Anda di halaman 1dari 15

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

(STIKES) CITRA DELIMA BANGKA BELITUNG


“Membangun Citra Peradaban Bangsa”
JL. PINUS I KACANG PEDANG ATAS PANGKALPINANG
Telp/Fax. 0717-422531

A. DATA DEMOGRAFI
Identitas Kepala Keluarga
1. Nama : Ny. I
2. Umur : 72 tahun
3. Status : Cerai Mati
4. Pekerjaan : Pensiunan
5. Pendidikan : SMA
6. Agama : Islam
7. Alamat : RT. 02, Kel. Bukit Merapin, Kec. Gerunggang, Kota
Pangkalpinang

Anggota Keluarga
No Nama JK Hub, TTL / Umur Pendidikan Pekerja Agama Status
dgn KK an kesehatan
1. Ny. K Perempuan Anak Pkp/46 thn SMA PRT Islam Sehat
Kandung
2. Tn. A Laki-laki Menantu Pkp/53 th SMA Buruh Islam Sehat
Bangunan
3. Nn. A Perempuan Cucu Pkp/22 th S1 Mahasiswa Islam Sehat

8. Genogram (gambarkan genogram keluarga klien)

Ket :

: laki-laki

: perempuan

: tinggal serumah
: klien

X : meninggal

9. Tipe Keluarga

Keluarga Ny. I merupakan tipe keluarga inti single parent dengan suatu keluarga
yang terdiri dari 1 anak kandung, 1 menantu, dan 1 cucu yang tinggal serumah
dengan klien.

10. Suku Bangsa


Ny. I berasal dari Bangka (melayu) dan almarhum suami berasal dari Bangka (melayu)
dan tidak ada yang menentang hal-hal yang mendukung kesehatan. Bahasa yang
digunakan sehari-hari di rumah adalah bahasa melayu (daerah bangka).

11. Agama
Keluarga Ny. I menganut agama Islam dan masing-masing anggota keluarga
menjalankan ibadahnya sesuai dengan ajaran agama yang dianut dan tidak ada
perbedaan agama dalam keluarga Ny. I. Keluarga melaksanakan sholat lima waktu
dan berpuasa di bulan ramadhan sesuai dengan ajaran agamanya. Ny. I
melaksanakan ibadah sholat dengan posisi berbaring atau duduk semenjak
mengalami penyakit stroke.

12. Status Ekonomi Keluarga


Ny. I dulunya merupakan seorang perawat tamatan SPK, sekarang karena
kondisinya sudah tidak bisa bekerja seperti dulu. Maka penghasilan keluarga Ny. I
didapatkan dari anak kandung dan menantunya. Anak kandung Ny. I mengatakan
perkiraan penghasilan perbulannya di atas Rp. 2.000.000 per/bulan. Penghasilan
keluarga Ny. I mencukupi untuk keperluan sehari-hari dan keluarga Ny. I
mempunyai tabungan. Anak kandung Ny. I yang mengelola keuangan dalam
keluarga.
13. Aktivitas rekreasi keluarga
Keluarga Ny. I melakukan rekreasi dan mengisi waktu luang dengan menonton
televisi, bersantai dan sesekali pergi berjalan-jalan bersama keluarganya. Keluarga
Ny. I juga suka berlibur bersama anak-anaknya ke tempat rekreasi yaitu ke pantai.
Ny. I juga sering berkunjung kerumah anaknya yang lain didaerah Mentok.
B. RIWAYAT DAN TAHAP PERKEMBANGAN KELUARGA
1. Tahap Perkembangan Keluarga saat ini
Tahap perkembangan keluarga saat ini adalah tahap keluarga dengan anak dewasa.

2. Tugas perkembangan keluarga yang belum terpenuhi


Ny. I mengatakan bahwa anaknya sudah menikah semua. cucu Ny. I yang tinggal
serumah sudah dewasa tetapi belum menikah karena masih melanjutkan kuliahnya
di UBB, juga belum memiliki pekerjaan dan penghasilan tetap.

