KUIS Manajemen Mutu Akreditasi RS - 2022

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 1

KUIS

Jawab pertanyaan dibawah ini sesuai urut nomor!

1. Rumah sakit di Indonesia pada telah melalui masa transisi dengan adanya perubahan tata nilai
yang diatur di dalam Undang-Undang R.I Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit.
Perubahan tata nilai menitikberatkan kepada mutu pelayanan rumah sakit, keselamatan pasien
dan hukum. Pada pasal 29 menyebutkan bahwa “Setiap Rumah Sakit mempunyai kewajiban
memberi pelayanan kesehatan yang aman, bermutu, antidiskriminasi, dan efektif dengan
mengutamakan kepentingan pasien sesuai dengan standar pelayanan Rumah Sakit”. Membahas
terkait mutu pelayanan di rumah sakit tentunya kita paham akan karakteristiknya. Menurut
Anda, Karakteristik mutu pelayanan dan karakteristik mutu produk yang seperti apa yang harus
dipenuhi rumah sakit dalam memenuhi tata nilai tersebut? Berikan contohnya!
2. Dalam Undang-Undang R.I Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit pada Pasal 40 yang
berbunyi “Dalam upaya peningkatan mutu pelayanan Rumah Sakit wajib dilakukan akreditasi
secara berkala mInimal 3 (tiga) tahun sekali”.
a. Apakah pengertian akreditasi rumah sakit?
b. Apa tujuan secara umum dan khusus akreditasi rumah sakit?
c. Bagaimanakah persiapan yang harus dilakukan rumah sakit menuju Akreditasi RS?
3. Standar Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) Edisi 1 terdiri dari 4 (empat) kelompok yaitu
Kelompok Standar Pelayanan Berfokus Pada Pelayanan Pasien, Kelompok Standar Manajemen
Rumah Sakit, Kelompok Sasaran Keselamatan Pasien dan Kelompok Program Nasional yang
terbagi menjadi 15 (lima belas) bab, sebutkan!
4. Keselamatan pasien (patient safety) rumah sakit adalah suatu sistem dimana rumah sakit
membuat asuhan pasien lebih aman melalui 6 (enam) sasaran keselamatan pasien di rumah
sakit.
a. Jelaskan secara ringkas isi kebijakan dalam pelaksanaan identifikasi pasien di rumah sakit!
b. Bagaimana panduan komunikasi efektif untuk mengurangi kesalahan dalam komunikasi via
telepon atau lisan?
5. Setiap pasien memiliki keunikan, dengan kebutuhan, kekuatan, budaya & kepercayaan masing-
masing. Rumah sakit diharapkan mampu membangun kepercayaan & komunikasi terbuka
dengan pasien untuk memahami dan melindungi nilai budaya, psikososial serta nilai spiritual
pasien. Pelayanan RS yang baik harus mampu menghormati kebutuhan privasi pasien. Sebutkan
upaya yang perlu dilakukan oleh rumah sakit dalam memenuhi kebutuhan privasi pasien di
rumah sakit!
--- Selamat Mengerjakan ---

Anda mungkin juga menyukai