Anda di halaman 1dari 3

TUGAS RESUME BAB III

IDENTIFIKASI DAN ANALISIS PELUANG USAHA BARU

Diajukan Sebagai Pemenuhan Tugas


Mata Kuliah Technopreneurship

OLEH :

Ayu Carpathia Ellyana NIM.1911021034

Dosen Pengampu Mata Kuliah :

1. Dr. I Komang Sudarma, S.Pd., M.Pd.


2. Alexander Hamonangan Simamora, S.E., M.Pd.

PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN


JURUSAN ILMU PENDIDIKAN, PSIKOLOGI, & BIMBINGAN
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
TAHUN 2022
Resume Mengenai Pembelajaran yang saya dapat tentang Mata Kuliah
“Technopreneurship di BAB III”

Pembelajaran yang saya dapatkan, setelah saya menonton, mendegarkan dan


menyimak hasil diskusi pada presentasi kelompok III mengenai pembahasan BAB
III yaitu tentang “IDENTIFIKASI DAN PELUANG USAHA BARU” yakni di
dalam BAB III ini membahas 6 pokok bahasan yang terdiri dari :

1. Orientasi Internal dan Eksternal


2. Sumber Gagasan Produk dan Jasa Baru
3. Proses Perencanaan Pengembangan Produk
4. Produk yang Sesuai Untuk Perusahaan Kecil
5. Arti Penting Orientasi Pemasaran
6. Kegagalan di dalam Memilih Peluang Pasar Baru

Terdapat 6 sumber gagasan bagi produk dan jasa yang baru mulai dirintis
maupun diproduksi yakni, (1) kebutuhan akan sumber penemuan, (2) hobby atau
kesenangan pribadi, (3) mengamati kecenderungan, (4) mengamati kekurangan
produk, (5) kegunaan lain dari barang biasa, dan (6) pemanfaatan produk dari
perusahaan lain. 6 sumber gagasan tersebut perlu diperhatikan dalam memulai
bisnis atau mengembangkan barang dan jasa. Jika ke-6 sumber gagasan tersebut
telah terpenuhi, maka bisnis yang dikembangkan akan banyak diketahui khalayak
dan sesuai dengan kebutuhan pasar.

Sebagai produsen kita harus bisa melakukan evaluasi atau perbaikan demi
memenuhi kebutuhan khusus dari konsumen tertentu, kemudian produk yang telah
diperbaiki tersebut mempunyai penerapan lebih luas pada kelas konsumen dengan
kebutuhan yang sama.

6 Kegagalan yang dilakukan dalam memilih peluang pasar baru, diantarannya:

1. Kurangnya Obyektivitas
2. Kurangnya Kedekatan dengan Pasar
3. Pemahaman Kebutuhan Teknis yang Tidak Memadai
4. Diabaikannya Kebutuhan Finansial
5. Kurangnya Diferensiasi Produk
6. Pemahaman Terhadap Masalah-Masalah Hukum yang Tidak Memadai

Anda mungkin juga menyukai