3. Riwayat keluarga inti


Riwayat terbentuknya keluarga inti ini yaitu semenjak Tn. M (Alm) dan Ny. I
menikah yaitu pada tahun 1969.

4. Riwayat keluarga sebelumnya


Keluarga Tn. M (alm) dengan Ny. I berasal dari keluarga yang lengkap dan utuh.
Hubungan yang terjalin antar kedua keluarga terjalin dengan baik. Ny. I
mempunyai 4 orang anak. 3 berjenis kelamin perempuan dan 1 anak laki-laki. Saat
Tn. M (alm) masih hidup, Ny. I tinggal bersama di Mentok. Sekarang Ny. I ikut tinggal bersama anak
perempuan bungsunya tinggal di Bukit Merapin Pangkalpinang.

C. STRUKTUR KELUARGA
1. Komunikasi keluarga
Komunikasi antara Ny. I dengan keluarganya berjalan dengan baik selalu ada
keterbukaan. Tetapi Ny. I agak sulit berbicara karena penyakit stroke yang
dialaminya 2 tahun terakhir.

2. Struktur kekuatan keluarga


Orang yang paling dekat dengan Ny. I adalah anak bungsunya Ny. K. Dikarenakan
tinggal serumah dan Ny. K yang merawat Ny. I semenjak Tn. M (alm) meninggal.
Keputusan dalam keluarga diambil oleh menantu Ny. I tetapi tetap dengan
pertimbangan hasil diskusi bersama keluarga Ny. I. Dalam penggunaan keuangan
kebanyakan anak kandung Ny. I yang memutuskan.

3. Struktur peran
a. Formal
Ny. I merupakan warga RT. 02, Kel. Bukit Merapin, Kec. Gerunggang, Kota
Pangkalpinang.
b. Informal
Keluarga Ny. I menjalankan peran masing-masing dengan baik sesuai dengan
tugas dan tanggung jawab yang ada.

4. Norma keluarga
Norma yang berlaku didalam keluarga Ny. I adalah berpegang teguh pada norma
agama dan adat istiadat, budaya dan norma sosial. Keluarga Ny. I selalu
menanamkan rasa menghormati dan menghargai orang lain, sopan santun kepada
sesama dan menanamkan nilai kebersamaan didalam keluarga dan yang selalu
ditanamkan oleh Ny. I pada keluarganya adalah tentang kedisiplinan dan etika
dalam bersosialisasi dengan sesama. Keluarga Ny. I mempercayai bahwa Ny. I
diberikan penyakit saat ini merupakan cobaan dari Allah SWT agar keluarga
menjadi lebih kuat.

D. FUNGSI KELUARGA
1. Fungsi Afektif
Menurut keluarga Ny. I mereka saling menyayangi satu sama lain serta berusaha
memenuhi dan memberikan yang terbaik dengan cara saling mendoakan dan
berusaha untuk melengkapi kebutuhan kehidupan sehari- hari. Jika ada masalah
keluarga Ny. I berusaha membantu sesuai kemampuan.
2. Fungsi sosialisasi
Keluarga Ny. I merupakan keluarga yang sering dan mudah bersosialisasi dengan
tetangga sekitar dan keluarga di dekat – dekat rumahnya. Hubungan terjalin dengan
baik, saling mendukung, bahu-membahu, saling bergantung.
3. Fungsi perawatan kesehatan
- Perilaku kesehatan
Keluarga Ny. I mandi dua kali menggunakan sabun mandi, gosok gigi dengan
pasta gigi, dan keramas menggunakan sampo. Untuk kebiasaan mandi
menggunakan air dari sumber air yang mereka miliki yakni sumur Bor. Untuk
kebiasaan makan keluarga Ny. I memiliki kebiasaan makan-makanan yang tidak
terlalu asin dan tidak terlalu manis.
- Sehat Sakit
Keluarga Ny. I menyadari bahwa kesehatan sangat penting bagi semua anggota
keluarga, sehingga apabila ada salah satu keluarga yang sakit maka akan langsung
membawanya ke fasilitas kesehatan dan keluarga mampu merawat keluarga jika
ada yang sakit.
- Istirahat dan tidur
Pola tidur keluarga Ny. I sekitar pukul 21.00 - 04.00 pada malam hari dan jika
ada kesempatan tidur siang biasanya jam 13.30-14.30.
- Praktik diet keluarga
Keluarga klien mengatakan tidak menjaga pola makan klien dan keluarga
mengatakan makanan Ny. I sama dengan keluarga yang lain. Keluarga lebih sering
memasak sendiri dengan menu lauk-pauk dan sayur. Keluarga Ny. I memiliki
kebiasaan makan 3x sehari.
4. Fungsi reproduksi
Ny. I mempunyai 4 orang anak, anak kedua merupakan laki-laki, 3 anak lainnya
merupakan anak perempuan. Anak Ny. I sudah menikah semua. Sekarang Ny. I
tinggal bersama anak bungsunya.
5. Fungsi ekonomi
Keluarga Ny. I dapat memenuhi kebutuhan makan yang cukup, pakaian dan biaya
untuk berobat.

