Anda di halaman 1dari 1

TATA CARA PEMBUATAN KTP ELEKTRONIK

Syarat Pembuatan KTP Elektronik


1. Fotokopi Kartu Keluarga (KK)
2. Fotokopi akta kelahiran
3. Surat pengantar RT/RW
4. Surat keterangan pindah yang diterbitkan oleh pemerintah kabupaten/kota dari daerah
asal
5. Surat keterangan datang dari luar negeri yang diterbitkan oleh instansi pelaksana bagi
WNI yang datang dari luar negeri karena pindah
Tahapan Pembuatan KTP Elektronik
1. Pastikan kelurahan atau desa Anda telah mendukung layanan e-KTP
2. Datang dengan anak Anda ke kelurahan atau desa dengan membawa dokumen
pendukung
3. Berikan berkas dokumen pendukung yang Anda bawa dan ambil nomor antrean di
loket, lalu tunggu hingga dipanggil oleh petugas yang bersangkutan (untuk menghindari
antrean, Anda dapat datang lebih pagi ke kelurahan)
4. Anda akan dimintai keterangan biodata dan akan diambil fotonya di tempat (untuk e-
KTP) atau membawa pas foto berukuran 3×4 untuk membuat KTP konvensional.
Petugas akan memasukkan data dan foto Anda secara digital. (Karena anak Anda belum
pernah mempunyai KTP, Anda harus mengisi formulir F1.01)
5. Bubuhkan tanda tangan Anda di alat perekam tanda tangan. Pastikan tanda tangan Anda
tidak berubah-ubah lagi berikutnya karena akan menyulitkan jika tidak sama dengan
dokumen lain seperti paspor, SIM dan lain-lain
6. Lakukan pemindaian retina pada alat yang telah disediakan
7. Pastikan surat panggilan Anda akan ditandatangani dan distempel oleh petugas
berwenang
8. Tunggu proses kelengkapan data selama 15 menit dan proses pencetakan sekitar 2
minggu. 
9. Bila e-KTP selesai dicetak Anda akan diberitahu dan dapat diambil di kelurahan/desa
setempat.

Sumber: https://www.kudupinter.com/2019/10/contoh-teks-prosedur.html?amp=1&m=1

Anda mungkin juga menyukai