Anda di halaman 1dari 6

TUGAS KELOMPOK PIDANA PRAKTEK

MEMORI KASASI

Disusun Guna Memenuhi Tugas Hukum Acara Pidana Praktek

Disusun Oleh Kelompok 2 :

Dwi Sekar Ayu 20190610151 Enrika Nabila P W 20190610226


Ardhan Maulana 20190610195 Hariyo Mahendra 20190610239
Ananda Harfa D 20190610161 Duta Rifqi B P 20190610289
Sulthan Rafif A 20190610165 Trio Rizki D 20190610295
Yudhya Prasetia 20190610170 Yusron Al Faiz 20190610303
Prameta Nestia N 20190610188 Edla Zayyan H 20190610304
Raihan Azel H 20190610191 Putri Widiya W 20190610307
Egi Ramadhan 20190610204 Adhila Anggraeni 20190610329
Risa Surya P 20190610366 Ryandana Prayoga 20190610367
Inggit Virgawan 20190610387

KELAS C

FAKULTAS HUKUM

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA


2022

MEMORI KASASI
Terhadap Putusan Pengadilan Tinggi Yogyakarta No. 22/Pid.B/2022/PT.YK Tanggal
10 Januari 2022 jo Putusan Pengadilan Negeri Bantul
No. 42/Pid.B/2021/Pn.Btl
Dalam Perkara Pidana Atas Nama
BAYU JATMIKO Als. Abdul Bin Mahmud
dan
RETNO SANTOSO Bin Jalal

Kepada Yth.
Ketua Mahkamah Agung RI
Jl. Medan Merdeka Utara
di-
Jakarta

Melalui :

Ketua Pengadilan Negeri Bantul


di-
Jl. Prof. Dr. Supomo. Sh, No. 4, Mandingan, Ringinharjo, Kec. Bantul,
Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta

Perihal  :         Memori Kasasi

Dengan Hormat,
Untuk dan atas nama Klien kami Bayu Jatmiko, lahir pada 28 Juni 1986 (usia 36
tahun), pekerjaan Wirausaha, alamat Jl. Kamboja No. 2, Sewon, Bantul, Yogyakarta
dan Retno Santoso, lahir pada 16 September 1983 (usia 39 Tahun), pekerjaan
Wirausaha, alamat Jl. KH Ahmad Dahlan No. 5, Kasihan Bantul, Yogyakarta.

Dalam hal ini memilih domisili di kantor kuasa hukumnya dan diwakili oleh :

Talita Nurlita, S.H., M.H., Putra Wijaya, S.H., M.H., dan Muhammad Ali, S.H.

Kesemuanya adalah Advokat/Konsultan Hukum pada Kantor “TALITA AND


PARTNERS”, beralamat di Jl. Ir. Juanda No. 92, Trirenggo, Bantul, Yogyakarta,
berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 12 Januari 2022.

Selanjutnya disebut PEMOHON KASASI dahulu  PEMBANDING.

Bersama ini Pemohon Kasasi mengajukan Memori Kasasi atas putusan Pengadilan
Tinggi Yogyakarta No. 22/Pid.B/2022/PT.YK, tertanggal 10 Januari 2022 jo. Putusan
Pengadilan Negeri Bantul No. No. 42/Pid.B/2021/Pn.Btl tanggal 15 Desember 2021.
Bahwa Putusan Pengadilan Tinggi Yogyakarta tersebut diatas telah dimohonkan
kasasinya oleh Pemohon Kasasi pada tangggal 15 Januari 2022, permohonan mana
diajukan masih dalam tenggang waktu yang ditentukan menurut undang-undang,
dengan demikian maka permohonan kasasi ini harus dinyatakan diterima.

