Anda di halaman 1dari 2

KERANGKA ACUAN KERJA

PROGRAM KEGIATAN LANSIA

A. PENDAHULUAN

Meningkatnya jumlah lansia sebenarnya adalah indikator yang menunjukkan semakin


sehatnya penduduk Indonesia karena usia harapan hidupnya meningkat,meskipun disisi
lain produktivitas mereka menurun.Proses penuaan penduduk tentunya berdampak pada
berbagai aspek kehidupan baik sosial,ekonomi,dan terutama kesehatan,karena dengan
semakin bertambahnya usia, fungsi organ tubuh akan semakin menurun baik karena
faktor alamiah maupun karena penyakit. Kualitas hidup penduduk lanjut usia yang
umumnya masih rendah dapat terlihat dari pendidikan tertinggi yang ditamatkan dan
angka buta huruf lanjut usia

B. LATAR BELAKANG

Menurut sensus tahun 2010 jumlah lansia adalah 18,1 juta jiwa. Berdasarkan Riset
Kesehatan Dasar tahun 2007, lansia dengan kondisi sehat di Indonesia tidak sampai 2
persen dari total populasi lansia. Kebanyakan lansia menderita penyakit sendi, hipertensi,
katarak, stroke, jantung, gangguan mental emosional, dan diabetes.

Dari 7 miliar penduduk dunia, 1 miliar diantaranya adalah penduduk lanjut usia (lansia).
Indonesia sendiri memiliki 24 juta jiwa lansia, yang paling banyak tersebar di 5 propinsi
yaitu Yogyakarta, Jawa timur, Jawa tengah, Bali, dan Jawa barat (Data Badan Pusat
Statistik).

Dari42.923 jiwa jumlah penduduk di wilayah Puskesmas Umbulharjo I, 11.841


diantaranya adalah penduduk lanjut usia, yang terdiri dari 4.531 pra lansia dan 3770
lansia. Dengan banyaknya lansia di wilayah Puskesmas Umbulharjo I maka perlu
peningkatan kualitas kesehatan lansia dan penjaringan penyakit sebagai upaya promotif
dan preventif.

Pembinaan kesehatan lansia merupakan salah satu kegiatan yang harus terus
digalakkan untuk mewujudkan lansia sejahtera, bahagia dan berdaya guna bagi
kehidupan keluarga dan masyarakat sekitarnya. Hal ini merupakan suatu upaya
menghadapi peningkatan status dan derajat kesehatan rakyat Indonesia yang
memberikan dampak pada meningkatnya usia harapan hidup bangsa.

C. TUJUAN

1. Tujuan Umum
Meningkatkan status kesehatan dan kualitas kehidupan lansia agar dapat menikmati
masa tua yang sejahtera, bahagia, dan berdaya guna bagi diri sendiri, kehidupan
keluarga, dan masyarakat sekitarnya.
2. Tujuan Khusus
a. Menjaga dan meningkatkan kesehatan dan kebugaran lansia baik secara psikis
maupun fisik.
b. Menjalin tali silaturahmi para lansia di wilayah Puskesmas Umbulharjo I
c. Menjaga kestabilan psikologi dan psikososial para lansia

Anda mungkin juga menyukai