Anda di halaman 1dari 92

Tim Penyusun

Badan Penerbit Fakultas Ekonomi


Universitas Islam Malang
2016
Perpustakaan Nasional : Katalog dalam Terbitan (KDT)

Pertama kali diterbitkan di Indonesia dalam Bahasa


Indonesia oleh BPFE Universitas Islam Malang. Hak Cipta
dilindungi oleh undang-undang. Dilarang mengutip atau
memperbanyak baik sebagian ataupun keseluruhan isi
buku dengan cara apapun tanpa izin tertulis dari penerbit.

Ukuran: 14 cm X 21 cm ; Hal: i - vi ; 1 – 80

Edisi Revisi,
Cetakan Pertama, 2016

ISBN: 978-979-3490-45-8

Diterbitkan Oleh
Badan Penerbit Fakultas Ekonomi
Universitas Islam Malang
Jl. MT. Haryono 193 Malang – Jatim
Telp. (0341) 571996, 551932 .Fax, (0341) 552249
Email : bpfe.unisma@gmail.com

ii | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr.Wb.

Dengan mengucapkan syukur alhamdulillah


kehadiran Allah SWT yang telah memberikan rahmad
dan hidayah-Nya, sehingga Panduan usulan Penelitian
dan Penulisan Skripsi Fakultas Ekonomi Universitas
Islam Malang dapat diselesaikan.
Terbitnya Panduan usulan penelitian dan Penu-
lisan Skripsi tahun 2015 merupakan pengganti atau
revisi terhadap Panduan usulan penelitian dan Penu-
lisan Skripsi Fakultas Ekonomi Universitas Islam
Malang Tahun 2014. Terbitnya panduan ini merupakan
realisasi dari masukan dari berbagai pihak terhadap
tuntutan adanya perubahan atau revisi yang bermuara
pada peningkatan baik kemudahan maupun kualitas
penulisan skripsi. Revisi Panduan usulan penelitian dan
Penulisan Skripsi dilakukan dengan melaksanakan semi
lokakarya yang diikuti ketua program studi Manajemen
dan Akuntansi yang ada di lingkungan Fakultas
Ekonomi Universitas Islam Malang.
Bagi mahasiswa yang sedang menempuh skripsi
dapat menggunakan buku Panduan usulan penelitian
dan Penulisan Skripsi tahun 2015 sebagai acuan teknis
dalam penulisan skripsi. Buku panduan inimenjadi dasar
standardisasi teknis dan format skripsi yang digunakan
pada mahasiswa S1 di Fakultas Ekonomi Universitas
Islam Malang.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | iii


Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh
Ketua Program Studidan semua pihak di lingkungan
Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang yang telah
bekerja dengan sungguh-sungguh menyiapkan buku
panduan ini.
Kami menerima masukan atas saran dari berbagai
pihak untuk perbaikan buku panduan ini

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Malang, September 2015

Dekan Fakultas Ekonomi


Universitas Islam Malang

iv | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


DAFTAR ISI

Kata Pengantar............................................................... . iii


Daftar Isi ....................................................................... v

BAGIAN I USULAN (PROPOSAL) PENELITIAN


BAB I Pendahuluan ...................................................... 1
BAB II Tinjauan Pustaka .............................................. 3
BAB III Metode Penelitian............................................ 6

BAGIAN II PEDOMAN SKRIPSI


BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan.................. 13
BAB V Simpulan dan Saran ......................................... 15

BAGIAN III RINGKASAN SKRIPSI


a. Bagian Awal ........................................................... 17
b. Bagian Utama/Inti ................................................. 20
c. Bagian Akhir .......................................................... 21

BAGIAN IV PUBLIKASI ILIMIAH UNTUK


ARTIKEL JURNAL
a. Sistematika Artikel Jurnal ..................................... 22
b. Format Penulisan .................................................. 23
c. Contoh Penulisan Kutipan ................................... 24
d. Contoh Penulisan Daftar Pustaka ........................ 24

BAGIAN V TATA CARA PENULISAN


a. Jenis, Ukuran Dan Model Huruf (Font) Skripsi .. 26
b. Jarak Pengetikan Skripsi ....................................... 27
c. Penomoran Skripsi ................................................ 27

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | v


d. Teknik Penulisan Tabel .................................... 28
e. Teknik Penyajian Gambar................................ 29

BAGIAN VI TEKNIK PENULISAN KUTIPAN


a. Teknik Penulisan Kutipan Langsung ............. 31
b. Teknik Penulisan Kutipan Tidak Langsung ... 33

BAGIAN VII PROSEDUR PEMROGRAMAN SKRIPSI


a. Persyaratan Penyusunan Skripsi..................... 35
b. Sistem Dan Prosedur Pengajuan Penyusunan
Skripsi Program Studi Akuntansi .................. 36
c. Sistem Dan Prosedur Pengajuan Penyusunan
Skripsi Program Studi Manajemen ................. 39
d. Sistem Dan Prosedur Seminar Proposal Pada
Program Strata Satu Program Studi
Manajamen dan Akuntansi ............................. 42
e. Tata Tertib Seminar Proposal................ ........... 43
f. Penilaian Seminar Proposal Penelitian ........... 44
g. Batas Waktu Penyusunan Skripsi ................... 44
h. Sistem dan Prosedur Ujian Skripsi/
Sidang Skripsi ................................................... 44

Daftar Pustaka ................................................................ 51


Appendix 1 .................................................................... 53
Appendix 2 .................................................................... 56
Appendix 3 ................................................................... 61
Appendix 4 ................................................................... 63

Lampiran ...................................................................... 64

vi | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


BAGIAN I

USULAN (PROPOSAL) PENELITIAN

Usulan penelitian menunjukkan masalah yang


akan diteliti dan pentingnya masalah tersebut, pemba-
hasan upaya-upaya penelitian dari orang lain yang telah
melakukan penelitian terhadap masalah serupa dan
menunjukkan data-data yang diperlukan dalam penye-
lesaian masalah dan bagaimana data dikumpulkan,
diolah dan diartikan.
Usulan penelitian skripsi terdiri atas tiga bab yaitu :
1) Pendahuluan yang memuat latar belakang masalah,
rumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian. 2)
Tinjauan Pustaka yang memuat hasil penelitian terda-
hulu, Tinjauan teori, kerangka konseptual dan hipotesis
(jika diperlukan), 3) Metode penelitian yang memuat
jenis, lokasi dan waktu penelitian, subyek/obyek pene-
litian (untuk penelitian kualitatif), populasi dan sampel
penelitian (untuk penelitian kuantitatif), Definisi dan
operasionalisasi variabel, sumber dan metode pengum-
pulan data serta metode analisis data.

1. BAB I Pendahuluan
1.1 Latar Belakang Masalah
Latar belakang masalah menguraikan kesen-
jangan harapan dan kenyataan yang bersifat teoritik
maupun praktik yang melatar belakangi masalah

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma |1


yang diteliti. kesenjangan antara das sollen (apa yang
seharusnya) dengan das sein (kenyataan yang ada).
Kesenjangan ini harus didukung oleh data melalui
survey pendahuluan.
a. Faktor yang menyebabkan timbulnya masalah
sebanyak mungkin yang didukung oleh pembe-
naran baik secara induktif maupun deduktif dan
pembenaran teori. Selanjutnya dari berbagai faktor
tersebut, akan dibatasi masalah penelitian faktor-
faktor penyebab timbulnya masalah seba-nyak
mungkin. Setiap faktor yang teridentifikasi sebagai
penyebab timbulnya masalah harus didukung oleh
pembenaran induktif/empiris (hasil-hasil peneli-
tian), dan pembenaran teori.
b. Pentingya Masalah untuk diteliti menguraikan
alasan mengapa dilakukan penelitian berdasarkan
tipe masalah yang diteliti atau penyebab timbulnya
masalah yang berhasil diidentifikasi mungkin
sedemikian banyak sehingga peneliti dengan
alasan tertentu membatasi beberapa faktor saja
yang akan dianalisis.
Selain point a dan b tersebut diatas bila perlu
menguraikan keunikan dan / atau kekhususan
sedemikian rupa sehingga menarik untuk diteliti
serta uraian perbedaan & kesamaan dengan peneli-
tian lainbaik variabel maupun teknik analisisnya
dan alasan perlunya masih diteliti lagi.

1.2 Rumusan Masalah


Rumusan masalah merupakan suatu rumusan
atau pertanyaan penelitian yang memerlukan jawaban
lengkap dan rinci, konkret berkaitan dengan identi-

2 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


fikasi masalah dan pembatasan masalah. Adapun
rumusan masalah harus memenuhi kriteria :
a. Disusun dalam kalimat tanya.
b. Relevan dengan judul dan pembatasan masalah
yang akan diteliti.
c. Memberikan petunjuk mengenai data dan variabel
yang akan diteliti, hubungan antar variabel yang
diteliti, subyek atau obyek yang akan diteliti.
Contoh Rumusan Masalah (Lihat Appendix 2)

1.3Tujuan dan Manfaat Penelitian


1.3.1 Tujuan Penelitian memuat sasaran dan tujuan
yang ingin dicapai dalam penelitian dimana
tujuan penelitian memuat tujuan yang berhubu-
ngan dengan pertanyaan penelitian. Perumusan
tujuan pada dasarnya mengacu pada peru-
musan masalah.
Contoh Tujuan Penelitian (Lihat Appendix 2)

1.3.2 Manfaat Penelitian memuat kontribusi penelitian


terhadap pengembagan IPTEK dan pihak yang
diteliti.

2. BAB II Tinjauan Pustaka


Tinjauan penelitian mengungkapkan kerangka
acuan komprehensif mengenai konsep, prinsip, atau
teori yang digunakan sebagai landasan dalam meme-
cahkan masalah yang dihadapi. Kerangka acuan
disusun berdasarkan kajian berbagai aspek teoritik
dan empiris yang terkait dengan permasalahan dan
upaya yang ditempuh untuk memecahkannya. Ada-
pun pada bab ini meliputi: Tinjauan penelitian terda-

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 3


hulu, Tinjauan Teori, Kerangka teoritis dan hipotesis
(jika ada).

2.1Hasil Penelitian Terdahulu


Tidak semua jenis penelitian mempunyai hasil
penelitian terdahulu. Penelitian yang bersifat eksplo-
ratif maupun studi literatur tidak memerlukan bagian
ini, sehingga sub bab hasil penelitian terdahulu tidak
harus ada dalam skripsi. Pada bagian ini menguraikan
hasil penelitian yang berkaitan dengan topik peneli-
tian yang dilakukan. Hasil penelitian ini sebagai
pembenaran dari katerkaitan penyebab timbulnya
masalah penelitian. Hasil penelitian terda-hulu pada
bagian ini dinyatakan secara lengkap dan disertai
pembuatan tabel ringkasan hasil penelitian terdahulu.

2.2 Tinjauan Teori


Tinjauan teori menguraikan teori yang relevan
atau berkaitan dengan variabel penyebab timbulnya
masalah yang diidentifikasi terhadap masalah ter-
sebut.

2.3 Kerangka Konseptual


Kerangka konseptual atau theoretical framework
pada dasarnya merupakan review atau ringkasan
tinjauan pustaka yang dituangkan dalam bentuk
skema serta mencerminkan keterkaitan antar variabel
yang diteliti.
Contoh Kerangka Konseptual (Lihat Appendix 3)

2.4 Hipotesis Penelitian (jika ada)


Tidak semua penelitian kuantitatif memerlukan
hipotesis penelitian. Penelitian kuantitatif yang ber-

4 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


sifat eksploratif dan deskriptif tidak memerlukan
hipotesis, sehingga sub bab hipotesis penelitian tidak
harus ada dalam skripsi. Rumusan hipotesis pene-
litian yang baik hendaknya:
a. Menyatakan hubungan antar variabel.
b. Dituangkan dalam bentuk kalimat pernyataan.
c. Dirumuskan secara singkat, padat, jelas dan dapat
diuji secara empiris.
Contoh Hipotesis(Lihat Appendix 2)

3. BAB III Metode Penelitian


3.1 Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian
Jenis Penelitian menunjukkan apakah penelitian
yang dilakukan tergolong pe-nelitian: a) Eksperi-
mental yaitu penelitian yang memungkinkan peneliti
untuk mengendalikan variabel yang diduga berpe-
ngaruh terhadap terhadap variabel terikat. Dalam
penelitian eksperimental selalu mengacu pada
hipotesis yang akan diuji. b) Penelitian non eksperi-
mental maka berdasarkan tujuan dan sifatnya jenis
penelitian dapat tergolong dalam penelitian eksplo-
ratoris, deskriptif, eksplanatoris, survey, penelitian
histories, korelasional dan komparasi kausal. Lokasi
Penelitian menunjukkan secara jelas letak geografis,
bangunan fisik, struktur organisasi, program dan
suasana sehari-hari. Dalam pemilihan lokasi pene-
litian hendaknya diurakan secara jelas alasan memilih
lokasi penelitian tersebut. Sedangkan waktu pen-
elitian menujukkan kapan suatu penelitian itu
dilakukan.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 5


3.2 Populasi dan Sampel/Obyek Penelitian/Subyek
Penelitian/Populasi, Sampel, Kriteria Responden
(Kondisional disesuaikan dengan Jenis
Penelitiannya).
a. Populasi dan sampel penelitian digunakan jika
penelitian yang dilakukan mengambil sampel
sebagai subyek penelitian.
Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam populasi
dan sampel:
1) Identifikasi tentang batasan-batasan tentang
populasi atau subyek penelitian.
2) Prosedur tentang pengambilan sampel.
3) Besarnya sampel.
b. Subyek Penelitian digunakan jika sasaran peneli-
tiannya adalah seluruh anggota populasi.
c. Obyek Penelitian.
d. Populasi, Sampel dan kriteria responden.