Bahwa amar Putusan Pengadilan Tinggi Yogyakarta tersebut di atas pada pokoknya
berbunyi sebagai berikut:

MENGADILI

1. Menerima permintaan banding dari Terdakwa dan Jaksa Penuntut Umum;


2. Menguatkan Putusan Pengadilan Negeri Bantul Nomor:
42/Pid.B/2021/PN.Btl, tertanggal 15 Desember 2021 yang diminta banding;
dan
3. Membebankan biaya perkara dalam dua tingkat peradilan, sedangkan
ditingkat banding sebesar Rp. 2.500,- (dua ribu lima ratus rupiah);

Adapun amar Putusan Pengadilan Negeri Bantul tersebut diatas pada pokoknya
berbunyi sebagai berikut:

1. Menyatakan terdakwa BAYU JATMIKO dan RETNO SANTOSO terbukti


secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana
PEMBUNUHAN;
2. Menghukum Terdakwa dengan pindana penjara selama 5 (lima) tahun;
3. Menyatakan barang bukti berupa:
- 1 (satu) lembar surat Visum et Repertum (V.e.R) No.
R/20/VER/XI/2020 tanggal 26 Oktober 2020 atas nama Irina Jeni
- 1 (satu) lembar surat keterangan sidik jari yang didapatkan dari ahli
sidik (Daktiloskopi),
- 1 (satu) buah kayu ukuran 3x7 cm panjang 75 cm,
- 1 (satu) buah celana wanita merk Levi’s
- 1 (satu) buah smartphone merk Xiaomi
Tetap terlampir dalam berkas perkara.
4. Membebankan kepada Terdakwa untuk membayar biaya perkara sebesar Rp.
1.000,- (seribu rupiah);

Bahwa Pemohon Kasasi sangat keberatan atas Putusan Pengadilan Tinggi


Yogyakarta (judex facti) tersebut diatas dengan alasan-alasan sebagai berikut
dibawah ini:

1. Bahwa judex facti menyatakan “putusan pengadilan Negeri Bantul telah tepat
dan benar baik dalam penerapan hukum, dalam menilai hasil pembuktian
dalam menentukan pidana, maka pertimbangan tersebut diambil alih dan
dijadikan dasar Pengadilan Tinggi Yogyakarta dalam memutus perkara ini,
oleh karena itu putusan Pengadilan Negeri Bantul harus dikuatkan” sebagai
pertimbangannya dalam memutuskan;
2. Bahwa judex facti telah menilai putusan a quo Pengadilan Negeri Bantul
dengan tidak memberikan alasan-alasan dan pertimbangan hukumnya terlebih
dahulu seperti diwajibkan oleh undang-undang;
3. Bahwa judex facti telah keliru dengan tidak adanya memori banding dari
pembanding bukan berarti sebagai alasan utama untuk tidak memeriksa
keseluruhan objek perkara yang dipersengketakan;
4. Bahwa di luar tersebut di atas, maka judex facti harus memeriksa keseluruhan
objek perkara yang dimintakan kasasi karena judex facti telah keliru dalam
menerapkan hukum;

Berdasarkan dalil dan argumen-argumen keberatan di atas, Pemohon Kasasi


dahulu Pembanding mohon kepada Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia
berkenan memberikan putusan:

MENGADILI:

- Menerima dan mengabulkan  Permohonan Kasasi Pemohon Kasasi untuk


seluruhnya.
- Membatalkan Putusan Pengadilan Tinggi Yogyakarta No.
22/Pid.B/2022/PT.YK, tertanggal 10 Januari 2022 jo. Putusan Pengadilan
Negeri Bantul No. 42/Pid.B/2021/Pn.Btl tanggal 15 Desember 2021.

Selanjutnya dengan MENGADILI SENDIRI, mohon putusan:

- Menyatakan seluruh Dakwaan Jaksa Penuntut Umum tidak terbukti secara


sah dan meyakinkan.
- Membebaskan Pemohon Kasasi dari seluruh dakwaan Jaksa Penuntut
Umum.
- Merehabilitasi nama baik dan kehormatan Pemohon Kasasi.
Demikian Memori Kasasi ini kami sampaikan, untuk kiranya dapat dijadikan bahan
pertimbangan dalam memberikan putusan yang sesuai rasa kebenaran dan keadilan.
Atas perhatian dan perkenannya dihaturkan banyak terima kasih.

Yogyakarta, 15 Januari 2022

Hormat Kami,

Kuasa Hukum Pemohon Kasasi

Talita Nurlita, S.H., M.H. Putra Wijaya, S.H., M.H. Muhammad Ali, S.H.

Anda mungkin juga menyukai