manajemen pelayanan kesehatan

12
yang memadai bahwa penunggu ataupun pengunjung adalah bagian penitng dari
proses penyembuhan pasien dengan menciptakan suasana yang mendukung
rasa aman dan nyaman pada pasien dan lingkungan ruangan perawatan.
Diperlihatkan pada ruangan perawatan masih terlihat banyaknya pengunjung atau
penunggu lebih dari satu.

3.2 Penetapan Isu/ Masalah Utama


Urgency, seriousness, growth (USG) adalah salah satu alat untuk
menyusun urutan prioritas isu yang harus diselesaikan. Caranya dengan
menentukan tingkat urgensi, keseriusan dan perkembangan isu dengan
menentukan skala nilai 1-5. Proses untuk metode USG dilaksanakan dengan
memperhatikan urgensi dari masalah, keseriusan masalah yang dihadapi, serta
kemungkinan berkembangnya masalah tersebut semakin besar. Hal tersebut
dapat dijelaskan sebagai berikut:
a. Urgency atau urgensi, yaitu dilihat dari tersedianya waktu, mendesak atau tidak
masalah tersebut diselesaikan.
b. Seriousness atau tingkat keseriusan dari masalah, yakni dengan melihat
dampak masalah tersebut terhadap produktifitas kerja, pengaruh terhadap
keberhasilan, membahayakan sistem atau tidak.
c. Growt atau tingkat perkembangan masalah yakni apakah masalah tersebut
berkembang sedemikian rupa sehingga sulit untuk dicegah.

13
Tabel 3.1 Analisis Identifikasi Isu Menggunakan Teknik USG
PENILAIAN
NO ISU TOTAL RANK
U S G
1 Belum optimalnya penerapan lima 5 5 5 15 I
momen cuci tangan dalam upaya
pencegahan covid19 di ruang perawatan
VIP RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi

2 Belum optimalnya pembatasan pengunjung 4 4 4 12 II


pasien di ruang perawatan VIP
RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi

3 Belum optimalnya Protokol Kesehatan pada 3 3 3 9 III


pengunjung diruang perawatan VIP
RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi

Keterangan:
Urgency Seriousne Growt
5: sangat mendesak 5: sangat mendesak 5: sangat mendesak
4: mendesak 4: mendesak 4: mendesak
3: Cukup mendesak 3: Cukup mendesak 3: Cukup mendesak
2: tidak mendesak 2: tidak mendesak 2: tidak mendesak
1: sangat tidak mendesak 1: sangat tidak mendesak 1: sangat tidak mendesak

Berdasarkan tabulasi USG diatas ditemukan tiga isu masalah yaitu:


1. Belum optimalnya penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya
pencegahan covid19 di ruang perawatan VIP Rs.H.ABDUL Manap Kota Jambi
2. Belum optimalnya pembatasan pengunjung pasien di ruang perawatan VIP
Rs.H.abdul Manap Kota Jambi
3. Belum optimalnya Protokol Kesehatan pada pengunjung diruang perawatan
VIP RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi
Berdasarkan hasil identifikasi dan analisis isu, didapatkan prioritas isu
dengan penilaian USG paling tinggi yaitu, “Belum Optimalnya Penerapan Lima
Momen Cuci Tangan dalam Upaya Pencegahan Covid 19 di Ruang
Perawatan VIP RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi”.

14
3.3 Gagasan Kreatif Pemecahan Masalah Utama
Berdasarkan analisis USG diatas, dapat dilihat bahwa masalah yang
terpilih pada rancangan ini adalah Belum optimalnya penerapan lima momen cuci
tangan dalam upaya pencegahan covid19 di ruang perawatan VIP RSUD.H.Abdul
Manap Kota Jambi,
Berdasarkan hasil konsultasi dengan mentor dan Melihat kondisi serta
permasalahan di puskesmas,maka judul Aktualisasi yaitu “OPTIMALISASI
PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN MELAKSANAKAN LIMA
MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN VIP RSUD H. ABDUL
MANAP KOTA JAMBI”
Adapun kegiatan yang dilakukan dalam kreatif pemecahan masalah antara
lain:
1. Membuat leaflet tentang lima momen cuci tangan
2. Membuat dan memasang poster tentang lima momen cuci tangan
3. Melakukan kegiatan sosialisasi tentang lima momen cuci tangan
4. Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
5. Evaluasi

15
3.4 TAHAPAN KEGIATAN DAN KETERKAITAN NILAI DASAR

KETERKAITAN NILAI DASAR DENGAN KEGIATAN

Unit Kerja : RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi


Identifikasi Isu / Masalah : 1. Belum optimalnya penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya pencegahan
covid19 di ruang perawatan VIP Rsud.H.Abdul Manap Kota Jambi
2. Belum optimalnya pembatasan pengunjung pasien di ruang perawatan VIP
Rsud.H.Abdul Manap Kota Jambi
3. Belum optimalnya Protokol Kesehatan pada pengunjung diruang perawatan VIP
Rsud H.Abdul Manap Kota Jambi
Isu / Masalah Utama : Belum Optimalnya Penerapan Lima Momen Cuci Tangan dalam Upaya Pencegahan
Covid19 di ruang Perawatan VIP RSUD H.ABDUL MANAP Kota JAMBI
Gagasan Pemecahan Isu/ Masalah : OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN COVID 19 DENGAN
MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI RUANG PERAWATAN VIP
RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI

16
Tabel 3.3 Keterkaitan Nilai Dasar dengan kegiatan
No Kegiatan Tahapan Output/ Hasil Keterkaitan Kontribusi Penguatan Nilai
Kegiatan Kegiatan Substansi Mata Terhadap Visi & Organisasi
Pelatihan Misi/Tupoksi
Organisasi
(1) (2) (3) (4) (5) (6) (7)
Membuat leaflet 1. Melakukan 1. Lembar persetujuan 1. Akuntabilitas Dalam menyusun  Kesediaan
tentang lima konsultasi dengan mentor Saya akan membuat rencana kegiatan melayani
momen cuci mentor tentang leaflet dengan mendukung visi  Kerendahan
tangan pembuatan leaflet tanggung jawab RSUD H. Abdul hati
lima momen cuci Agar leaflet dapat Manap Kota Jambi,  Bertanggung
tangan tercetak dengan benar yaitu: Menjadi Rumah jawab
sakit pilihan yang
2. Nasionalisme berkualitas, murah,
2. Membuat materi 2. Foto materi leaflet Dalam berkonsultasi mudah, manusiawi
pembuatan leaflet dengan mentor saya (BM3) dengan
tentang lima akan berdiskusi pelayanan yang
momen cuci secara musyawarah prima
tangan
Dan misi RSUD H
3. Membuat design 3. Foto design leaflet 3. Etika Publik Abdul Manap Kota
leaflet tentang lima Saya akan membuat Jambi yang ke-1
momen cuci materi leaflet dengan yaitu :
tangan kalimat yang sopan “Menyelenggarakan
pelayanan kesehatan
4. Mencetak dan 4. leaflet yang telah 4. Komitmen Mutu perorangan dan
memperbanyak dicetak Saya akan membuat rujukan yang bermutu
leaflet design leaflet dengan ,terpadu, paripurna,

17
inovasi terjangkau,dengan
mengutamakan
5. Anti Korupsi keselamatan pasien
Saya akan bekerja dan kepuasan pasien
dengan kerja keras
dalam membuat leaflet
hingga leaflet dapat
tercetak dengan baik
dan benar.
2 Membuat poster 1. Melakukan 1. Lembar persetujuan 1. Akuntabilitas Dalam menyusun  Bertanggung
tentang lima Konsultasi dengan mentor Saya akan membuat rencana kegiatan jawab
momen cuci mentor tentang poster dengan mendukung visi  keterbukaan
tangan pembuatan poster informasi yang jelas RSUD H. Abdul
lima momen cuci Manap Kota Jambi,
tangan yaitu: Menjadi Rumah
2. Nasionalisme sakit pilihan yang
2. Membuat design 2. Foto design poster Dalam membuat poster berkualitas, murah,
poster tentang saya akan mudah, manusiawi
lima momen cuci menggunakan bahasa (BM3) dengan
tangan indonesia yang baik pelayanan yang
dan benar. prima

3. Mencetak poster 3. Poster yang telah Dan misi RSUD H


yang telah di dicetak Abdul Manap Kota
design Jambi yang ke-2
3. Etika Publik
yaitu :
Saya akan Membuat
4. Meletakkan poster 4. Foto poster yang “meningkatkan
Poster secara Cermat
sesuai dengan telah diletakkan kualitas sumber daya
dengan memeriksa
lokasi yang telah manusia Rumah
kembali pekerjaan saya
ditentukan Sakit yang
professional,beretika,

18
4. Komitmen Mutu berakhlak dan
Saya akan membuat berbudaya kerja yang
poster secara kreatif baik serta mampu
dengan design yang bekerja sama dalam
menarik tim dengan
mengedepankan
pelayanan prima”
5. Anti Korupsi
Saya akan membuat
poster secara mandiri
tanpa ada maksud
tertentu

3 Melakukan 1. Melakukan 1. Lembar persetujuan 1. Akuntabilitas Dalam menyusun  Kerendahan


kegiatan Konsultasi dengan mentor Saya akan memimpin rencana kegiatan hati
sosialisasi mentor tentang kegiatan sosialisasi mendukung visi  Kesediaan
tentang rencana sosialisasi agar berjalan sesuai RSUD H. Abdul melayani
penerapan lima dengan yang Manap Kota Jambi,  Bertanggung
momen cuci 2. Menyiapkan waktu 2. Foto waktu dan direncanakan yaitu: Menjadi Rumah jawab
tangan dengan dan tempat tempat sosialisasi sakit pilihan yang  Kerja keras
menggunakan pelaksanaan 2. Nasionalisme berkualitas, murah,
poster dan social Saya akan bergotong mudah, manusiawi
leaflet royong didalam (BM3) dengan
3. melakukan 3. Foto kegiatan menyiapkan tempat pelayanan yang
kegiatan sosialisasi dan sosialisasi. prima
sosialisasi dan penyebaran leaflet
menyebarkan 3. Etika Publik Dan misi RSUD H
leaflet dan Saya akan melakukan Abdul Manap Kota
menempelkan sosialisasi dengan Jambi yang ke-2
poster senyum sapa dan yaitu :
salam agar rekan lain “Meningkatkan

19
senang menerima materi kualitas sumber daya
manusia Rumah
4. Komitmen mutu Sakit yang
Saya akan melakukan professional,beretika,
sosialisasi dengan berakhlak dan
berorientasi pada berbudaya kerja yang
mutu dengan sasaran baik,serta mampu
rekan rekan di ruang bekerja sama dalam
perawatan sehingga tim dengan
dapat meningkatkan mengedepankan
pelayanan pelayanan prima”.

