Anda di halaman 1dari 2

1.

Nutrisi merupakan substansi organik yang dibutuhkan oleh organisme untuk fungsi
normal dari sistem tubuh, pertumbuhan, pemeliharaan kesehatan. Secara arti luas
nutrisi merupakan rangakaian proses dimana suatu organisme memasukkan makanan
ke dalam tubuhnya, dicerna, kemudian makanan tersebut diubah menjadi sel jaringan
baru dan energi yang sangat penting bagi bermacam-macam kegiatan tubuh. Secara
singkat proses tersebut meliputi cara memasukkan makanan, pencernaan makanan dan
asimilasi.
2. Nutrisi yang sangat dibutuhkan oleh organisme diantaranya karbohidrat, lemak,
protein, asam nukleat, garam-garam anorganik, dan vitamin.
3. Fungsi umum dari makanan yaitu untuk memberikan tenaga atau energi pada tubuh
makhluk hidup sehingga dapat melakukan aktivitasnya sehari-hari, sumber pengatur
dan pelindung tubuh terhadap penyakit, sumber pembangun tubuh baik untuk
pertumbuhan maupun perbaikan tubuh, sebagai sumber bahan pengganti sel-sel tua
yang using dimakan usia, mengatur metabolisme dan mengatur berbagai
keseimbangan, misalnya keseimbangan air, keseimbangan asam-basah, dan
keseimbangan mineral didalam cairan tubuh
4. Secara bebas organisme dikelompokkan menjadi ototrof, heterotrof dan saaprozoik
5. Organisme Ototrof merupakan organisme yang mampu mensintesis senyawa organic
esensial dari mineral inorganic, yang termasuk kelompok ini adalah: tumbuhan yang
mengandung klorofil (fototrof). Organisme ini mampu mengubah energi kimia dalam
proses fotosintesis. Yang termasuk kelompok ini adalah: bakteri sulfur berwarna,
algae (biru-hijau, merah, coklat, hijau).
6. Khemotrof. Pada organisme yang tergolong kelompok ini, energinya tidak diperoleh
dari cahaya tetapi dari oksidasi beberapa persenyawaan inorganik.
7. Organisme Heterotrof merupakan organisme yang membutuhkan senyawa organik
sebagai makanan, tetapi mempunyai kemampuan terbatas dalam mensintesis senyawa
organik.
8. Organisme Saprozoik merupakan kelompok kecil heewan (hewan parasit) yang
mampu menghisap senyawa organic yang kompleks melalui permukaan tanah.
9. Cara hewan memperoleh makanan, seperti :
a. Absorpsi melalui permukaan tubuh
b. Endositosis
c. Menyaring makanan
d. Menusuk dan Menghisap
e. Kelenjar Pencernaan

10. Saluran pencernaan makanan dibedakan menjadi 4 bagian, yaitu:


a. Bagian memasukkan atau menerima makanan
b. Bagian penyaluran dan penyimpanan makanan
c. Bagian pencernaan makanan
d. Bagian mengabsorbsi air dan membuang sisa makanan

11. Metabolisme basal adalah jumlah kalori yang dibutuhkan oleh tubuh untuk
menjalankan fungsi dasarnya seperti bernafas, menggerakkan detak jantung, fungsi
otak dan berbagai kegiatan didalam tubuh sepanjang waktu.
12. Anabolisme adalah suatu reaksi kimia untuk membentuk kompleks molekul yang
dibutuhkan untuk pertumbuhan dan pertahanan kehidupan, disintesis dari zat yang
lebih simpel yang disertai dengan penggunaan energi.
13. Katabolisme adalah suatu proses reaksi kimia untuk memecahkankompleks molekul
menjadi molekul yang berukuran lebih kecil disertai pelepasan energi.Pada reaksi ini
energi kimia yang terikat akan lepas sehingga dihasilkan energi.
14. Metabolisme basal didefinisikan sebagai tingkat pembelanjaan energi minimal untuk
mempertahankan struktur dan fungsi jaringan tubuh (agar tetap hidup). Metabolisme
basal meliputi kebutuhan energi untuk sirkulasi darah, mengganti sel yang rusak,
respirasi dan gerakan peristaltic usus

15. Faktor yang mempengaruhi metabolisme basal pada Ikan


a. Bobot tubuh
b. Suhu
c. Konsumsi Oksigen

16. Metabolisme memiliki empat fungsi spesifik: untuk memperoleh energi kimiawi
dari degradasi sari makanan yang kaya energi dari lingkungan atau dari energi solar,
untuk menggabungkan unit-unit pembangun ini menjadi protein, asam nukleat,
lipida, polisakarida dan komponen sel lain dan untuk membentuk dan mendegradasi
biomolekul yang diperlukan di dalam fungsi khusus sel.
17. Metabolisme basal pada ikan relative konstan tidak ada kenaikan ataupun penurunan
walaupun jumlah pakan yang diberikan meningkat.

Anda mungkin juga menyukai