Anda di halaman 1dari 1

Selamat malam, salam sejahtera untuk kita semua.

Yang saya hormati,


Pastor paroki / Romo …… ,
Para Frater
Pengurus Lingkungan sto. Nikolaus Tatakiren,
Dan semua Bapak / Ibu di lingkungan sto. Nikolaus Tatakiren yang
hadir pada malam hari ini.
Dan yang saya kasihi semua teman-teman Orang Muda Katolik Lingkungan
sto. Nikolaus Tatakiren.

Pertama-tama marilah kita mengucapkan puji dan syukur kepada Tuhan Yesus
Kristus, juru selamat kita. Karena atas berkat dan perlindunganNya, kita semua dapat
hadir dan berkumpul di tempat ini untuk mengkuti acara pelantikan Orang Muda
Katolik lingkungan sto. Nikolaus Tatakiren.
Saya mewakili teman-teman OMK sto. Nikolaus Tatakiren yang baru saja
dilantik, mengucapkan limpah terima kasih untuk semua orang yang telah terlibat
dalam penyelenggaraan misa pelantikan ini, dimana diantara kesibukan dan tugas
masing-masing, semuanya masih tetap mempersiapkan segala sesuatunya dengan
baik ,sehingga pelantikan Orang muda katolik pada malam hari ini dapat terlaksana.
Terima kasih juga untuk semua yang telah mempercayakan saya sebagai
ketua Orang Muda Katolik Sto. Nikolaus Tatakiren periode 2022-2024. Besar harapan
saya, Semoga apa yang selama ini telah kita bangun bersama, tetap terjaga, selalu
kompak agar kita menjadi orang muda Katolik yang beriman, unggul, dan berkualitas.
Mengutip ayat kitab Kisah Para Rasul 26 : 16 “ Tetapi sekarang, bangunlah
dan berdirilah. Aku menampakkan diri kepadamu untuk menetapkan engkau
menjadi pelayan dan saksi tentang segala sesuatu yang telah kau lihat dari pada-Ku
dan tentang apa yang akan kuperlihatkan kepadamu nanti” . Marilah kita sebagai
kaum muda bersama-sama menggunakan masa muda kita demi pemberdayaan diri,
demi pelayanan terhadap gereja , masyarakat sekitar dan Tanah air.
Santa Teresa : “ BUAH KEHENINGAN ADALAH DOA, BUAH DOA
ADALAH IMAN, BUAH IMAN ADALAH CINTA, BUAH CINTA ADALAH
PELAYANAN, BUAH PELAYANAN ADALAH KASIH ”
Akhir kata, Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya, jika ada kata yang
salah atau kurang berkenan di hati. Sekian dari saya, terima kasih, Tuhan memberkati
kita semua.

Anda mungkin juga menyukai