Anda di halaman 1dari 1

BAB II

A. Pengertian Tanaman Cipkulan dan Manfaat Ciplukan.

Ciplukan adalah tanaman liar yang jamak tumbuh di tegalan, sawah


kering, dan sekitar hutan. Tanaman bernama latin Physalis angulata dan Physalis
minima ini punya banyak nama. Orang asing menjulukinya morel berry. Orang
Sunda menyebutnya cecendet. Sedangkan di Madura diberi nama yor-yoran. Di era
atau zaman globalisasi sekarang jarang kita temui tanaman ini dikarenakan pada
era globalisasi sekarang orang-orang mulai lupa dengan tanaman ciplukan,
Bilamana kita bandingkan manfaat tanaman ciplukan dimana tanaman ini bisa
menyembuhkan berbagai penyakit yang berada dalam tubuh kita

Penyakit yang berada dalam tubuh kita sangatlah berbahaya untuk


kesehatan kita, Dimana tanaman ciplukan ini bisa menyembuhkan penyakit seperti,
mencegah kanker, menurunkan risiko penyakit jantung koroner mencegah
stroke,mengatasi tekanan darah tinggi, mengatasi kesehatan mata mengatasi
peradangan,mengobati rematik, meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Manfaat
dan kandungan ciplukan ternyata sangat banyak. Dari akar, batang, daun dan buah,
semua bermanfaat. Buah ini oleh sebagian orang masuk dalam kategori superfood.

Secara tradisional ciplukan sudah lama sebagai tanaman obat di


nusantara. Bukan hanya buah yang bermanfaat, mulai akar, batang, hingga daun.
Beberapa penelitian menunjukkan, bagian-bagian tanaman ini berpotensi jadi obat
untuk memperkuat daya tahan tubuh dan memerangi berbagai penyakit. Dalam
artikel Agricultural Reviews, 2019, diterangkan, Physalis peruviana atau ciplukan
oranye setidaknya mengandung air, asam titrat, gula, serat, antioksidan, protein,
dan karbohidrat. Ciplukan jenis ini mengandung mineral seperti K, Mn, Mg, Fe dan
Zn dengan kadar lebih tinggi dibanding di buah-buahan lain seperti pepaya, apel,
jeruk, strawberi, dan acerola (sejenis ceri). Kandungan Fe ciplukan ini mencapai
1,47 mg per 100 g, bandingkan dengan jeruk hanya 0,1 mg. Ciplukan bisa jadi teh
herbal. Nissa Wargadipura, pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Ekologi Ath-
Thaariq, Garut, Jawa Barat mengatakan, teh herbal ciplukan dikenal memiliki
khasiat mengobati diabetes, sakit tenggorokan, dan darah tinggi. Flavonoid yang
terkandung di dalamnya diketahui bisa memperbaiki dan mengembalikan fungsi
insulin dalam tubuh. Sementara antioksidan bisa menangkal radikal bebas.

Anda mungkin juga menyukai