Anda di halaman 1dari 1

Nama:asep saepudin

Nim :2021.2.046
Kelas :B2
Prodi :manajemen
Matakuliah : ekonomi syariah
Tugas pertemuan ke-7
Teori ekonomi mikro boleh diartikan sebagai “ilmu ekonomi kecil”. Berdasarkan kepada pola
dan ruang lingkup analisisnya, ekonomi mikro dapat didefinisikan sebagai satu bidang studi
dalam ilmu ekonomi yang menganalisis mengenai bagian-bagian kecil dari keseluruhan kegiatan
perekonomian.
Ekonomi Islam adalah ekonomi yang berdasarkan ketuhanan. Ekonomi Islam bertitik tolak dari
Allah,bertujuan akhir kepada Allah,dan menggunakan sarana yang tidak lepas dari syariat
islam.Menurut agama Islam kegiatan ekonomi merupakan bagian dari kehidupan yang
menyeluruh, yang bersumber dari alquran dan hadits dan diaplikasikan pada hubungan
kepada Allah dan kepada manusia .

Persoalan poko dalam Ekonomi mikro konvensional ini didasarkan pada prilaku individu-
individu yang secara nyata terjadi disetiap unit ekonomi, prilaku individu dari setiap unit
ekonomi tersebut akan bertindak dan berprilaku sesuai dengan norma dan aturan menurut
persepsinya masing-masing.
Sedangkan ekonomi mikro islam, justru faktor moral dan norma yang terangkum dalam tatanan
syari’ah akan ikut menjadi variabel yang penting dan perlu dijadikan sebagai alat analisis.

metodologi ekonomi islam adalah suatu metode tentang bagaimana memahami, menafsirkan dan
mengambil ketetapan hokum lqur'an dan hadist sehingga menghasilkan keputusan yang paling
sesuai dengan kehendak Allah dan Rasulnya. metodologi ini berbeda secara prinsip dan
mendasar dengan metodologi ilmu ekonomi konvensional, namun dalam beberapa hal keduanya
dapat menggunakan metodologi yang sama. Oleh karena itu, proses islamisasi ilmu ekonomi
diharapkan dapat mengintegrasikan keduanya yang berbeda, namun juga memiliki sejumlah
kesamaaan yang bersifat natural.

Manfaat ekonomi mikro islam yaitu mengetahui batasan batasan syariah dalam setiap
langkah pengambilan keputusan dalam ekonomi.

Ekonomi islam atau ekonomi syariah merupakan ilmu ekonomi yang berkaitan dengan hukum
hukum islam yang berlaku, sehingga setiap kegiatan ekonomi yang dilakukan akan selalu
mempertimbangkan hukum hukum islam didalamnya.

Anda mungkin juga menyukai