E. TUGAS PERAWATAN KELUARGA


a) Mengenal masalah keluarga
Keluarga Ny. I jika mempunyai masalah berusaha menyelesaikan masalahnya
sendiri, bila sudah tidak ada jalan keluar lagi baru musyawarah dengan anggota
keluarganya dan berdoa kepada yang Allah SWT. Ny. I sudah 2 tahun terakhir
mengalami penyakit stroke non hemoragik dengan keluhan tidak dapat melakukan
aktifitas sehari-hari dengan mandiri seperti makan, minum, duduk, dan beribadah
sehingga harus dibantu oleh keluarga Ny. I. Dalam kebersihan diri pun sehari-hari
dibantu oleh keluarga Ny. I. Ny. I juga mengalami kesulitan dalam
berkomunikasi, tidak terlalu jelas dalam berbicara.

b) Mengambil keputusan
Keputusan dalam keluarga diambil oleh menantu Ny. I yaitu Tn. A. Dalam
penggunaan keuangan anak kandung Ny. I yaitu Ny. K yang sering memberi
keputusan.

c) Merawat anggota keluarga yang sakit


Keluarga Ny. I menyadari bahwa kesehatan sangat penting bagi semua anggota
keluarga, sehingga apabila ada salah satu keluarga yang sakit maka Ny. I akan
langsung membawanya membawanya ke fasilitas kesehatan didekat rumahnya dan
keluarga mampu merawat keluarga jika ada yang sakit. Dulu saat pertama kali jatuh
sakit, Ny. I dibawa ke Rumah Sakit Bhakti Wara. Pernah mengonsumsi obat-obatan
yang diberikan dokter tetapi sekarang tidak mengonsumsi obat apapun, hanya
minum madu saja. Ny. I juga tidak pernah kontrol ke fasilitas kesehatan, tetapi
setiap sebulan sekali ada tenaga kesehatan dari puskesmas yang berkunjung
kerumah Ny. I untuk melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan Ny. I. Tekanan
darah Ny. I pun sudah normal tidak tinggi lagi seperti sebelumnya.

d) Memelihara lingkungan
Ny. I dan anggota keluarganya bisa memelihara lingkungan sekitar rumahnya
dengan baik, tampak pada selokan rumah tidak terdapat sampah organik maupun
non organik.

e) Menggunakan fasilitas / pelayanan kesehatan


Keluarga Ny. I selalu menggunakan fasilitas kesehatan terdekat, apabila ada salah
satu keluarga yang sakit maka akan langsung membawanya ke fasilitas kesehatan
terdekat.

