Anda di halaman 1dari 1

Kasus Posisi :

Hendiarto, seorang pengusaha yang berusia 53 tahun bertempat tinggal di Jl. Prof. M. Yamin no. 23,
Jakarta Pusat. Ia ingin memperluas usaha namun terkendala kekurangan modal. Untuk itu ia
meminjam kepada Mat Yasin, seorang pengusaha Kayu Jati umur 49 tahun yang beralamat di Jl. K.H
Ahmad Dahlan No.3370 Jakarta Pusat. Perjanjian utang piutang tersebut dilaksanakan dihadapan
Oelan Buri, SH, Mkn., Notaris di Jakarta Pusat pada tanggal 24 Mei 2011 dalam perjanjian No. 01,
dimana dalam perjanjian tersebut Mat Yasin meminjamkan uang kepada Hendiarto sebesar Rp.
240.000.000,- (dua seratus juta rupiah) dengan jaminan tanah dan bangunan milik Hendiarto yang
terletak di Jl. Hayam Wuruk No. 11 Jakarta Selatan tercatat sebagai Hak Milik No. 13 seluar 120m2
dan Tanah yang terletak di Jl. Papandayan Jakarta Pusat tercatat sebagai Hak Milik No. 07 seluas
140m2. Berdasarkan perjanjian itu Hendiarto harus melunasi utangnya dengan cicilan tiap bulannya
sebesar Rp. 13.300.000,- ditambah bunga 3% selama 18 bulan. Setelah berjalan setahun ternyata
Hendiarto hanya membayar utang pokoknya saja sebesar yang totalnya sejumlah Rp. 159.600.000,-
( seratus lima puluh sembilan juta enam ratus ribu rupiah ) tanpa membayar bunga. Bahkan pada
bulan berikutnya Hendiarto tidak membayar sama sekali baik pinjaman pokok maupun bunga,
sehingga total tunggakan adalah Rp. 80.000.000,- ( Delapan puluh juta rupiah ) ditambah bunga
sebesar Rp. 12.000.000,- ( dua belas juta rupiah ). Hal ini membuat Mat Yasin melalui pengacaranya
memberikan teguran kepada Hendiarto yaitu pada tanggal 25 Juni 2012 dan tanggal 27 Juli 2012,
namun ternyata Hendiarto selalu beralasan, dan membuat Mat Yasin terganggu waktu, tenaga, dan
pikirannya sehingga mengalami kerugian yang ditaksir Rp. 50.000.000,-. Setelah dua somasi tidak
dihiraukan oleh Hendiarto, akhirnya pada tanggal 1 Agustus 2012, Mat Yasin meminta pengacaranya
Sulaiman Hidayat, SH, M.Hum dan Nur Hidayah, SH dari Adhie Sampurna Law Firm, Jl. Raya
semarang Permai 15F, Semarang, mengajukan gugatan terhadap Hendiarto.

Diminta :

Surat kuasa dari Mat Yasin kepada pengacaranya

Surat gugatan terhadap Hendiarto, disertai permohonan sita jaminan

Anda mungkin juga menyukai