Anda di halaman 1dari 2

A.

Latar Belakang Kegiatan Turnamen Bola Voli


Futsal adalah permainan bola yang dimainkan oleh dua tim, yang masing-masing
beranggotakan lima orang. Tujuannya adalah memasukkan bola ke gawang lawan,
dengan memanipulasi bola dengan kaki. Selain lima pemain utama, setiap regu juga
diizinkan memiliki pemain cadangan. Tidak seperti permainan sepak bola dalam ruangan
lainnya, lapangan futsal dibatasi garis, bukan net atau papan.Futsal turut juga dikenali
dengan berbagai nama lain. Istilah "futsal" adalah istilah internasionalnya, berasal dari
kata Spanyol atau Portugis, futbol dan sala.
Dalam rangka untuk menambah gairah pecinta olahraga futsal di kalangan masyarakat,
maka kami sebagai salah satu pecinta olahraga futsal akan mengadakan beberapa latihan
olahraga futsal, dengan harapan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas
olahraga futsal antar instansi, dapat menjadi wadah silaturahmi antara sesama
masyarakat.

B. Nama Kegiatan
FUTSAL KIDS FUN CUP

C. Tema Kegiatan
Mengembangkan bakat baru yang masih muda dan meningkatkan olahraga futsal.
 
D. Tujuan
Tujuan diadakan turnamen Bola Voli antara lain :
1. Memfasilitasi bakat- bakat futsal yang dimiliki pelajar di Kelurahan Mantung
2. Menjalin tali silaturahmi antar SD/MI di Kelurahan Mantung
3. Meningkatkan prestasi olahraga futsal dikalangan pelajar SD/MI di Kelurahan
Mantung
4. Melatih dan menimbulkan jiwa sportivitas anak sejak dini.

E. Peserta
Kegiatan ini akan diikuti oleh kurang lebih 10 Tim yang terdiri dari
- Seluruh siswa tingkat SD/MI di Kelurahan Mantung

F. Susunan Panitia
- Penanggung Jawab : Deri Subarta
- Ketua : Epit Fitrah Nur
- Sekertaris : Nugroho Webisono
- Bendahara : Saddam Husein
Seksi-Seksi
- Perlengkapan : Tri Wibowo
- Humas : Febri Arifiyanto
- Acara : Zafira
G. Pelaksanaan
Teknik pelaksanaan turnamen futsal dapat di uraikan sebagai berikut :
1. Setiap peserta merupakan siswa SD/MI
2. Diadakan pengambilan undian permainan yang dimulai dari awal pertandingan
perempat final semi final dan final
3. Pelaksanaan Pertandingan Futsal
4. Pengumuman Pemenang

H. Jadwal Pelaksanaan
Hari/Tanggal : 20 – 25 Juni 2022
Waktu : Pukul 08.00 WIB s/d Selesai
Tempat : Lapangan Futsal Mantung

I. Anggaran Pelaksanaan
1. Snack untuk panitia : Rp 1.000.000,00
2. Snack peserta : Rp 1.000.000,00
3. Hadiah : Rp 2.000.000,00
4. Peralatan : Rp 800.000,00
5. Lain-Lain : Rp 200.000,00
Jumlah Anggaran : Rp 5.000.000,00

J. Penutup
Demikian proposal ini kami buat dengan senantiasa berusaha, berdo’a, dan bertawakal.
Semoga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar sesuai dengan yang
diharapkan. Dan, tentu saja kami mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak/Ibu
semua yang berkenan bekerja sama dengan kami panitia.

Belinyu, Juni 2022


Ketua Panitia Sekertaris

Epit Fitrah Nur Nugroho Webisono

Mengetahui
Lurah Mantung

ANDE SAPUTRA, S.IP


PENATA
NIP. 198304012010011022

Anda mungkin juga menyukai