Anda di halaman 1dari 1

Permasalahan dalam sektor pertanian 

apakah yang anda temui? Menurut anda,


bagaimanakah cara memecahkan masalah tersebut?
Jawaban :
Banyak sekali permasalah yang dihadapi oleh sector pertanian, Namun yang sering saya
temui permasalahan di sector pertanian di lingkungan saya adalah
1. Bencana alam. Tanah di lingkungan saya sering terendam banjir diakibatkan
luapan aliran sungai sehingga menyebabkan menurunkan produktivitas dan
menghancurkan tanaman pangan.
2. Terbatasnya sumber – sumber pendanaan yang dapat diakses oleh petani secara
mudah, murah, dan terarah kepada petani kecil. Ini menyebabkan mereka Sering
kali kekurangan modal dalam pengolahan lahan pertanian mereka, sehingga
mereka harus minjam modal ke bank dengan bunga yang cukup besar.
3. Konflik kepentingan dalam penggunaan dan penguasaan lahan yang sering
berakhir dengan penggusuran lahan pertanian pangan berganti bisnis lain. Sebagai
contoh bnayak prtani menjual lahan pertaniannya untuk dibangun
perumahan,perusahaan,mal – mal. Karena mereka sudah bingung untuk mencari
modal dan lelah dengan hasil penjualan yang kurang memuaskan.
Menurut saya solusi ialah
1. Permasalahn pertama adalah bencana alam yaitu banjir yang sering meluap kearah
pertanian. Solusinya menurut saya ialah dibuatkan bendungan atau benteng agar
aliran sungai yang meluap tidak terkena ke area pertanian.
2. Permasalahan kedua ialah Permodalan. Menurut saya seharunya pemrintah lebih
peduli terhadap para petani dengan menyalurkan pinjaman modal untuk para
petani dengan Bunga sekcil – kecilnya. Agar para petani dapat berkebun denggan
tenang.
3. Permasalahan ketiga ialah pengalihan lahan pertanian yang dilakukan oleh para
petani. Menurut saya solusinya sama seperti point 2 karena mereka menjuala lahan
mereka bukan dengan Cuma - Cuma. Mereka menjual karena sudah lelah dengan
semakin meningkatnya harga kebutuhan perawatan dan sedikitnya keuntungan
yang mereka dapatkan. Yanag mengharuskan mereka merelakan untuk menjual
lahan mereka.

Anda mungkin juga menyukai