3.3 Definisi Dan Operasional Variabel


Definisi Variabel Penelitian merupakan segala
sesuatu yang dapat diberi berbagai macam nilai dan
merupakan miniatur antara konstruk yang abstrak
dengan fenomena yang nyata. Variabel dapat diukur
dengan berbagai nilai tergantung dengan konstruk
yang diwakilinya. Tipe Variabel dapat diklasifika-
sikan menurut beberapa pendekatan yaitu:
a. Berdasarkan fungsi variabel : variabel independent,
variabel dependent, variabel moderating dan
variabel intervening.
b. Berdasarkan skala nilai variabel: variabel kon-
tinyu dan variabel kategori.
c. Berdasarkan perlakuan terhadap variabel:
variabel aktif dan variabel atribut.

6 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Operasionalisasi variabel merupakan penentuan
konstruk sehingga menjadi variabel yang dapat
diukur atau cara tertentu yang digunakan oleh
peneliti dalam mengoperasionalkan konstruk,
sehingga memungkinkan peneliti lain melakukan
replikasi pengukuran dengan cara yang sama atau
mengembangkan cara pengu-kuran konstruk yang
lebih baik.
(contoh lihat appendix 4)

3.4 Sumber dan Metode Pengumpulan Data.


Pada bagian ini menguraikan tentang sumber
data yang digunakan (sumber data primer atau
sekunder) dan menguraikan metode pengumpulan
data yang menunjukkan:
a. Langkah-langkah yang ditempuh dan teknik yang
digunakan untuk mengumpulkan data.
b. Kualifikasi dan jumlah petugas yang terlibat
dalam pengumpulan data
c. Jadwal pelaksanaan pengumpulan data.
Jika dalam penelitian menggunakan orang lain
sebagai pelaksana pengumpulan data, maka cara
pemilihan serta upaya mempersiapkan mereka
dalam menjalankan tugas.

3.5 Metode Analisis Data


Pada bagian ini dijelaskan jenis analisis data yang
digunakan yaitu apakah analisis kuantitatif, analisis
kualitatif. Jika menggunakan analisis statistik, perlu
dijelaskan apakah menggunakan analisis statistic
deskriptif atau analisis statistik inferensia. Dalam
statistik inferensia terdapat statistik parametric dan

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 7


nonparametric (pemilihan jenis analisis data diten-
tukan oleh jenis data dan berorientasi pada
tujuanyang hendak dicapai).
Penggunaan alat bantu analisis statistik program
komputer perlu dijelaskan program komputer yang
digunakan. Misalnya SPSS for Windows v.18, AMOS
Versi v.7, Shazam, Lisrell v.8, EVIEWSv.6 dll.

Daftar Pustaka
Lampiran

8 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Contoh 1: Usulan Penelitian (Studi Kasus)

Usulan Penelitian
Minimalisasi Biaya Produksi untuk Meningkatkan
Keuntungan Pada Perusahaan X
Dengan metode Linear Programming

BAB I PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang Masalah.
1.2. Rumusan Masalah
1.3. Tujuan dan Manfaat Penelitian.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


2.1. Tinjauan Penelitian Terdahulu
2.2. Tinjauan Teori
2.3. Kerangka Konseptual

BAB III METODE PENELITIAN.


3.1. Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian
3.2. Subyek Penelitian
3.3. Definisi Dan Operasional Variabel
3.4. Sumber dan Metode Pengumpulan Data
3.5. Metode Analisis Data

Daftar Pustaka
Artikel
Lampiran

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 9


Contoh 2 : Usulan Penelitian Empiris (data primer tujuan
studi untuk uji pengaruh)

Pengaruh Faktor Eksternal Terhadap Pengambilan


Keputusan Konsumen dalam Pembelian Produk X
(Studi Kasus pada Konsumen di KotaX)

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah.
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian.

BAB II TINJAUANPUSTAKA
2.1. Tinjauan Penelitian Terdahulu
2.2. Tinjauan Teori
2.3. Kerangka Konseptual.
2.4. Hipotesis

BAB III METODE PENELITIAN.


3.1 Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian
3.2 Populasi, Sampel dan Kriteria Responden.
3.3 Variabel Penelitian
3.4 Definisi Operasional Variabel
3.5 Sumber dan Metode Pengumpulan Data
3.6 Metode Analisis Data

Daftar Pustaka
Artikel
Lampiran

10 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Contoh 3 : Usulan Penelitian Empiris (data sekunder,
tujuan studi korelasional dan uji beda)

Pengaruh Ukuran Perusahaan, Status Perusahaan


Dan Sektor Industri Terhadap Derajat
Pengungkapan Wajib (Mandatory Disclosure)
Dalam Laporan Tahunan Perusahaan
(Studi Empiris pada Perusahaan yang Listing di Bursa
Efek Indonesia (BEI)

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA


2.1 Tinjauan Penelitian Terdahulu
2.2 Tinjauan Teori
2.3Kerangka Konseptual.
2.4 Hipotesis

BAB III METODE PENELITIAN.


3.1 Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian.
3.2 Populasidan Sampel
3.3 Definisi Operasional Variabel
3.4 Sumber dan Metode Pengumpulan Data
3.5 Metode Analisis Data

Daftar Pustaka
Artikel
Lampiran

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 11


BAGIAN II

PEDOMAN SKRIPSI

Skripsi ialah karya ilmiah yang dirancangkan dan


dibuat oleh mahasiswa strata satu (S1) Fakultas Ekonomi
Universitas Islam Malang dalam bentuk laporan hasil
penelitian yang membahas suatu masalah dalam bidang
ilmu ekonomi, manajemen dan akuntansi.
Penulisan karya ilmiah dalam bentuk skripsi
merupakan bagian dari beban akademik dalam
menyelesaikan pendidikan pada Program Studi Strata
Satu (S1) Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang .
Penyusunan karya ilmiah skripsi dilakukan dengan
bimbingan dosen yang mempunyai kompetensi. Agar
dalam pembuatan dan penilaian, baik proposal maupun
laporan akhir penelitian, maka diperlukan pedoman atau
acuan teknis penulisan.
Isi dan cara penulisan dapat bervariasi, namun perlu
adanya pedoman umum sebagai acuan teknis penulisan
ilmiah yang akan dinilai oleh pembaca penilai.
Pedoman ini diharapan berguna sebagai
panduan bersama bagi mahasiswa, dosen, dan pembaca
penilai. Skripsi mempunyai kedudukan yang sama
dengan mata kuliah dalam kurikulum, tetapi berbeda

12 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


dalam bentuk proses pembelajaran dan mekanisme
penilaiannya.
Penulisan karya ilmiah skripsi dalam program
Srata satu ( S-1) Fakultas Ekonomi Universitas Islam
Malang terdiri dari 5 ( lima) bab yang meliputi Bab1.
Pendahuluan, Bab 2 Tinjauan Pustaka dan Bab 3
Metodologi Penelitian, Bab 4 Hasil Penelitian dan
Pembahasan dan Bab 5 Simpulan dan Saran)..

A. Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan


a. Analisis kuantitatif:
4.1 Statistik Diskriptif Variabel Penelitian
Analisis statistik deskriptif dapat berupa
deskripsi dalam bentuk tabel-tabel, deskripsi tentang
gambaran subyek penelitian, dan sebagainya.
Deskripsi data atau penggambaran variabel peneli-
tian yang merupakan hasil dari pengolahan data
dengan menggunakan statistik deskriptif seperti
gejala pemusatan (rata-rata), penyebaran (deviasi
standar dan varians), modus dan varian, maupun
analisis finansial perusahaan.

4.2 Hasil Pengujian Statistik Inferen Dan Pengujian


Hipotesis
Berikutnya, analisis inferensial cenderung diguna-
kan dalam penelitian kuantitatif dengan menyajikan
model-model analisa statistik untuk menguji hipo-
tesis. Data yang dipakai dapat berupa data
kuantitatif maupun data kualitatif, yang pada
umumnya dikuantifikasi misalnya dalam bentuk
skala nominal, ordinal, dan interval. Dalam pengujian
hipotesis didahului dengan uji persyaratan analisis

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 13


data, selanjutnya peneliti menyajikan hasil perhi-
tungan statistika uji dan hasil pengujian hipotesis
statistika. Pengujian hipotesis memuat hasil pengu-
jian serta penjelasan atas hasil pengujian secara
ringkas dan padat yang terbatas pada interprestasi
atas angka statistik yang diperoleh dari hasil
perhitungan statistik.Untuk memudahkan dalam
interprestasi hasil analisis data pada bagian ini
biasanya diguna-kan tabel dan grafik maupun
asumsi asumsi yang digunakan dalam pengujian
statistik inferen.

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian


Bagian ini menguraikan secara lebih mendalam
mengenai hasil penelitian yang telah dilakukan. Di
samping itu, juga harus mampu menjawab secara
ilmiah tujuan atau permasalahan yang diajukan
dalam skripsi dan merupakan proses pembuktian
atas pengkajian teoretis yang dilakukan dalam Bab II,
maupun implikasi hasil penelitian.

b. Analisis kualitatif :
4.1 Diskripsi Subyek Penelitian
Gambaran subyek penelitian dapat berupa
deskriptif dalam bentuk narasi, tabel-tabel, struktur,
sistem, tentang gambaran subyek penelitian, dan
sebagainya.

4.2 Analisa Data Dan Pembahasan


Berikutnya dilakukan analisadari subyek peneli-
tian dengan kajian teori yang diharapkan memun-
culkan gagasan penelitian, keterkaitan antara pola-
pola, kategori-kategori dan dimensi-dimensi. Posisi

14 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


temuan terhadap teori-teori dan temuan sebelumnya,
menafsirkan dan menjelaskan hasil temuan yang
diungkap dari lapangan serta implikasi temuan
penelitian.

B.Bab V SimpulanDan Saran


Bab V Skripsi memuat 3 (tiga) pokok pikiran yang
harus ada, yaitu Simpulan, Keterbatasan dan Saran,
dan ketiganya disajikan secara terpisah. Simpulan
merupakan uraian secara ringkas dan jelas yang
diuraikan dalam bab pembahasan hasil.

5.1 Simpulan
Simpulan juga dapat diartikan sebagai jawaban
dari permasalahan yang diangkat dalam skripsi. Isi
simpulan, memuat ringkasan hasil penelitian yang
telah diuraikan secara lengkap atau pendapat singkat
peneliti berdasarkan hasil penelitian dan pemba-
hasan pada Bab IV. Agar konsisten dengan tata urutan
rumusan masalah, tujuan penelitian, hasil yang
diperoleh dan simpulan penelitian tetap terpelihara,
maka penulisan dan tata urutan yang dituangkan
dalam simpulan hendaknya sama dengan Bab IV.
Hal-hal yang harus diperhatikan:
(1) Isi simpulan bersifat konseptual dan terkait
langsung dengan rumusan masalah dan tujuan
penelitian.
(2) Simpulan ditarik dari hasil pembahasan dan
relevan serta memperkaya hasil temuan
penelitian.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 15


5.2 Keterbatasan
Keterbatasan penelitian berisi kendala yang
dihadapi peneliti dalam melaksanakan penelitian.
Keterbatasan merupakan indikasi penting yang harus
dikemukakan, terutama untuk penelitian berikutnya
yang akan menggunakan penelitian tersebut sebagai
rujukan. Banyak faktor yang mungkin menyebabkan
keterbatasan penelitian diantaranya:
1) Kompleksitas masalah yang diteliti sehingga
mempengaruhi variabel yang diteliti,
2) Aspek-aspek yang terkait dengan desain penelitian,
misal: penentuan waktu, unitanalisis, setting
penelitian
3) Kelemahan dalam penentuan kerangka sampel dan
metode penentuan sampel yang tidak acak,
4) Kemungkinan kesalahan yang ditimbulkan oleh
responden dan non responden (subyek peneli-
tian/informan)
5) Variabel yang diteliti dan instrumen pengukur
yang digunakan,
6) Alat analisis yang digunakan dalam metode
pengujian data.

5.3 Saran.
Saran merupakan pertimbangan atau argumen
peneliti bagi pihak–pihak yang memanfaatkan hasil
skripsi. Disamping itu, saran dari skripsi harus
memberikan arahan dalam penelitian berikutnya,
saran merupakan jawaban atas keterbatasan
penelitian.

16 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


BAGIAN III

RINGKASAN SKRIPSI

Ringkasan skripsi merupakan intisari skripsi


yang disajikan maksimal 25 halaman dengan menggu-
nakan spasi ganda (tidak termasuk daftar pustaka dan
lampiran) yang diketik menggunakan kertas HVS 80
gram ukuran A4.Format Ringkasan skripsi meliputi
bagian awal, bagian utama dan bagian akhir.