5. Anti Korupsi
Didalam melakukan
sosialisasi saya akan
menanamkam rasa
keperdulian kepada
peserta sosialisasi
tentang pentingnya
penerapan lima
momen cuci tangan
4 Membuat ceklis 1. Melakukan 1. Lembar persetujuan 1. Akuntabilitas Dalam menyusun Kegiatan membuat
monitoring lima konsultasi dengan mentor Saya akan membuat rencana kegiatan ceklis monitoring
momen cuci mentor tentang lembar ceklis lima mendukung visi lima momen cuci
tangan pembuatan ceklis momen cuci tangan RSUD H. Abdul tangan ini
monitoring lima secara transparan Manap Kota Jambi, menguatkan nilai
momen cuci dan diketahui mentor yaitu: Menjadi Rumah organisasi yaitu
tangan sakit pilihan yang melayani dan
2. Nasionalisme berkualitas, murah, unggul
Saya akan bekerja mudah, manusiawi
2. Membuat lembar 2. foto membuat sama dengan mentor (BM3) dengan

20
ceklis monitoing lembar ceklis dalam pembuatan pelayanan yang
lima momen cuci monitoring lima ceklis monitoring lima prima
tangan momen cuci tangan momen cuci tangan
3. Mencetak ceklis 3. Foto lembar ceklis Dan misi RSUD H
monitoring lima monitoring lima 3. Etika Publik Abdul Manap Kota
momen cuci momen cuci tangan Saya akan meminta ijin Jambi yang ke-2
tangan yang telah diprint dengan hormat kepada yaitu :
petugas TU untuk “Meningkatkan
4. foto tempat mencetak lembar ceklis kualitas sumber daya
4. Menempatkan
meletakkan lembar manusia Rumah
lembar ceklis ceklis monitoring 4. Komitmen mutu Sakit yang
monitoring lima Saya akan meletakkan professional,beretika,
momen cuci lembar ceklis berakhlak dan
tangan ditempat monitoring ditempat berbudaya kerja yang
yang strategis yang strategis secara baik,serta mampu
agar mudah efektif dan efisien bekerja sama dalam
diketahui agar mudah dilihat. tim dengan
5. Lembar ceklis mengedepankan
5. Mengisi lembar monitoring lima 5. Anti Korupsi pelayanan prima”.
ceklis lima momen momen cuci tangan Saya akan membuat
cuci tangan yang telah diisi lembar ceklis
monitoring lima
momen cuci tangan
secara Sederhana
agar mudah difahami.

21
5. EVALUASI 1. Mengumpulkan  Lembar persetujuan 1. Akuntabilitas Dalam menyusun Bertanggung
semua data dan mentor Laporan kegiatan rencana kegiatan jawab
bukti kegiatan akan dibuat dengan mendukung visi • Keterbukaan
 Foto transparan, RSUD H. Abdul
2. Melakukan Manap Kota Jambi,
review kegiatan kejelasan target
dan penuh yaitu: Menjadi Rumah
yang telah sakit pilihan yang
dilakukan tanggung jawab
berkualitas, murah,
dengan mentor
 Laporan Kegiatan mudah, manusiawi
2. Nasionalisme
Final Membuat laporan (BM3) dengan
3. Membuat
laporan kegiatan kegiatan dengan pelayanan yang
final jujur, serta prima
menggunakan
bahasa Indonesia Dan misi RSUD H
yang baik dan Abdul Manap Kota
benar Jambi yang ke-2
yaitu :
3. Etika publik “Meningkatkan
Dalam melakukan kualitas sumber daya
review kegiatan manusia Rumah
yang telah Sakit yang
dilakukan dengan professional,beretika,
mentor, dilakukan berakhlak dan
secara cermat, berbudaya kerja yang
disiplin, sopan
dan hormat. baik,serta mampu
bekerja sama dalam
tim dengan
4. Komitmen mutu mengedepankan
Pembuatan laporan pelayanan prima”.
kegiatan dilakukan
dengan efektif dan

22
efisien.

5. Anti Korupsi
Dalam meriview
kegiatan akan
dilakukan dengan
penuh tanggung
jawab, mandiri
dan disiplin

23
3.5 Penjadwalan

Tabel 2.5 Jadwal Rencana Aktualisasi

Nama : Leni Kurniati,Am.Kep


Unit Kerja : Ruang Perawatan VIP RSUD.H.Abdul Manap Kota Jambi
Waktu :
12 juli 2021 s.d 21 Agustus 2021 (30 hari kerja)
N Bulan Juli 2021 Bulan Agustus 2021
Kegiatan 17 18 19 20 21
O 12 13 14 15 16 17 19 20 21 22 23 24 26 27 28 29 30 31 2 3 4 5 6 7 9 10 11 12 13 14 16

