Anda di halaman 1dari 2

Kasus

Batita laki-laki usia 18 bulan dibawa oleh keluarganya ke UGD Rumah Sakit (RS) pada hari Senin tanggal
8 November 2021 sekitar jam 10.00 WIB dengan keluhan anak terlihat lemas, mencret, muntah, dan
demam. Keluarga mengatakan sudah 2 hari ini anak mengalami diare sehari lebih dari 6 kali cair, muntah,
dan demam naik turun. Anak sudah diberikan obat penurun panas dan zinc, namun belum ada perubahan.
Pada hari ini sejak tadi pagi anak terlihat lemas, rewel, tidak mau makan hanya mau menyusu,
memuntahkan setiap yang dimakan atau diminum, karena takut terjadi apa-apa maka keluarga
memutuskan untuk memeriksakan anak ke RS.

Dari hasil pemeriksaan fisik didapatkan suhu: 38,5 0C; frekuensi nadi: 160 kali per menit; frekuensi
pernafasan: 30 kali per menit, BB: 9 kg (menurut ibu BB terakhir satu bulan yang lalu sekitar 9 kg). Anak
tampak lemah dan rewel, kesadaran composmentis, mata tidak cekung, cubitan kulit perut segera kembali,
capillary refill time 1 detik, akral teraba hangat, kulit teraba panas, kulit sekitar daerah anus tampak
kemerahan. Dokter memberikan terapi pemberian cairan infus RL 20 tetes/menit, dan pemeriksaan
laboratorium darah. Kemudian anak dirawat di ruang anak.

a. Lakukanlah pengelompokkan data sesuai dengan hasil pengkajian pada kasus di atas !

NO. DATA SUBJEKTIF NO. DATA OBJEKTIF

b. Buatlah analisis data berdasarkan data yang ada pada pengelompokkan data dengan menggunakan format
sebagai berikut ! (minimal ada 3 diagnosis/masalah keperawatan yang ditegakkan)!

NO. TANGGAL, DATA PROBLEM ETIOLOGI


JAM

c. Buatlah prioritas masalah keperawatannya!

NO. DIAGNOSIS KEPERAWATAN

d. Buatlah intervensi keperawatan untuk masing-masing diagnosis keperawatan dengan menggunakan format
sebagai berikut ! (minimal 4 intervensi untuk masing-masing diagnosis keperawatan, meliputi ONEC)!

TANGGAL, NO. RENCANA INTERVENSI RASIONAL PARAF


JAM DIAGNOSIS TUJUAN DAN
KRITERIA HASIL

Anda mungkin juga menyukai