Anda di halaman 1dari 5

Belajar Bareng ASN Majenang

HUKUM NEWTON
Hukum I Newton = ΣF = 0
Bunyi Hukum Newton 1
“Jika resultan dari gaya-gaya yang bekerja pada benda sama dengan nol maka benda diam
akan tetap diam dan benda bergerak lurus beraturan akan tetap bergerak lurus beraturan“.

"Setiap benda akan untuk mempertahan kondisi diam atau bergerak dengan lurus yang
beraturan, kecuali terdapat gaya yang mana bekerja untuk mengubahnya" adalah bunyi dari
Hukum I Newton. Bila resultan gaya bekerja di suatu benda nilainya 0 maka benda yang pada
awalnya dalam keadaan diam akan tetap untuk diam. Sementara benda yang pada awalnya
dalam keadaan bergerak akan tetap untuk bergerak dengan kecepatan yang konstan.
Rumus Hukum I Newton atau persamaannya adalah ΣF = 0
Di mana F = gaya atau N
Hal atau peristiwa yang mempunyai hubungan dengan Hukum I Newton ini seperti ketika
mengendarai kendaraan mobil yang kecepatannya tinggi lalu menabrak suatu benda,
contohnya saja rumah, mobil tersebut akan berhenti secara seketika, namun pengemudinya
akan terus untuk bergerak maju atau tubuh dari pengemudi terhentak ke arah depan dan
cenderung ke menabrak kaca bagian depan mobil. Hal itulah yang menjadi alasan mengapa
mobil memerlukan pengamanan airbags yang dijadikan sebagai pelindung para pengemudi
dari bahaya atau ancaman menabrak kaca mobil depan tersebut.

Hukum II Newton ΣF = m x a
Bunyi Hukum Newton 2
“Percepatan yang ditimbulkan oleh gaya yang bekerja pada suatu benda berbanding lurus
dengan besar gaya itu ( searah dengan gaya itu ) dan berbanding terbalik dengan massa benda
tersebut”.

"Percepatan suatu benda nantinya akan sebanding dengan jumlah dari gaya atau resultan gaya
yang bekerja di benda itu serta berbanding terbalik massanya" adalah bunyi dari Hukum II
Newton. Rumus atau persamaan dari Hukum II Newton ini adalah ΣF = m x a
F sama dengan gaya atau N
M sama dengan massa (Kg)
A sama dengan percepatan (m/s2)
Berdasarkan dari hukum tersebut, bisa untuk dipahami jika benda nantinya akan menambah
kelajuan apabila diberikan gaya total arah sama dengan arah dari gerak benda. Misalnya saja
penerapan dari hukum ini adalah saat detikers mendorong lemari besar dan meja kecil.
Detikers akan memerlukan gaya yang lebih besar untuk mendorong lemari besar
dibandingkan meja kecil. Hal itu karena massa dari lemari besar tersebut lebih besar
dibandingkan dengan meja kecil.
Belajar Bareng ASN Majenang

Hukum III Newton Faksi = - Freaksi


Bunyi Hukum Newton 3
Hukum III Newton tentang gerak menyatakan bahwa bila suatu benda melakukan gaya pada
benda lainnya, maka akan menimbulkan gaya yang besarnya sama dengan arah yang
berlawanan. Dengan kata lain, Hukum III Newton ini berbunyi :
Gaya aksi        =  gaya reaksi.
Gaya aksi        =  gaya yang bekerja pada benda.
Gaya reaksi     =  gaya reaksi benda akibat gaya aksi

"Setiap aksi pasti selalu terdapat reaksi sama besar serta berlawanan arah. Atau, gaya dua
benda satu sama lain pasti selalu sama besar serta berlawanan arah" merupakan bunyi dari
Hukum III Newton III. Gaya aksi serta reaksi dua benda yang besarnya sama dengan arah
yang berlawanan atau berkebalikan serta segaris. Rumus atau persamaan hukum ini adalah
Faksi = - Freaksi
Contoh dari Hukum III Newton ini adalah saat detikers melompat, kaki akan memberikan
gaya pada tanah serta tanah akan memberikan gaya yang berkebalikan atau berlawanan arah
sehingga badan menjadi terdorong ke udara.

CONTOH SOAL
1.) Sebuah balok bermassa 5 kg (berat w = 50 N) digantung dengan tali dan diikatkan pada
atap. Jika balok diam maka berapakah tegangan talinya?
A. 20 N D. 50 N
B. 30 N E. 60 N
C. 40 N
Penyelesaian: ( HUKUM NEWTON 1 )
Diketahui: w = 50 N
Ditanya: T?
Jawab: ΣF = 0 T – w = 0 T – 50 = 0 T = 50 N
Jadi, gaya tegangan tali yang bekerja pada balok tersebut adalah 50 Newton.

2.) Mobil-mobilan bermassa 2 Kg diam diatas lantai licin, kemudian diberi gaya tertentu dan
bergerak dengan percepatan 10m/s2. Berapakah gaya yang diberikan pada mobil-mobilan?
A. 10 N D. 40 N
B. 20 N E. 50 N
C. 30 N
Penyelesaian: ( HUKUM NEWTON II )
Diketahui: m = 2 Kg a = 10 m/s2
Ditanya: F ?
Jawab: F = m.a = 2 Kg . 10 m/s2 = 20 N
Jadi, gaya yang diberikan pada mobil-mobilan tersebut adalah sebesar 20 Newton.
Belajar Bareng ASN Majenang

3.) Sebuah buku diletakkan di atas meja. Pada sistem benda tersebut akan bekerja gaya-gaya
seperti pada gambar di bawah ini. Ada empat gaya yang bekerja pada sistem tersebut yaitu: w
= berat buku; N = gaya tekan normal meja terhadap buku; N’= gaya tekan normal buku pada
meja; Fg = gaya gravitasi bumi pada buku; Tentukan pasangan gaya yang termasuk aksi
reaksi!
A. w dengan Fg D. N dengan Fg
B. w dengan N E. N dengan w
C. w dengan N’

Penyelesaian:
Pasangan gaya aksi-reaksi memenuhi sifat: sama besar, berlawanan arah dan bekerja pada
dua benda.
Dari sifat di atas dapat ditentukan dua pasangan aksi-reaksi yaitu: w dengan Fg N dengan N’
w dan N bukan aksi-reaksi karena bekerja pada satu benda (buku) tetapi hubungan N = w
merupakan hukum Newton I yaitu ΣF = 0.