A. Bagian Awal
Pada bagian awal Ringkasan skripsimeliputi hala-
man sampul, halaman judul, halaman persetujuan
Ringkasan skripsi, abstraksi (dalam bahasa Indonesia),
Abstract (dalam bahasa Inggris), kata pengantar, Daftar
isi, Daftar Tabel, Daftar gambar, Daftar Lampiran, dan
daftar lainnya).
1. Halaman sampul Ringkasan skripsi memuat judul
Ringkasan skripsi (sesuai judul skripsi), Ringkasan
skripsi, Pernyataan bahwa ringkasan skripsi diajukan
sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar
Sarjana Ekonomi, Nama penyusun skripsi, Nomor
Pokok Mahasiswa penyusun skripsi, logo Universitas
Islam Malang, Lembaga Universitas Islam Malang,

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 17


Fakultas Ekonomi, tempat lembaga bernaung
(Malang) serta bulan dan tahun penyelesaian
Ringkasan skripsi. Halaman sampul Ringkasan
skripsidicetak dalam kertas bufallo dengan warna
yang sama dengan warna halaman sampul skripsi.
(contoh halaman sampul Ringkasan skripsidapat dilihat
pada lampiran)
2. Halaman Judul Ringkasan skripsidibuat sama dengan
halaman sampul depan tetapi diketik dalam kertas
HVS 80 gram warna putih.
3. Halaman Persetujuan Ringkasan skripsiberisi penge-
sahan ringkasan skripsi oleh dosen pembimbing
utama, dosen pembimbing pendamping, Ketua Pro-
gram Studi dan Wakil Dekan I. Pengesahan ini baru
diberikan setelah diadakan penyempurnaan oleh
mahasiswa yang bersangkutan sesuai saran-saran
yang diberikan oleh para penguji pada saat
berlangsungnya ujian. Dalam halaman persetujuan ini
dicantumkan tanggal, bulan dan tahun pengesahan
Ringkasan skripsi, tanda tangan, nama lengkap
masing-masing dewan penguji, Wakil Dekan Idan
Ketua Program Studi.
(Contoh halaman persetujuan ringkasan skripsi dapat
dilihat pada lampiran)
4. Abstraksi memuat secara padat intisari skripsi yang
mencakup latar belakang, masalah yang diteliti,
metode yang digunakan, hasil analisis yang diperoleh,
simpulan yang dapat ditarik dan saran yang diajukan
yang dibuat antara 150 sampai 400 kata dengan spasi
tunggal dalam bahasa Indonesia.Pada akhir teks
abtraksi disajikan kata kunci.

18 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


5. Abtract memuat sama dengan Abtraksi namun
disajikan dalam Bahasa Inggris.
6. Kata Pengantar ringkasan skripsi isinya sama dengan
kata pengantar skripsi yaitu memuat ucapan terima
kasih kepada dosen pembimbing, pemberi data dan
orang-orang lain yang telah membantu secara
langsung dalam pembuatan skripsi.Tulisan KATA
PENGANTAR diketik dengan huruf kapital simetris
diatas bidang pengetikan dan tanpa tanda titik. Teks
kata pengantar diketik dengan spasi ganda. Panjang
teks tidak lebih dari dua halaman kertas ukuran A4.
Pada Akhir teks (Pojok kanan bawah) dicantumkan
Penulis tanpa menyebut nama terang
(contoh kata pengantar dapat dilihat pada lampiran)
7. Daftar Isi memuat memuat judul bab, judul sub bab,
dan judul anak sub bab yang disertai dengan nomor
halaman tempat pemuatannya di dalam teks. Semua
judul bab diketik dengan huruf kapital, sedangkan
sub bab dan anak sub bab yang hanya huruf awalnya
saja yang diketik dengan huruf kapital. Daftar isi
hendaknya menggambarkan garis besar organisasi.
(Contoh halaman daftar isi dapat dilihat pada lampiran)
8. Halaman Daftar Tabel memuat nomor tabel, judul
tabel, serta nomor halaman untuk setiap tabel, judul
tabel harus sama dengan judul tabel yang terdapat
didalam teks, judul tabel yang memerlukan lebih dari
satu baris diketik spasi tunggal. Antara judul tabel
yang satu dengan lainnya diberi jarak dua spasi.
(Contoh halaman daftar tabel dapat dilihat pada lampiran)
9. Halaman daftar gambar memuat nomor gambar,
judul gambar dan nomor halaman tempat pembuatan

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 19


dalam teks. Judul gambar yang memerlukan lebih
dari satu baris diketik spasi tunggal.
(Contoh halaman daftar gambar dilihat pada lampiran)

B. Bagian Utama/Inti
Bagian utama terdiri atas pendahuluan, kajian
pustaka, metode penelitian, hasil penelitian dan
pemba-hasan serta simpulan dan saran.

BAB I Pendahuluan
1.1 Latar Belakang Masalah
1.2 Rumusan Masalah
1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian.
BAB II Tinjauan Pustaka
2.1 Hasil Penelitian Terdahulu.
2.2 Tinjauan Teori
2.3 Kerangka Konseptual
2.4 Hipotesis Penelitian
BAB III Metode Penelitian
3.1 Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian
3.2 Populasi dan Sampel/Obyek Penelitian/Subyek
Penelitian/Populasi, Sampel, Kriteria Responden.
3.3 Definisi Operasional Variabel Penelitian.
3.4 Sumber dan Metode Pengumpulan data.
3.5 Metode Analisis Data.
BAB IV Hasil Penelitian dan Pembahasan.
(Jika Analisis Kuantitatif )
4.1 statistik diskriptif variabel penelitian
4.2 hasil pengujian statistik inferen dan pengujian
hipotesis
4.3 pembahasan hasil penelitian
(Jika Analisis Kualitatif)

20 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


4.1 diskripsi subyek penelitian
4.2analisa data dan pembahasan

BAB V Simpulan dan Saran.


5.1 Simpulan
5.2 Keterbatasan
5.3 Saran

C. Bagian Akhir
Bagian Akhir dari naskah ringkasan skripsi ini
berisi daftar pustaka dan lampiran penelitian dari
skripsi.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 21


BAGIAN IV

PUBLIKASI ILMIAH UNTUK


ARTIKEL JURNAL

A.Sistematika Artikel Jurnal


Sistematikadalam artikel yang dibuat berdasar-
kan riset yang telah dilakukan memuat beberapa bagian
sebagai berikut:
1).Bagian pertama : Judul Artikel
2) Bagian kedua : Abstrak
memuat ringkasan penelitian yang terdiri: masalah dan
tujuan penelitian, metode, temuan dan kontribusi hasil
penelitian. Abstrak disajikan diawal teks dan terdiri
antara 150 s/d 200 kata yang ditulis dalam satu
paragraph (abstrak disajikan dalam bahasa inggris jika
naskah/artikel ditulis dalam bahasa Indonesia, jika artikel
ditulis dalam bahasa inggris maka abstrak disajikan
dalam bahasa Indonesia). Dalam abstrak terdapat kata
kunci (key word) untuk memudahkan penyusunan indeks
artikel.
3) Bagian ketiga : pokok
a. Pendahuluan memuat latar belakang penelitian,
rumusan masalah, tujuan dan kontribusi penelitian.
b. Kerangka teoritis dan pengembangan hipotesis
memuat kerangka teoritis berdasarkan telaah literatur
yang menjadi landasan logis dan mengembangankan
hipotesis atau preposisidan model penelitian.

22 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


c. Metode penelitian memuat metode pengumpulan
data, pengukuran dan operasional variabel, dan
metode analisa data
d. Hasil Penelitian Pembahasan
Memuat Analisis data penelitian secarastatistik
deskriptif maupun induktif serta hasil temuan
penelitidan pembuk-tian hipotesis serta Implikasi dan
keterbatasan yang memuat implikasi hasil temuan
dan keterbatasan penelitian
e. Simpulan dan saran memuat kesimpulan hasil temuan
pene-liti dan keterbatasan serta saran-saran yang
diberikan pene-liti terhadap penelitian dimasa akan
datang.
f. Daftar pustaka memuat sumber-sumber yang dikutip
dalam penulisan artikel. Sumber yang dimuat hanya
yang diacu dalam penelitian yang bersangkutan.

B. Format Penulisan:
1) Artikel diketik dengan jarak baris 1,0 spasi pada
kertas A 4 (8,5” x 11”). Kutipan langsung yang
panjang (lebih dari tiga setengah baris) diketik dengan
jarak baris satu dengan indent style (bentuk berinden)
2) Panjang artikel antara dari 10 sampai 15 halaman A4.
3) Margin atas, bawah, kiri dan kanan sekurang-
kurangnya 1 inci
4) Halaman cover setidaknya menyebutkan judul artikel
dan identitas penulis
5) Tabel dan gambar harus diberi judul dan keterangan
yang jelas serta diberi nomor urut halaman
6) Kepustakaan yang diacu menggunakan sistem nama,
tahun yang mengacu pada daftar acuan. Jika
dipandang perlu penulis dapat mencantumkan
halaman karya acuan.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 23


C. Contoh Penulisan Kutipan:
1) Satu sumber kutipan dengan satu penulis: (Malhotra,
1996), jika disertai nomor halaman: (Malhotra, 1996:
55)
2) Satu sumber kutipan dengan dua penulis: (Shapiro
dan Balbirer, 2000).
3) Satu sumber kutipan dengan lebih dari dua penulis:
(Parasuraman et al, 1985 atau Parasuraman dkk, 1985)
4) Dua sumber kutipan dengan penulis yang berbeda:
(Hair, 1992; Umar, 1997)
5) Dua sumber kutipan dengan penulis yang sama:
(Myer and Adam, 2002a, 2003b)
6) Sumber kutipan berasal dari institusi menyebutkan
akronim instutusi yang bersangkutan; (IKPI, 2011)
7) Daftar referensi hanya memuat sumber yang diacu
serta disusun alfabetis sesuai dengan nama penulis
atau nama institusi. Adapun urutan susunan setiap
referensi sebagai berikut: nama penulis, tahun
publikasi, judul buku teks atau jurnal, nama jurnal
atau penerbit, nomor halaman.

D. Contoh Penulisan Daftar Pustaka:


Duffie, Darrell, and Ke Wang. 2007. “Multi-Period
Corporate Failure Prediction with Stochastic
Covariates”. Journal of Financial Economics.
Vol. 83, 635-665.

Evanthi, Ayuda. 2008. “Prediksi Default Risk Obligasi


Korporasi di Bursa Efek Surabaya Periode tahun
2002-2005”. Fakultas Ekonomi Universitas
Airlangga.
Lee, Suk Hun and Urrutia, Jorge L. 1996. “Analysis
and Prediction of Insolvency in the Property-

24 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Liability Insurance Industry: A Comparison of
Logit and Hazzard Models”. Journal Risk and
Insurance. Vol. 63, No.1, 121-130.

Mayo, Herbert R., 2003. “Investment; An Introduction.


Seventh Edition. USA: South Western.

Melicher, Ronald W., and Edgar A Norton. 2003.


“Finance: Introduction to Intitusionsm Invest-
ment and Management”. Eleventh Edition. USA:
John Willey and Sons, Inc.

Ohlson, James A., 1980. “Financial Ratios and the


ProbabilisticPrediction of Bankruptcy”. Journal
of Accounting Research 18. 109-131.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 25


BAGIAN V

TATA CARA PENULISAN

Teknik pengetikan skripsi mencakup: jenis, uku-


ran dan model huruf (font) skripsi, jarak pengetikan
skripsi serta penomoran skripsi yang dilakukan dengan
memperlihatkan tata cara sebagai berikut:

A. Jenis, Ukuran Dan Model Huruf (font) Skripsi


1) Jenis Huruf skripsi
Dalam pengetikan karya ilmiah skripsi seyogyanya
diketik dengan komputer menggunakan program
Microsoft Office dengan jenis huruf Times New Roman.
2) Ukuran huruf dalam pengetikan skripsi menurut
aturan sebagai berikut:
a) Judul bab, judul sub bab, teks induk, judul tabel, judul
gambar, abstrak, lampiran, daftar pustaka menggu-
nakan ukuran huruf 12 poin
b) Kutipan blok, abstrak makalah dan artikel, catatan
kaki, indeks, header, footer menggunakan ukuran
huruf 10 poin.
3) Style Huruf (Font Style) dalam pengetikan skripsi
sebagai berikut:
a) Teks induk, abstrak, kata kunci, tabel, gambar, bagan,
catatan dan lampiran menggunakan font style normal.
b) Bahasa asing, bahasa daerah maupun istilah belum
lazim, bagian penting, judul sub bab, judul buku,

26 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


jurnal, majalah dan surat kabar yang diketik dalam
daftar pustaka menggunakan font style miring (italic).
c) Judul bab, judul sub bab menggunakan font style tebal
(bold).

B. Jarak Pengetikan Skripsi.


1) Skripsi diketik dengan jarak spasi 2 (ganda),
2) Keterangan gambar, grafik, lampiran, tabel dan daftar
rujukan diketik dengan spasi tunggal.
3) Jarak judul bab dicetak turun 4 spasi dari garis tepi
atas bidang ketikan.
4) Jarak akhir judul bab dan awal teks spasi 4.
5) Jarak akhir teks dengan sub judul 3 spasi
6) Jarak antara subjudul dengan awal teks 2 spasi.
7) Jarak antara paragraph dan antara baris 2 spasi.
8) Jarak bahan pustaka dengan bahan pustaka lain
menggu-nakan spasi 2.