F. STRES DAN KOPING KELUARGA


1. Stress jangka pendek dan panjang
- Stress jangka pendek
Ny. K mengatakan bahwa ibunya memiliki penyakit stroke non hemoragik.
- Stress jangka panjang
Ny. K mengatakan bahwa yang menjadi pemikiran ibunya saat ini adalah
mengenai kesehatan pribadinya. Ny. K mengatakan bahwa ibunya memiliki
penyakit stroke. Selain perihal penyakitnya yang ia khawatirkan, dia juga
mengkhawatirkan jika penyakit tersebut terjadi juga pada anggota keluarganya
yang lain.

2. Kemampuan keluarga
Kemampuan keluarga dalam merespon terhadap situasi dan stressor keluarga selalu
memeriksakan anggota keluarga yang sakit ke fasilitas kesehatan dengan tenaga
kesehatan.

3. Strategi koping
Keluarga Ny. I mengatakan jika ada masalah dalam keluarganya dan hal tersebut
masih bisa diselesaikan oleh dirinya sendiri, maka masalah tersebut akan
diselesaikan oleh dirinya sendiri, tapi jika masalah tersebut sudah tidak bisa
diselesaikan oleh dirinya sendiri dan harus ada diskusi dengan anggota keluarganya
yang lain, maka Ny. I akan menceritakan masalah tersebut pada anggota
keluarganya yakni Ny. K.

4. Strategi adaptasi
Tidak ditemukan

G. PEMERIKSAAN FISIK
NO Komponen Ny. I Tn. A Ny. K Nn. A
. Pemeriksaan

1 Kepala Simetris, Simetris, Simetris, Simetris,


berambut berambut bersih berambut bersih berambut bersih
bersih berwarna hitam, berwarna hitam, berwarna hitam,
berwarna rambut tampak rambut pendek, muka tidak pucat
hitam rapi, muka tidak muka tidak
bercampur pucat pucat
keubanan,
muka tidak
pucat
2 Mata Konjungtiviti Konjungtivitis Konjungtivitis Konjungtivitis
s merah merah muda, merah muda, merah muda,
muda, sklera sklera putih sklera putih sklera putih
putih terdapat terdapat terdapat terdapat
gambaran gambaran tipis gambaran tipis gambaran tipis
tipis pembuluh darah pembuluh darah pembuluh darah
pembuluh
darah
3 Telinga Simetris, Simetris, Simetris, Simetris,
pendengaran pendengaran pendengaran pendengaran
masih normal masih normal masih normal masih normal
tidak ada tidak ada keluar tidak ada keluar tidak ada keluar
keluar cairan cairan dari telinga cairan dari cairan dari
dari telinga telinga telinga
4 Hidung Simetris, Simetris, tidak Simetris, tidak Simetris, tidak
tidak terdapat terdapat cuping terdapat cuping terdapat cuping
cuping hidung. hidung. hidung.
hidung.
5 Mulut Bibir tidak Bibir tidak kering, Bibir tidak Bibir tidak
kering, tidak tidak ada kering, tidak kering, tidak ada
ada stomatitis stomatitis ada stomatitis stomatitis
6 Leher dan Simetris, Simetris, tidak Simetris, tidak Simetris, tidak
Tenggoroka tidak terdapat terdapat terdapat terdapat
n pembesaran pembesaran pembesaran pembesaran
kelenjar tiroid kelenjar tiroid kelenjar tiroid kelenjar tiroid
7 Dada dan Dada Dada simetris, Dada simetris, Dada simetris,
Paru simetris, tidak terdapat tidak terdapat tidak terdapat
tidak pembengkakan, pembengkakan pembengkakan,
terdapat retraksi dada (-), , retraksi dada retraksi dada
pembengkak sianosis (-), sianosis (-), sianosis
an, retraksi (-), ronchi (-). (-), ronchi (-). (-), ronchi (-).
dada (-),
sianosis (-),
ronchi
(-).
8 Jantung KU: CM, KU: CM, alirah KU: CM, alirah KU: CM, alirah
alirah darah darah ke darah ke darah ke
ke ekstremitas baik ekstremitas ekstremitas baik
ekstremitas TD:112/80 baik TD:110/80
baik mmHg TD:115/70 mmHg N:
TD: 118/80 N: 85x/menit mmHg 87x/menit
mmHg N: 102x/menit
N: 98x/menit
9 Abdomen Distensi Distensi abdomen Distensi Distensi
abdomen (-). (-). abdomen (-). abdomen (-).
10 Extremitas Tidak Tidak terdapat Tidak terdapat Tidak terdapat
terdapat edema edema edema
edema
11 Kulit Berwarna Berwarna kuning Berwarna Berwarna
kuning langsat, tidak kuning langsat, kuning langsat,
langsat, tidak pucat, tampak tidak pucat, tidak pucat,
pucat, tampak bersih tampak bersih tampak bersih
bersih
12 Kuku Bantalan Bantalan kuku Bantalan kuku Bantalan kuku
kuku merah merah muda, merah muda, merah muda,
muda, tidak tidak terdapat tidak terdapat tidak terdapat
terdapat kotoran, tidak kotoran, tidak kotoran, tidak
kotoran, tidak terdapat clubbing terdapat terdapat
terdapat fingger, CRT >2 clubbing clubbing
clubbing detik fingger, CRT fingger, CRT
fingger, CRT >2 detik >2 detik
>2 detik
13 BB 68 Kg 70 Kg 65 Kg 52 Kg
14 TB 162 cm 170 cm 165 cm 164 cm
15 Tanda Vital118 /80 112/80 mmHg 115/70 mmHg 110/80 mmHg
mmHg
98x/menit 85x/menit 82x/menit 87x/menit
20x/menit 20x/menit 20x/menit 20x/menit
16 Kesimpulan Hipertensi - - -