1 Membuat leaflet
tentang lima momen
cuci tangan

2 Membuat poster
tentang lima momen
cuci tangan

3 Melakukan kegiatan
sosialisasi tentang
lima momen cuci
tangan

4 Membuat ceklis
monitoring lima
momen cuci tangan
5 Evaluasi

24
BAB IV
PELAKSANAAN AKTUALISASI

4.1. Pelaksanaan Kegiatan Aktualisasi Nilai-Nilai Dasar PNS


Pelaksanaan kegiatan aktualisasi nilai-nilai dasar profesi ASN di
dilaksanakan selama 30 hari kerja di RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi dari
tanggal 12 Juli 2021 sampai dengan 21 Agustus 2021. Dalam melaksanakan
kegiatan Aktualisasi dengan judul “OPTIMALISASI PENERAPAN PENCEGAHAN
COVID 19 DENGAN MELAKSANAKAN LIMA MOMEN CUCI TANGAN DI
RUANG PERAWATAN VIP RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI” terdiri dari
beberapa kegiatan dan tahapan kegiatan untuk mengatasi permasalahan/isu,
masing-masing kegiatan yang telah dilaksanakan dituangkan dengan rincian
sebagai berikut:
4.1.1 KEGIATAN 1 : Pembuatan Leaflet tentang Lima Momen Cuci Tangan
1. Tanggal Pelaksanaan Kegiatan
12Juli 2021 s/d 17Juli 2021
2. Daftar Lampiran bukti kegiatan
a. Lembar konsultasi
b. Foto materi leaflet
c. Foto design leaflet
d. Foto leaflet yang telah dicetak
3. Tekhnik aktualisasi
Dalam melakukan pembuatan leaflet telah dilakukan tahapan input, proses,
dan output sebagai berikut:
a. Melakukan konsultasi dengan mentor untuk membuat leaflet
b. Membuat materi leaflet
c. Membuat design leaflet
d. Mencetak dan memperbanyak leaflet
4. Tahapan Kegiatan terkait Agenda II (ANEKA)
a. Melakukan konsultasi dengan mentor dalam pembuatan leaflet
Akuntabilitas
 Tanggung jawab
Melakukan konsultasi dengan mentor dengan penuh Tanggung jawab
agar leaflet dapat di cetak sesuai dengan yang diharapkan.

25
Nasionalisme
 Musyawarah
Didalam berkonsultasi dengan Mentor dilakukan secara Musyawarah
berdasarkan kesepakatan bersama agar menghasilkan leaflet sesuai
dengan yang diharapkan.
b. Membuat materi leaflet tentang Lima Momen Cuci Tangan
Etika Publik
 Sopan Santun
Dalam pembuatan materi leaflet,saya membuat materi dengan kalimat
yang sopan dan santun agar pembaca leaflet bisa menerima isi dari
materi yang ada didalam leaflet.
c. Membuat design leaflet tentang Lima Momen Cuci Tangan
Komitmen Mutu
 Inovasi
Dalam Membuat design leaflet, saya membuat dengan inovasi,berbeda
dengan leaflet yang sudah ada
d. Mencetak dan memperbanyak leaflat
Anti korupsi
 Kerja keras
Didalam proses mencetak dan memperbanyak leaflet,saya bekerja keras
sehinga leaflet dapat tercetak dengan baik dan benar sesuai dengan yang
diharapkan.
5. Kualitas Produk
Menghasilkan leaflet yang dapat digunakan sebagai media baca yang
bermanfaat dan meningkatkan pengetahuan tentang pentingnya penerapan
lima momen cuci tangan di Ruang perawatan VIP RSUD H.Abdul Manap Kota
Jambi dalam upaya pencegahan Covid 19
6. Manfaat Kegiatan terhadap visi, misi, tugas dan nilai organisasi :
Kegiatan ini memberikan kontribusi pada visi RSUD H.Aabdul Manap
Kota Jambi yaitu menjadi Rumah Sakit Pilihan yang berkualitas,
murah,mudah,manusiawi (BM3) dengan pelayanan yang prima dengan Misi
yang ke-1yaitu menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan dan

26
rujukan yang bermutu,terpadu,paripurna,terjangkau, dengan mengutamakan
keselamatan pasien dan kepuasaan pelanggan.
Dampak positif yang didapatkan dari kegiatan membuat leaflet
tentang Lima momen cuci tangan ini adalah meningkatkan pengetahuan
petugas tentang pentingnya penerapan lima momen cuci tangan di Ruang
perawatan VIP RSUD H.Abdul Manap Kota Jambi dalam upaya penegahan
Covid 19. Sebaliknya apabila kegiatan ini tidak dilakukan dikhawatirkan
kurangnya informasi yang didapatkan petugas medis tentang pentingnya
penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya penegahan Covid 19.

Output / Bukti
Kegiatan 1 : Membuat Leaflet tentang Lima Momen Cuci tangan

Tahapan 1. Melakukan konsultasi dengan mentor

Gambar 4.1
Melakukan konsultasi dengan mentor dan lembar konsultasi mentor tentang
pembuatan leaflet pada hari senin tanggal 12 Juli 2021

27
Tahapan 2. Membuat materi leaflet tentang Lima Momen Cuci Tangan

Gambar 4.2
Membuat materi leaflet pada hari kamis tanggal 15 Juli 2021

Tahapan 3. Membuat design leaflet tentang lima momen cuci tangan

Gambar 4.3
Leaflet yang didesign pada hari kamis tanggal 15 Juli 2021

28
Tahapan 4. Mencetak dan memperbanyak leaflet

Gambar 4.4
Leaflet yang dicetak dan diperbanyak

4.1.2 KEGIATAN 2 : Pembuatan Poster tentang Lima Momen Cuci Tangan


1. Tanggal Pelaksanaan Kegiatan
19 Juli 2021 s/d 24 Juli 2021
2. Daftar Lampiran
a. Lembar konsultasi
b. Foto design poster
c. Poster yang telah dicetak
d. Foto poster yang telah diletakkan
3. Tekhnik aktualisasi
Dalam melakukan pembuatan poster telah dilakukan tahapan input, proses,
dan output sebagai berikut:
a. Berkonsultasi dengan mentor
b. Membuat design poster tentang lima momen cuci tangan
c. Poster yang telah dicetak
d. Poster yang telah diletakkan
4. Tahapan Kegiatan terkait Agenda II (ANEKA)
a. Melakukan konsultasi dengan mentor tentang pembuatan poster
Akuntabilitas
 Jelas