C. Penomoran Skripsi:
1) Bagian awal skripsi (Halaman Judul, Daftar Riwayat
Hidup, Halaman Persetujuan Skripsi, Halaman
Pernyataan Keaslian skripsi, Abstraksi, Abstract, Kata
Pengantar, Daftar Isi, Daftar Tabel, Daftar Gambar,
Daftar Lampiran, Daftar Lainnya (jika ada) diberi
nomor halaman angka romawi kecil yang
ditempatkan pada bagian tengah bawah halaman.
Adapun angka romawi kecil yaitu i, ii, iii, iv, v, vi dan
seterusnya.
2) Bagian inti atau badan skripsi (Bab I, Bab II dan
seterusnya) dan bagian akhir skripsi (daftar pustaka
dan daftar lampiran) diberi nomor halaman dengan
menggunakan angka arab yaitu 1,2,3 dan seterusnya
yang diketik pada kanan atas.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 27


3) Nomor halaman yang terletak pada Bab baru halaman
awal dikosongkan.

D. Teknik Penulisan Tabel


Tabel sebaiknya sederhana dan dipusatkan pada
beberapa ide dan hubunganya secara efektif. Jika tabel
terlalu besar (lebih dari setengah halaman) maka
diletakkan pada halaman tersendiri. Jika tabelbesarnya
setengah halaman, maka cukup diintegrasikan dalam
teks/uraian skripsi.
Cara penulisan tabel:
a. Tabel harus diberi identitas (nomor dan nama tabel)
yang ditempatkan diatas tabel.
b. Tabel yang besarnya lebih dari satu halaman, maka
bagian kepala tabel dan teksnya harus diulang
penulisannya pada halaman berikutnya. Akhir tabel
pada halaman pertama tidak perlu diberi garis
horizontal, namun pada halaman selanjutnya diberi
tulisan Lanjutan Tabel… pada tepikiri dengan jarak 3
spasidari garis horizontal teratas.
c. Kata ”Tabel“ ditulis dengan menggunakan huruf
kapital pada huruf pertama, diikuti dengan nomor
dan judul tabel. Penulisan nomor tabel disesuaikan
dengan urutan letak tabel dengan menggunakan
angka Arab yang menunjukkan bab tempat tabel dan
nomor urutannnya dalam bab bersangkutan (untuk
setiap bab dimulai dari nomor urut 1). Contoh Tabel
3.2 (menunjukkan tabel berada pada Bab 3 dengan
nomor urutan 2)
d. Judul tabel tanpa diakhiri titik
e. Judul tabel ditempatkan rata kiri

28 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


f. Judul tabel lebih dari satu baris, maka baris kedua dan
seterusnya ditulis sejajar dengan huruf awal judul
dengan jarak spasi 1.
Contoh penulisan tabel sebagai berikut :
Tabel 5.1 Contoh Hasil Pengujian Kualitas Data
No Variabel Croncbach Alpha Kaiser MSA
1 Perlakuan 0,80 0,79
2 Kesempatan 0,87 0,67
3 Penerimaan 0,78 0,89
Sumber data: Data Penelitian, 20XX

E. Teknik Penyajian Gambar


Gambar dalam skripsi merupakan penyajian data
dalam bentuk visual agar dapat dengan mudah
dipahami yang menekankan hubungan tertentu yang
signifikan. Gambar juga dapat menyajikan data statistik
dalam bentuk grafik. Cara penyajian gambar:
a. Jika besar gambar lebih dari setengah halaman, maka
diletakkan pada halaman tersendiri.
b. Gambar harus sederhana, jelas serta mudah dipahami.
c. Judul gambar ditempatkan pada bagian bawah
gambar dengan pengetikan kata “Gambar” pada
huruf pertama menggunakan huruf kapital dikuti
nomor dan judul gambar. Penulisan nomor gambar
disesuaikan dengan letak gambar menggunakan
angka Arab yang menunjukkan bab tempat gambar
dan nomor urutannya dalam bab bersangkutan
(untuk setiap bab dimulai dengan nomor urut 1).
Contoh Gambar 5.1 (menunjukkan gambar berada Bab
5 dengan nomor 1).
d. Judul gambar tanpa diakhiri titik
e. Judul gambar ditempatkan rata kiri

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 29


f. Judul gambar lebih dari satu baris, maka baris kedua
dan seterusnya ditulis sejajar dengan huruf awal judul
dengan jarak spasi 1.

Contoh Gambar.

Size
Perusahaan

Mandatory
Status Disclosure
Perusahaan

Sektor
Industri
Gambar

5.1 Kerangka Konseptual

30 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


BAGIAN VI

TEKNIK PENULISAN KUTIPAN

Teknik penulisan kutipan mencakup hal tersebut


dibawah ini :
A. Teknik Penulisan Kutipan Langsung
Kutipan langsung merupakan kutipan yang sama
persis dengan aslinya dan harus diiringi terjemahan
dalam bahasa Indonesia. Kutipan langsung digunakan
dalam hal: kebutuhan menunjukkan otoritas, keaslian
karena keunikannya dan keper-luan mengutip dengan
teliti. Adapun ketentuan adanya peng-gunaan kutipan
langsung adalah : harus sependek mungkin, sebelum
kutipan langsung diperlukan pengantar atau penje-lasan
agar kontinuitas uraian tesis tidak terganggu dan peng-
gunaan nama terkutip (biasanya nama keluarga terkutip
tanpa gelar).
Cara penulisan kutipan langsung dapat dibedakan
dalam dua macam yaitu:
1) Kutipan Pendek yaitu kutipan yang panjangnya
kurang dari 40 kata atau 4 baris maka kutipan
langsung tersebut supaya dimasukkan dalam uraian
skripsi dan ditulis diantara tanda kutip (“……”).
Sumber kutipan ditulis pada bagian awal atau akhir
kutipan. Sumber kutipan diketik dengan keten-tuan:
1) nama pengarang (cukup menggunaan nama keluar-

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 31


ga/nama belakang, 2) tahun terbit sumber kutipan, 3)
nomor halaman sumber kutipan.

Contoh:
a) Jika nama penulis disebut dalam teks secara
terpadu.
Sim & Killough (1998:124) menyimpulkan “adanya
pengaruh interaktif antara praktek pemanu-
fakturan (TQM) terhadap kinerja dengan desain
sistem akuntansi Manajemen”.
b) Jika nama penulis disebut bersama dengan tahun
penerbitan dan nomor halaman.
Kesimpulan dari penelitian tersebut adalah
”adanya pengaruh interaktif antara praktek pema-
nufakturan (TQM) terhadap kinerja dengan desain
sistem Akuntansi Manajemen” (Sim & Killough,
1998:124).
c) Jika ada tanda kutip dalam kutipan maka diguna-
kan tanda kutip tunggal (‘………..’)
Kesimpulan dari penelitian tersebut adalah “
Manajer yang memiliki ‘Locus of Control internal’
lebih menyadari pentingnya informasi yang rele-
van dalam menghadapi situasi lingkungan yang
tidak pasti”(Lefcourt, 1982).
2) Kutipan Panjang yaitu kutipan yang panjangnya lebih
dari 40 kata atau lebih dari 4 baris. Penulisan kutipan
panjang sebagai berikut: 1) Ditulis tanpa tanda kutip
secara terpisah dari uraian skripsi, 2) Pengetikan
menggunakan spasi tunggal, 3) Jarak spasi vertikal
antar baris pertama kutipan dengan teks skripsi
sebelumnya dan jarak spasi vertikal antara baris
kutipan terakhir dengan baris teks skripsi selanjutnya
adalah 3 spasi tunggal. 4) Ukuran huruf besarnya 10

32 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


poin.5) Sumber kutipan, tahun dan nomor halaman
sumber kutipan harus ditunjukkan sebagaimana
layaknya kutipan pendek. 6) Margin kiri dan kanan
kutipan langsung ditambah ½ inci.
3) Kutipanyang Sebagian Dihilangkan
Jika terdapat bagian kutipan yang dihilangkan, maka
penghilangannya menggunakan tiga buah titik yang
berspasi (…) Berkaitan dengan hal yang dihilangkan
adalah bagian akhir sebuah kalimat, maka untuk
menunjukkan titik akhir kalimat diperlukan satu titik
tambahan.

B. Teknik Penulisan Kutipan Tidak Langsung.


Kutipan tidak langsung merupakan kutipan yang
dituliskan secara tidak langsung atau dikemukakan
dengan bahasa penulis sendiri artinya penulis skripsi
menggunakan tulisan pihak lain tetapi dikemukakan
dengan bahasa penulis sendiri.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 33


BAGIAN VII

PROSEDUR PEMROGRAMAN
SKRIPSI

Skripsi merupakan karya tulis mahasiswa sebagai


hasil penelitian yang dilaksanakan untuk memenuhii
sebagian persyaratan penyelesaian pendidikan program
Sarjana Strata satu (S-1). Penyusunan skripsi di Fakultas
Ekonomi Unisma ini ditujukan untuk membahas
permasalahan dibidang ekonomi khususnya bidang
manajemen dan akuntansi dengan menggunakan kaidah-
kaidah penulisan yang berlaku sebagai persyaratan
pendidikan program strata satu dengan dibawah
bimbingan dosen pembimbing. Pada dasarnya skripsi
dilaksanakan dengan tujuan agar mahasiswa mampu
menyusun dan menulis karya ilmiah sesuai dengan
bidang ilmu dan membantu mahasiswa dalam
mengaplikasikan ilmu pengetahuan yang telah dipero-
lehnya untuk dituangkan dalam menganalisis permasa-
lahan–permasalahan berkaitan dengan pengem-bangan
berkaitan dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi. Pedoman dan penduan menyusun usulan
penelitian dan skripsi diatur secara teknis dalam buku
Panduan Usulan Penelitian dan Skripsi yang berlaku di
Fakultas Ekonomi Unisma.

34 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


A. Persyaratan Penyusunan Skripsi
Tabel 7.1 Persyaratan Penyusunan Skripsi
Program S-1 Program Studi Akuntansi & Manajemen
Fakultas Ekonomi Unisma

Program Program
Keterangan Studi S-1 Studi S-1
Akuntansi Manajemen
Terdaftar sebagai
mahasiswa aktif dan telah
√ √
memprogram mata kuliah
Skripsi di KRS.
Sedang/Telah menempuh
139 SKS dan memprogram √ √
semua mata kuliah teori
Sedang/Telah Menempuh
√ √
KKN
IPK Minimal 2,00 √ √
Nilai D maksimal 20%,
kecuali mata kuliah Agama
√ √
islam dan Filsafat pancasila
minimal harus C
Tidak ada Nilai E √ √
Telah Menempuh Mata
Kuliah Metodologi √ √
Penelitian
Telah menempuh mata
- √
kuliah konsentrasi
Telah Lulus mata kuliah
Seminar Metodologi
- √
Penelitian (Seminar
konsentrasi)

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 35


B. Sistem Dan Prosedur Pengajuan Penyusunan
Skripsi Program Studi Akuntansi

Sistem dan Prosedur Pengajuan Penyusunan Skripsi di


Program Studi Akuntansi
a. Mengajukan Surat Permohonan Skripsi (SPS) kepada
Dekan Cq. Ketua Program Studi (lihat lampiran 2)
yang berisi minimal 5 Topik/judul usulan skripsi, dan
dilampiri:
1) Kerangka/Outline masing-masing judul skripsi.
2) Fotocopy transkrip akademik
3) Fotocopy KRS yang menunjukkan pemrograman
skripsi
4) Sertifikat KKN.
b. Topik/judul usulan Skripsi beserta Outline dinilai
kelayakannya oleh Tim Penilai judul skripsi. Hasil
Penilaian tim berupa judul/topik skripsi:
1) Ditolak, jika judul/topik skripsi beserta outlinenya
ditolak maka mahasiswa harus mengajukan
kembali judul/topik baru dan mengikuti prosedur
sebgaimana poin (a).
2) Memerlukan Perbaikan, jika judul /topik skripsi
beserta outlinenya perlu diper-baiki, maka
mahasiswa harus memperbaiki dan mengahadap
Tim Penilai yang di-tunjuk untuk konsultasi
perbaikan. Selanjutnya Topik/judul skripsi beserta
outline diajukan kembali kepada Tim Penilai untuk
memperoleh persetujuan.
3) Diterima, jika judul/topik skripsi beserta
outlinenya diterima atas dasar re-komendasi Tim
Penilai Ketua Program Studi akan menunjuk Dosen
Pembimbing skripsi yang terdiri atas Dosen
Pembimbing utama dan Dosen Pembimbing Pen-

36 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


damping untuk diminta kesediaan membimbing
dengan menerbitkan surat kepembimbingan yang
dilampiri surat kesedian membimbing. Atas dasar
kesedian masing-masing dosen pembimbing, maka
Ketua Program Studi menerbitkan tanda Perse-
tujuan Skripsi sebanyak rangkap 5 (lima). Tanda
Persetujuan Skripsi diberikan kepada:
a) Mahasiswa (dengan menunjukkan bukti pemba-
yaran skripsi) sebanyak 1 lembar
b) Dekan , sebanyak 3 lembar.
c) Arsip Program Studi
c. Berdasarkan TPS (tanda persetujuan skripsi) dari
ketua Program Studi masing-masing, Dekan mem-
buat Surat Tugas berkaitan dengan kepem-
bimbingan Skripsi yang akan diberikan kepada
Dosen Pembimbing Utama dan Pendamping,
masing-masing dilampiri Tanda Persetujuan Skripsi.
d. Mahasiswa menghadap dosen pembimbing Utama
dan Pendamping dengan mem-bawa Tanda perse-
tujuan Skripsi dan Ouline skripsi, selanjutnya
dilakukan proses bimbingan skripsi.
e. Mahasiswa dalam proses bimbingan meminta Surat
Ijin Penelitian dan Kartu Bimbingan kepada
Sekretaris Program Studi Akuntansi.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 37


Prosedur Pengajuan Skripsi Jurusan Akuntansi
1) Telah menempuh 135 SKS & memprogram seluruh matakuliah
teori
M 2) Sedang/telah menempuh KKN
A 3) IP minimal 2,00
H 4) Maksimal nilai D 20% kecuali Pend Pancasila &
A Kewarganegaraan dan Agama Islam minimal bernilai C
S 5) Tidak ada nilai E
I 6) Skripsi diprogram di KRS
S 7) Telah menempuh Pendalaman Agama Islam & Etika
W Pengembangan Diri
A 8) Telah melakukan program magang
9) Telah Lulus TOEFL

1) Mengajukan surat permohonan skripsi kepada Dekan c.q. Ka Prodi Akuntansi


dilengkapi dengan Kerangka/Outline masing-masing judul skripsi dan jurnal.
2) Fotocopy transkrip akademik
3) Fotocopy KRS yang menunjukkan pemrograman skripsi
4) Sertifikat Studi Lapang dan KKN.