HARAPAN KELUARGA
Keluarga Ny. I berharap dalam memberi asuhan keperawatan kepada Ny. I dapat
dilakukan secara rutin dan Ny. I berharap penyakitnya dapat terkontrol dengan baik.
H. LINGKUNGAN
Tipe bangunan keluarga Ny. I adalah permanen dengan memakai semen dan batu bata.
Status kepemilikan rumah adalah milik sendiri. Ukuran rumah Ny. I kurang lebih
dengan panjang 9 m dan lebar 6 m, lantai rumah menggunakan keramik dan dalam
keadaan bersih, atap rumah menggunakan seng/asbes. Keluarga membersihkan dan
merapikan rumahnya 1 kali sehari. Jumlah ruangan terdiri dari 1 ruang utama, 3 buah
kamar tidur, 1 ruang keluarga, 1 ruang dapur, 1 kamar mandi. Rumah keluarga Ny. I
mendapat cahaya matahari langsung masuk ke dalam rumah, terutama pada waktu pagi
hari dari arah depan rumah. Penerangan pada malam hari dengan menggunakan lampu
listrik. Ventilasi rumah terdapat lubang angin dan jendela di tiap ruangan yang luasnya
˃ 20 % luas lantai. Keluarga juga memiliki jamban sendiri dengan pembuangan kotoran
ke tangki yang terletak di belakang rumah. Keluarga memanfaatkan pekarangan depan
rumah dengan menanam bunga.

DENAH RUMAH

Ruang Tamu Kamar Tidur I

Kamar Tidur II
Ruang Keluarga

Kamar Tidur III

Dapur
WC
I. KEPEMILIKAN TERNAK
Keluarga Ny. I memiliki kandang ternak ayam diluar rumah. Kondisi kandang
sekat sebagian dan kondisi kandang tampak bersih.

J. PEMBUANGAN SAMPAH
Cara pembuangan sampah keluarga Ny. I diangkut setiap harinya oleh petugas
sampah.

K. SUMBER AIR
Keluarga Ny. I memiliki sumber air sendiri yang berupa sumur bor yang
ditampung kedalam tedmon dan bak air, dimana airnya tidak berasa, tidak berbau
dan tidak berubah warna sehingga layak untuk dikonsumsi dan digunakan untuk
aktivitas sehari – hari.
L. PEMBUANGAN AIR LIMBAH
Jarak sumber air dengan pembuangan limbah lebih dari 10 meter. Jenis
pembuangan limbah pada keluarga Ny. I got atau selokan tertutup dengan
kondisi saluran tertutup lancar. Tempat pembuangan tinja keluarga Ny. I WC
pribadi dengan penampungan yakni septik tank. Kondisi tempat pembuangan
tinja terpelihara. Jarak sumber air dan pembuangan tinja lebih dari 10 meter.