29
Didalam berkonsultasi dengan mentor, saya menyampaikan informasi
secara Jelas tentang proses pembuatan poster mulai dari pembuatan
design sampai mencetak poster.
b. Membuat design Poster tentang Lima Momen Cuci Tangan
Nasionalisme
 Bahasa Indonesia yang baik dan benar
Didalam proses pembuatan poster,saya menyampaikan informasi dengan
menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar sehingga
informasi yang diberikan mudah diterima oleh pembaca.
Komitmen mutu
 Kreatif
Membuat poster secara kreatif dengan design yang menarik
c. Mencetak poster yang telah didesign
Etika Publik
 Cermat
Mencetak poster secara Cermat dengan memeriksa kembali hasil cetakan
yang telah dicetak agar sesuai dengan yang diharapkan.
d. Meletakkan poster ditempat yang telah ditentukan
Anti Korupsi
 Mandiri
Membuat poster secara mandiri tanpa ada maksud tertentu, Meletakkan
poster ditempat yang telah ditentukan secara Mandiri.

5. Kualitas Produk
Menghasilkan Poster yang bermanfaat sebagai media baca sehingga
menarik dan meningkatkan pemahaman dan minat petugas didalam
menerapkan lima momen cucii tangan dalam upaya pencegahan Covid 19.
6. Manfaat Kegiatan terhadap visi, misi, tugas dan nilai organisasi
Kegiatan ini memberikan kontribusi pada visi RSUD H.Abdul Manap
Kota Jambi yaitu menjadi Rumah Sakit pilihan yang berkualitas
,murah,mudah,manusiawi (BM3) dengan pelayanan prima dengan Misi yang
ke-2 yaitu meningkatkan kualitas sumber daya manusia Rumah Sakit yang

30
professional,beretika,berakhlak,dan berbudaya kerja yang baik,serta mampu
berkerja sama dalam tim dengan mengedepankan pelayanan prima.
7. Dampak
Dampak positif yang didapatkan dari kegiatan membuat poster tentang
Lima momen cuci tangan ini adalah meningkatkan pengetahuan petugas
tentang pentingnya penerapan lima momen cuci tangan di ruang VIP RSUD
H.Abdul Manap Kota Jambi dalam upaya penegahan Covid 19. Sebaliknya
apabila kegiatan ini tidak dilakukan dikhawatirkan kurangnya informasi yang
didapatkan petugas medis tentang pentingnya penerapan lima momen cuci
tangan dalam upaya penegahan Covid 19 .

Output / Bukti
Kegiatan 2 : Membuat Poster tentang Lima Momen Cuci tangan

Tahapan 1. Melakukan konsultasi dengan mentor

Gambar 4.5
Melakukan konsultasi dengan mentor dan lembar konsultasi mentor tentang
rencana pembuatan poster pada hari Senin tanggal 19 Juli 2021

31
Tahapan 2. Membuat design poster tentang lima momen cuci tangan

Gambar 4.6
Foto design poster pada hari Rabu tanggal 21 Juli 2021

Tahapan 3 .Mencetak poster yang telah di design

Gambar 4.7
Poster yang telah dicetak pada hari Jumat tanggal 23 Juli 2021

32
Tahapan 4 .Meletakkan poster sesuai dengan lokasi yang telah ditentukan

Gambar 4.8
Poster yang telah diletakkan pada hari Jumat tanggal 23 Juli 2021

4.1.3 KEGIATAN 3: Melakukan sosialisasi tentang penerapan lima momen


cuci tangan
1. Tanggal Pelaksanaan Kegiatan
26 Juli 2021 s/d 2 Agustus 2021
2. Daftar Lampiran bukti kegiatan
a. Lembar konsul mentor
b. Foto waktu dan tempat sosialisasi
c. Foto screenshot undangan via whatsapp
d. Foto dan video kegiatan sosialisasi dan foto penyebaran leaflet

3. Tekhnik aktualisasi :
Dalam melakukan kegiatan sosialisasi telah dilakukan tahapan input, proses,
dan output sebagai berikut:
a. Melakukan konsultasi dengan mentor
b. Menyiapkan waktu dan tempat sosialisasi
c. Mengundang Kegiatan sosialisasi via wa
d. Melakukan sosialisasi

33
4. Tahapan Kegiatan terkait Agenda II (ANEKA)
a. Melakukan konsultasi dengan mentor tentang rencana kegiatan
sosilasasi
Akuntabilitas
 Memimpin
Berkonsultasi dengan mentor untuk memimpin kegiatan sosialiasi lima
momen cuci tangan sesuai dengan waktu yang telah disepakati.
b.Menyiapkan tempat pelaksaan sosialisasi
Nasionalisme
 Gotong Royong
Menyiapkan tempat sosialisasi dilakukan secara gotong royong dibantu
oleh rekan-rekan lain sehingga kegiatan ini akan dikerjakan dengan lebih
mudah
c. Membuat daftar hadir,
d. Mengundang kegiatan sosialisasi via wa
Komitmen Mutu
 Berorientasi pada mutu
Didalam membuat daftar hadir dan mengundang kegiatan sosialisasi via
wa berorientasi pada mutu dengan sasaran petugas medis yang
berhubungan langsung diRuang perawatan sehingga dapat
menghasilkan Sumber daya manusia yang berkualitas dan dapat
meningkatkan kualitas pelayanan
e. Melakukan kegiatan sosialisasi
Etika Publik
 Senyum sapa salam
Dalam melakukan sosialisasi saya menerapkan senyum sapa salam
agar penerima sosialisasi bisa menerima materi yang akan diberikan.
Anti korupsi
 Perduli
Dalam melakukan sosialisasi saya menanamkan rasa keperdulian
kepada peserta sosialisasi tentang pentingnya penerapan lim momen
cuci tangan didalam upaya pencegahan covid 19 sehingga bisa
mencegah terjadinya penularan penyakit.