Tim penilai Topik/Judul skripsi menilai Topik/Judul dengan hasil :


a) Ditolak
b) Perbaikan
c) Diterima

Ka. Prodi menentukan pembimbing skripsi sesuai dengan topic skripsi terdiri dari
Dosen Pembimbing Utama dan Dosen Pembimbing Pendamping dengan
menerbitkan Surat Kepembimbingan Skripsi (SKS) dilampiri surat kesediaan
membimbing

 Dosen Pembimbing menyatakan bersedia


 Ka.Prodi. Menerbitkan Tanda Persetujuan Skripsi (TPS) diberikan di Dosen
Pembimbing, Dekan dan Arsip

Dekan berdasarkan Tanda


Bimbingan skripsi Persetujuan Skripsi menerbitkan
berjalan Surat Tugas berkaitan dengan
kepentingan skripsi

38 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


C. Sistem Dan Prosedur Pengajuan Penyusunan
Skripsi di Program Studi Manajemen
a. Mengajukan Surat Permohonan Skripsi (SPS) kepada
Dekan Cq. Ketua Program Studi (lihat lampiran 3) yang
berisi minimal 5 Topik/judul usulan skripsi berkaitan
dengan konsentrasi yang diminati mahasiswa, dan
dilampiri:
1. Kerangka/Outline masing-masing judul/topik skripsi.
2. Fotocopy transkrip akademik
3. Fotocopy KRS yang menunjukkan pemrograman
skripsi
4. Sertifikat KKN./menunjukkan pemrograman KKN
diKRS.
b. Topik/judul usulan Skripsi beserta Outline dinilai
kelayakannya oleh Tim Penilai judul skripsi.
Hasil Penilaian tim berupa judul/topik skripsi:
1) Ditolak, jika judul/topik skripsi beserta outlinenya
ditolak maka mahasiswaharusmengajukankembali
judul/topik baru dan mengikuti prosedur sebagai-
mana poin (a).
2) Memerlukan Perbaikan, jika judul /topik skripsi
beserta outlinenya perlu diperbaiki, maka mahasiswa
harus memperbaiki dan mengahadap Tim Penilai
yang ditunjuk untuk konsultasi perbaikan.
Selanjutnya Topik/judul skripsi beserta outline
diajukan kembali kepada Tim Penilai untuk mempe-
roleh persetujuan.
3) Diterima, jika judul/topik skripsi beserta outlinenya
diterima atas dasar rekomendasi Tim Penilai Ketua
Program Studi akan menunjuk Dosen pembimbing
skripsi yang terdiri atas Dosen Pembimbing utama
dan Dosen Pembimbing Pendamping untuk diminta

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 39


kesediaan membimbing dengan menerbitkan surat
kepembimbingan yang dilampiri surat kesedian
membimbing. Atas dasar kesedian masing-masing
dosen pembimbing, maka Ketua Program Studi
menerbitkan tanda Persetujuan Skripsi sebanyak
rangkap 5 (lima). Tanda Persetujuan Skripsi diberikan
kepada:
a) Mahasiswa (dengan menunjukkan bukti pemba-
yaran skripsi) sebanyak 1 lembar
b) Dekan, sebanyak 3 lembar.
c) Arsip Program Studi
c. Berdasarkan TPS (tanda persetujuan skripsi) dari
ketua Program Studi masing-masing, Dekan
membuat Surat Tugas berkaitan dengan kepembim-
bingan Skripsi yang akan diberikan kepada Dosen
Pembimbing Utama dan Pendamping, masing-
masing dilampiri Tanda Persetujuan Skripsi.
d. Mahasiswa menghadap dosen pembimbing Utama
dan Pendamping dengan mem-bawa Tanda
persetujuan Skripsi dan Ouline skripsi, selanjutnya
dilakukan proses bimbingan skripsi.
e. Mahasiswa dalam proses bimbingan meminta Surat
Ijin Penelitian dan Kartu Bimbingan kepada
Sekretaris Program Studi Akuntansi.

40 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Prosedur Pengajuan Skripsi Jurusan Manajemen

1) Telah menempuh 135 SKS & memprogram seluruh matakuliah


teori
M 2) Sedang/telah menempuh KKN
A 3) IP minimal 2,00
H 4) Maksimal nilai D 20% kecuali Pend Pancasila & Kewarganegaraan
A dan Agama Islam minimal bernilai C
S 5) Tidak ada nilai E
I 6) Skripsi diprogram di KRS
S 7) Telah menempuh Pendalaman Agama Islam & Etika
W Pengembangan Diri
A 8) Telah melakukan program magang
9) Telah Lulus TOEFL

1) Mengajukan surat permohonan skripsi kepada Dekan c.q. Ka Prodi Akuntansi


dilengkapi dengan Kerangka/Outline masing-masing judul skripsi dan jurnal.
2) Fotocopy transkrip akademik
3) Fotocopy KRS yang menunjukkan pemrograman skripsi
4) Sertifikat Studi Lapang dan KKN.

Tim penilai Topik/Judul skripsi menilai Topik/Judul dengan hasil :


a. Ditolak
b. Perbaikan
c. Diterima

Ka. Prodi menentukan pembimbing skripsi sesuai dengan topic skripsi terdiri dari
Dosen Pembimbing Utama dan Dosen Pembimbing Pendamping dengan
menerbitkan Surat Kepembimbingan Skripsi (SKS) dilampiri surat kesediaan
membimbing

 Dosen Pembimbing menyatakan bersedia


 Ka.Prodi. Menerbitkan Tanda Persetujuan Skripsi (TPS) diberikan di Dosen
Pembimbing, Dekan dan Arsip

Dekan berdasarkan Tanda


Bimbingan skripsi Persetujuan Skripsi menerbitkan
berjalan Surat Tugas berkaitan dengan
kepentingan skripsi
Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 41
D. Sistem Dan Prosedur Seminar Proposal Pada
Program Strata Satu Program Studi Manajamen
Dan Akuntansi.
Proposal skripsi merupakan usulan penelitian yang
terdiri dari Bab I, II, dan III skripsi. Apabila dalam proses
kepembimbingan skripsi, mahasiswa telah menyelesai-
kan usulan penelitian dan mendapat persetujuan dari
dosen pembimbing utama dan pendamping maka berhak
untuk menjalankan seminar proposal (ketentuan ini ber-
laku bagi mahasiswa angkatan 2000 dan seterusnya).
Adapun ketentuan untuk seminar proposal
penelitian adalah sebagai berikut:
Apabila mahasiswa telah menyelesaikan proposal
penelitian dalam proses kepem-bimbingan skripsi, maka
mahasiswa mengajukan seminar proposal penelitian
dengan membuat ajuan seminar proposal (lihat lampiran
19), dan dilengkapi dengan:
1) Proposal telah disetujui dan ditandatangani oleh
Dosen Pembimbing Utama dan Dosen Pendamping.
2) Bukti her regristrasi pada tahun akademik
bersangkutan.
3) Transkrip akademik .
4) Menunjukkan bukti telah mengikuti seminar proposal
minimal 10 kali proposal dan 5 kali kegiatan seminar
(regional/nasional). Hal ini dapat dibuktikan dengan
menunjukkan kartu seminar proposal/hasil penelitian
dan sertifikat tanda parti-sipasi seminar pada tingkat
regional dan nasional.
5) Ketentuan mengikuti seminar 80% sesuai dengan
program studi dan 20% program studi lain yang ada
di Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang.
6) Jumlah peserta seminar 15- 40 orang.

42 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Jika persyaratan diatas telah terpenuhi, maka Ketua
Program Studi membuat un-dangan seminar proposal
kepada dosen pembimbing utama dan pendamping
beserta mahasiswa. Selanjutnya pada saat seminar
proposal dilaksanakan sekretaris Program Studi
memberikan berita acara beserta daftar hadir seminar
proposal yang diberikan kepada Dosen Pembimbing
Utama dan Dosen Pembimbing Pendamping.

E. Tata Tertib Seminar Proposal:


Tata tertib Seminar Proposal Penelitian adalah
sebagai berikut :
a. Hadir 30 menit sebelum acara seminar Proposal
dilaksanakan
b. Berpakaian rapi untuk perempuan mengenakan
kemeja putih polos lengan panjang, rok hitam diba-
wah lutut dan dasi hitam (kecuali bagi yang berjilbab
tidak perlu mengenakan dasi). Bagi mahasiswa laki-
laki memakai kemeja putih polos lengan panjang,
celana panjang warna hitam dan berdasi.
c. Membawa kertas transparan atau file untuk presentasi
(Microsoft power point)
d. Membagikan proposal penelitian kepada audien.
e. Bersikap sopan dalam menjawab pertanyaan audien
maupun dosen pembimbing.
f. Dilarang merokok dalam ruang seminar penelitian.
g. Mematikan alat komunikasi.
h. Jika Terbukti pada saat seminar proposal penelitian
mahasiswa yang bersangkutan melakukan plagiat
dalam penelitiannya maka dosen pembimbing berhak
untuk menggugurkan proposal penelitiannya.
Sehingga mahasiswa yang bersangkutan harus
mengajukan judul/topik yang baru.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 43


F. Penilaian Seminar Proposal Penelitian:
Penilaian Seminar Proposal Penelitian terdiri dari
beberapa komponen yaitu: Materi proposal penelitian
yang diseminarkan, Cara penyajian Pemrasaran,
Persiapan pemrasaran, diskusi Pemrasaran dan Pengua-
saan materi pemrasaran yang dinyatakan dalam satuan
angka maupun huruf oleh dosen pembimbing utama dan
dosen pembimbing pendamping.

G. Batas Waktu Penyusunan Skripsi


Skripsi disusun dalam waktu satu semester. Jika
belum selesai dalam batas waktu yang telah ditentukan
maka prosedur yang harus dilakukan adalah:
Wajib Mengajukan permohonan perpanjangan skripsi
dengan persetujuan dosen pem-bimbing skripsi kepada
ketua Program Studi dan mengisi KRS semester berjalan
dengan mata kuliah skripsi. Perpanjangan diberikan
maksimum dua semester, jika dalam dua semester belum
selesai maka, wajib untuk mengajukan judul baru
kepada ketua Program Studi masing-masing.

H. Sistem Dan Prosedur Ujian Skripsi/Sidang Skripsi


Ujian Skripsi/sidang Skripsi merupakan ujian akhir
bagi mahsiswa program Strata satu dengan materi ujian
mempertahankan skripsi/karya tulis dan materi
perkuliahan secara umum. Ujian skripsi/sidang skripsi
dilaksanakan setelah penyusunan skripsi diselesaikan
dengan mendapat persetujuan dosen pembimbing utama
dan pendam-ping mahasiswa dapat mengajukan
permohonan ujian skripsi. Ujian skripsi dapat dilakukan
terjadwal sesuai dengan ketentuan program studi
masing-masing.