M. FASILITAS SOSIAL DAN FASILITAS KESEHATAN


Sering diadakan perkumpulan sosial dalam kegiatan di masyarakat. Terdapat
fasilitas kesehatan dekat rumah Ny. I yaitu Puskesmas Gerunggang dan RS
Bhakti Tikmah. Keluarga Ny. I memanfaatkan dan jaraknya sangat mudah
ditempuh dari rumah Ny. I.
N. KOMUNIKASI DAN TRANSPORTASI
Keluarga Ny. I memiliki kendaraan roda 2 jaraknya ke sarana kesehatan kurang
dari 5 KM.
O. SISTEM NILAI
Keluarga Ny. I tidak memiliki keyakinan yang menentang tentang kesehatan.
P. DERAJAT KESEHATAN
Pada keluarga Ny. I hanya Ny. I yang memiliki penyakit stroke non hemoragik.

Q. KESEHATAN IBU, REMAJA, LANSIA


Pada keluarga Ny. I tidak ada yang hamil. Anaknya Ny. K sudah menikah.
Tidak terdapat ibu yang menyusui dikeluarga Ny. I. Tidak terdapat anak usia
sekolah (6-12) pada keluarga Ny. I. Ny. I merupakan lansia yang membutuhkan
bantuan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari karena penyakit stroke yang
dideritanya. Keadaan lingkungan Ny. I tidak membahayakan bagi dirinya. Ny. I
sudah tidak bisa melakukan kegiatan sosial seperti biasanya. Ny. I memiliki
KMS.

R. DESA SIAGA
Menurut keluarga Ny. I perlu adanya sarana kesehatan. Cara keluarga Ny. I
membawa keluarga ketempat pelayanan kesehatan menggunakan kendaraan
pribadi. Keluarga Ny. I mengatakan perlu adanya tenaga terlatih bila sewakt-
waktu ada bencana dimasyarakat. Keluarga Ny. I bersedia menjadi petugas
penanggulangan gawat darurat bila dibutuhkan nantinya. Keluarga Ny. I
mencari donor darah ke PMI bila membutuhkan donor darah. Keluarga Ny. I
juga bersedia menjadi donor darah bilang anggota masyarakat sedang
membutuhkan.
ANALISA DATA

NO KELOMPOK DATA ETIOLOGI MASALAH

DS: Ketidakmampuan keluarga Manajemen


 Keluarga mengatakan merawat anggota keluarga kesehatan keluarga
klien tidak menjaga pola dengan hipertensi karena konflik tidak efektif
makan dan suka makan keluarga.
yang asin – asin dan
berlemak.

 Klien mengatakan sudah


menderita penyakit
Hipertensi sejak 2 tahun
yang lalu.
DO:
 Keluarga tampak
bingung cara merawat
Ny. R dengan hipertensi.
 TD: 148 / 90 mmhg, N :
78 x/mnt.
 klien mengkonsumsi obat
candesartan 2x1 sehari

