Anda di halaman 1dari 5

KERANGKA ACUAN KEGIATAN

PROGRAM KESEHATAN IBU DAN ANAK


PELAKSANAAN KELAS IBU BALITA

Oleh:

DEWI AGUSTINA, A.Md Keb


NIP. 19860810 200903 2006

DINAS KESEHATAN KOTA BATU


UPT PUSKESMAS BATU
2022
KERANGKA ACUAN KEGIATAN KELAS IBU BALITA
DI PUSKESMAS BATU

A. PENDAHULUAN.
Anak balita merupakan salah satu populasi paling beresiko
terkena bermacam-macam gangguan kesehatan(kesakitan dan
kematian ).Menurut Surve Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI)
tahun 2012 .Angka Kematian Balita sebesar 40/10,000 Kelahiran
hidup. Oleh karena itu Kemenkes telah meluncurkan berbagai program
kesehatan untuk menanggulangi hal ini. Berdasarkan pertimbangan ini
maka sangat perlu mengajari ibu balita untuk peningkatan
pengetahuan pertumbuhan dan perkembangan balita.

B. LATAR BELAKANG
. Pada tahun 2021 didapatkan data upaya kesehatan balita dan
anak pra sekolah yang dilaksanakan puskesmas Batu adalah
pelayanan anak balita sebanyak 2877 (97.66%) dari target yang
diharapkan yaitu 100%, pelayanan balita sakit di MTBS sebanyak 1210
(72,34%) dan pelayanan kesehatan anak pra sekolah sebanyak 758
(100%).
.Pelaksanaan kegiatan program kesehatan kelas ibu balita
seyogyanya dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan tepat
sasaran, serta meningkatkan target yang diharapkan , sehingga
kunjungan balita ke posyandu meningkat dan semua balita dapat
terpantau kesehatannya..

C. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Meningkatkan pengetahuan ibu tentang Pertumbuhan dan
Perkembangan Balita
2. Tujuan Khusus
a. Meningkatkan pengetahuan ibu tentang pertumbuhan dan
perkembangan balita
b. Meningkatkan pengetahuan ibu tentang tanda balita sehat
maupun sakit
c. Meningkatkan pengetahuan ibu balita tentang Gizi Balita .
d. Meningkatkan pengetahuan ibu tentang pertolongan pertama
pada balita yang mengalami kesakitan di rumah.

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


1. Demo cara membaca status balita dan Penggunaan Lembar balik
kelas ibu balita.
2. Menerangkan tumbuh kembang Balita sesuai umur Balita
3. Menjelaskan tanda tanda balita sehat dan balita sakit
4. Menjelaskan tentang Gizi Balita.
5. Diskusi dan tanya jawab

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN/METODE


1. Membuat perencaaan kegiatan
2. Melakukan kesepakatan jadwal pelaksanaan dengan kader dan
sasaran
3. Menyiapkan materi dan sarana prasarana kegiatan
4. Melakukan koordinasi dengan kader untuk menyiapkan tempat
kegiatan
5. Mengundang sasaran kegiatan.
6. Memberikan materi penyuluhan.
7. Melakukan diskusi tanya jawab
8. Membuat analisa kegiatan dan evaluasi kegiatan
9. Membuat laporan hasil kegiatan

F. SASARAN
Ibu- ibu balita yang hadir di Posyandu di wilayah kerja Puskesmas
Batu.

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


Petugas Bulan / th 2022
No Desa/ kelurahan
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
1 Desa Oro Ombo Bidan Desa X X X X X X X X X X X X
2 Kelurahan Ngaglik PPD X X X X X X X X X X X X
3 Desa PPD X X X X X X X X X X X X
Pesanggarahan
4 Kelurahan PPD X X X X X X X X X X X X
Songgokerto
5 Desa Sumberejo Bidan Desa X X X X X X X X X X X X

H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Evaluasi pelaksanaan kegiatan program di lakukan setiap kegiatan
selesai di laksanakan untuk melihat kesesuaian antara rencana
kegiatan dan realisasi.
Laporan Evaluasi pelaksanaan kegiatan di buat oleh penanggung jawab
program yang terkait.

I. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN.


 Pencatatan : Pencatatan di buat oleh pelaksana kegiatan yang
bertugas, ke pada penanggung jawab UKM
 Pelaporan : Pelaporan dibuat sesuai dengan kegiatan yang
dilaksanakan
 Evaluasi : Evaluasi kegiatan dilaksanakan setelah kegiatan
selesai, apabila ada hal yang perlu di perbaiki akan diadakan
revisi.

J. PERAN LINTAS PROGRAM DAN LINTAS SEKTOR


LINTAS SEKTOR :
 Kepala Desa/ Kepala Kelurahan :
Sebagai Pemangku Jabatan di wilayah desa/kelurahan tempat
dimana dilaksanakan Kelas Ibu Balita
 Kader :
Penggerak ibu balita, masyarakat dan pendamping petugas
LINTAS PROGRAM ;
 PROMKES ;
Penyuluhan tentang PHBS
 GIZI ;
Penyuluhan tentang GIZI Balita
 P2
Penyuluhan tentang penyakit yang sering terjadi pada anak (diare
& ISPA)

Anda mungkin juga menyukai