Anda di halaman 1dari 2

United Nations World Tourism Organization (UNWTO) pun menjelaskan, bahwa dalam lima

tahun terakhir, pertumbuhan sektor pariwisata sebagai salah satu sektor ekonomi terbesar dan
tercepat mampu melebihi perdagangan dunia serta mampu menunjukkan ketangguhannya pada
pelemahan dan ketidakpastian ekonomi global. Sementara itu, perkembangan teknologi,
informasi, dan komunikasi yang terus meningkat membuat jumlah pengguna internet semakin
bertambah setiap tahunnya. Pemasaran labuan bajo sudah mulai menggunakan media digital,
berikut contoh posternya :

Berpromosi secara online tidaklah mematikan pemasaran secara konvensional, tetapi justru


saling menguatkan. Meski promosi secara langsung (word of mouth) masih dianggap paling
ampuh dan berhasil, tentu kita semua sepakat bahwa setiap pengelola destinasi wisata perlu
menambah platform pemasaran agar lebih optimal. Melalui penjelasan sebelumnya, dapat
disimpulkan bahwa internet atau penggunaan media digital harus terus dioptimalkan untuk
menunjang pemasaran destinasi wisata. Dengan memanfaatkan internet, diharapkan dapat
meningkatkan ketertarikan calon wisatawan untuk datang ke destinasi yang belum terkenal.

Selain memahami skenario pariwisata yang dapat terjadi, penting bagi pengelola destinasi
Labuan Bajo Flores untuk memahami juga perilaku wisatawan dalam memutuskan untuk
mengunjungi suatu destinasi premium. Labuan Bajo yang menargetkan kunjungan wisatawan
premium, pula harus memahami bahwa akan terdapat perbedaan perilaku dan preferensi dari tiap
segmen-segmen wisatawan premium, sehingga aspek pemasaran, khususnya strategi promosi
pun sangat penting dilakukan agar komunikasi dan program pemasaran Labuan Bajo Flores
dapat sesuai dengan target dan sasaran wisatawan premium yang ingin dituju. Tujuan pekerjaan
Strategi Promosi Badan Otorita Untuk Kawasan Labuan Bajo Flores sebagai Premium
Destination adalah sebagai berikut:
1. Mengidentifikasi persepsi, perilaku, dan keinginan wisatawan premium secara umum
dilihat dari tourist journey stage (Dreaming, Planning, Booking, Experience, Sharing);
2. Mengindentifikasi kecemasan dan ekspektasi wisatawan premium terkait dengan
destinasi Labuan Bajo Flores;
3. Mengidentifikasi efektivitas saluran promosi serta mengevaluasi aktivitas pemasaran dan
tingkat penerimaan produk wisata di Labuan Bajo
4. Menyusun rekomendasi strategi promosi yang sesuai dengan preferensi wisatawan
premium.
Metode yang di gunkan untuk memasarka Labuan Bajo sudah tepat, era new normal dengan
perkembangan teknologi yang pesat mampu menarik lrbih banyak wisatawan dan mempercepat
pergerakan ekonimi.

Anda mungkin juga menyukai