34
5. Kualitas Produk kegiatan
Dengan adanya sosialisasi tentang penerapan lima momen cuci tangan
dalam upaya penegahan covid 19 meningkatkan pemahaman petugas tentang
pentingnya penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya pencegahan
Covid19 sehingga meningkatkan kualitas pelayanan.
6. Manfaat Kegiatan terhadap visi, misi, tugas dan nilai organisasi
Kegiatan sosialisasi ini memberikan kontribusi pada visi RSUD H.Abdul
Manap Kota Jambi yaitu menjadi Rumah Sakit pilihan yang berkualitas
,murah,mudah,manusiawi (BM3) dengan pelayanan prima dengan Misi yang
“meningkatkan kualitas sumber daya manusia Rumah Sakit yang
profesionalisme ,beretika ,berakhlak dan berbudaya kerja yang baik serta
mampu bekerjasama dalam tim dengan mengedepankan pelayanan prima”
“menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan dan rujukan yang
bermutu, terpadu, paripurna, terjangkau, dengan mengutamakan keselamatan
pasien dan kepuasan pelanggan”
7. Dampak
Kegiatan melakukan sosialisasi ini meningkatkan pemahaman petugas
dan memotivasi petugas tentang pentingnya melakukan penerapan lima
momen cuci tangan dalam upaya pencegahan covid 19 sehingga didapatkan
sumber daya manusia yang berkualitas dan meningkatkan kualitas
pelayanan.Sebaliknya jika kegiatan ini tidak dilaksanakan dikhawatirkan
kurangnya pemahaman dan motivasi serta minat petugas didalam melakukan
penerapan lima momen cuci tangan ini.

35
Output/bukti
Tahapan kegiatan 1. Melakukan Konsultasi dengan mentor

Gambar 4.9
Berkonsultasi dengan mentor dan lembar konsultasi pada hari senin tanggal 26
Juli 2021

Tahapan kegiatan 2. Menyiapkan tempat pelaksanaan sosialisasi

Gambar 4.10
tempat pelaksanaan sosialisasi

36
Tahapan kegiatan 4.
Mengundang kegiatan sosialisasi ke rekan yang lain via whatsapp

Gambar 4.11
screenshot undangan sosialisasi via wa

Tahapan kegiatan 5. Menyebarkan leaflet dan melakukan sosialisasi

Gambar 4.12
Penyebaran leaflet dan screenshot video serta foto saat melakukan sosialisasi
pada hari Sabtu tanggal 31 Juli 2021

37
4.1.4 Kegiatan 4. Membuat ceklis monitoring lima momen cuci tangan
1. Tanggal Pelaksanaan Kegiatan :
3 Agustus 2021 s/d 12 Agustus 2021
2. Daftar Lampiran bukti kegiatan
a. Foto Lembar Konsul
b. Foto membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
c. Foto mencetak lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
d. Foto tempat meletakkan lembar ceklis monitoring lima momen cuci
tangan
e. Foto mengisi lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
3. Tekhnik aktualisasi
Dalam melakukan kegiatan sosialisasi telah dilakukan tahapan input,
proses, dan output sebagai berikut:
a. Melakukan konsultasi dengan mentor
b. Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
c. Mencetak lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
d. Meletakkan lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
e. Mengisi lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
4. Tahapan Kegiatan terkait Agenda II (ANEKA)
a. Melakukan konsultasi dengan mentor tentang pembuatan lembar
ceklis monitoring lima momen cuci tangan
Akuntablitas
 Transparan
Didalam berkonsultasi dengan mentor, saya memberitahukan
kepada mentor secara transparan tentang proses pembuatan
lembar ceklis lima momen cuci tangan sampai tercetaknya lembar
ceklis lima momen cuci tangan..
Etika Publik
 Hormat
Bersikap hormat kepada mentor saat melakukan konsultasi
pembuatan lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan.

38
b. Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
Nasionalisme
 Kerja sama
Melakukan kerja sama bersama mentor tentang pembuatan lembar
ceklis monitoring lima momen cuci tangan
c. Mencetak lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
d. Menempatkan lembar cekis monitoring lima momen cuci tangan
Komitmen Mutu
 Efektif dan efisien
Menempatkan lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
secara efektif dan efisien agar mudah dilihat dan diisi.
e. Mengisi lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan
Anti korupsi
 Sederhana
Membuat lembar ceklis monitoring secara sederhana agar mudah
difahami dan mudah dimengerti untuk dilakukan pengisian.

5. Kualitas Produk kegiatan


Dengan adanya Pembuatan lembar ceklis ini meningkatkan
pengetahuan dan kesadaran petugas tentang pentingnya dilakukan
penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya pencegahan Covid19
sehingga meningkatkan kualitas pelayanan
6. Manfaat Kegiatan terhadap visi, misi, tugas dan nilai organisasi
Kegiatan sosialisasi ini memberikan kontribusi pada visi RSUD
H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI yaitu menjadikan RS dengan
pelayanan kesehatan yang berkualitas prima menuju masyarakat sehat
dengan Misi yang ke-1 yaitu mewujudkan pelayanan kesehatan yang
bermutu. Kegiatan sosialisasi ini memberikan penguatan terhadap nilai
organisasi yaitu melayani dan unggul
7. Dampak
Kegiatan pembuatan dan pengisian lembar ceklis ini
meningkatkan pemahaman dan kesadaran petugas tentang pentingnya
penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya penegahan covid 19

39
sehingga meningkatkan mutu pelayanan. Jika kegiatan ini tidak
dilaksanakan dikhawatirkan kurangnya pemahaman dan kesadaran
petugas tentang pentingnya penerapan lima momen cuci tangan dalam
upaya pencegahan covid 19 .