4). Sebuah mobil mainan yang awalnya diam bergerak dengan percepatan tetap selama 5
detik. Jika jarak yang ditempuh 75 m dan massa mobil mainan adalah 5 kg, hitunglah besar
gaya yang bekerja pada mobil mainan tersebut!
A. 10 N D. 40 N
B. 20 N E. 50 N
C. 30 N
Pembahasan:
V0 = 0 m/s
S = 75m
t = 5s
m = 5kg
S = V0t + ½at2
75 = 0 × 5 + ½ × a × 52
75 = 25/2 a
a = 6 m/s2
F = m × a
F = 5 × 6
F = 30 N
Jadi, besar gaya yang bekerja pada mobil mainan tersebut adalah 30 Newton.

5). Sebuah Mobil dengan massa 1.000 kg bergerak dengan kecepatan 72 km/jam, mobil
tersebut menabrak pembatas jalan dan berhenti dalam waktu 0,2 sekon. Hitunglah gaya yang
bekerja pada mobil tersebut selama tabrakan.
A. 50.000 N D. 125.000 N
B. 75.000 N E. 150.000 N
C. 100.000 N
Pembahasan :
Belajar Bareng ASN Majenang

m = 1.000kg
t = 0,2s
V0 = 72km/jam = 20 m/s
Vt = 0 m/s
Vt = V0 + at
0 = 20 – a × 0,2
a = 100 m/s2
Note: a menjadi minus a yang berarti perlambatan, karena kecepatan mobil berkurang hingga
akhirnya menjadi 0
F = ma
F = 1000 × 100
F = 100.000 N
Jadi, gaya yang bekerja pada mobil tersebut selama tabrakan 100.000 N.

6).Sebuah speed boat menghasilkan gaya sebesar 5000 N. Jika speed boat tersebut bergerak
dengan percepatan 4 m/s2, berapakah massa speed boat tersebut?
A. 1.000 kg D. 1.350 kg
B. 1.250 kg E. 1.400 kg
C. 1.300 kg
Pembahasan : ΣF = 5000 N a= 4 m/s2
m = ΣF / a
m = 5000 / 4
m = 1250 kg
Jadi, massa speed boat tersebut adalah 1250kg.
7). Sebuah truk dapat menghasilkan gaya sebesar 7000 N. Jika truk tersebut dapat bergerak
dengan percepatan 3,5 m/s2, maka tentukan massa truk tersebut!
A. 1 ton D. 4 ton
B. 2 ton E. 5 ton
C. 3 ton
Penyelesaian:
Diketahui:
ΣF = 7000 N
a = 3,5 m/s2
Ditanyakan: m = …?
Jawab:
ΣF
m =
a
7000
m =
3,5
m = 2000 kg = 2 ton
Jadi, massa truk tersebut adalah 2 ton.

8). Perhatikan ernyataan berikut :


 Sediakan alat-alat antara lain Kelereng, kertas, dan meja!
 Letakkan kelereng di atas kertas pada meja yang mendatar hingga keadaan kelereng
diam!
 Tarik kertas dengan mendadak / sentakan!
Belajar Bareng ASN Majenang

 Ulangi langkah (ii) tetapi kertas ditarik perlahan-lahan, kemudian hentikan kertas
tersebut secara mendadak!
 Amati yang terjadi!
Dari pernyataan tersebut adalah contoh…
A. Hukum newton I D. Hukum kekekalan
B. Hukum Newton 2 E. Semua jawaban salah
C. Hukum Newton 3
Pembahasan:
Berdasarkan kegiatan diatas, dapat disimpulkan bahwa setiap benda yang diam cenderung
untuk tetap diam dan benda yang bergerak lurus beraturan cenderung untuk tetap bergerak
lurus beraturan (ingin mempertahankan keadaannya). Sifat demikian itulah yang disebut
sebagai kelembaman (inersia) suatu benda.

9). Mobil-mobilan bermassa 2 Kg diam diatas lantai licin, kemudian diberi gaya tertentu dan
bergerak dengan percepatan 10m/s2. Berapakah gaya yang diberikan pada mobil-mobilan?
A. 10 N D. 40 N
B. 20 N E. 50 N
C. 30 N
Pembahasan:
Diketahui :  m  =  2 Kg
                    a   =  10 m/s2
Ditanya :  F ?
Jawab :  F   = m.a
                   = 2 Kg . 10 m/s2  =  20 N

10). “Percepatan yang ditimbulkan oleh gaya yang bekerja pada suatu benda berbanding lurus
dengan besar gaya itu ( searah dengan gaya itu ) dan berbanding terbalik dengan massa benda
tersebut” adalah bunyi hukum….
A. Hukum Newton 1 D. Hukum Archimedes
B. Hukum Newton 2 E. Hukum Hooke
C. Hukum Newton 3

Anda mungkin juga menyukai