Anda di halaman 1dari 3

Nama ;Agustina asmuruf

Nim ; 2140050103

berdirinya NKRI dan kondisi NKRI saat ini, dihubungkan dengan salah satu Teori Hakekat
Negara

Berdirinya NKRI diawali dengan peristiwa Proklamasi Kemerdekaan Indonesia pada 17


Agustus 1945 oleh para pendiri bangsa. dan salah satu Teori Kedaulatan.. Negara Indonesia
menjadikan wilayahnya yang terdiri dari bermacam adat, suku, keyakinaan dan budaya itu
sebagai tujuan dasar menjadi bangsa yang merdeka, bersatu, berdaulatan, adil, dan makmur.
Indonesia menetapkan bentuk negaranya berupa kesatuan dengan bentuk republik,
sebagaimana yang tercantum dalam UUD 1945 Pasal 1 Ayat 1 yang berbunyi, “Negara
Indonesia ialah negara kesatuan, yang berbentuk republik”.
Pemerintahan berbentuk republik ini dapat tercermin dari terselenggarakannya prinsip
kedaulatan rakyat yang dilaksanakan secara demokratis, yang dibentuk melalui pemilihan
umum (Pemilu).
Sebagaimana yang terkandung dalam UUD 1945 pasal 1 ayat (2) berbunyi, ”Kedaulatan
berada di tangan rakyat dan dilaksanakan menurut Undang Undang Dasar”. Lahirnya NKRI
tidak lepas dari adanya nilai-nilai persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bangsa Indonesia,
yang secara jelas dapat dipahami dari dasar negara Pancasila dan konstitusi negara, UUD
1945. Dalam Hakikat Negara Kesatuan Republik Indonesia Negara merupakan suatu
kesatuan sosial yang diciptakan dari proses interaksi beberapa individu di suatu wilayah
sebagai unsur sosiologis yang menjadi komponen pembentuk persatuan masyarakat di suatu
Negara. Kesatuan beberapa individu di suatu Negara membutuhkan kejelasan fungsi suatu
Negara sebagai pedoman dan kepastian bagi masyarakatnya. 

Fungsi Negara di Indonesia hanya menegaskan ideology presiden dan juga berbagai ide
politiknya berdasarkan kepemimpinan Orde Lama Soekarno. Namun ketika zaman Orde Baru
Soeharto, ideologi yang diterapkan Indonesia lebih mengarah kepada aspek pembangunan
dan mengedepankan ideologi pancasila. Lalu setelah itu, hingga saat ini sejak Orde
Reformasi fungsi Negara Indonesia mengedepankan berbagai ide perubahan reformasi dari
berbagai aspek. Hakikat NKRI merupakan Negara yang terbentuk berdasarkan nasionalisme
yang tinggi dan semangat kebangsaan. Masyarakat Indonesia memiliki tekad untuk
menggapai tujuan dan masa depan Negara bersama-sama. Bentuk NKRI tidak dapat diubah
menjadi bentuk yang lainnya. Pernyataan ini didasarkan pada hukum yang ada, yaitu UUD
1945 Pasal 37 Ayat 5 yang menyatakan "Khusus mengenai bentuk Negara Kesatuan
Republik Indonesia tidak dapat dilakukan perubahan". Banyak permasalahan yang mengitari
kehidupan berbangsa dan bernegara. Terdapat beberapa bentuk ancaman seperti, disintegrasi,
terror, korupsi, kolusi, dan nepotisme ataupun permasalahan seputar hukum yang berlaku di
suatu Negara. Berbagai tantangan ini dapat terjadi karena kurangnya kepercayaan rakyat
terhadap para penguasa yang menjabat. Jika berbagai permasalahan ini tidak kunjung diatasi
dengan baik, maka akan terus terjadi konflik yang bisa memicu kekacauan. Dengan
demikian, fungsi Negara harus selalu dijalankan agar menciptakan kehidupan bernegara yang
sesuai dengan UUD Negara sebagai landasan berjalannya berbagai hal bernegara. Semua
elemen di suatu Negara memiliki perannya masing-masing yang penting. Tanggung jawab
untuk menjaga keutuhan Negara bukan hanya harus dijalankan oleh penguasa, namun juga
oleh rakyat dan semua komponen lainnya. Teori Kedaulatan Rakyat . Teori kedaulatan rakyat
adalah sebuah teori yang menyatakan bahwa kekuasaan tertinggi berada di tangan rakyat.
Meskipun kekuasaan tertinggi berada di tangan rakyat, tetapi negara tersbut dipimpin oleh
seorang pemimpin negara dan yang menjankan sistem pemerintahan diwakilkan oleh wakil
rakyat. Para wakil rakyat itu berada di suatu lembaga eksekutif dan lembaga legislatif. Negara
yang menganut kedaulatan rakyat ini, setiap pemimpin negara dan wakil rakyatnya akan
dipilih oleh rakyat. Karena pemimpin dan wakil rakyat dipilih oleh rakyat, maka mereka
harus melindungi hak-hak rakyat dan selalu mendengarkan aspirasi rakyat ketika membuat
suatu kebijakan atau aturan negara. Negara-negara yang menganut kedaulatan rakyat ini
sering dikenal sebagai negara demokrasi. Pada negara demokrasi ini, warga negara berhak
melakukan protes jika kebijakan atau aturan yang dibuat oleh negara tidak sesuai dengan
aspirasi rakyat atau hanya menguntungkan pihak-pihak tertentu saja. Adapun negara-negara
yang menganut kedaulatan rakyat, seperti Indonesia, Amerika Serikat, Perancis, dan lain-lain.
Setiap negara yang menggunakan kedaulatan ini, akan melaksanakannya atau menerapkannya
sesuai dengan ideologi dari masing-masing negara. Setiap negara pasti akan memilih teori
kedaulatan yang sesuai dengan karakteristik dan ideologi dari negara itu sendiri. Setiap teori
kedaulatan selalu berfungsi untuk mensejahterakan masyarakat, walaupun ada teori yang
sangat rentan memunculkan pemerintahan yang otoriter. Akan tetapi, teori-teori yang
berpotensi memunculkan terjadinya pemerintahan sudah mulai ditinggalkan oleh banyak
negara.

Anda mungkin juga menyukai