Anda di halaman 1dari 3

LOKAKARYA PPL

(Lembar Kerja Resume Modul)

Nama :
Kelas : SKI-1B
Judul Modul : Perangkat dan Media Pembelajaran
Kegiatan Belajar : Telaah Standar Kelulusan-Kompetensi Inti-
Kompetensi Dasar dan Merancang Program Tahunan dan Semester
( KB 1 )

Peta Konsep

Pengertian SKL-KI-KD

Pengertian Program
Tahunan dan Program
Semester

SKL-KI-KD dan Program


Tahunan dan Semester
Analisis SKL-KI-KD,
Penilaian dan Hasil Belajar

Perumusan Program
Tahunan dan Program
Semester
Deskripsi

Kompetensi Inti (KI) merupakan tingkat kemampuan untuk mencapai standar


kompetensi lulusan yang harus dimiliki seorang peserta didik pada setiap
tingkat kelas. Artinya ia merupakan operasionalisasi SKL dalam bentuk kualitas
yang harus dimiliki peserta didik pada setiap tingkat kelas atau program yang
menjadi dasar pengembangan KD.

KD merupakan kemampuan yang harus diperoleh peserta didik untuk mencapai


Kompetensi Inti melalui pembelajaran yang berisi sejumlah kemampuan yang
harus dikuasai baik pada aspek sikap, pengetahuan, maupun keterampilan
dalam mata pelajaran tertentu.

IPK atau sering disebut indikator merupakan ukuran, karakteristik, atau ciri-ciri
ketercapaian baik ketercapaian pada ranah sikap, pengetahuan, maupun
keterampilan. Oleh karena itu, indikator dirumuskan dengan menggunakan kata
kerja operasional.

Kurikulum Merdeka adalah model kurikulum yang dilaksanakan pada Program


Sekolah Penggerak mengacu kepada profil pelajar Pancasila dalam rangka
penguatan kompetensi dan karakter peserta didik sebagai salah satu komponen
penting dalam pelaksanaan pembelajaran.

Standar Kompetensi Lulusan (SKL) dirumuskan berdasarkan pada tujuan


pendidikan nasional; tingkat perkembangan Peserta Didik; kerangka kualifikasi
nasional Indonesia; dan jalur, jenjang, dan jenis pendidikan. Standar Kompetensi
Lulusan digunakan sebagai acuan dalam pengembangan standar isi, standar
proses, standar penilaian pendidikan, standar tenaga kependidikan, standar
sarana prasarana, standar pengelolaan, dan standar pembiayaan.

Taksonomi dimaknai sebagai seperangkat prinsip klasifikasi atau struktur dan


kategori ranah kemampuan tentang perilaku peserta didik yang terbagi ke
dalam ranah sikap, pengetahuan dan keterampilan. Pembagian ranah perilaku
belajar dilakukan untuk mengukur perubahan perilaku seseorang selama proses
pembelajaran sampai pada pencapaian hasil belajar, dirumuskan dalam perilaku
(behaviour) dan terdapat pada indikator pencapaian kompetensi.

Konsep Islam merupakan amalan lahiriyah yang mencakup syahadat, shalat,


puasa, zakat, dan haji. Saat seseorang melakukan 5 amalan ini, maka orang
tersebut dikatakan sebagai muslim. Pada Konsep Islam terdapat integrasi
kemampuan kognitif dan psikomotorik. Proses pemberian pengetahuan harus
ditindaklanjuti dengan contoh dan pelaksanaan. Dalam Islam, pemahaman yang
dikuatkan dalam pelaksanaan menjadi satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan.
Kesatuan ini menunjukkan betapa dalam Islam hanya paham saja belum
menunjukkan keberhasilan pembelajaran jika tidak sampai
mengimplementasikan.

Pengetahuan faktual yakni pengetahuan terminologi atau pengetahuan detail


yang spesifik dan elemen. Contoh fakta bisa berupa kejadian atau peristiwa yang
dapat dilihat, didengar, dibaca, atau diraba.

Pengetahuan konseptual merupakan pengetahuan yang lebih kompleks


berbentuk klasifikasi, kategori, prinsip dan generalisasi. Contohnya pengertian
ulul albab, karakteristik atau kriteria ulul albab, prinsip kepemimpinan, teori
pendidikan, dan teori belajar.

Pengetahuan prosedural merupakan pengetahuan bagaimana melakukan


sesuatu termasuk pengetahuan keterampilan, algoritma (urutan langkah-
langkah logis pada penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis),
teknik, dan metoda seperti langkah-langkah pelaksanaan wudhu, shalat, dan
haji.

Pengetahuan metakognitif yaitu pengetahuan tentang kognisi (mengetahui dan


memahami) yang merupakan tindakan atas dasar suatu pemahaman meliputi
kesadaran dan pengendalian berpikir, serta penetapan keputusan tentang
sesuatu.

Analisis SKL KI KD merupakan titik awal perencanaan pembelajaran. Kerangka


berpikir analisis SKL KI KD perlu dipahami agar pembelajaran yang disajikan
berjalan sesuai skema besar pencapaian SKL kurikulum.

Prota (program tahunan) dan promes (program semester) merupakan


administrasi pembelajaran yang menjadi dasar bagi susunan administrasi
pembelajaran lainnya. Prota adalah susunan alokasi waktu pembelajaran selama
satu tahun untuk mencapai standar kompetensi (SK) dan kompetensi dasar (KD)
yang diharapkan.

Anda mungkin juga menyukai