44 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


a. Persyaratan Ujian/sidang bagi mahasiswa yang telah
menyelesaikan skripsi untuk me-ngumpulkan kepada
sekretaris Program Studi masing-masing :
1) Foto Copy KRS (KRU) bagi yang masih
menempuh mata kuliah pada semester saat ujian.
2) Draf skripsi 3 exemplar yang telah mendapatkan
persetujuan/ditandatangani Dosen Pembimbing
Utama dan Dosen Pembimbing Pendamping
dimasukkan kedalam map plastik warna kuning
untuk program studi manajemen dan warna
putih untuk program studi akuntansi (Per
exemplar dan di klip).
3) Berita acara ujian skripsi 4 lembar(disediakan
program studi masing-masing)
4) Menyerahkan surat pernyataan kelengkapan
persya-ratan ujian skripsi yang menunjukkan
bahwa berkas telah lengkap dan nilai yang
tercantum dalam transkrip akademik telah benar
dan ditandatangani mahasiswa yang bersang-
kutan dan Ketua Program Studi.
5) Foto hitam putih (Jas Almamater) 4 x 6 = 5 lembar
dan 3 x 4 = 4 lembar, foto berwarna 3 x 2 = 2
lembar
6) Kartu bimbingan yang telah disetujui dosen
pembimbing Utama, dosen pembimbing
pendamping dan Ketua Program Studi masing-
masing.
7) Transkrip akademik yang menunjukkan telah
menempuh 148 sks
8) Fotocopy ijazah SMU yang telah dilegalisir
sebanyak 2 lembar
9) Bukti pembayaran ujian skripsi telah lunas.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 45


10) Ringkasan Skripsi (abstraksi skripsi) yang dijilid
dan telah ditanda tangani oleh dosen
pembimbing I dan dosen pembimbing II serta
diketahui oleh ketua program studi dan wakil
dekan I sebanyak 1 eksemplar.
11) Menyerahkan Kartu Herregistrasi asli semester
yang bersangkutan
12) Stop map 2 buah : Warna Kuning untuk Program
Studi Akuntansi dan Warna Hijau untuk Program
Studi Manajemen
13) Biodata alumni peserta ujian
14) Berita acara seminar proposal penelitian
(disediakan masing-masing program studi)
15) Daftar Hadir Seminar Proposal penelitian.
16) Sertifikat telah menempuh mata kuliah Etika
Pengembangan Diri
17) Kartu seminar proposal penelitian yang menun-
jukkan bukti keikutsertaan mahasiswa pada
penyelenggaran seminar proposal penelitian
mahasiswa lainnya
18) Telah menempuh Ujian Pendalaman Agama
b. Tata Tertib Ujian Skripsi/Sidang Skripsi Program
Strata Satu Program Studi Manajemen dan Akuntansi
1) Harus hadir 30 menit sebelum ujian berlangsung.
2) Pakaian untuk laki-laki: kemeja putih polos lengan
panjang, celana panjang warna hitam, dasi hitam
dan memakai jas almamater.
Pakaian untuk perempuan: kemeja putih polos
lengan panjang, rok hitam dibawah lutut, dasi
hitam dan memakai jas almamater (bagi yang
berjilbab menyesuaikan).

46 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


3) Membawa transparan/ disket file presentasi yang
berisi materi skripsi yang akan dipresentasikan
(Microsoft power poin)
4) Bersikap sopan dalam menjawab pertanyaan
dewan penguji.
5) Dilarang merokok/makan/minum di ruang sidang.
6) Menonaktifkan HP/alat komunikasi lainnya yang
mengganggu proses ujian skripsi.
7) Menerima keputusan dewan penguji secara
mutlak.
c. Penilaian dan kelulusan ujian skripsi Program Strata
Satu Program Studi Manajemen dan akuntansi
Ketentuan penilaian ujian skripsi/sidang skripsi
Program Strata Satu Program Studi Manajemen dan
Akuntansi meliputi:
1) Tim penguji terdiri dari 3 orang yaitu: Dosen
pembimbing utama, pendamping dan Penguji
Netral.
2) Komponen penilaian ujian/sidang skripsi
meliputi:
a) Materi Skripsi + Penulisan Skripsi = 40%
b) Penguasaan Materi + Penyajian Materi = 30%
c) Seminar Proposal = 20%
d) Ujian Komprehensif = 10% (materi ujian
kompre-hensif meliputi materi lain yang
berkaitan dengan topik skripsi dan disesuaikan
dengan masing-masing program studi)
3) Penetapan Konversi Nilai
Selanjutnya nilai skripsi dapat ditetapkan
berdasarkan konversi sbb:

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 47


Tabel 7.2 Nilai Konversi Skripsi
Nilai Nilai Yudisium
Keterangan
Terbobot Akhir (kesimpulan)
Sangat
80 – 100 A
Memuaskan Lulus
70 – 79 B Memuaskan
Cukup
55 – 69 C
Memuaskan
Kurang
50 – 54 D
Memuaskan
Tidak Lulus
Tidak
0 – 49 E
Memuaskan

4) Kelulusan
Hasil Ujian Skripsi akan ditetapkan dalam bentuk
antara lain :
a) Lulus
(1) Lulus Tanpa Revisi (presentasi dan materi
skripsi memuaskan)
(2) Lulus Dengan Revisi (karena penulisan skripsi
kurang cukup)
Naskah dikembalikan kepada mahasiswa
untuk diperbaiki, dibawah bim-bingan Tim
penguji yang terdiri dari 3 orang yaitu Dosen
Pembimbing utama, Dosen pembimbing
Pendamping dan Penguji Netral. Setelah proses
revisi telah dilakukan dan tim penguji
menandatangani lembar persetujuan revisi skripsi
yang menyatakan bahwa mahasiswa berhak
mengikuti yudisium nilai skripsi. Selanjutnya
mahasiswa menyerahkan lembar persetujuan
revisi pada program studi.

48 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


b) Tidak lulus
(1) Tidak Lulus tetapi boleh memperbaiki skripsi
(karena materi penulisan kurang memadai)
Naskah dikembalikan ke mahasiswa untuk
diperbaiki, dibawah pengawasan dosen pembim-
bing. Setelah dinilai cukup diperbaiki, mahasiswa
dapat diajukan lagi untuk diuji.
(2) Tidak Lulus, tanpa memperbaiki skripsi (karena
hanya presentasi skripsi kurang memadai)
Mahasiswa harus memperdalam penguasaan
materi skripsi, agar dapat mempresentasikannya
dengan cukup baik, dibawah pengawasan dosen
pembimbing. Setelah dinilai cukup mahasiswa
dapat diajukan lagi untuk diuji.
Apabila mahasiswa mengulang ujian skripsi maka
harus membayar biaya administrasi ujian dan
maksimum maju ujian 3 kali. Jika sampai dengan 3
kali masih belum lulus dan harus ganti judul serta
membayar biaya skripsi penuh.
d. Yudisum Nilai Ujian Skripsi/Sidang skripsi
Yudisum nilai ujian skripsi akan dilaksanakan oleh
program studi masing-masing dengan ketentuan
sebagai berikut:
1) Mahasiswa menyerahkan lembar Persetujuan
Revisi Skripsi (Bagi yang mendapatkan Revisi
skripsi) yang telah ditandatangani dan disetujui
Tim penguji.
2) Menyerahkan CD yang berisi Ringkasan skripsi
dan Skripsi 1 buah ( telah melalui proses revisi bagi
yang direvisi)
3) Menyerahkan Ringkasan skripsi yang telah dijilid
warna kuning dan telah melalui proses revisi
sebanyak 1 eks.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 49


4) Menyerahkan Ringkasan skripsi dalam Format
Jurnal Publikasi Ilmiah boleh dalam Bentuk Soft
Copy (CD) dan dalam Bentuk Hard Copy (di Jilid)
masing–masing seba-nyak 1 buah yang telah
disetujui oleh pembimbing Skripsi.
e. Yudisium kelulusan
Yudisium Kelulusan merupakan proses akhir
mahasiswa untuk mengikuti wisuda sarjana oleh
Rektor Universitas Islam Malang.
Adapun ketentuan mengikuti yudisium kelulusan
maha-siswa Fakultas Ekonomi untuk Program Studi
Manajemen dan Akuntansi:
a) Mahasiswa telah menyelesaikan 151 SKS
b) Bebas tanggungan di lembaga di lingkungan
Unisma
Menunjukkan bukti penyerahan skripsi yang telah
dijilid sebanyak 1 eksemplar kepada Kepala
Perpustakaan Fakultas Ekonomi dan Perpustakaan
Pusat Unisma.

50 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


DAFTAR PUSTAKA

Cooper, Donald R & William Emory, 1995, Business


Research Methods, 5th Edition, Richard D Irwin.

Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Jakarta. 2012,


PedomanPenulisanSkripsiSarjana. Fakultas
Ekonomi Universitas Negeri Jakarta.

Fakultas Ekonomi Unisma, 2004, Panduan Usulan


Penelitian dan Penulisan Skripsi Fakultas Ekonomi
Universitas Malang, BPFE Unisma, Malang.

Indriantoro, Nur dan Bambang Supomo, 1999, Metodologi


Penelitian Bisnis untuk Akuntansi & Manajemen,
BPFE, Yogyakarta.

Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas


Brawijaya, 2008, Buku Pedoman Penulisan Skripsi.
Jurusan Akuntasi Fakultas Ekonomi Universitas
Brawijaya Malang.

Kriswidiantoro, Eko dan Yulian, Widia, 1999,


MetodePenelitian,
PerumusanMasalahdanTujuanPenelitian, Jakarta,
Salemba Empal.

Moleong, Lexy.J, 2004, Metodologi Penelitian Kualitatif,


Remaja, Rusdakarya Offset, Bandung.

Santoso, Singgih, 2003, Statistik Non Parametrik, Jakarta,


PY. Gramedia.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 51


Sekaran, Uma, 1992, Research Methods For Business: A Skill
Building Approach, 2nd Edition, Jhon Wiley & Sons,
Inc., New York, USA, pp 31-32
Suadi, Arief, 2000, Format Skripsi Berbasis Komputer, BPFE,
Yogyakarta.

Sugiyoho, 2005, Memahami Penelitian Kualitatif, Alfa


Beta, Bandung.

52 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Appendix 1

Pada dasarnya masalah penelitian terdiri dari empat tipe


yaitu:
1) Masalah–masalah yang ada saat ini di suatu
lingkungan organisasi yang memerlukan solusi.
Contoh:
Berdasarkan laporan realisasi pendapatan asli
daerah selama periode tertentu di Pemerintah
kabupaten X, Kadispenda Pemerintah Kabupaten X
mengidentifikasi adanya masalah dalam pencapaian
target anggaran pendapatan asli daerah. Selama
beberapa periode realisasi pendapatan asli daerah
lebih kecil dibandingkan dengan anggaran
pendapatan asli daerah. Kadispenda pemerintah
kabupaten X memutuskan untuk melakukan
penelitian terhadap faktor-faktor yang menyebabkan
selisih pen-dapatan asli daerah yang tidak
menguntungkan. Hasil penelitian diharapkan dapat
memberikan informasi bagi kadispenda pemerintah
kabupaten X untuk membuat ke-putusan yang
berkaitan dengan upaya meningkatkan pendapatan
asli daerah di pemerintah kabupaten X.
2) Area-tertentu dalam organisasi yang memerlukan
pembenahan atau perbaikan.
Contoh:
Manajemen perusahaan menilai bahwa kinerja
bagian pengiriman produk kurang optimal dan perlu
upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada
konsumen perusahaan. Menurut penilaian mana-
jemen dengan kinerja yang sekarang, kemung-kinan
akan menimbulkan masalah ketidakpuasan konsumen
pada masa akan datang. Manajemen me-merlukan

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 53


informasi mengenai berbagai alternatif yang dapat
dilakukan untuk memperbaiki kinerja bagian
pengiriman produk. Informasi tersebut dapat
diperoleh melalui penelitian yang hasilnya dapat
diharapkan dapat memberi du-kungan terhadap
kepuasan yang akan dibuat manajemen dalam rangka
optimalisasi kinerja bagian pengiriman produk.
3) Persoalan-persoalan teoritis yang memerlukan
penelitian untuk menjelaskan atau memprediksi
fenomena.
Contoh:
Anggaran sebagai alat perencanaan keuangan
suatu perusahaan merupakan pe-doman untuk
menilai kinerja manajer dan bawahannya dengan cara
membandingkan target anggaran dan realisasinya.
Selisih anggaran kemungkinan dapat bersifat me-
nguntungkan atau tidak menguntungkan. Secara
teoritis selisih anggaran dipengaruhi oleh dua aspek:
1) target anggaran yang ditetapkan, dan 2) kinerja
manajer dan bawahan. Penelitian dapat diarahkan
unnuk menganalisis kedua aspek yang menye-babkan
selisih anggaran tersebut. Hasilnya diharapkan dapat
menjelaskan (atau mem-prediksi kemung-kinan
selisih anggaran).
4) Pertanyaan penelitian yang memerlukan jawaban
empiris.
- Berdasarkan tipe masalah tersebut maka dapat
diberikan contoh untuk masing-masing tipe sebagai
berikut:
Contoh:
Kajian Masalah memuat identifikasi dan kajian
faktor Penelitian untuk menguji hubungan antara
size perusahaan terhadap kualitas disclosure laporan

54 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


keuangan hasilnya saling bertentangan antara satu
dengan yang lain. Ada yang menyatakan bahwa size
perusahaan berhubungan positif dan signifikan
dengan kualitas disclosure artinya semakin besar
perusahaan maka semakin besar informasi
disclosure yang perlu diungkapkan dibanding
perusahaan kecil. Di pihak lain ada peneliti yang
menemukan hubungan antara size perusahaan
terhadap kualitas disclosure berhubungan negatif
yang berarti bahwa adanya tekanan politik yang
sangat tinggi pada perusahaan besar menyebabkan
mereka untuk melaksanakan tanggung jawab sosial
sehingga perusahaan besar akan mereduksi laporan
keuangan dalam rangka menghindari pajak (Jensen
& Meckling, 1976).

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 55


Appendix 2

Contoh Rumusan Masalah


Contoh 1:
Judul Penelitian : Minimalisasi Biaya Produksi untuk
Meningkatkan Ke-untungan pada
Perusahaan X dengan metode
Linear Programming.
Rumusan Masalah : Apakah minimalisasi biaya
produksi dapat meningkatkan ke-
untungan pada perusahaan X?
Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui dan menga-
nalisis Minimalisasi Biaya Produksi
untuk Meningkatkan Keuntungan
pada Perusa-haan X dengan meto-
de Linear Programming.
Hipotesis : Diduga bahwa Minimalisasi Biaya
Produksi dapat Meningkatkan Ke-
untungan pada Perusahaan X
dengan metode Linear Program-
ming.

Contoh 2:
Judul Penelitian : Pengaruh Faktor Eksternal
terhadap Pengambilan Keputusan
Konsumen dalam Pembelian
Produk X (Studi Kasus di Kota X).