Diagnosa Keperawatan Keluarga


1. Manajemen kesehatan keluarga tidak efektif berhubungan dengan ketidakmampuan
keluarga merawat anggota keluarga dengan hipertensi karena konflik keluarga.
SKALA UNTUK MENENTUKAN PRIORITAS
ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA
NO KRITERIA Skor BOBOT PERHITUNGAN PEMBENARAN
1. Sifat Masalah : 3 1 3/3 x 1 = 1 Ny. R telah 2 tahun
kurang sehat menderita hipertensi.
2. Kemungkinan 1 2 1/2 x 2 = 1 Sumber daya dan dana
masalah keluarga tersedia, tetapi
dapat diubah : pengetahuan yang
Sebagian mereka miliki kurang
terkait penyakit
hipertensi.
3. Potensial masalah 2 1 2/3 x 1 = 2/3 Pemberian penjelasan
untuk yang
Dicegah : cukup tepat dapat membantu
mengurangi penyakit
hipertensi Ny. R.
4. Menonjolnya 1 1 1/2 x 1 = 1/2 Keluarga menyadari
masalah : Ada dengan mematuhi diet
masalah tetapi yang dianjurkan dapat
tidak perlu mengurangi penyakit
ditangani hipertensi Ny. R.
JUMLAH 3 1/6
RENCANA ASUHAN KEPERAWATAN
NO Diagnosa NOC NIC Paraf
Keperawatan
1 Manajemen Setelah dilakukan Edukasi Kesehatan :
kesehatan keluarga asuhan keperawatan 1 x 1. Identifikasi kesiapan
tidak efektif pertemuan diharapkan dan kemampuan
berhubungan dengan keluarga dapat merawat menerima informasi.
Ketidakmampuan kesehatan keluarga 2. Identifikasi faktor –
keluarga merawat dengan hipertensi faktor yang dapat
anggota keluarga dengan kriteria hasil meningkatkan dan
dengan hipertensi keluarga klien dan menurunkan motivasi
karena konflik klien: perilaku hidup bersih
keluarga. 1. Memahami dan dan sehat.
melakukan 3. Jelaskan faktor risiko
tindakan untuk yang dapat
mengurangi faktor mempengaruhi
resiko (dari kesehatan.
sedang : 3 4. Minta klien untuk
menjadi mengulang apa yang
meningkat: 5). sudah dijelaskan
2. Menerapkan
program
perawatan (dari
sedang : 3
menjadi
meningkat: 5).
CATATAN PERKEMBANGAN
No Diagnosa keperawatan Waktu Implementasi Evaluasi Paraf
1. Manajemen kesehatan Sabtu 1. Mengidentifikasi S : Klien
keluarga tidak efektif 30 kesiapan dan mengatakan
berhubungan dengan Mei kemampuan klien sekarang sudah
ketidakmampuan 2020 dan keluarga menyadari bahwa
keluarga merawat Pada menerima pola makan yang
anggota keluarga dengan jam informasi. dilakukan selama
hipertensi karena konflik 10.00 2. Mengidentifikasi ini yang kurang
keluarga ditandai dengan wib faktor – faktor yang baik.
DS: dapat meningkatkan O :
 Klien dan keluarga
 Keluarga mengatakan dan menurunkan
tampak memahami
klien tidak menjaga pola motivasi perilaku
penjelasan yang
makan dan suka makan hidup bersih dan
diberikan.
yang asin – asin dan sehat.
 Keluarga dan klien
berlemak. 3. Menjelaskan faktor
mampu menjelaskan
 Klien mengatakan risiko kepada
makanan diet untuk
memiliki riwayat keluarga tentang
penderita hipertensi
penyakit Hipertensi diet yang sesuai
sejak 2 tahun yang lalu. dan perilaku hidup
dengan hipertensi
DO: bersih dan sehat.
yang diberikan
 Keluarga tampak A:
kepada Ny. R harus
bingung cara merawat Ketidakefektifan
benar-benar rendah
Ny. R dengan hipertensi manajemen
garam, mengurangi
 TD: 148 / 90 mmhg, N : kesehatan keluarga
makanan berlemak
78 x/mnt teratasi
dan pola hidup
 klien mengkonsumsi P:
yang dapat
 Anjurkan klien diet
obat candesartan 2x1
mempengaruhi
sehari hipertensi dan patuh
kesehatan.
minum obat serta
4. Menganjurkan klien
berobat ke dokter
minum air kelapa
secara teratur.
muda hijau.
 Anjurkan klien
5. Meminta klien
melakukan
untuk mengulang pengobatan herbal
apa yang sudah yakni minum air
dijelaskan. kelapa muda hijau.

Anda mungkin juga menyukai