Anda di halaman 1dari 2

JAWABAN QUIZ

PERTEMUAN KE 7

1. Karena Insured adalah pihak

2. Karena kontrak Indemnitas adalah upaya penanggung dalam memberikan ganti rugi bagi
tertanggung untuk mengembalikan tertanggung kepada posisi keuangannya seperti
semula, yaitu tepat sesaat sebelum kerugian itu terjadi. Dalam hal ini, ketika terjadi
kerugian atau klaim, penanggung akan memberikan ganti rugi sesuai dengan kerugian
finansial yang benar-benar diderita tertanggung tanpa tambahan atau pengaruh dari
unsur-unsur mencari keuntungan atau profit.

3. a. Community Rating adalah metode pemeringkatan yang menempatkan seluruh anggota


komunitas dalam satu kumpulan risiko. Dengan metode ini, satu kelompok akan
mendapatkan hasil nilai premi yang sama.
b. Manual Rating adalah metode rating menggunakan rate based atau dasar
pemeringkatan berdasarkan karakteristik individu atau kelompok. Karakteristik
individu yang diukur adalah usia, jenis kelamin, domisili, jenis pekerjaan, dan status
kesehatan. Cara ini merupakan pendekatan yang sudah lama dilakukan dalam industri
asuransi, dan umumnya diterapkan pada calon nasabah individu.
c. Experience Rating adalah metode rating yang menetapkan besar premium
berdasarkan jumlah klaim saat ini atau sebelumnya dari suatu kelompok.

4. Perbedannya adalah :
a. Prospective experience rating, yaitu metode rating yang menetapkan perusahaan
asuransi menghitung premi berdasarkan jumlah klaim yang sudah terjadi;
b. Retrospective experience rating yaitu metode rating yang menetapkan kelompok
calon nasabah menanggung sebagian atau seluruh risiko, biasanya diterapkan pada
kelompok nasabah perusahaan besar.

5. Peran dan tugas underwriter adalah orang atau tenaga menyeleksi dan menimbang risiko
kamu apakah bisa mendapatkan asuransi atau tidak.Biasanya, seleksi risiko dilakukan
dengan memberikan semacam kuesioner yang harus diisi atau dijawab oleh calon
tertanggung. Di dalam kuesioner tersebut, calon tertanggung harus menjawab dengan
sebenar-benarnya segala hal berkaitan dengan data diri, riwayat kesehatan, riwayat
penyakit dalam keluarga, penyakit berat yang pernah diderita, dan sebagainya. Ini
terutama dilakukan dalam proses seleksi risiko untuk produk asuransi jiwa dan asuransi
kesehatan. 

Anda mungkin juga menyukai