Anda di halaman 1dari 1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Cara paling efektif untuk meningkatkan minat belajar siswa yaitu guru

harus bisa mengembangkan kreatifitasnya dengan menggunakan media belajar

yang lebih menarik dan inovatif, diantaranya berupa media belajar yang berbasis

teknologi yang cukup bersahabat dengan anak baik di sekolah maupun di rumah,

contohnya handphone yang sudah banyak merambah semua lapisan masyarakat

baik di kota maupun di desa. Dan sudah barang tentu semua orang tua siswa

ataupun keluarga pasti ada salah satu yang memilikinya. Disamping harganya

yang relatif terjangkau, juga sistem operasinya tidak begitu rumit

(http://guraru.org/guru-berbagi/aplikasi-android-dalam-media-pembelajaran/).

Sebagai gambaran, Survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara

Jaringan Internet Indonesia (APJII) mengungkap bahwa lebih dari setengah

penduduk Indonesia kini telah terhubung ke internet. Survei yang dilakukan

sepanjang 2016 itu menemukan bahwa 132,7 juta orang Indonesia telah terhubung

ke internet. Adapun total penduduk Indonesia sendiri sebanyak 256,2 juta orang.

Data survei juga mengungkap bahwa rata-rata pengakses internet di Indonesia

menggunakan perangkat genggam. Statistik pengguna smartphone 63,1 juta

orang atau 47,6 persen (http://tekno.kompas.com/read/2016/10/24/15064727/

2016.pengguna.internet.di.indonesia.capai.132.juta).

Anda mungkin juga menyukai