Anda di halaman 1dari 2

Sumber-sumber sejarah menunjukkan pulau itu pertama kali berada di bawah

kendali penuh China pada abad ke-17 ketika dinasti Qing mulai menguasainya.
Kemudian, pada tahun 1895, mereka menyerahkan pulau itu kepada Jepang
setelah kalah dalam perang China-Jepang pertama. China lalu mengambil pulau
itu lagi pada tahun 1945 setelah Jepang kalah dalam Perang Dunia Kedua.

Namun perang saudara meletus di daratan China, antara pasukan pemerintah


nasionalis yang dipimpin oleh Chiang Kai-shek dan Partai Komunis Mao Zedong.
Komunis menang pada 1949 dan mengambil kendali di Beijing. Chiang Kai-shek
dan apa yang tersisa dari partai nasionalis - yang dikenal sebagai Kuomintang -
melarikan diri ke Taiwan, di mana mereka memerintah selama beberapa
dasawarsa berikutnya.

China merujuk pada sejarah ini untuk mengatakan Taiwan pada awalnya adalah
sebuah provinsi China. Tetapi orang Taiwan menunjukkan sejarah yang sama
untuk menyatakan bahwa mereka tidak pernah menjadi bagian dari negara China
modern yang pertama kali dibentuk setelah revolusi pada tahun 1911 - atau
Republik Rakyat China yang didirikan di bawah Mao pada tahun 1949.

Kuomintang telah menjadi salah satu partai politik Taiwan yang paling menonjol
sejak saat itu di mana mereka memerintah pulau itu untuk sebagian besar
sejarahnya. Saat ini, hanya 13 negara (ditambah Vatikan) yang mengakui Taiwan
sebagai negara berdaulat. China memberikan tekanan diplomatik yang cukup
besar pada negara-negara lain untuk tidak mengakui Taiwan, atau untuk
melakukan apa pun yang menyiratkan pengakuan.

BACA JUGA:
Mulai Pengiriman dari China, ini Kecanggihan yang Ada di Kereta Cepat Jakarta-
BandungMeski Tengah Bersitegang dengan Taiwan, China Tetap Mampu Cetak Orang
Terkaya Baru
Menteri pertahanan Taiwan mengatakan hubungan dengan China adalah yang
terburuk selama 40 tahun.

2 dari 3 halaman

Bisakah Taiwan Membela diri?


China dapat mencoba untuk mewujudkan "penyatuan kembali" dengan cara non-
militer seperti memperkuat hubungan ekonomi. Namun dalam konfrontasi militer
apa pun, angkatan bersenjata China akan mengkerdilkan angkatan bersenjata
Taiwan. China membelanjakan, lebih dari negara mana pun kecuali AS, untuk
pertahanan dan dapat memanfaatkan sejumlah besar kemampuan, mulai dari
kekuatan angkatan laut hingga teknologi rudal, pesawat terbang, dan serangan
dunia maya.

Sebagian besar kekuatan militer China difokuskan di tempat lain tetapi, dalam hal
keseluruhan personel tugas aktif misalnya, ada ketidakseimbangan besar antara
kedua belah pihak.

Anda mungkin juga menyukai