Anda di halaman 1dari 26

BUKU PANDUAN JURNAL ILMIAH

Seri Penerbitan Jurnal (Issued)

www.iaic.ac.id
jurnal.iaic.ac.id

Dr. H. Ahmad Zaki Mubarak, M.Pd., M.Si.


085223777150
https://zakimu.com

1 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
Cara Melakukan Proses Issue (Penerbitan Jurnal) dengan melalui Proses Open
Journal System (OJS). Cara ini diperlukan oleh admin yang sekaligus editor jurnal.

Hal yang perlu dipersiapkan:


1. User dan password yang telah diberikan oleh superadmin yang memiliki
seluruh jurnal di dalam satu domain. Seperti jurnal.iaic.ac.id dikendalikan oleh
saya sebagai superadmin dan saya berhak masuk ke admin seluruh jurnal. Jadi
ada kekuatan khusus bahkan bisa mengerjakan apa yang belum dikerjakan
oleh admin setiap admin jurnal.
2. Admin bisa masuk dan mengendalikan sekaligus merevisi seluruh tampilan dan
isi jurnal. Jadi silahkan untuk mengganti gambar, narasi, redaksi dan tim
lainnya untuk ditugaskan dalam peran jurnal. Paling tidak ada beberapa peran
yang harus dimengerti oleh admin, yaitu editor (admin bisa menjadi editor
sekaligus bisa meminta editor lain yang telah dipersiapkan), copyeditor, yaitu
yang jika editor membutuhkan kerjaan editor lainnya. Selanjutnya reviewer,
yang terdiri dari dua, peer reviewer dan reviewer yang ditunjuk. Juga ada peran
proofreader yang fungsinya memastikan artikel dalam karya ilmiah benar-benar
layak diterbitkan. Admin bisa melist reviewer dan proof reader ahli di
bidangnya. Selanjutnya adalah layouter, yang mempersiapkan penerbitan dari
sisi layout. Jika admin tidak memiliki orang, maka bisa dilakukan secara sendiri.
3. Siapkan folder khusus untuk edisi penerbitan. Semisal folder No 1 Vol 2 Tahun
2018. Semua file dari proses (tiga proses: peninjauan, review dan pengeditan)
akan masuk ke folder ini.

Langkah yang dilakukan dalam proses penerbitan adalah:

1. Masuk ke jurnal.iaic.id dengan memasukan user dan password sebagai admin


jurnal. Admin ini bisa sebagai editor, bisa sebagai penulis bisa juga sebagai
reviewer. Jadi admin ini bisa mengelola jurnal secara tahapan sesungguhnya,
bisa juga “by pass” dengan tidak mengikutsertakan editor lain, reviewer lain
atau orang lain yang perannya sebai proof reader dan lay outer. Sebagai
pengelola jurnal yang professional, tentu semua proses yang ditempuh harus
dengan sebenar-benarnya proses. Missal saya menggunakan akun saya
sebagai admin dan editor Ednovation milik Jurnal Pascasarjana IAIC. Maka
tampilan seperti yang ditampilkan di bawah:

2 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
2. Persiapan yang harus ada sebelum memulai pekerjaan mengelola jurnal
adalah:
a. Artikel yang sudah masuk dengan file “belum ditugaskan”. Proses OJS tidak
bisa tanpa tidak melibatkan penulis yang mengirimkan artikel di akunnya.
Maka tunggu dulu tuisan masuk dari penulisnya. Jika penulis tidak
melakukan, maka admin bisa melakukan dengan menggunakan akun
penulis (gost writer).
b. Pastikan artikel sudah sesuai dengan “Template” yang sudah disediakan.
Semakin sesuai dengan template, maka semakin mudah editor untuk
mengedit. Hal yang paling sulit dilakukan editor adalah mengedit tulisan
yang belum diedit apalagi tidak sesuai dengan template yang disarankan.
Menjadi Editor adalah pekerjaan yang paling sulit dan komplek untuk
dilakukan. Jadi harus benar-benar focus.
c. Jika admin mengupload sendiri tanpa penulis, pastikan tulisannya sudah
diedit dan sudah fix sesuai dengan prosedur jurnal. Upayakan halaman
sudah mengalami penyesuaian. Format harus dalam bentuk PDF dan
Word. Tujuannya Word untuk copy-paste. PDF digunakan untuk versi galley
(yang ditampilkan saat terbit)
d. Rencanakan penulis ke 1, ke 2 dan seterusnya.
e. Siapkan Cover Jurnal setiap Volume dan Nomor. Kalau bisa desain cover
sudah sesuai rencana siapa saja yang akan diterbitkan
f. Siapkan Daftar Isi untuk penerbitan. Jika dilakukan sendiri oleh admin,
maka persiapkan secara matang siapa di urutan pertama dan memiliki
halaman berapa.
3. Setelah masuk ke akun admin maka akan otomatis masuk ke akun dengan
jurnal sendiri.

3 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
4. Maka akan menemukan tulisan yang sudah masuk. Akan ada tiga proses yang
akan diketahui, yaitu “belum ditugaskan” yang berarti tulisan masuk tapi belum
diproses oleh editor (admin). “Dalam Review” yaitu proses sudah diterima dan
dalam proses review (tinjauan). “Dalam Pengeditan” yaitu proses sudah dalam
pengeditan. Setiap langkah mengalami banyak hal yang harus dilakukan oleh
editor. Dan semuanya akan direkam dan diarsipkan. Tidak ada langkah by pass
untuk langsung menerbitkan. Jadi harus melakukan tiga proses di atas. Jika
admin meninggalakn pekerjaan, maka semua sudah direkam dan artikel
posisinya sesuai dengan posisi terakhir, apakah di “belum ditugaskan”, ‘review”
atau “edit”. Admin bisa melanjutkan pekerjaannya kemudian.
5. Ada dua cara untuk memulai, bisa menyipakan dahulu edisi penerbitan, bisa
menyelesaikan dahulu tiga proses (penugasan, review dan edit) namun tidak
dahulu diterbitkan. Ketika sudah diterbitkan, maka tidak bisa dirubah dan
dianggap sudah dipublish. Maka, penerbitan harus memastikan semua sudah
oke, dari mulai artikelnya, covernya, dan daftar isinya.
6. Kita mulai dengan cara menugaskan terlebih dahulu.
7. Klik “Belum Ditugaskan” maka akan muncul

4 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
8. Belum ada file, sehingga untuk melihat file yang masuk bisa melihat di
notifikasi.

5 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
9. Lihat di kolom “Notifikasi” dan Klik di “Lihat”

10. Maka akan muncul banyak pemberitahuan (notifikasi) yang sudah dikerjakan
atau yang belum dikerjakan oleh editor. Silahkan cari notifikasi yang belum
ditugaskan. Setelah ditemukan, maka Klik “Pergi ke URL” yang akan langsung
masuk ke tulisan yang baru (belum dikerjakan).

6 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
11. Kita masuk ke menu “Ringkasan” Klik “berubah ke Artikel” kemudian klik
“rekam”. Artinya kita akan masuk ke tahap pertama dalam pengerjaan
memberikan tugas kepada diri sendiri untuk mengedit (peran editor). Untuk
memulai maka download artikel asli yang dikirim oleh penulis (lihat artikel yang
berwarna merah). Setelah didownload, silahkan baca sebagai editor, lalu
buatlah artikel dalam bentuk Ms Word itu menjadi file dengan nama yang
diingat oleh editor, semisal “Rudiana editor Zaki”. File ini akan dikirim ke tahap
berikutnya. Jika kita tidak melibatkan orang lain, maka pastikan tulisan yang
diupload sudah tidak membutuhkan editing dan langsung diupload dengan file
yang sama. Idealnya, proses melibatkan orang lain lebih professional. Tapi
dalam keadaan tertentu, pengerjaan oleh editor bisa saja dilakukan, semisal
menerbitkan edisi yang telah lalu.

12. Scroll ke bawah. Di bagian editor, ada beberapa pilihan. Untuk menerbitkan
tanpa melibatkan editor orang lain, cukup klik “editor sendiri” lalu klik “rekam”.

7 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
13. Maka akan terekam dengan status “Dalam Review”. Jika menolak atau tidak
akan dilanjutkan seperti artikelnya tidak bagus, maka klik “Penolakan dan
langganan Arsip”

8 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
14. Kemudian scroll ke atas dan lihat menu “Tinjauan” yang berwarna biru dan
klik sampai berwarna oranye.

15. Dalam kolom Naskah, pilih “choose file” kemudian klik “unggah” sampai ada
file yang berwarna merah.

9 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
16. Dalam kolom Peer Review (Reviewer yang mendaptarkan dirinya di akun
masing-masing), klik “Peer Review” yang berwarna merah. Peer review tidak
penting bagi penerbitan yang langsung dihandle oleh editor sendiri.

17. Kemudian pilih orang yang mau menjadi Reviewer. Contoh saya pilih Cecep
Soleh Kurniawan. Klik “Menugaskan” yang berwarna merah.

10 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
18. Bisa memilih satu atau lebih reviewer. Untuk mengelola cepat, cukup satu saja.
Dengan tampilan. Untuk proses yang benar, maka editor harus mengirim email
dengan mengklik “gambar buku” langsung menuju email ke reviewer. Untuk
mempercepat proses, tidak diperlukan email.

19. Jika sudah proses review, maka editor bisa memutuskan. Jika tidak
menggunakan jasa review, langsung saja proses pada kolom “Keputusan
Editor” tanpa memperhatikan reviewer. Dalam proses yang benar, editor wajib
memperhatikan masukan reviewer.

11 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
20. Kemudian klik choose pada “Choose file” dengan asumsi ada dokumen artikel
yang sudah diperbaiki oleh reviewer. Jika by pass tanpa reviewer, maka di
upload saja tulisan awalnya. Maka akan muncul dua file yang berwarna merah
versi editor.