Rumusan Masalah : 1. Apakah faktoreksternal yang


terdiri dari kebudayaan, kelas
sosial, kelompok referensi, dan
keluarga berpengaruh secara
simultan terhadap pengambilan

56 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


keputusan kon-sumen membeli
Produk X?
2. Apakah faktoreksternal yang ter-
diri dari kebudayaan, kelas
sosial, kelom-pok referensi, dan
keluarga berpenga-ruh secara
parsial terhadap pengam-bilan
keputusan konsumen membeli
Produk X?

Tujuan Penelitian : 1. Untuk mengetahui dan menga-


nalisis apakah faktoreksternal
yang terdiri dari kebudayaan,
kelas sosial, kelompok referensi,
dan keluarga berpengaruh
secara simultan terhadap pe-
ngambilan keputusan konsu-
men membeli Produk X?
2. Untuk mengetahui dan menga-
nalisis apakah faktoreksternal
yang terdiri dari kebudayaan,
kelas sosial, kelompok referensi,
dan keluarga berpengaruh
secara parsial terhadap pengam-
bilan keputusan konsumen
membeli Produk X?

Hipotesis : 1. Diduga bahwa faktoreksternal


yang terdiri dari ke-budayaan,
kelas sosial, kelompok referensi,
dan keluarga berpengaruh
secara simultan terhadap pe-

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 57


ngambilan ke-putusan konsu-
men membeli Produk X?
2. Diduga bahwa faktoreksternal
yang terdiri dari ke-budayaan,
kelas sosial, kelompok referensi,
dan keluarga berpengaruh
secara parsial terhadap pengam-
bilan keputusan konsumen
membeli Produk X?
Contoh 3:
Judul Penelitian: Pengaruh SizePerusahaan, Status
Perusahaan dan Sektor Industri
terhadap Derajat Pengungkapan
Wajib (Mandatory Disclosure)
dalam Laporan Tahunan Peru-
sahaan (Study Empiris pada
Perusahaan yang Listeddi BEI).
Rumusan Masalah : 1.Apakah sizeperusahaan, status
perusahaan dan sektor industri
berpe-ngaruh secara signifikan
terha-dap derajat pengung-
kapan wajib (manda-tory
disclosure) dalam laporan
tahunan perusahaan (study
empiris pada perusahaan yang
listed di BEI).
2. Apakah terdapat perbedaan
pengung-kapan wajib antara
perusahaan yang berstatus PMA
dengan berstatus non PMA
3. Apakah terdapat perbedaan
pengung-kapan wajib antara

58 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


perusahaan dari sektor manu-
faktur dengan perusahaan non
manufaktur.
Tujuan Penelitian :1. Untuk mengetahui dan me-
nganalisis apakah size peru-
sahaan, status perusahaan dan
sektor industri ber-pengaruh
secara signifikan terhadap
derajat pengungkapan wajib
(mandatory disclosure) dalam
laporan tahunan perusahaan
(study empiris pada perusahaan
yang listed di BEI).
2. Untuk mengetahui dan menga-
nalisis apakah terdapat per-
bedaan pengung-kapan wajib
antara perusahaan yang ber-
status PMA dengan berstatus
non PMA
3. Untuk mengetahui dan menga-
nalisis apakah terdapat per-
bedaan pengung-kapan wajib
antara perusahaan dari sektor
manufaktur dengan perusahaan
non manufaktur.
Hipotesis : 1. Diduga bahwa sizeperusahaan,
status perusahaan dan sektor
industri berpengaruh secara sig-
nifikan terha-dap derajat
pengungkapan wajib (mandatory
disclosure) dalam laporan
tahunan perusahaan (study

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 59


empiris pada perusahaan yang
listed di BEI).
2. Diduga terdapat perbedaan pe-
ngungkapan wajib antara
perusa-haan yang berstatus
PMA dengan berstatus non
PMA
3. Diduga terdapat perbedaan pe-
ngungkapan wajib antara
perusa-haan dari sektor
manufaktur dengan perusahaan
non manufaktur.

60 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Appendix 3

Contoh 1 Kerangka Konseptual :


Judul Penelitian : Minimalisasi Biaya Produksi untuk
Mening-katkan Keuntungan pada
Perusahaan X dengan metode Linear
Programming.

Kerangka Konseptual:

Minimalisasi Biaya Peningkatan


Produksi Keuntungan

Gambar 1. Kerangka Konseptual

Contoh 2 Kerangka Konseptual:


Judul Penelitian : Pengaruh Faktor Eksternal Terhadap
Pengambilan Keputusan Konsumen
dalam Pembelian Produk X di kota X.

Kerangka Konseptual:

Faktor Eksternal :

- Kebudayaan
Keputusan
- Kelas Sosial
- Kelompok Referensi konsumen
- Keluarga

Keterangan :
: Pengaruh secara simultan
: Pengaruh secara Parsial

Gambar 2. Kerangka Konseptual

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 61


Contoh 3 Kerangka Konseptual:
Judul Penelitian : Pengaruh Size Perusahaan, Status
Perusahaan dan Sektor Industri
Terhadap Derajat Pengungkapan
Wajib (Mandatory Disclosure) dalam
Laporan Tahunan Perusahaan.
(Studi Empiris Pada Perusahaan
yang Listing di BEI).

Kerangka Konseptual
Size
Perusahaan

Mandatory
Status
Disclosure
Perusahaan

Sektor
Industri

Gambar 3. Kerangka Konseptual

62 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Appendix 4

Judul Penelitian:
Pengaruh Ukuran Perusahaan, Status Perusahaan dan
Sektor Industri Terhadap Derajat Pengungkapan Wajib
(Mandatory Disclosure) dalam Laporan Tahunan
Perusahaan. (Studi Empiris Pada Perusahaan yang
Listing di BEI)
Definisi Operasional:
1) Ukuran perusahaan merupakan………………….. dst
2) Status Perusahaan merupakan……………………. dst
3) Sektor Industeri merupakan………………………. dst
4) Pengungkapan wajib merupakan………………… dst

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 63


Lampiran 1: Contoh Halaman Cover (sampul)

4.5 cm dari tepi atas kertas

………………………………………………………………
………………………………………………………………
…………

Skripsi
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat
Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi

Oleh

Muhammad Faisal
NPM. 2120810024

UNIVERSITAS ISLAM MALANG


FAKULTAS EKONOMI
MALANG
2015
64 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma
Lampiran 2 Contoh Daftar Riwayat Hidup

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Nama Lengkap : Muhammad Faisal


Tempat, Tanggal Lahir : Malang, 21 April 1994
Nomor Pokok Mahasiswa : 2120810024
Nama Orang Tua : Muhammad Iqbal (Ayah)
Siti Zaenab Khan(Ibu)
Pendidikan :
1. MI Ihyaul Islam tahun 2005.
2. SMP Negeri 7 PROBOLINGGO tahun 2009.
3. MAN I PROBOLINGGO tahun 2011.

Pengalaman Organisasi:
1. Ketua Departemen Manajemen Fakultas Ekonomi
Universitas Islam Malang tahun 2013-2014.
2. Ketua Lembaga Gubernuran Mahasiswa Fakultas
Ekonomi Universitas Islam Malang tahun 2014-2015.
3. Ketua Cabang Palang Merah Indonesia untuk daerah
Malang tahun 2012-2013.

Pengalaman Kerja:
1. Sebagai asisten dosen mata kuliah Statistika untuk
Tahun akademik 2014- 2015.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 65


Lampiran 3: Contoh Bukti Ijin Penelitian

(Kertas Kop Perusahaan Bersangkutan)

SURAT KETERANGAN

Dengan hormat,
Saya yang bertanda tangan dibawah ini :
Nama : Maulana, SE., MS.
NIP : 186.03.01.1700
Jabatan : Manajer Keuangan
Menerangkan dengan sebenarnya bahwa mahasiswa
Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang berikut :
Nama : Muhammad Faisal
Nomor Pokok Mahasiswa : 2120810024
Program Studi : Manajemen
Telah mengadakan penelitian di instansi/perusahaan
kami mulai tanggal 1 Mei 2015 S/d 1 Juli 2015
Demikian surat keterangan ini kami buat, untuk
dipergunakan seperlunya.

Malang, 5 Agustus 2015


Manajer Keuangan

Maulana., SE,.MS

66 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 4: Contoh Halaman Persetujuan Dosen
Pembimbing

PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN


AKUISISI TERHADAP ABNORMAL RETURN
SAHAM PERUSAHAAN AKUISITOR DAN NON
AKUISITOR DI BURSA EFEK INDONESIA

Skripsi
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat
Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi

Oleh

Muhammad Faisal
NPM. 2090810024

Telah disetujui tanggal…………………………..

Dosen Pembimbing I Dosen Pembimbing II

Prof. Dr. Hj. Nurhajati, SE., M Budi Wahono., SE., MM

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 67


Lampiran 5: Contoh Halaman Persetujuan dan
Pengesahan Dewan Penguji
Skripsi

PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN AKUISISI TERHADAP


ABNORMALRETURN SAHAM PERUSAHAAN AKUISTOR DAN NON
AKUISITOR YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

Dipersiapkan dan disusun oleh


Muhammad Faisal
NPM. 2120810024

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji


Pada tanggal 15 September 2015

Susunan Dewan Penguji

Pembimbing Utama Anggota Dewan Penguji Lain

Prof.Dr.Dra.Hj.Nurhajati, MP Achmad Agus P., SE., MM

Pembimbing Pendamping

Budi Wahono., SE., MM

Skripsi ini telah diterima sebagai salah satu persyaratan


Untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi
Pada Tanggal………………………….

Dekan Ketua Jurusan

Nur Diana., SE., M.Si Budi Wahono, SE., MM


68 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma
Lampiran 6 Contoh Halaman Pernyataan Keaslian Skripsi

PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI


Yang bertanda tangan di bawah ini, saya menyatakan bahwa skripsi dengan
judul:
PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN AKUISISI TERHADAP
ABNORMAL RETURN SAHAM PERUSAHAAN AKUSITOR DAN NON
AKUISITOR YANG GO PUBLICDI BURSA EFEK INDONESIA

Dan telah diuji pada tanggal 15 September 2015 adalah hasil karya saya.
Dengan ini saya menyatakan dengan sesungguhnya bahwa dalam
skripsi ini tidak terdapat keseluruhan atau sebagai tulisan orang lain yang
saya ambil dengan cara menyalin atau meniru dalam bentuk rangkaian
kalimat yang menunjukkan gagasan atau pendapat penulis lain yang saya akui
seolah-olah sebagai tulisan saya sendiri dan tidak terdapat bagian atau
keseluruhan tulisan yang saya salin, tiru atau yang saya ambil dari tulisan
orang lain tanpa memberikan pengakuan penulis aslinya.
Apabila saya melakukan hal tersebut diatas secara sengaja
ataupun tidak sengaja dengan ini saya menarik skripsi yang saya ajukan
sebagai hasil tulisan saya sendiri. Jika kemudian saya terbukti bahwa saya
ternyata melakukan tindakan menyalin atau meniru tulisan orang laian
seolah-olah hasil pemikiran saya sendiri berarti gelar dan ijasah yang telah
diberikan oleh Universitas Islam Malang batal saya terima.

Malang, tanggal 01 Oktober 2013


Yang memberi Pernyataan

Muhammad Faisal
NPM. 2120810024

Saksi 1, sebagai pembimbing utama merangkap anggota tim penguji skripsi

Prof. Dr. Hj. Nurhajati, SE., MS

Saksi 2, Sebagai pembimbing pendamping merangkap anggota tim penguji.

Budi Wahono., SE., MM

Saksi 3, sebagai anggota tim penguji Skripsi

Achmad Agus P., SE., MM

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 69


Lampiran 7: Contoh Abstraksi

Abstraksi

Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk menguji


kandungan informasi dari pengumuman merger dan
akuisisi pada perusahaan akuisitor dan non akuisitor, 2)
Untuk mengethaui pengaruh transfer informasi dalam
sector industeri yang sama.
Dengan menggunakan sampel perusahaan manu-
faktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dan
periode penelitian tahun 2012-2014, hasil penelitian
menunjukkan bahwa secara umum ada kandungan
informasi dari pengumuman merger dan akuisisi pada
perusahaan akuisitor dan perusahaan non akuisitor.
Dalam penelitian ini juga mengindikasikan bahwa ada
transfer informasi akibat pengumuman merger dan
akuisisi pada industeri manufaktur.

Kata kunci: merger dan akuisisi, perusahaan akuisitor


dan non akuisitor, transfer informasi,
abnormal return.

70 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 8: Contoh Abstract

Abstract

The purpose of this research are: 1) to examine the


information content of merger and acquition announ-
cement in acquiring and nonacquiring firm in the same
industrial sector and 2) to determine whether there is
information transfer in the same indusrial sector.
Using sample of manufacturing industry listed in
Indonesia Stock Exchange and research period 0f 2012-
2014, the result shows that, in the general, there is
information content in merger and acquisition
announcement for acquiring and nonacquiring firms. The
study also indicates that there is information transfer
between firms in the manufacturing industry for merger
and acquisition announcement case.

Keyword: merger and acquisition, acquiring and non


acquiring firm, information transfer, abnormal
return.