Output/bukti
Tahapan kegiatan 1. Melakukan konsultasi dengan mentor

Gambar 4.14
Berkonsultasi dengan mentor dan lembar konsultasi pada hari selasa tanggal 3
Agustus 2021

Tahapan kegiatan 2.
Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan

Gambar 4.15
Membuat lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan pada hari senin
tanggal 9 Agustus 2021

40
Tahapan kegiatan 4.
Lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan yang sudah diisi

Gambar 4.17
Lembar ceklis monitoring lima momen cuci tangan pada hari rabu tanggal 11
Agustus 2021

4.1.5 KEGIATAN 3: Melakukan Evaluasi tentang penerapan lima momen


cuci tangan
1. Tanggal Pelaksanaan Kegiatan
13 Agustus 2021 s/d 21 Agustus 2021
2. Daftar Lampiran bukti kegiatan
a. Mengumpulkan semua data dan bukti kegiatan
b. Foto
c. Melakukan review kegiatan yang telah dilakukan dengan mentor
3. Tekhnik aktualisasi :
Dalam melakukan kegiatan sosialisasi telah dilakukan tahapan input,
proses, dan output sebagai berikut:
a. Lembar persetujuan mentor
b. Foto
c. Laporan kegiatan final
4. Tahapan Kegiatan terkait Agenda II (ANEKA)
a. Melakukan konsultasi dengan mentor tentang rencana kegiatan
evaluasi
Akuntabilitas
 Transparan,kejelasan target dan penuh tanggung jawab

41
Berkonsultasi dengan mentor untuk transparan,kejelasan target
kegiatan sosialiasi lima momen cuci tangan sesuai dengan waktu
yang telah disepakati.
Nasionalisme
 Jujur,serta menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan
benar
Melakukan review kegiatan yang telah dilakukan dengan mentor
dilakukan secara gotong royong dibantu oleh rekan-rekan lain
sehingga kegiatan ini akan dikerjakan dengan lebih mudah
b. Membuat laporan kegiatan
Komitmen Mutu
 Berorientasi pada mutu
Didalam membuat daftar hadir dan mengundang kegiatan
sosialisasi via wa berorientasi pada mutu dengan sasaran
petugas medis yang berhubungan langsung diRuang perawatan
sehingga dapat menghasilkan Sumber daya manusia yang
berkualitas dan dapat meningkatkan kualitas pelayanan
Etika Publik
 Senyum sapa salam
Dalam melakukan sosialisasi saya menerapkan senyum sapa
salam agar penerima sosialisasi bisa menerima materi yang akan
diberikan.
Anti korupsi
 Perduli
Dalam melakukan sosialisasi saya menanamkan rasa
keperdulian kepada peserta sosialisasi tentang pentingnya
penerapan lim momen cuci tangan didalam upaya pencegahan
covid 19 sehingga bisa mencegah terjadinya penularan penyakit.

5. Kualitas Produk kegiatan


Dengan adanya sosialisasi tentang penerapan lima momen cuci
tangan dalam upaya penegahan covid 19 meningkatkan pemahaman

42
petugas tentang pentingnya penerapan lima momen cuci tangan dalam
upaya pencegahan Covid19 sehingga meningkatkan kualitas pelayanan.
6. Manfaat Kegiatan terhadap visi, misi, tugas dan nilai organisasi
Kegiatan Evaluasi ini memberikan kontribusi pada visi RSUD
H.Abdul Manap Kota Jambi yaitu menjadi Rumah Sakit pilihan yang
berkualitas, murah, mudah, manusiawi (BM3) dengan pelayanan prima
dengan Misi yang “meningkatkan kualitas sumber daya manusia Rumah
Sakit yang profesionalisme, beretika, berakhlak dan berbudaya kerja
yang baik serta mampu bekerjasama dalam tim dengan
mengedepankan pelayanan prima”
“menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan dan rujukan yang
bermutu, terpadu, paripurna, terjangkau, dengan mengutamakan
keselamatan pasien dan kepuasan pelanggan”
7. Dampak
Kegiatan melakukan sosialisasi ini meningkatkan pemahaman
petugas dan memotivasi petugas tentang pentingnya melakukan
penerapan lima momen cuci tangan dalam upaya pencegahan covid 19
sehingga didapatkan sumber daya manusia yang berkualitas dan
meningkatkan kualitas pelayanan.Sebaliknya jika kegiatan ini tidak
dilaksanakan dikhawatirkan kurangnya pemahaman dan motivasi serta
minat petugas didalam melakukan penerapan lima momen cuci tangan
ini.

