Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB SEKOLAH

SD NEGERI MULYOSARI
TAHUN PELAJARAN 2021 / 2022
1. Siswa wajib datang sebelum jam pelajaran dimulai
2. Siswa wajib berpakaian seragam sekolah dengan tertib dan bersih
3. Pada saat pelajaran Pendidikan Jasmani siswa wajib mengenakan pakaian
Olahraga
4. Pelajaran diawali dan diakhiri dengan do’a dan secara bersama peserta didik
mengucapkan salam hormat kepada guru dipimpin oleh seorang peserta
didik secara bergantian.
5. Keluar masuk kelas harus tertib, teratur dan keluar masuk pada saat jam
pelajaran harus seijin guru kelas
6. Menggunakan 15 menit sebelum pembelajaran untuk membaca buku selain
buku mata pelajaran (setiap hari) sebagai kegiatan literasi.
7. Siswa wajib menjaga kebersihan kelas, buku dan alat-alat pelajaran
8. Memberi salam, senyum dan sapaan kepada setiap orang di komunitas
sekolah
9. Membiasakan penggunaan sumber daya sekolah (air, listrik, telepon, dsb)
secara efisien
10.Membangun budaya peserta didik untuk selalu menjaga kebersihan di kelas
dan lingkungan sekolah :
a. Peserta didik melaksanakan piket kebersihan secara beregu dan
bergantian regu.
b. Menjaga dan merawat tanaman di lingkungan sekolah, bergilir antar
kelas.
c. Pada waktu istirahat siswa harus berada di luar kelas dan regu kerja
membersihkan ruangan
11.Siswa wajib mengikuti Upacara Bendera, Apel Pagi dan Senam Pagi dengan
tertib
12.Siswa wajib mengikuti gerakan tabungan dan koperasi sekolah
13.Seminggu sekali diadakan pemeriksaan kesehatan meliputi kebersihan
badan, gigi , kuku, rambut, buku dan lain-lain.

Boyolali, 18 Juli 2021


Kepala Sekolah

MARTINI, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai