Anda di halaman 1dari 2

MC RAPAT

Bismillahirrohmanirrohiim

Assalamua’laikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Innalhamdalillahi nahmaduhu wanasta’iinuhu wanastaghfiruhu. Wana’udzubiillah minsyurruri


‘anfusinaa. waminsayyi’ati ‘amaalinnaa. Manyahdihillah falah mudhillalah. Wa man yudh lil falaa
haadiyalah. Wa asyhadu allaa ilaaha illallaah wahdahu laa syariikalah wa asyhadu anna
muhammadan ‘abduhu wa rasuuluh.

Segala puji bagi Alloh yang telah memberikan nikmat iman, islam rahmat hidayah dan kesehatan kepada
kita sehingga kita dapat berkumpul bersama di kesempatan kali ini. Sholawat dan salam tak lupa selalu
kita curahkan kepada Nabi Muhammad SAW. Beserta keluarga, shahabat, dan para pengikutnya sampai
akhir jaman.

Alhamdulillah sudah hadir Bersama kita, yang terhormat.


Direktur Pendidikan SIT Nurul Fikri (bpk Joko Prayitno, S.S, M.Pd
Kepala Biro Diniyah dan Kesiswaan (Ibu Fathonah Januwiyati, M.Pd)
Pimpinan CCEE/TK (Ibu Rusliah, S.Pd)
Wakil Kepala Sekolah kesiswaan SD (Bapak Rizal Dharma Saputra, M.Pd)
Wakil Kepala Sekolah kesiswaan SMP (Bapak Ustadz Junaedi, S.Pd)
Wakil Kepala Sekolah kesiswaan SMA (Ibu Rani Khaerani, S.Pd)

Jazzakumullah khairan katsiran atas kehadirannya di majelis ini yang inshaAllah membawa perbaikan
dan kebaikan terus menerus dalam berikhtiar menunaikan amanah dan da’wah Pendidikan di SIT Nurul
Fikri.
Visi kita adalah, Menjadi sekolah rujukan dalam membina generasi pembelajar yang Sholeh, Mushlih,
cerdas, mandiRi, dan Terampil dalam menghadapi tantangan global.

Manajemen kesiswaan itu suatu penataan atau penaturan segala aktivitas yang berkaitan dengan
peserta didik, yaitu dari mulai masuknya peserta didik (MPLS/Matriks) sampai keluarnya peserta didik
(kelulusan/wisuda) tidak lepas dari program kesiswaan. Jadi sebelum siswa belajar secara akademik
mereka belajar dahulu aturan di kesiswaan. Belum lagi didalam proses nya untuk melejitkan potensi
terbaik dengan memperhatikan perkembangan fisik, kecerdasan, intelektual, social, emosional dan
kejiwaan peserta didik lewat aktivitas-aktivitas didalam kesiswaan.

Bapak/Ibu yang dimuliakan Allah SWT

Berikut saya bacakan susunan acara pada hari ini :

1. Pembukaan
2. Arahan Direktur Pendidikan
3. Laporan Kegiatan Muharram dan hari kemerdekaan
4. Informasi survey sholat waktu
5. Persiapan LS2 dengan penyesuain indicator di masa PJJ
6. Persiapan pramgar
7. Penutup

Untuk acara pembukaan, marilah kita buka dengan ummul kitab. semoga acara ini berjalan
dengan lancar dan mendapatkan pahala yang berlipat ganda. ala hadzihinniyyati walikulli
niyyatin Sholihah, bibarokati Ummul qur.an al.fatihah...
Jazzakallah khairan katsiran, wa jazzakallah ahsanal jaza atas arahan dari bapak Direktur Pendidikan,

Saya selaku mc sekaligus moderator pada sesi kali ini mohon maaf jika ada salah dan banyak
kekurangan dalam membawakan acara.

Marilah kita tutup sesi kali ini dengan mengucapkan hamdalah, “Alhamdulillahirobbil alamin”

Sholawat Nabi

Doa Penutup Majelis

“subhaanakallaahumma wa bihamdika asyhadu allaa ilaaha illa anta astaghfiruka wa atuubu ilaika“

Assalamua’laikum Warohmatullohi Wabarokatuh

Anda mungkin juga menyukai