Anda di halaman 1dari 1

- Apakah orang percaya masa kini mengerti apa itu ibadah?

Masih sulit untuk bisa dikatakan apakah orang masa kini bisa mengerti apa itu ibadah, terlebih bagi mereka
yang lahir dan dibesarkan sebagai orang Kristen menganggap ini hanya sebagai ritual atau kegiatan yang tidak
boleh dilewatkan bukan sebagai sebuah kebutuhan rohani contohnya ibadah Minggu. Apalagi kegiatan ibadah
yang dilakukan seringkali sifatnya monoton. Tidak dipungkirin kalo tetap ada orang2 yang telah mengerti apa
itu ibadah setelah mereka sendiri mengalami dan menjalani proses pembentukan kerohanian yang tumbuh
mulai dari diri sendiri, melalui keluarga dan keterlibatan di dalam persekutuan gereja. Sederhananya
pengertian ibadah bagi kita sebagai orang Kristen adalah memuliakan Allah, makna pengertian ini yang
mungkin hilang bagi orang Kristen saat ini yang tengah bergelut di dalam kemajuan dunia teknologi, perang
social media serta kebutuhan hidup.
- Elemen ibadah yang membosankan dalam ibadah?
Mungkin bisa jadi lagu, khotbah yang kepanjangan ataupun doa syafaat yang jauh dari kata amin. Tapi menurut
pribadi penyebab kebosanan timbul karna ada beberapa faktor, diantaranya :
1. Kelelahan fisik dan mengantuk
2. Sedang mengalami pergumulan (beban pikiran)
3. Hatinya sedang sesak (perilaku pribadi yang tidak bisa termaafkan atau terselesaikan atas perbuatan yang
telah dilakukan)
- Solusi?
Secara pribadi masih belum menemukan cara untuk mengatasi rasa bosan, namun berdasarkan informasi yang
didapat bahwa solusi untuk mengatasi permasalahan ini dengan cara:
1. Melibatkan diri bersama keluarga ataupun anggota persekutuan didalam ibadah, mulai dari tugas
pelayanan yang kecil dan sederhana secara bersama-sama. Kita bisa melakukan hal belajar mengasihi
dengan tulus, belajar menangis dan tertawa bersama, serta belajar sehati sepikir.
2. Mencoba hal2 baru yang berbeda (mungkin agak sulit mengingat gereja mempunyai struktur ibadah yang
sama setiap minggunya) namun beberapa hal telah banyak dilakukan pembaharuan seperti khotbah
dengan menampilkan slide, melibatkan pujian dari persekutuan gereja.
3. Menayangkan film pendek, sharing pengalaman rohani atau pujian menggunakan teknologi dengan kreatif
4. Ibadah orang Kristen indetik dengan kemewahan. Sehingga terkadang mata kita tidak menerima apabila
seseorang datang untuk ibadah hanya menggunakan pakaian yang sedehana padahal itu bukan hal
penting, Dari diri sendiri harus mulai memandang bahwa setiap orang yang hadir dalam ibadah sama
berharganya dimata Tuhan.

Anda mungkin juga menyukai