Anda di halaman 1dari 1

LATAR BELAKANG

Kandungan bahan organik yang rendah pada tanah berakibat pada rendahnya tingkat
kesuburan tanahnya. Tanah yang kurang subur maka akan mempengaruhi pertumbuhan dan
perkembangan tanaman pertanian. Penggunaan pupuk organik merupakan solusi yang tepat
untuk menggantikan pupuk kimia sintesis yang masih menjadi andalan petani dimana
kenyataannya pupuk kimia sintesis ini menjadi faktor yang dapat mengganggu keseimbangan
sifat tanah, sehingga tanah semakin liat, tandus, sulit diolah, dan produktivitasnya semakin
menurun. Masalah-masalah tingkat kesuburan tanah yang rendah menyebabkan petani
memilih menambah jumlah pupuk kimia yang diaplikasikan, sehingga dari tahun ke tahun
penggunaan pupuk kimia sintesis menjadi meningkat. Hal ini tentunya menjadi beban biaya
bagi petani, sehingga pemerintah menyarankan mengganti ke pupuk organik.
Pupuk organik adalah pupuk yang terbuat dari bahan-bahan organik (sisa-sisa
makhluk hidup) dengan kandungan unsur hara yang terkandung secara alami yang disebut
kompos. Pembuatan pupuk organik harus melalui proses fermentasi terlebih dahulu, dimana
untuk mempercepat proses fermentasinya, maka perlu diberi aktivator. Pupuk kompos yang
diberi aktivator ini disebut juga dengan pupuk bokashi. Bahan yang digunakan untuk
pembuatan pupuk bokashi ini adalah dari limbah pertanian yaitu jerami padi. Jerami padi
merupakan sumber zat hara organik tanah yang potensial, relatif murah, serta mudah
didapatkan, serta memiliki banyak kandungan unsur hara sekitar 5-8% N, 1,6-2,7% P, 14-
20% K, dan 40-70% S tetap dalam 1 ton jerami padi segar. Aktivator yang digunakan yaitu
Effective Microorganism 4 (EM4) yang dapat menurunkan rasio C/N, dimana semakin besar
penurunan rasio C/N maka semakin singkat waktu yang diperlukan untuk pengomposan.

Point-point Latar Belakang pembuatan pupuk bokashi pada Poster


 Perlunya perbaikan tingkat kesuburan tanah
 Lebih ramah lingkungan
 Jerami padi mudah didapatkan dan relatif murah
 Mengandung banyak unsur hara seperti N, P, K, dan S yang baik untuk meningkatkan
kesuburan tanah
 Lebih cepat dalam proses fermentasi karena menggunakan aktivator EM4

Anda mungkin juga menyukai