12 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
21. Kemudian scroll ke atas untuk melakukan proses selanjutnya. Lihat kolomm
“Pengeditan” yang berwarna biru. Klik sehingga menjadi warna oranye.

22. Proses tinjauan sudah selesai, kemudian masuk ke pengeditan. Maka jurnal
yang asalnya “dalam review” pindah menjadi “dalam pengeditan”

13 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
23. Sekarang masuk ke Copyedit. Lihat dalam metadata Review (berwarna
merah). Klik “selesai”, baik ada copy edit awal sampai berubah menjadi
tanggal. Jika proses mau cepat klik juga “selesai” pada copyedit akhir
sehingga menjadi tanggal.

24. Kemudian klik “Choose file” dalam pilih file artikel yang sudah mengalami
perubahan pengeditan dari editor, baik dari sisi halaman, judul dan lain-lain.
Contoh saya menggunakan upload dengan file yang sama. Tanpa diedit
dahulu. Karena diasumsikan semuanya sudah baik.

14 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
25. Klik file yang dimaksud dan klik “open” kemudian akan muncul seperti gambar
di bawah kemudian klik “unggah”.

26. Kemudian masuk ke tahap “Penjadwalan”. Klik kolom yang ada tulian “untuk
ditugaskan” dan ganti degan Edisi Jurnal yang sudah dibuat sebelumnya.
Saya memililih salah satu dari Edisi Jurnal No 1 Volume 1 Tahun 2016
(walaupun tahun ke belakang). Silahkan buatkan jika belum buat. Klil “Terbitan
akan dating”

15 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
27. Kemudian klik “rekam”

28. Atur kemudian tanggal penerbitan. Semisal saya menerbitkan dua kali setahun
pada bulan Juni dan Bulan Desember pada tanggal 1.

16 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
29. Kemudian klik “Rekam” dan klik “Daftar Isi”

30. Masukan nomor halaman sesuai denagan jumlah yang ada di artikel. Missal
saya memasukan 41 – 50 dengan ICD umum ke 5

17 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
31. Klik “Simpan” dan akan muncul seperti berikut:

32. Boleh ngecek nomor dan volume terbitan dengan mengscroll ke atas dan klik
“Data Terbitan”

18 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
33. Kita juga bisa mengecek penerbitan dalam bentuk tambahan PDF dengan klik
“Choose “dan upload artikel PDF nya dengan klik “unggah”

34. Kemudian masuk ke Layout (untuk penerbitan).

19 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
35. Klik tugaskan ke “editor layout” kalau kita telah menentukan siapa yang
mendesain laypout. Kalau tidak tidak usah memakai jasanya. Gambar di bawah
belum ada orang yang ditugaskan.

36. Klik “Versi Galley” (Maksudnya Galley adalah versi yang akan ditampilkan
saat dipublikasi. Bisa menggunakan berbagai format. Kita guankaan format
PDF agar lebih aman. Maka siapkan file versi PDF yang sudah ada di
computer. Kemudian klik “Choose Files”

20 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
37. Klik file PDF yang sesuai dengan artikel yang dimaksud yang sudah
dipersiapkan dan telah mengalami proses panjang dari editor, reviewer dan
layoter.

38. Kemudian klik “unggah” dan akan ada tampilan seperti ini dan dilanjutkan
dengan klik “Simpan”.

21 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
39. Kita bisa melihat galley sudah ada file dengan format PDF. Kita lanjutkan
kepada tahap Proofread.

40. Klik “Mulai” (berwarna merah) sehingga berganti dengan waktu. Logikanya,
editor telah melihat secara keseluruhan artikel yang dibuat penulis. Hal ini
dimaksudkan untuk mengecek terakhir tulisan. Kalau ada yang salah bisa
dirubah terlebih dahulu.

22 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
41. Klik “Selesai” sehingga menjadi tanggal. Dan artikel siap dilihat dipublikasi.

42. Anda boleh melihat menu lain dengan scroll ke atas dengan melihat “Sejarah”
dan “Referensi” untuk melihat titimasngsa. Tapi itu hanya jejak artikel saja.

23 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
24 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
43. Cek hasil pekerjaan kita pada notifikasi. Maka aka nada satu notifikasi dan bisa
dilihat dengan mengklik “Lihat”

44. Kemudian akan muncul semua notifikasi. Klik “pergi ke URL” untuk melihat
pekerjaan.

25 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com
45. Kita bisa melihat pekerjaan kita sudah diterbitkan. Tapi sebelumnya, perlu ada
konfirmasi dahulu semua komponen penerbitan seperti cover daftar isi dan
lainnya.

46. Bisa dicek dengan mengklik gambar PDF atau judulnya dengan format yang
berbeda. Judul dengan format HTML dan PDF adalah full textnya.

26 | j u r n a l . i a i c . a c . i d
Buku Panduan Seri Penerbitan Jurnal_Powered by https://zakimu.com

Anda mungkin juga menyukai