Anda di halaman 1dari 3

KLIPING CONTOH ASPEK

TRIGATRA

SMAN 28 KAB TANGERANG


2021/2022

Dibuat oleh : Aisyah Artika Sari 10 MIPA 1


Aspek Trigatra

a. Gatra Geografi Negara

Lokasi dan posisi geografi Indonesia merupakan negara kepulauan yang terdiri atas
perairan dan daratan. Kepulauan Indonesia dikelompokkan menjadi empat gugusan, yaitu:

● Gugusan Papua
● Gugusan Kepulauan Maluku
● Gugusan Kepulauan Sunda Kecil
● Gugusan Kepulauan Sunda Besar.

Berdasarkan bentang alamnya geografi Indonesia dibagi menjadi tiga daerah berikut:

● Dangkalan Sahul
● Dangkalan Sunda
● Daerah Peralihan.

Pembagian bentang alam di atas juga meliputi juga pembagian jenis flora dan fauna. Alam
flora Indonesia dibagi menjadi tiga daerah lingkungan, yaitu:

● Alam flora bagian timur


● Alam flora bagian barat
● Alam flora bagian tengah

Alam fauna Indonesia juga dibedakan ke dalam tiga daerah lingkungan yaitu:

● Fauna daerah Indonesia bagian timur


● Fauna daerah Indonesia bagian barat
● Fauna daerah Indonesia bagian tengah.

Selain itu, secara geografis, wilayah Indonesia di utara berbatasan dengan Malaysia,
Thailand, Vietnam, Laut Cina Selatan, Filipina, dan Lautan Pasifik. Di selatan, wilayah
Indonesia berbatasan dengan Australia, Timor Leste, dan Lautan Hindia.

Kemudian, di bagian barat, wilayah Indonesia berbatasan dengan India dan Lautan Hindia.
Lalu, di sisi timur, wilayah Indonesia berbatasan dengan Papua New Guinea, dan Lautan
Pasifik
b. Gatra keadaan dan kekayaan alam

Keadaan dan kekayaan alam Indonesia terdiri dari sumber dan potensi alam yang terdapat
di ruang angkasa atau dirgantara, permukaan bumi, termasuk laut, dan di dalam bumi.

Menurut jenisnya, kekayaan alam dibedakan ke dalam delapan golongan, yaitu: flora; fauna;
mineral; tanah; atmosfer; dirgantara; energi alam; air dan laut.

Sedangkan menurut sifatnya kekayaan alam dibedakan ke dalam tiga golongan, yakni:
kekayaan alam yang dapat diperbaharui; kekayaan alam yang tidak dapat diperbaharui; dan
kekayaan alam yang tetap.

c. Gatra keadaan dan kemampuan penduduk (demografi)

Seperti telah diketahui, penduduk dipahami sebagai sekelompok manusia yang menetap di
suatu wilayah negara. Peran sekelompok manusia itu penting dalam mengupayakan
penyelenggaraan ketertiban dan keamanan, serta pembangunan.

Maka itu, aspek demografi juga berpengaruh pada ketahanan nasional negara Indonesia.
Beberapa faktor yang perlu diperhatikan terkait demografi ialah jumlah populasi, komposisi,
persebaran, dan kualitas penduduk.

Nama : Aisyah Artika Sari


Kelas : 10 MIPA 1

Anda mungkin juga menyukai