43
4.2 Strategi Pembimbingan
4.2.1 Pembimbingan dengan Mentor

Tabel 4.1 lembar bimbingan dengan mentor

Berkonsultasi dengan mentor dan lembar konsultasi pada hari Jumat


tanggal 13 Agustus 2021

44
4.2.2 Pembimbingan dengan Coach
Tabel 4.2 Lembar Bimbimbingan dengan Coach
Nama Leni kurniati,Am.Kep

Instansi RSUD.H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI


Tempat Ruang VIP RSUD.H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI
Aktualisasi
Paraf
No Waktu Kegiatan Output Media
Coach
1. 2021 Merapikan ketikan Zoom
Konsul Bab I,II, meeting

2. 2021 Konsul Bab III, Merapikan ketikan Zoom


IV meeting

3. 2021 Tabel 3.1 Zoom


Konsul BAB
dinarasikan,komitmen meeting
I,II,III,IV dan V
di ttd mentor
4. 2021 Konsul bab Output kegiatan Zoom
I,II,III,IV,V dan dimasukkan di bukti meeting
PPT kegiatan,lampiran
sudah ada di output

45
4.3 Rencana Aksi (Komitmen)
Setelah mengimplementasikan semua kegiatan diatas ditempat kerja, ke
depannya saya akan tetap berkomitmen pada setiap kegiatan dan berprilaku yang
baik sebagai perwujudan Nilai Dasar Profesi ASN (Akuntabilitas, Nasionalisme,
Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi) dalam menjalankan tugas
kedudukan dan peran ASN dalam NKRI adalah :
1. Selalu bersikap professional didalam memberikan pelayanan kesehatan yang
prima serta mengembangkan kompetensi saya sebagai seorang Perawat.
2. Mengedepankan Kejujuran, keadilan, dan ketelitian dalam melakukan
pelayanan kepada pasien dan masyarakat
3. Bersikap sopan, santun, ramah, dan sabar terhadap pasien, rekan kerja, dan
masyarakat.
4. Berlaku adil dan tidak diskriminatif serta tidak membeda-bedakan pelayanan
kepada pasien yang satu dan lainnya.
5. Selalu menjalin Komunikasi dan kerja sama yang baik kepada semua pegawai
atau rekan kerja yang ada di Ruang VIP RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi.

Jambi, 20 Agustus 2021

Menyetujui,
Mentor Peserta Latsar

Yuhelmi,S.Kep Leni Kurniati, Am. Kep


Nip. 19681212198911 2001 Nip. 19871130 202012 2 004

46
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan kegiatan aktualisasi yang telah dilaksanakan di Ruang
perwatan VIP RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI dapat disimpulkan bahwa:
1. Seluruh kegiatan pada rancangan aktualisasi yang telah dibuat dapat
dilaksanakan selama habituasi di RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI,
semua kegiatan berjalan dengan lancar dan sesuai jadwal yang telah
ditentukan.
2. Kegiatan Aktualisasi yang dilaksanakan di ruang perawatan VIP RSUD
H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI, telah memenuhi nilai-nilai dasar profesi ASN
yaitu ANEKA (Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan
Anti Korupsi)serta disinkronkan dengan nilai-nilai dasar NKRI yang meliputi :
Manajemen ASN, Whole Of Government dan Pelayanan Publik.
3. Penerapan ANEKA dapat membantu terbentuknya profesi tenaga medis
sekaligus ASN yang profesional sebagai pelayan masyarakat dalam upaya
peningkatan kesehatan di wilayah kerja ruang perawatan VIP RSUD H.ABDUL
MANAP KOTA JAMBI
4. Penerapan ANEKA selama aktualisasi turut mendorong terwujudnya visi dan
misi RSUD H.ABDUL MANAP KOTA JAMBI,

5.2 Saran
Mengaktualisasikan nilai-nilai dasar profesi PNS dalam kegiatan sehari-hari
dapat meningkatkan mutu pelayanan kesehatan. Setelah menjalankan
internalisasi dan aktualisasi nilai-nilai dasar ANEKA Saya memiliki beberapa saran
untuk pelaksanaan diklat prajabatan golongan II antara lain
1. Penentuan kelompok bimbingan dan coach di awal masuk diklat sehingga
ketika ada materi tentang rancangan aktualiasasi sudah berada dikelompok
masing-masing
2. Diharapkan penerapan prinsip nilai-nilai ASN ini, bukan hanya sekedar
melepas tugas tanggung jawab didalam kegiatan prajabatan, tetapi perlu

47
adanya komitmen bagi semua pihak untuk terus menerapkan prinsip-prinsip
ASN ini.
3. Penerapan nilai-nilai ASN bukan hanya ditujukan untuk pegawai ASN yang
baru saja, tapi juga dapat ditepakan kepeda pegawai ASN yang telah
menggabdi cukup lama.
4. Harus terus dilakukan inovasi dalam menggembangan prinsip-prinsip nilai
dasar ASN dengan tujuan mampu menciptakan sumber daya manusia yang
bukan hanya memberikan pelayanan masyarakat tetapi mampu untuk
bersaing menghadapi persaingan masyarakat ekonomi global.

48
DAFTAR PUSTAKA

Badan Penelitian, (2018). Riset Kesehatan Dasar Kementerian Kesehatan


Republik Indonesia.

Kemenkes RI, (2012). Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009


Tentang Kesehatan. Kementerian Kesehatan RI, Jakarta

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Aktualisasi. Modul Penelitian Dasar Calon


PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Akuntabilitasi. Modul 1 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Anti Korupsi. Modul 1 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Etika Publik. Modul 1 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Komitmen Mutu. Modul 1 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Manajemen ASN. Modul 2 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Nasionalisme. Modul 1 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Pelayanan Publik. Modul 2 Penelitian Dasar


Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta:Lembaga Administrasi Negara.

Lembaga Administrasi Negara. 2008. Whole of Goverment. Modul 2 Penelitian


Dasar Calon PNS Golongan I dan II. Jakarta: Lembaga Administrasi
Negara.

Anda mungkin juga menyukai