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 71


Lampiran 9: Contoh Kata Pengantar

KATA PENGANTAR

Dengan segala puji dan syukur penulis panjatkan


kepada Allah SWT atas segala rahmat yang diberikan
kepada penulis, sehingga penulis dapat menyelesaikan
skripsi dengan judul :
“PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN
AKUISISI TERHADAP ABNORMAL RETURN
SAHAM PERUSAHAAN AKUISITOR DAN NON
AKUISITOR YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK
INDONESIA”
Penyusunan skripsi ini dimaksudkan untuk
memenuhi salah satu persyaratan guna menyelesaikan
studi pada program sarjana ekonomi Universitas Islam
Malang. Disamping itu, penulis juga mencoba untuk
menyumbangkan pikiran dalam usaha mengembangkan
ilmu pengetahuan bidang manajemen keuangan dan
pasar modal.
Pada kesempatan ini penulis ingin menyam-
paikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang
setinggi-tingginya kepada berbagai pihak yang telah
membantu penyelesaian skripsi ini. Ucapan terima kasih
dan penghargaan penulis sampaikan kepada:
1. Prof. Dr. H. Maskuri, M.Si selaku Rektor Universitas
Islam Malang.
2. Nur Diana, SE., M.Si selaku Dekan Fakultas Ekonomi
Universitas Islam Malang.
3. Budi Wahono, SE., MM selaku Ketua Jurusan
Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Islam
Malang.

72 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


4. Prof. Dr. Hj. Nurhajati, SE, MS selaku dosen
pembimbing utama skripsi atas diskudi-diskusi
menarik, insight, bantuan, literature dan bimbingan
beliau.
5. Budi Wahono., SE., MM selaku dosen pembimbing
pendamping skripsi atas diskusi menarik, insight dan
bimbingan beliau.
6. Seluruh dosen Fakultas Ekonomi Universitas Islam
Malang yang telah memberikan ilmu pengetahuan
kepada penulis selama di bangku kuliah.
7. Bapak dan ibu . H. Moch Fathurrahman selaku
orangtua penulis atas bantuan, nasehat baik secara
yang telah material dan non material.

Walaupun penulis telah menerima banyak bantuan,


namun segala kesalahan dalam skripsi sepenuhnya
menjadi tanggung jawab penulis.

Malang, 15 Oktober 2015

Penulis

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 73


Lampiran 10 Contoh Daftar Isi

DAFTAR ISI

Kata pengantar........................................................... i
Abtraksi ...................................................................... ii
Abstract ...................................................................... iii
Daftar Isi ..................................................................... iv
Daftar Tabel ................................................................ v
Daftar Gambar ........................................................... vi
Daftar Lampiran ........................................................ vii

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang Masalah ...................................... 1
1.2 Perumusan Masalah ............................................ 3
1.3 Tujuan dan Manfaat Penelitian ........................... 4
BAB II KAJIAN PUSTAKA
2.1 Hasil Penelitian Terdahulu ................................. 5
2.2 Kajian Teori .......................................................... 10
2.2.1 Pengertian Merger dan Akuisisi ...................... 10
2.2.2 Jenis – Jenis Merger dan Akuisisi..................... 12
2.2.3 Faktor – Faktor Yang Menyebabkan Perusahaan
Melakukan Merger .................................................... 14
2.2.4 Perusahaan Akuisitor dan Non Akuisitor....... 16
2.2.5 Transfer Intra Indunteri .................................... 21
2.2.6 EvevtStudy ........................................................ 22
2.2.7 Pengaruh Pengumuman Merger dan Akuisisi 23
2.3 kerangka Konsptual ............................................. 25
2.4 Hipotesis ............................................................... 27

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

74 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


3.1 Jenis, Lokasi dan Waktu Penelitian .................... 28
3.2 Populasi dan Sampel Penelitian.......................... 29
3.3 Definisi Operasional ............................................ 30
3.4 Sumber dan Metode Pengumpulan Data ........... 33
3.5 Metode Analisis Data........................................... 35

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN


4.1 Hasil Penelitian .................................................... 37
4.1.1 Gambaran Umum Bursa Efek jakarta .............. 37
4.1.2 Gambaran Umum Sampel Terpilih................. 38
4.2 Pembahasan.......................................................... 40
4.2.1 Penentuan Event Windows. ............................. 40
4.2.2 Perhitungan Actual Return Saham Akuisiyor
dan Non Akuisitor ............................................. 42
4.2.3 Perhitungan Return Pasae Hitam .................... 43
4.2.4 Perhitungan Abnormal Return Selama Periode
Pengamatan ........................................................ 45
4.2.5 Perhitungan Rata – rata Abnormal Return ..... 47
4.2.6 Perhitungan Cummulatif Abnormal Return ... 49
4.2.7 Perhitungan Kesalahan Standar Estimasi ....... 50
4.2.8 Pengujian Hipotesis .......................................... 52

BAB V SIMPULAN DAN SARAN


5.1 Simpulan ............................................................... 60
5.2 Batasan Penelitian ................................................ 63
5.3 Saran...................................................................... 63

Daftar Pustaka............................................................ 64
Lampiran .................................................................... 69

Lampiran 11 Contoh Daftar Tabel

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 75


Daftar Tabel

Tabel Halaman

4.1 Daftar Perusahaan Akuisitor dan Non Akuisitor


Terpilih Sebagai Sampel................................................. 45
4.2 Hasil Perhitungan Actual Return
Sampel Terpilih ............................................. ........ 48
4.3 Hasil Perhitungan Return Pasar Harian............ 50
4.4 Hasil Perhitungan Abnormal Return
Perusahaan Akuisitor .......................................... 53
4.5 Hasil Perhitungan Abnormal Return Perusahaan
Non Akuisitor....................................................... 55
4.6 Hasil Perhitungan Rata – rata Abnormal Return 57
4.7 Hasil Perhitungan Cummulative
Abnormal Return .................................................. 58
4.8 Hasil Perhitungan Kesalahan Standar Estimasi 60
4.9 Hasil Perhitungan Uji t Pada Periode .... ............ 63

76 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 12: Contoh Daftar Gambar

Daftar Gambar

Gambar
Halaman

2.1 Kerangka Konseptual............. .............................. 25


2.2 Hasil Uji Normalitas Data....................................... 52
2.3 Pergerakan Abnormal Return Selama Periode
Jendela Perusahaan Akuisitor................................ 55
2.4 Pergerakan Abnormal Return Selama Periode
Jendela Perusahaan Non Akuisitor .................... 58

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 77


Lampiran 13 Contoh Daftar Pustaka

DAFTAR PUSTAKA

Agrawal, A and G. Madelker, 2010, Managerial Incentive


and Corporate Investment and Financing
Decision, Journal of Finance 42,pp. 823-837.

Anthony, Robert N., John Dearden, and Vijay


Govindarajan, 2011, Management Control
System. Homewood, II: Richard D. Irwin, Inc.

Anthony, Robert N. John Dearden, dan Vijay


Covindarajan, 2012, Management Control
Systems Terjemahan Hestining Pupus
Pangastuti, Magelang: UP Panca Mitra.

Bound, Greg, Lyle Yorks, Mel Adam, and Gipsie Ranney,


2014, Beyond Total Management, Tokyo:
McGraw-Hill,Inc.

Emory, C. William & Donald R. Cooper, 2011, Business


Research Methods. Fourth Edition. Homewood,
Ii.:

Irwin.Suadi, Arief., 2010, Format Skripsi Berbasis Komputer,


Edisi Pertama, Yogyakarta, BPFE.

Suadi, Arief., 2010, Format Skripsi Berbasis Komputer,


Edisi Pertama, Yogyakarta, BPFE

78 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 14 Contoh Daftar Lampiran

Daftar Lampiran

No. Lamp Keterangan Halaman

1 Hasil Perhitungan Abnormal Return &


Cummulative Abnormal Return Untuk Setiap
Perusahaan Akuisitor ........................................... 70
2. Hasil Perhitungan Abnormal Return & Cummulative
Abnormal Return Untuk Setiap Perusahaan Non
Akuisitor ................................................................ 80
3. Hasil Pengujian t Untuk Perusahaan Akuisitor . 90
4. Hasil Pengujian t Untuk Perusahaan
Non Akuisitor ....................................................... 95

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 79


Lampiran 15 Contoh Penjilidan Skripsi

80 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 16: Contoh Halaman Cover (sampul)
Ringkasan Skripsi

4,5 cm dari tepi atas kertas

PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN


AKUISISI TERHADAP ABNORMAL RETURNSAHAM
PERUSAHAAN AKUISITOR DAN NON AKUISITOR
YANG GO PUBLIC DI BURSA EFEK INDONESIA

Ringkasan Skripsi
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat
Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi

Oleh

Muhammad Faisal
NPM. 2120810024

UNIVERSITAS ISLAM MALANG


FAKULTAS EKONOMI
MALANG
10 Oktober 2015

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 81


Lampiran 17 : Contoh halaman Persetujuan Ringkasan
Skripsi

PENGARUH PENGUMUMAN MERGER DAN AKUISISI


TERHADAP ABNORMARETURN SAHAM PERUSAHAAN
AKUISITOR DAN NON AKUISITOR YANG GO PUBLIC
DI BURSA EFEK INDONESIA

Ringkasan Skripsi
Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat
Untuk Memperoleh Gelar Sarjana Ekonomi

Oleh
Muhammad Faisal
NPM. 2120810024

Telah disetujui pada tanggal.................................

Dosen Pembimbing Utama Dosen Pembimbing


Pendamping

Prof.Dr.Hj.Nurhajati, SE, MS Budi Wahono., SE., MM

Mengetahui
Dekan Ketua Prodi Manajemen

Nur Diana, SE., M.Si Budi Wahono., SE., MM

82 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 18
(Kertas Kop Fakultas)
Surat Permohonan Pengajuan Judul Skripsi

Kepada Yth. Dekan


Cq. Ketua Jurusan Manajemen/Akuntansi
Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang

Assalamu,alaikum Wr.Wb.
Saya mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang,
Nama : ________________________________
NPM :________________________________ _
Jumlah SKS
yang ditempuh :______________________________
Indeks Prestasi
Kumulatif : _____________________________
Program Studi : Ekonomi Manajemen/Akuntansi

Dengan ini saya mengajukan beberapa alternative Judul Penelitian


beserta Kerangka/Outline untuk masing-masing Judul Penelitian
sebagaimana terlampir.
Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan:
1. Fotocopy Transkrip Akademik.
2. Sertifikat KKN.
3. Fotocopy KRS yang menunjukkan Pemograman Skripsi.
4. Judul Penelitian beserta Outline/Kerangka Skripsi.
a. Judul Penelirian I : _______________________________
(Lampiran Outline Skripsi Judul I)
b. Judul Penelirian II : _______________________________
(Lampiran Outline Skripsi Judul II)
c. Judul Penelirian III : _______________________________
(Lampiran Outline Skripsi Judul III)
d. .......
Demikian surat permohonan ini dibuat atas perhatiannnya
diucapkan terimakasih.
Wassalamu,alaikum Wr.Wb.

Malang, ________________
Hormat saya

______________________

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 83


Lampiran 19

Surat Pengajuan Seminar Proposal/Hasil Penelitian

Kepada Yth. Dekan


c.q. Ketua Jurusan Manajemen
Fakultas Ekonomi UNISMA

Assalamu’alaikum Wr. Wb.


Dengan ini saya menhajukan permohonan untuk menempuh
seminar proposal/Hasil Penelitian
Nama : Muhammad Faisal
Nomor Pokok Mahasiswa : 2120810024
Judul Skripsi :
Pengaruh Pengumuman Merger dan Akuisisi terhadap
Abnormal Return Saham Perusahaan Akuisitor dan Non
Akuisitor di Bursa Efek Indonesia.

Hari/Tanggal : Selasa/ 28-05-2015


Pukul : 10.00
Ruang : Lab.Manajemen
Sebagai bahan pertimbangan saya lampirkan
1. Transkrip Akademik
2. ringkasan proposal/hasil penelitian yang telah
disetujui oleh dosen pembimbing I dan dosen
pembimbing II
3. Fotocopy pembayaran skripsi yang telah lunas
4. bukti herregistrasi semester yang bersangkutan

Demikian surat permohonan ini dibuat atas perhatiannya


diucapkan terimaksih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb.
Pemohon.

Muhammad Faisal
2120810024

84 | Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma


Lampiran 20

SURAT TUGAS
No:477a/F.05/U.IX/08/2015

Dekan Fakultas Ekonomi Universitas Islam Malang


menugaskan kepada nama-nama di bawah ini untuk
melaksanakan tugas sebagai tim Penyempurnaan/Revisi Buku
Pedoman Penyusunan Skripsi Fakultas Ekonomi. Adapun
nama-nama yang dimaksud sebagai berikut;

Pelindung : Nur Diana, SE., M.Si (Dekan)


Pengarah : Afi Rahmad Slamet, SE., MM (Pjs Wakil
Dekan II)
Rois Arifin, SE., MM (Wakil Dekan III)
Ketua : Afifudin, SE., M.SA., Ak. (Wakil Dekan I)
Anggota : Budi Wahono, SE., MM
M. Cholid Mawardi, SE., MM
Junaidi, SE., M.SA
Khalikussabir, SE., MM.

Demikian Surat tugas ini dibuat untuk dilaksanakan dengan


sebaik-baiknya dan penuh tanggungjawab.

Malang, 20 September 2015


Dekan,

Nur Diana, SE., M.Si


NPP: 97.02.00007

Panduan Usulan Penelitian & Penulisan Skripsi FE Unisma | 85

Anda mungkin juga menyukai