Anda di halaman 1dari 3

BAHAN KEBAKTIAN SIKKOLA MINGGU & REMAJA

Tgl. 15 Mei 2022


Tema: BERDAMAI (Efesus 4; 1-6)

TUJUAN:
1. Anak SM dan Remaja menjelaskan apa arti berdamai
2. Anak SM dan Remaja menjelaskan mengapa perlu berdamai.
3. Anak SM dan Remaja menceritakan contoh-contoh cara hidup berdamai.
4. Anak SM dan Remaja mengidentifikasi masalah mengapa tidak terjadi
perdamian
5. Anak dan Remaja mampu bertekad untukmembangun suasana damai
dalam hidup sehari-hari.

BAHAN:
1. Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut dan sabar.
2. Tunjukkanlah kasihmu dengan saling membantu.
3. Peliharalah dalam satu ikatan; satu tubuh dan satu Roh
4. Kita adalah satu Tuhan, satu iman, satu baptisan, satu Allah

DETAIL:
1. ARTI BERDAMAI
a. Bisa cocok dengan orang lain
b. Bisa terima keadaan
c. Menerima kenyataan dengan hati terbuka
d. Bersyukur apapun keadaannya

2. MANFAAT BERDAMAI
a. Kita jadi lebih tenang
b. Kita merasa nyaman
c. Tidak ada musuh
d. Tidak merasa dikejar-kejar oleh orang lain
e. Banyak teman dan sahabat
f. Kita jadi bisa konsentrasi
g. Bisa lebih berprestasi

3. MENGAPA TIDAK ADA DAMAI


a. Egois
b. Mau menang sendiri
c. Merasa pintar selalu
d. Tidak mau perduli orang lain
e. Melihat orang lain sebagai musuh
f. Tidak pede dengan diri

4. SYARAT UTAMA SUPAYA BISA BERDAMAI


a. Kita belajar untuk rendah hati
b. Kita tidak sombong
c. Kita tidak merasa benar sendiri
d. Kita menghargai orang lain
e. Kita belajar untuk lemah lembut
f. Kita pakai kata-kata yang tidak menyakiti hati orang lain
g. Kita belajar sabar, lebih sabar dan sabar lagi.

5. MULAILAH TEKAD UNTUK HIDUP BERDAMAI


a. Kita adalah saudara kakak adek
b. Kita adalah saudara seiman di gereja. Kaulah saudaraku
c. Kita juga se marga, ada puhun/nampuhun, ada namberru/mamberru, ada
mpung, ada tonga/papun, ada eda/turang dll.
d. Kita sesame orang PAKPAK lho
e. Kita adalah teman se sekolah/kampus
f. Kita adalah kini, masa depan dan selamanya.

Metoda:
1. Bermain
2. Story telling
3. Diskusi dan Tanya jawab
4. Buat yel-yel tentang …KITA ADALAH SAUDARA
5. Cari lagu bersama tentang KITA SATU DALAM KASIHNYA
6. Cari youtube tentang ANAK YANG BISA MEMBAWA DAMAI DI RUMAH, di
sekolah, di tetangga
7. Gambar Yesus yang menggendong anak di tanganNYA. Yesus suka anak-
anak dan berdamai dengan anak.
Alat peraga:
1. Balita akan duduk ditikar dan bawa meja kecil untuk menggambar dan
crayon akan disiapkan
2. Anak TK dan SD akan belajar tentang topik di atas dengan lebih banyak
lewat nyanyi, gerakan dan alat bantu lain yang cocok
3. Remaja akan belajar di konsistori dengan materi yang lebih tinggi pakai
power point, ada diskusi, sharing pengalaman dan buat komitmen untuk
terus menjadi pembawa damai.
Evaluasi:
1. Tanyakan apa saja hal yang membuat kita bisa berdamai dengan orang lain
2. Tanyakan juga apa yang menyebabkan engkau suka gelisah dan suka
berantem.
3. Tanyakan juga ciri-ciri orang yang bisa berdamai
4. Buatkan komiment untuk saling rendah hati, saling membantu, saling
berbagi
5. Menuliskan ungkapan/yel-yel berdamai
6. Minggu depan, yuk kita rame-rame lagi bareng-bareng membuat Sekolah
minggu dan Remaja makin betah dalam kelompok. Remaja perlu dipilih
ketua, sekertaris dan komunikator biar kelompok bisa makin kuat.
Pilihan Lagu
1. Tuhan cinta semua kita
2. Kasihnya seperti sungai
3. Kita satu dalam kasihNYA
4. Adalah sukacita di hatiku

Anda mungkin juga menyukai